Anda di halaman 1dari 59

MODUL

BEAUTY CLASS
OF PRODAK GDM

Oleh Tim Gdm Natural Beau


BAB 1

APA ITU DOUBLE CLEANSING?


Ini adalah metode membersihkan wajah yang
terdiri dari dua tahap proses pembersihan.
>Tahap Pertama :

Untuk tahap pertama ini, pembersih wajah yang


digunakan berbahan dasar minyak, bersifat milky,
micellar water, dan balm, berfungsi untuk
mengangkat sisa makeup yang sulit dibersihkan oleh
jenis pembersih wajah berbahan dasar air. Misal,
foundation, concealer, water-proof makeup, kotoran
debu dan polusi, termasuk sunscreen yang
mengandung SPF tinggi.
>Tahap kedua :
Untuk tahap kedua, pembersih wajah yang
dugunakan berbahan dasar air. Manfaatnya adalah,
mengangkat sisa kotoran dari tahap pertama. Di
tahap kedua ini, kita dapat melihat langsung, apakah
kulit wajah sudah bersih maksimal dari sisa makeup
dan kotoran dengan menggunakan kapas atau tisu
wajah. Jika masih ada kotoran menempel, kita dapat
melakukan kembali tahap cleansing menggunakan
bahan dasar air.
Bagaimana Cara Kerjanya? Membersihkan wajah
sebanyak dua kali memang terdengar tidak efisien.
Anda pasti sudah sering mendengar bahwa air dan
minyak tidak dapat bersatu jadi, sabun pembersih
wajahmu tidak begitu memberi pengaruh terhadap
sebum atau foundation yang kebanyakan berbasis
minyak. Bukannya membersihkan pori-pori, milk
cleanser yang digunakan pada ritual double
cleansing berguna untuk membersihkan material
berdasar minyak seperti sebum, makeup, sunblock,
dan debu dan partikel-partikel dari asap yang
menumpuk akibat polusi. Setelah itu, kotoran yang
disebabkan oleh air, seperti keringat akan
dibersihkan oleh cleanser yang berbahan dasar air.
Seberapa Sering Double Cleansing Harus
Dilakukan? Idealnya, anda melakukan double
cleanse dua kali sehari. Pertama saat pagi hari —
anda akan terkejut betapa banyaknya minyak yang
dihasilkan oleh kulit wajah saat anda tertidur, dan
dengan melakukan ini, kulit anda akan lebih siap
untuk dipaparkan makeup untuk menjalani hari.
Kemudian anda lakukan double cleansing sesaat
sebelum tidur (pada siang hari wajah anda terpapar
polusi kan).

> Step 1:

Aplikasikan Milk / Oil Cleanser Aplikasikan


sekiranya satu hingga dua pumps milk cleanser
pada wajah saat kondisinya masih kering,
kemudian pijat lembut dengan gerakan memutar.
Hal ini dilakukan agar cleanser dapat
membersihkan area pori pori dan memberikan
circulation boost agar wajah semakin glowing.
Setelah semenit, bersihkan tangan anda dengan air,
kemudian pijat kembali wajah anda selama
semenit. Air berguna untuk meluruhkan minyak
agar lebih mudah dibersihkan. Hal ini dapat dilihat
saat dikenakan dengan air, formula minyak akan
berubah warna menjadi lebih milky, di sinilah
riasanmu sedang terhapus. Memilih Milk / Oil-
based Cleanser yang Tepat. Formula dari milk / oil-
based cleanser bisa dalam bentuk cair dan padat.
Satu hal yang harus diperhatikan saat memilih
milk/ oil cleansing adalah kamu tidak bisa
menggunakan sembarang minyak, karena
cleansing oil yang tepat memiliki bahan yang dapat
membuat minyak tersebut tercampur dengan baik
dengan air. Minyak biasa seperti minyak zaitun
atau minyak kelapa tidak dapat bekerja sebagai
cleansing oil karena hanya akan menyumbat pori-
pori anda. Anda dapat gunakan milk cleanser
GDM yang memiliki kandungan ekstrak chamomile
dan beeswax. Besswax selain bermanfaat sebagai
surfaktan, bermanfaat sebagai pelindung kulit,
antiinflamasi, anti bakteri, melembabkan kulit
wajah, sebagai penyembuh (anti iritasi), sangat
cocok untuk kulit kering, berminyak, maupun
sensitive. Sedangkan, manfaat chamomile
bermanfaat untuk mencerahkan kulit wajah,
mengatasi mata panda, mencegah efek buruk
radikal bebas, membantu mengatasi masalah
jerawat, melembabkan kulit.

> Step 2:

Aplikasikan Water-based Cleanser Ambil sedikit


cleanser di telapak tangan dan gosokkan hingga
berbusa. Pijat ke area wajah selama semenit dengan
gerakan lembut memutar.Memilih Water-based
Cleanser yang Tepat Setelah menggunakan
oilbased cleanser, kamu mungkin ingin
menggunakan cleanser yang kuat untuk
membersihkan minyak yang masih menempel,
namun pilihlah cleanser yang lembut dan ringan.
Over-cleansing akan memperburuk kondisi kulit
dan akan memicu produksi minyak berlebih pada
wajah. Hindari pembersih wajah yang membuat
kulitmu terasakering dan kencang setelah
penggunaannya.Anda bisa gunakan GDM seaweed
moisturizing atau collagen soap. Selain
membersihkan wajah, sabun ini bermanfaat untuk
menutrisi dan melembabkan wajah secara aman
tanpa membuat kulit kering.

