Anda di halaman 1dari 3

Nama : Qonitah Irbah Nabilah

NIM : H1A018001

Fakultas : Teknik

Jurusan : Teknik Elektro

Kelompok : 16

Kupu-Kupu atau Kura-Kura

Mendapatkan IPK tinggi dan lulus tepat waktu adalah keinginan semua mahasiswa, tak heran
jika seperti itu banyak mahasiswa sangat bersungguh-sungguh belajar dan selalu sigap dalam
mengerjakan tugas serta hanya fokus pada kuliah saja demi tercapai nya kesuksesan. Kuliah
merupakan tujuan utama mahasiswa untuk meraih jenjang pendidikan yang lebih tinggi, selain
itu kuliah dapat menjadi bekal untuk menatap karir dalam menuju dunia pekerjaan, dalam
menatap karir tersebut banyak kegiatan organisasi yang dapat dilakukan oleh mahasiswa.
Namun, mahasiswa yang sudah berkomitmen dengan dirinya sendiri untuk lulus tepat waktu
dengan mendapatkan IPK yang cemerlang, mengikuti kegiatan organisasi diluar kuliah hanya
sebagai interupsi yang dapat menghambat konsentrasi belajar. Kupu-kupu(kuliah pulang-kuliah
pulang) julukan yang mungkin tidak asing lagi bagi mahasiswa yang kuliah lalu pulang dan
memilih untuk pasif dalam berorganisasi tetapi hal tersebut menyebabkan mahasiswa tidak
memiliki wawasan, pengetahuan serta pengalaman dalam berorganisasi, memiliki kemampuan
hard skill memang penting, tetapi hal tersebut tidak menjamin kesuksesan dalam dunia
pekerjaan.

Berbeda dengan mahasiswa kura-kura(kuliah rapat-kuliah rapat) julukan untuk mahasiswa yang
sehabis pulang dari kegiatan kuliah aktif mengikuti kegiatan disebuah organisasi serta
disibukkan dengan rapat dalam organisasi tersebut. Mahasiswa kura-kura yang bersungguh-
sungguh dalam mengikuti kegiatan dalam sebuah organisasi dan dapat membagi waktu antara
kegiatan organisasi dengan belajar insyaAllah tidak akan menghambat konsentrasi dalam belajar
maupun mengerjakan tugas kuliah. Mahasiswa yang aktif dalam berorganisasi memiliki
kemampuan soft skill yang dapat menjamin kesuksesan dalam dunia pekerjaan dan nantinya
dapat menambah koneksi karena memiliki banyak teman dari latar belakang yang berbeda-beda.
Sebenarnya, mengikuti kegiatan organisasi penting untuk menambah wawasan dan pengalaman
pada diri kita, sebagian mahasiswa yang tidak menyadari hal penting selain akademis, yaitu
berhubungan langsung dengan orang banyak melalui kegiatan berorganisasi.

Kegiatan organisasi sebuah perkumpulan yang di dalamnya terdapat sekumpulan orang untuk
mencapai tujuan bersama. Mengikuti kegiatan berorganisasi akan membawa manfaat yang
sangat besar pada mahasiswa, tetapi mahasiswa harus aktif dalam kegiatan organisasi tersebut
tidak hanya sekedar mendaftarkan nama dan jarang mengikuti kegiatan organisasi. Selain kuliah,
mengikuti kegiatan organisasi dapat memudahkan mahasiswa untuk meniti karir, karena
mahasiswa dapat lebih mudah mengembangkan bakat yang ada di dalam diri nya jika dia
bersungguh-sungguh, sehingga dapat membantu mahasiswa dalam mencari pekerjaan setelah
lulus. “jangan menjadi mahasiswa “kupu-kupu “(kuliah pulang-kuliah pulang), banyak hal yang
bisa dilakukan di luar kuliah akan menjadi bekal kita nanti. Dalam berorganisasi, kegiatan
mengatur sebuah event , pengalaman kita bertemu serta bernegosiasi dengan orang-orang
penting saat mengadakan seminar, akan berguna untuk sebuah proses mencari kerja nanti” ujar
Ridzki D.Kramadibrata.

Menjadi mahasiswa kupu-kupu yang pasif dalam organisasi bukan berarti tidak memiliki sisi
positif, justru mahasiswa kupu-kupu memiliki banyak waktu luang, sebab tidak memiliki
kegiatan di luar kuliah. Tidak ingin kalah dengan mahasiswa kupu-kupu, mahasiswa kura-kura
yang aktif dalam kegiatan organisasi juga memiliki banyak sisi positif, mahasiswa yang aktif
dalam organisasi dapat mengembangkan sifat leadership atau jiwa kepemimpinan, yang nantinya
akan berpengaruh pada karakter mahasiswa supaya menjadi lebih aktif. Ketika terdapat acara
yang diselenggarakan organisasi, maka diperlukannya jiwa kepemimpinan yang dapat mengatur
jalannya sebuah acara, terlebih lagi harus menyatukan beberapa kepala yang memiliki karakter
berbeda-beda dan menyebabkan perselisihan saat jalannya acara tersebut. Dengan memiliki jiwa
kepemimpinan, mahasiswa sangat beruntung karena dapat digunakan dalam ruang lingkup kerja
profesional, mengembangkan jiwa kepemimpinan memang bukan sesuatu yang mudah karena
kita butuh tekad yang kuat dan bersungguh sungguh dalam menjalaninya.
Mengatur waktu sangatlah penting bagi mahasiswa kupu-kupu ataupun mahasiswa kura-kura,
dalam berorganisasi mahasiswa diajarkan untuk mengatur waktu dikarenakan mahasiswa yang
mengikuti kegiatan organisasi akan memiliki sedikit waktu untuk berkonsetrasi dalam belajar
dan mengerjakan tugas kuliah. Sementara itu, tugas yang diberikan oleh dosen kepada
mahasiswa yang mengikuti oraganisasi ataupun tidak akan sama banyak nya. Mahasiswa yang
baru aktif berorganisasi saat kuliah mungkin akan terkejut dengan minim nya waktu yang
tersedia untuk belajar dan mengerjakan tugas kuliah, tetapi hal tersebut dapat diatasi apabila
mahasiswa tersebut sudah bersungguh sungguh untuk aktif dalam organisasi dan sudah harus
bisa menerima konsekuensi yang di dapat, supaya bisa mengatur waktu lebik baik lagi. Sehingga,
mahasiswa yang dulunya mengikuti kegiatan organisasi menjadi terlatih jika dihadapkan dengan
pekerjaan yang banyak.

Menjadi mahasiswa kupu-kupu atau mahasiswa kura-kura adalah pilihan tersendiri bagi setiap
mahasiswa, sebagai mahasiswa yang ikut berorganisasi harus menerima konsekuensi karena
akan tersitanya waktu untuk fokus pada kuliah. Bagi mahasiswa yang belum sama sekali
mengikuti organisasi, cobalah untuk aktif dalam kegiatan organisasi di luar kuliah. Karena tidak
ada kata terlambat untuk memulai sesuatu yang memiliki sisi positif. Mengikuti kegiatan
organisasi memiliki banyak keuntungan yang nantinya dapat kita rasakan saat masuk dunia kerja,
karena jika kita melakukan sesuatu dengan sungguh-sungguh pasti akan berhasil.

“Man Jadda Wa Jadda”

Anda mungkin juga menyukai