>Step 3:

Bilas Kembali, dan Selesai! Bilas seaweed


moisturizing / collagen soap dengan air.
Lanjutkandengan skincare routine anda. Double
cleansing memang terdengarrumit, namun
percayalah, setelah anda melakukannya dengan
rutin, ritual ini tidak akan begitu terasa
menyulitkan dan kulit anda akan terasa lebih
bersih, lembut, dan fresh! Selamat mencoba yah
BAB 2

MENGENAL JENIS KULIT?


Mengenali jenis kulit wajah sangatlah penting untuk
membantu Anda memilih produk serta cara
perawatan yang tepat. Seperti halnya kulit pada
umumnya, jenis kulit wajah dapat dibagi menjadi
beberapa kategori, yakni jenis kulit normal, kulit
berminyak, kulit kering, dan jenis kulit wajah
sensitif. Sebagian orang juga memiliki jenis kulit
kombinasi di area yang berbeda. Jenis kulit wajah
bergantung pada beberapa faktor, yakni kandungan
air pada kulit yang akan memengaruhi elastisitas
kulit, kandungan minyak yang memengaruhi
kelembutan dan nutrisi kulit, serta tingkat kepekaan
kulit terhadap zat tertentu. Jenis kulit Anda dapat
berubah seiring pertambahan usia atau karena
pengaruh faktor lain, seperti faktor genetik dan
penyakit yang diderita. Mengenal Jenis Kulit Wajah
dan Perawatan yang Tepat .

Kulit wajah normal

Beruntung bagi Anda pemilik jenis kulit wajah


normal, karena jenis kulit ini cenderung memiliki
keseimbangan antara jumlah kandungan air dan
kandungan minyak, sehingga tidak terlalu kering
tapi juga tidak terlalu berminyak. Jenis kulit wajah
seperti ini biasanya jarang memiliki masalah kulit,
tidak terlalu sensitif, pori-pori pun hampir tak
terlihat, serta terlihat bercahaya.

Rekimendasi produk untuk jenis kulit normal :


Bisa gunakan paket cream collagen ikan lightening
series / paket puding yoghur brightening series,
serum 3 in 1. Lakukan exfoliasi dengan spray
peeling. Seaweed mask / skinfood maksimal 3 hmx
dalam seminggu

Kulit wajah kering

Jenis kulit wajah kering kurang memiliki


kelembapan di lapisan kulit terluar. Hal ini
mengakibatkan retakan pada permukaan kulit, serta
akan terasa kering ketika disentuh. Pemilik jenis
kulit wajah kering biasanya memiliki poripori yang
hampir tak terlihat, permukaan luar kulit terlihat
kasar dan kusam, serta kulit kurang elastis. Kulit
jenis ini juga lebih mudah memerah, gatal, bersisik,
dan meradang. Kulit wajah kering bisa disebabkan
atau diperburuk oleh faktor genetik, penuaan,
perubahan hormon, cuaca dingin, sinar matahari,
radiasi ultraviolet, mandi air panas terlalu lama,
atau bahan yang terkandung dalam produk sabun,
kosmetik, pembersih, hingga obat-obatan.

Perawatan jenis kulit wajah kering dapat meliputi:

>Gunakan pembersih wajah yang lembut dan tidak


mengandung alkohol atau wewangian.

>Hindari mandi dan mencuci muka dengan air


hangat terlalu lama. Gunakan pelembap setiap
selesai mencuci muka. Bagi pemilik kulit kering,
disarankan untuk menggunakan pelembab khusus
untuk kulit kering.
Rekomendasi produk untuk jenis kulit kering :

- Gunakan paket cream collagen ikan lightening


series / cream puding yoghurt brightening series .
Serum 3 in 1. Exfoliasi dengan spray peeling.

-Gunakan seaweed mask maksimal 3x dlm


seminggu.

Kulit wajah berminyak

Jenis kulit wajah berminyak biasanya karena


produksi sebum dari kelenjar sebaceous (kelenjar
minyak) yang berlebih. Sebum merupakan zat
minyak yang berasal dari lemak. Sedangkan kelenjar
sebaceous adalah kelenjar yang terdapat di bawah
permukaan kulit. Kendati sebum berfungsi
membantu melindungi dan melembapkan kulit,
namun kelebihan sebum akan menyebabkan kulit
wajah menjadi berminyak, pori-pori tersumbat dan
menimbulkan jerawat. Adapun faktor yang
memengaruhi tingginya produksi sebum pada kulit
seseorang adalah faktor genetik, perubahan
hormon, atau pun stres. Jenis kulit wajah berminyak
cenderung memiliki pori-pori yang besar, terlihat
berkilau namun kusam, dan biasanya disertai
komedo, jerawat, serta noda hitam.

Perawatan jenis kulit wajah berminyak bisa dengan


cara:

Rajin mencuci muka setiap hari, setidaknya dua kali


sehari. Hindari produk pembersih wajah dengan
kandungan deterjen, dan gunakan sabun pencuci
muka yang lembut yang mengandung gliserin.
Kosmetik clay. Kosmetik jenis ini membantu
menyerap minyak di kulit wajah dan
mengobati banyak kondisi kulit. Anda juga dapat
menggunakan masker clay atau tanah liat sebagai
salah satu perawatan. Masker madu, masker
telurlemon, masker lidah buaya, masker tomat,
masker almond, serta minyak jojoba juga bisa
menjadi perawatan untuk jenis kulit wajah
berminyak. Hindari makanan yang tidak sehat
seperti makanan yang digoreng, makanan tinggi
gula, dan makanan olahan. Saat kulit terlalu
berminyak, kurangi penggunaan make up, terutama
foundation. Pilihlah produk berbasis air bukan
berbasis minyak. Carilah produk berlabel
noncomedogenic yang cenderung tidak menyumbat
pori-pori. Bisa gunakan paket collgen ikan acne
series / puding yoghurt cream acne series. Serum
lendir siput / serum 3 in 1. Spark clay powder.
Kulit wajah sensitif

Jenis kulit wajah sensitif memiliki kepekaan yang


rendah terhadap beberapa hal. Jenis kulit ini mudah
sekali mengalami alergi atau iritasi, serta ruam
sebagai reaksi terhadap faktor tertentu, seperti
lingkungan, tanaman, makanan, dan bahkan produk
kosmetik. Kulit wajah sensitif akan mudah
mengalami kemerahan, gatal, kering, pengelupasan,
serta terbakar ketika terjadi kontak dengan
pemicunya. Perawatan jenis kulit sensitif bisa
dengan mengetahui pemicu yang menyebabkan
reaksi alergi atau iritasi. Gunakan sabun wajah yang
lembut dan bilaslah dengan air hangat. Dan hindari
menggosok wajah. Usahakan untuk tidak
menggunakan produk perawatan wajah yang
mengandung alkohol, asam, dan wewangian.
Kulit wajah kombinasi

Jenis kulit wajah kombinasi adalah perpaduan


antara kulit berminyak dan kering. Seseorang
dengan jenis kulit kombinasi biasanya memiliki kulit
berminyak yang terkonsentrasi di zona-T (dagu,
hidung, dan dahi), sementara pipinya tetap kering.
Jenis kulit wajah ini dapat dipengaruhi oleh faktor
genetik dan masa puber, yakni ketika kelenjar
minyak meningkatkan produksi sebum. Terkadang
berbagai produk perawatan kulit wajah dibutuhkan
untuk merawat kulit jenis ini. Perlakuan terhadap
bagian wajah pun sedikit berbeda, misalnya
pembersih ringan dan pelembap mungkin
diperlukan di pipi, sementara produk anti jerawat di
dahi. Apa pun jenis kulit wajah Anda, tetap gunakan
tabir surya untuk perlindungan dari radiasi
ultraviolet, dan hindari paparan sinar matahari
langsung dengan mengenakan kacamata atau topi
bertepi lebar. Hindari merokok dan jaga asupan
cairan Anda setiap hari. Dan jangan lupa untuk rajin
mencuci wajah Anda setiap hari dan menggunakan
pelembap setelahnya, terlebih ketika akan tidur.
Hindari pula tidur dengan wajah masih memakai
make-up. Jika Anda memakai make-up, sesuaikan
dengan jenis kulit Anda.
BAB 3

APA ITU TREATMENT ORGANIC


GDM?
Salah satu alasan mengapa banyak orang beralih ke
produk-produk natural dan organik ini adalah
karena “katanya” lebih aman untuk kulit. Suatu
pernyataan yang ada benarnya, but still debatable
karena iritasi kulit bisa dipicu oleh bahan kimia
ataupun yang dari alam. Kembali ke produk natural,
nggak bisa dipungkiri kalau tren healthy living yang
lagi menjamur di social media sekarang ini,
termasuk banyaknya ragam katering diet dan
program penurunan berat badan, turut membuat
para beauty enthusiasts melirik produk kecantikan
yang natural. Selain itu, ada beberapa bahan kimia
yang memang tidak direkomendasikan untuk ibu
hamil dan menyusui, karena itu mereka memilih
untuk memakai produk kecantikan natural. Untuk
mengetahui suatu produk betul-betul natural atau
tidak, kita harus teliti membaca daftar
kandungannya serta memahami apa arti dari kata
natural dan organik itu sendiri.
Natural

Dari mulai brand premium seharga jutaan hingga


krim abal-abal yang dijual di Instagram, banyak
sekali yang memakai kata“natural” sebagai
jargonnya. Sebenarnya produk yang kayak gimana
sih, yang dibilang natural itu? Pada dasarnya, suatu
produk bisa dikatakan natural jika memiliki
kandungan yang berasal dari tumbuh-tumbuhan. Di
industri kecantikan sendiri, kata “natural” memiliki
banyak sekali versi dan tidak ada definisi khusus
yang dijadikan patokan dalam mengukur seberapa
naturalnya suatu produk. FDA (Food and Drug
Administration) atau Badan Pengawas Obat dan
Makanan di Amerika pun belum menetapkan
peraturan khusus tentang definisi kata “natural”
pada produk-produk kosmetik. Jika kita
membandingkan produk A dan produk B, misalnya.
Pada ingredients list produk A, terdapat kandungan
aloe barbadensis leaf juice yang berasal dari
tanaman lidah buaya. Produk A tidak mengandung
pewangi buatan, pewarna buatan, maupun
pengawet sintetis. Sedangkan produk B memiliki
kandungan yang sama, aloe barbadensis leaf juice,
tapi memiliki pewangi dan pewarna buatan,
ditambah dengan bahan pengawet sintetis,
pengemulsi, serta alkohol dalam ingredients listnya.
Apakah produk A bisa dibilang natural? Tentu saja
bisa. Kalau produk B? untuk sebagian orang bisa
juga. Toh, di kandungannya terdapat lidah buaya
yang diambil dari bumi, sama saja dengan produk A.
Namun bagi beberapa orang, produk natural
haruslah “saklek” dan tidak dicampur dengan
pengawet atau bahan apapun supaya terjaga
kemurniannya. Kalaupun ada bahan kimia, yang
fungsinya justru menguntungkan karena bisa
menambah efektivitas bahan aktif misalnya, hanya
boleh dalem persentase yang sangat kecil. Tidak
adanya klasifikasi khusus dalam pengelompokan
product natula ini membuat banyak orang menjadi
bingung. Satu produck bisa di bilang natural karena
memang benar benar natural, tapi product lain juga
bisa di bilang natural hanya karena mengandung
ekstrak bahan alami, tanpa peduli kalau di dalemnya
juga terkandung bahan bahan kimia atau di proses
secara kimia

Organik

Suatu brand bisa dibilang organik jika sudah


mendapat sertifikasi khusus dari lembaga
pemerintah atau organisasi tertentu. Untuk
mendapatkan sertifikasi dari lembagalembaga ini,
suatu brand harus menyertakan info-info berikut
ini: - Persentase kandungan bahan organik dalam
produk yang di pasarakan - Persentase minimum
bahan sintetis yang digunakan sebagai pengawet -
Kandungan yang tidak dimasukkan (misalnya
silikon, paraben, SLS, pewarna buatan, pewangi
buatan), Ada yang juga yang seperti USDA Organic,
label Departemen Pertanian Amerika, yang
menetapkan suatu produk harus mengandung
minimal 95% bahan organik baru bisa mendapat
sertifikat. Jika suatu produk hanya mengandung
70% bahan organik, maka label yang tertera adalah
“made with organic ingredients“. Gampangnya,
semua produk yang organik sudah pasti natural,
tetapi produk yang natural belum tertentu.

organik.

Produk-produk organik lebih mudah untuk


dibedakan karena selalu ada stempel yang
menyatakan bahwa produk tersebut dinyatakan
benar organik. Ada begitu banyak produk yang
mengklaim dirinya sebagai produk natural di luar
sana, jadi berbekal sedikit ilmu dan hasil research
sana-sini, saya yakin anda pasti sudah bisa
menentukan sendiri mana yang betul-betul natural
dan mana yang tidak.
BAB4

BASIC TREATMENT GDM?


Basic Treatment terdiri dari 3 series :

1. Lightening series

2. Acne series

3. Acne series

Untuk siapa perawatan ini dibutuhkan?

- untuk remaja

- untuk ibu hamil / menyusui

- untuk wanita yang berwajah sensitive

- untuk wanita yang ingin beralih ke produk


natural Keluhan wajah seperti apa yang
direkomendasikan Product basict treatment ?
- Untuk wajah kusam, flek tidak parah

- untuk wajah berjerawat, kulit berminyak

- Untuk wajah sensitive l

>Untuk wajah dengan keluhan flek cukup parah,


paket basic treatment ini mmg cukup lama, karena
paket ini memiliki pencerah wajah natural, yang
efeknya tidak akan terlihat cepat. Paket basic
treatment bisa direkomendasikan untuk calon
customer yang ingin beralih kepada perawatan
produk natural, sebagai perawatan wajah sehari-
hari, calon customer yang kapok menggunakan
cream kimia berat / cream abal-abal. Bagi calon
customer yang mengalami efek rebound ( efek
negatif dari pemakaian cream abal-abal, seperti
jerawat parah, flek parah ) , wajah dibutuhkan
tappering off terlebih dahulu, agar wajah istirahat
dari cream yg telah dipakai, bisa direkomendasikan
paket penetralisir. Paket penetralisir ini adalah
paket peralihan, dari cream cream yang
mengandung kimia yang cukup berat, atau paket
peralihan sebelum diberikan rekkmendasi paket
cream sesuai dengan jenis kulitnya. Apa kelebihan
dari paket basic treatment ini?
-Memiliki kandungan collagen ikan yang akan
merangsang collagen kulit, shg kulit lebih sehat dan
tampak awet muda
> Arbutin dan niacinamide, ekstrak licorice, ekstrak
bengkoang sebagai pencerah alami wajah
>Bisabolol bermanfaat untuk mendinginkan kulit,
Bahkan untuk kulit yang sedang mengalami pera
Dangan sangat aman
> Sudah BPOM - Tersertifikasi ISO 9001
> Aman untuk ibu hamil dan menyusui, maupun
promil - Aman digunakan dalam jangka panjang
Beberapa hari ini, Saya survey beberapa cream
perawatan wajah. Cream perawatan wajah basic
tretament ini coba saya bandingkan dengan cream
peraaatan wajah lainnya, sangat terasa bedanya 😊
Mungkin karena saya sudah terbiasa dengan
bahanbahan yang alami, kandungan kimia yang
berat dihindari, memang lebih nyaman pakai
lightening series ini . Terasa sekali bedanya, wajah
lebih sehat, kenyal, dan ga bruntusan. Pagi-pagi
biasanya kusam, alhamdulillaah pakai basic
treatment lightening series kenyal dan terasa sehat.
Teman-teman sudah pakai basic tretament yang
mana? Jangan lupa sebelum gunakan cream, ambil
langkahdouble cleansing dulu 😊
BAB 5

KULIT DEHIDRASI
Dehidrasi kulit

Ketika kulit terasa kering, hal pertama yang ada di pikiran


Anda tentu ingin segera mengambil produk moisturizer
dan mengoleskannya pada area yang membutuhkan
kelembapan. Namun, setelah diberi pelembap, kok kulit
tetap terasa kering ya? Jika pernah mengalami hal ini, itu
tandanya kulit Anda sedang mengalami dehidrasi dan
bukan sekadar kering. Banyak yang menganggap kalau
kulit kering sama dengan kulit dehidrasi. Padahal dua hal
ini berbeda dan perlu penanganan yang berbeda pula
untuk mengatasinya. Untuk memahami lebih lanjut, yuk
simak perbedaan kulit kering dan dehidrasi.

>Kulit Kering Kulit kering adalah salah satu jenis kulit dan
hal ini sudah didapatkan sejak lahir. Ciri dari kulit kering
antara lain, tampilan pori-pori yang hampir tak terlihat,
elastisitas kurang, garis-garis halus pada wajah lebih
terlihat, terasa kasar dan tampak kusam. Kondisi kulit
kering juga bisa berubah menjadi mudah terkelupas,
pecah-pecah, gatal dan iritasi jika terkena berbagai faktor
yang dapat mengeringkan kulit. Banyak faktor internal dan
eksternal yang dapat menyebabkan kulit kita menjadi
kering. Beberapa contoh faktor internal antara lain karena
faktor genetik, pengaruh usia dan pengaruh hormon.
Sedangkan faktor eksternal antara lain adalah perubahan
cuaca atau musim, terlalu lama mandi dan produk
perawatan kulit yang tidak cocok. Pada intinya, kulit
menjadi kering karena rendahnya produksi minyak pada
kulit Anda. Maka dari itu, produk yang kita butuhkan
untuk merawat kulit kering harus mengandung kadar
minyak dan lipid yang tinggi. Sebaiknya cari produk yang
bersifat melembapkan dan hindari produk perawatan
tubuh yang mengandung bahan seperti SLS, alkohol, dan
parfum karena cenderung membuat kulit semakin kering.
>Kulit Dehidrasi Berbeda dengan kulit kering, kulit
dehidrasi adalah kondisi kulit yang dapat dialami tipe kulit
apapun. Seseorang dengan kulit berminyak atau kombinasi
sekalipun dapat mengalami dehidrasi. Apalagi jika Anda
tinggal di daerah dengan tingkat polusi yang tinggi. Ciri
dari kulit dehidrasi antara lain; Kulit menjadi lebih sensitif,
muncul garis-garis halus dan kerutan pada wajah, muncul
beberapa area yang terasa gatal pada kulit, kulit sangat
berminyak di lapisan terluar namun terasa kering. Berbeda
dengan kulit kering, kulit dehidrasi lebih disebabkan oleh
faktor eksternal. Faktor-faktor yang menyebabkan kulit
kita menjadi dehidrasi antara lain adalah polusi,
obatobatan, eksfoliasi yang berlebihan, atau bisa juga
karena perubahan cuaca yang ekstrem. Semua faktorfaktor
yang disebutkan tadi membuat kulit kekurangan
kandungan air dalam jumlah banyak. Dalam
perawatannya, merawat kulit dehidrasi lebih sulit
dibandingkan kulit kering. Kulit dehidrasi membutuhkan
perawatan dari dalam dan luar tubuh. Untuk perawatan
dari dalam, bisa dilakukan dengan mencukupi kebutuhan
air, mengurangi konsumsi kafein dan minuman
beralkohol, serta mengurangi kebiasaan merokok. Selain
itu, Anda juga perlu merawat kulit dengan mengandalkan
produk skin care yang bersifat humectant. Beberapa
contoh bahan-bahan humectant adalah hyaluronic acid,
gliserin, dan amino acids. Semoga bisa bermanfaat yaa
🥰🥰🥰
BAB 6

SABUN DENGAN PH BALANCED


Sabun PH balance artinya sabun yang dapat
menyeimbangkan kadar asam (PH) pada kulit wajah
manusia. PH sendiri merupakan singkatan dari Potensial
Hidrogen yang merupakan ukuran keasaman suatu larutan
yang mengandung air. Kulit yang normal biasanya
memiliki kadar PH sekitar 4,2 sampai 5,6 PH.

>Sabun PH balance yang kita temui di pasaran seringkali


memiliki kadar PH balance yang berbeda-beda, oleh
karena itu setiap produk juga memiliki efek yang berbeda
antara satu dengan yang lainnya. Namun secara umum,
sabun PH balance yang direkomendasikan adalah produk
yang memiliki kadar PH balance sebanyak 5,5-6. Sabun
yang memiliki 5,5-6 kadar PH akan membuat anda sadar
betapa pentingnya sabun PH Balance untuk wajah.
Dengan menggunakan sabun tersebut anda akan dapat
mencegah tumbuhnya jerawat, mengurangi penuaan pada
kulit dan melindungi lapisan asam di kulit anda. Kadar PH
tubuh yang tergolong berbahaya adalah kadar PH dibawah
nilai 7,35. Hal ini dapat menyebabkan depresi, koma
hingga kematian.
>Setelah mengetahui apa itu PH balance dan pentingnya
sabun PH Balance untuk wajah, kini saya akan coba bahas
faktor-faktor yang membuat kadar PH di kulit kita menjadi
tidak seimbang dan rusak:

1. Penyakit-penyakit internal seperti penyakit ginjal dan


gula darah tinggi

2. Sabun. Jangan sekali-kali menggunakan sabun badan


untuk membersihkan wajah anda.

3. Alkohol

4. Sinar matahari

5.Zat-zat yang bersifat iritan seperti alkohol detanurasi,


ethanol, dan lain lain Bila anda ingin menjaga
keseimbangan PH di tubuh dan kulit anda tanpa
menggunakan produk sabun PH balance, sebenarnya
ada beberapa langkah yang dapat anda lakukan
diantaranya:

1.Membersihkan kulit secara teratur

2.Masker tomat

3.Hindari produk kecantikan yang mengandung alkohol


Pilih produk dengan PH yang tidak berlebihan
Mengkonsumsi makanan-makanan yang mengandung
protein tinggi seperti ikan, gandum, almond, daging,
buah-buahan ataupun sereal sehat Sabun yang
direkomendasikan dari produk GDM adalah sabun
moisturizing seewead dan facial wash collagen karena
mengandung ph balance 5,5

Selamat mencoba yah

saya harap setelah ini akan akan paham mengenai


pentingnya sabun PH Balance untuk wajah dan juga
pengerian PH itu sendiri. Selain untuk kecantikan, kadar
PH juga sangat penting untuk menjaga kesehatan kita.
BAB7

APA ITU SERUM CAVIAR


Bagiamana caviar bisa memperlambat proses penuaan?
Jadi, caviar ini nantinya dapat mengaktifkan sel untuk
menghasilkan sekaligus meningkatkan produksi kolagen
yang bertanggung jawab atas kejernihan dan kemudaan
kulit. Sedangkan antioksidan yang ada di dalam caviar
dapat menghilangkan garis halus yang ada pada kulit.
Salah satu artis Hollywood yang memanfaat caviar dalam
skincare rutinnya adalah Angelina Jolie. Mengencangkan
dan Menghidrasi Kulit. Manfaat caviar selanjutnya ketika
digunakan sebagai skincare adalah membantu
mengencangkan kulit yang mulai menua dan menghidrasi
kulit dengan baik. Kandungan vitamin, mineral dan
protein asam amino yang cukup tinggi dalam caviar sangat
baik untuk menjaga kelembapan dan menjaga kulit tetap
kencang. Mempercepat regernasi . Manfaat caviar
berikutnya adalah mempercepat proses regenerasi kulit.
Caviar yang berupa telur dari ikan memiliki sel yang
hampir mirip dengan kulit manusia. Oleh karena itu,
kemampuan caviar untuk mempercepat regenerasi kulit
manusia sangat mengagumkan. Kulit pada dasarnya
terbuat dari protein (asam amino) dan caviar memiliki
kandungan itu juga. Jadi ketika kamu menggunak produk
skincare yangmengandungekstrak caviar, maka as am
aminodalam caviar bisa diserap langsung ke kulit
Membuat Kulit Bersinar. Kulit wajah yang bebas kusam
akan membuat tampilan wajah kamu lebih bersinar. Hal ini
bisa kamu dapatkan jika memakai skincare yang memiliki
kandungan ekstrak caviar. Mengapa demikian? Tidak lain
dan tidak bukan adalah omega-3 yang dapat membuat kulit
bersinar. Omega-3 adalah asam baik yang akan melapisi
kulit dengan terang yang alami. Di GDM salon juga sudah
ada facial memakai caviar.

CARA PAKAI SERUM CAVIAR:

- Bersihkan wajah menggunakan metode Double


Cleansing. Gunakan serum selagi kulit masih lembab agar
formula diserap dengan lebih baik - Tuangkan 2-3 tetes
atau secukupnya ke telapak tangan, lalu gosokkan kedua
telapak agar suhunya lebih hangat. Trik ini membuat
serum lebih mudah terserap ke dalam ke kulit - Kemudian
tekan-tekan telapak tangan ke wajah dimulai dari area
hidung, mengarah keluar ke pipi, lalu dahi dan dagu. Cara
ini lebih efektif melepaskan bahan aktif ke kulit ketimbang
mengoleskannya menggunakan jari - Tunggu sekitar lima
menit sebelum mengaplikasikan pelembab

• Aman digunakan oleh ibu hamil dan menyusui

• Less chemical, no synthetic fragrance, no Paraben

• Cocok untuk semua jenis kulit

• Direkomendasikan bagi perawatan kulit usia 30 tahun


Ke atas
BAB 8

MENGENAI PRODUK SESUAI DENGAN


JENIS KULIT ?
Berikut beberapa tips untuk mengetahui kebutuhan
produk skin care dasar yang diperlukan berdasarkan
dengan jenis kulit yang dimiliki Anda.

1. Kulit berminyak Meski banyak yang mengatakan jika


wajah berminyak tampak lebih awet muda, tapi tetap lebih
rentan terkena masalah kulit seperti jerawat dan komedo.
Untuk itu, para pemilik jenis kulit berminyak harus pandai
dalam memilih produk skin care dasar yang dikenakan,
dan jangan sampai asal pilih. Kulit berminyak juga tetap
membutuhkan pelembap. Produk pelembap yang cocok
untuk jenis kulit berminyak biasanya bertekstur gel yang
bebas dari kandungan minyak.
2. Kulit normal cenderung kusam Meski jenis kulit Anda
termasuk normal, bukan berarti wajah tak membutuhkan
perawatan. Anda tetap harus merawatnya secara rutin dan
maksimal agar kulit tidak kusam. Merawat kulit normal
yang cenderung kusam bisa dilakukan dengan beberapa
cara, misalnya senantiasa mengenakan sunscreen sebelum
beraktivitas di luar ruangan, rajin membersihkan sisa
make up sebelum tidur, serta
rutin mengeksfoliasi kulit minimal seminggu sekali agar
kulit tidak terlihat kusam. Tak hanya itu saja, cermat
menentukan produk pembersih wajah juga penting untuk
dilakukan. Selain membersihkan, pilih juga facial wash
yang mampu memberikan kelembapan alami pada wajah
serta menjadikannya tampak cerah bersinar.
3. Kulit kering Kulit kering cenderung terlihat kasar,
sedikit kusam, dan memiliki garis-garis halus yang mulai
tampak di beberapa area. Kondisi seperti ini dapat
diperburuk oleh beberapa faktor, misalnya cuaca yang
terlalu ekstrem, perubahan hormon, terlalu sering mandi
dengan air panas serta terlalu sering mencuci wajah. Oleh
karena itu, pilihlah cleanser yang mampu membersihkan
dan melembapkan kulit. itu, gunakan juga hydrating toner
dan pelembap. Biasanya, pelembap bertekstur krim atau
balm cenderung cocok dengan jenis kulit ini. Beberapa
minyak esensial juga bisa digunakan untuk menambah
kelembapan bagi pemilik kulit kering. Hindari produk-
produk yang menggunakan alkohol lantaran kandungan ini
bisa menyerap air dan membuat kulit semakin kering.
4.Kulit sensitif Ada beberapa hal yang dapat memicu kulit
menjadi semakin sensitif. Salah satu faktor yang paling
umum biasanya terjadi karena adanya kontak langsung
dengan produk perawatan kulit tertentu. Untuk itu,
sebaiknya cari tahu penyebabnya, sehingga bahan atau zat
yang membuat kulit sensitif bisa dihindari. Karena kulit
sensitif mudah bereaksi terhadap suatu kandungan secara
cepat, sebaiknya hindari produk pembersih wajah yang
mengandung alkohol. Pilihlah produk yang dapat
membersihkan serta mengembalikan nutrisi kulit wajah
hingga ke bagian dalam. Setiap produk GDM yang
dihadirkan akan menemani persawatan sehari2 yang
sudah disesuaikan dengan jenis kulit yaa 🤗🤗
BAB 9

APA ITU RAHASIA KULIT KUSAM?


Siapa sih yang nggak mau memiliki wajah mulus dan
berseri? Semua orang pasti mendambakan memiliki kulit
wajah yang bersih dan berseri namun terkadang sebagian
perempuan memiliki kulit wajah yang kusam. Kulit kusam
adalah salah satu masalah yang dihindari namun banyak
dialami. Memiliki wajah yang kusam pastinya akan sangat
mengurangi rasa percaya diri. Oleh karena itu penting
untuk mengetahui penyebab kulit kusam yang perlu anda
hindari. Wajah kusam membuat kulit terlihat lelah dan
tidak menarik. Wajah terlihat kusam karena penumpukan
sel-sel kulit mati sehingga membuat wajah jadi tidak
bercahaya. Sebenarnya, wajah kusam bisa disebabkan
karena berbagai faktor. Beberapa di antaranya karena gaya
hidup atau faktor lingkungan seperti malas cuci wajah
sebelum tidur, terlalu sering terpapar sinar matahari dan
tidak menggunakan sunscreen, atau kebiasaan merokok
dan begadang.

Yuk kita bahas lebih detail lagi.


1. Sering terkena sinar matahari dan polusi. Sinar
matahari dan polusi jadi penyebab utama kulit wajah
terlihat kusam. Terlebih, jika anda tidak pernah
menggunakan tabir surya. Dijamin kulit wajah anda
akan semakin terlihat tidak cerah. Untuk itu, pastikan
anda selalu mengawali perawatan wajah dengan
menggunakan sunscreen untuk menangkal pengaruh
buruk sinar matahari.
2. Tidak memiliki tidu cukup. Banyaknya aktivitas
terkadang membuat waktu tidur jadi berkurang.
Padahal, waktu tidur memiliki dampak yang besar
terhadap kesehatan dan kecantikan. Ketika tubuh
kurang beristirahat, regenerasi sel pun jadi terhambat.
Inilah yang membuat wajah jadi terlihat kusam.
3. Sering Mengalami Stress Jika anda telah melakukan
berbagai perawatan dengan berbagai macam produk,
mungkin masalahnya bukan dari luar atau dalam tubuh,
tapi dari apa yang ada di pikiran anda. Stres yang anda
alami bisa meningkatkan kortisol yang memengaruhi
aliran darah ke kulit dan menghambat perbaikan kulit.
4. Tubuh Kurang Nutrisi . Ungkapan 'you are what you eat'
nampaknya ada benarnya. Ketika tubuh tidak ternutrisi
dengan baik, kulit wajah pun akan terlihat kusam dan
tidak sehat. Oleh karena itu, jika anda menginginkan
wajah yang cerah dan bersinar, batasi konsumsi garam
dan makanan yang digoreng. Perbanyaklah konsumsi
buah dan sayuran yang mengandung banyak zat
antioksidan.
5.Tidak membersihkan wajah sebelum tidur Jika anda
termasuk salah satu orang yang tidur dengan makeup
yang masih menempel di wajah, jangan kaget kalau anda
bangun dengan wajah yang tidak segar esok harinya.
Tidur dengan makeup dan kotoran yang menempel di
wajah tidak hanya akan membuat wajah terlihat kusam,
tapi juga menyebabkan jerawat dan menimbulkan
penuaan dini.
6.Tidak pernah melakukan eksfoliasi Sel kulit mati yang
menumpuk di wajah juga menjadi penyebab wajah
menjadi kusam dan terasa kasar. Eksfoliasi berguna
untuk menyingkirkan sel-sel kulit mati. Jika anda tidak
pernah mengeksfoliasi wajah, maka sel
kulit mati yang ada di wajah pun akan semakin banyak dan
wajahpun akan terlihat kusam.
BAB 10

PROTECTIVE BARIER
Apa Itu Barrier Kulit, dan Mengapa Penting untuk
Menjaganya. Untuk kita perempuan yang peduli pada
kesehatan kulit wajah dan tubuh, memiliki pengetahuan
tentang barrier kulit itu penting,-seperti istilah "tak kenal,
maka tak sayang", seperti itu juga ikatan barrier kulit
dan skincare. Jika kita tidak mengetahui
keadaan barrier kulit dengan baik, maka kita tidak akan
tahu kebutuhan skincare yang sesuai untuk tipe kulit wajah
dan tubuh kita.

apa itu barrier kulit?

Di dunia kecantikan, barrier kulit dikenal sebagai moisture


barrier atau stratum corneum. Atau, biasa disebut
sebagai skin barrier dan lipid barrier. Dalam bahasa
Indonesia, barrier kulit disebut lapisan kulit terluar.

Pernah mendengar jika kulit kita memiliki kadar air yang


diproduksi oleh tubuh sendiri? Nah, barrier kulit ini lah
tempatnya. Kurang lebih 60%, tubuh kita telah memiliki
kadar air secara alami.
Apa fungsi barrier kulit?

Banyak sekali. Artinya, barrier kulit memiliki peran yang


sangat penting untuk perlindungan kulit dari berbagai
macam faktor yang memicu kerusakan pada lapisan kulit
terluar kita. Misal, sinar UVA dan UVB, debu, polusi, bahan
kimia, bakteri.

Apa yang terjadi jika barrier kulit kita rusak?

Kulit akan mudah menerima pengaruh negatif dari sinar


UV, debu, polusi, dan bakteri. Akibatnya, kulit akan
mengalami kerusakan yang ditimbulkan dari masalah
kulit, seperti: kemerahan, terbakar, gatal-gatal, jerawat,
dan aging.

Apa penyebab barrier kulit kita rusak?

Faktor eksternal, karena paparan negatif sinar UV. Ketika


kulit tidak dilindungi dengan maksimal;--hal sederhana,
kita malas menggunakan sunscreen, dengan mudah
lapisan kulit perlahan-demi-perlahan akan terkikis dan
menipis. Kulit pun akan mudah kehilangan kadar air
alaminya. Faktor internal, karena kebiasan "asal"
menggunakan skincare. Entah itu karena penasaran ingin
mencoba banyak skincare yang sedang "tren", atau tidak
menggunakan skincare sesuai kebutuhan kulit, atau
menggunakan skincare secara berlebih seperti: melakukan
eksfoliasi kulit terlalu sering. Pola hidup yang tidak sehat
(merokok, alkohol, dan kurang mengonsumsi buah-
buahan, sayuran, dan air putih).

Apa yang harus kita lakukan jika barrier kulit rusak?

Hindari menggunakan skincare yang bersifat agresif.


Ketika barrier kulit terganggu, kulit butuh waktu untuk
kembali tenang. Skincare agresif itu seperti, yang bekerja
sebagai anti-aging, eksfoliasi dan mencerahkan.
Sebaiknya, lakukan puasa skincare. Artinya, kulit tetap
membutuhkan asupan skincare, namun berikan fokus
pada menjaga kelembapan kulit. Gunakan skincare yang
bersifat antioksidan, soothing, dan healing. Bisa
menggunakan seaweed mask atau skinfood GDM ya. Dari
sekian banyak varian skincare yang dibutuhkan untuk
menjaga kelembapan kulit, untuk barrier kulit yang sedang
terganggu, jenis skincare apa yang paling dibutuhkan?

Pelembap kulit. Berikan kulit asupan nutrisi yang


bersumber dari pelembap di pagi dan malam hari. Untuk
kulit yang mudah sensitif, hindari pelembap yang
mengandung retinol. Formula skincare ini juga bersifat
agresif, karena mendorong kulit untuk melakukan
regenerasi sel kulit. Untuk tambahan, kita dapat
menggunakan hydtaring toner GDM untk extra
hydaration. Berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk
mengembalikan elastisitas/barrier kulit yang rusak?
Normalnya, membutuhkan waktu minimal 1 minggu untuk
kembali barrier kulit kembali normal. Untuk hasil terbaik
dan cepat, lengkapi puasa skincare dengan olahraga
(sebagai detox tubuh; memancing keringat keluar),
konsumsi makanan sehat (sayuran hijau dan buah-
buahan), tidak merokok, tidak mengonsumsi alkohol, tidur
minimal 6 jam.

Semoga materi hari ini bisa bermanfaat untuk teman2


semuaa yaa 🥰

Anda mungkin juga menyukai