Anda di halaman 1dari 4

NASKAH KERJA SAMA

ANTARA

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2 SIMPANG KIRI

DENGAN
UNIT PRODUKSI SMKN 2 SIMPANG KIRI
KOTA SUBULUSSALAM

TENTANG

PRAKTEK KERJA INDUSTRI (PRAKERIN)


Nomor :421.5/ / 2020

Perjanjian kerja sama ini di tanda tangani pada tanggal delapan belas bulan Februari tahun
dua ribu dua puluh antara :
I. Nama : RAHMI, S. Pd
Jabatan : Kepala SMK Negeri 2 Simpang Kiri, Kota Subulussalam
Alamat : Jln. Siti Ambiya, Km. 11 Kampung Buluh Dori, Kec. Simpang Kiri

Selanjutnya dalam kesempatan ini disebut sebagai PIHAK PERTAMA


II. Nama : MELANNI PURNAMA HASAN, S. Pd
Jabatan : Ketua Jurusan Tata Busana SMMKN 2 Simpang Kiri
Alamat : Jln. Siti Ambiya, Km. 11 Kampung Buluh Dori, Kec. Simpang Kiri
Selanjutnya dalam kesempatan ini disebut sebagai PIHAK KEDUA

Kedua belah Pihak sepakat untuk mengadakan kerja sama dalam hal Praktek Kerja
Lapangan Industri (Prakerin) di tempat Pihak Kedua.

Sebagai ikatan dari kesepakatan perjanjian ini, maka perlu diuraikan dengan pasal-pasal
sebagai berikut :
PASAL 1
TUJUAN

Kerja sama ini bertujuan untuk meningkatkan mutu sumber daya manusia Indonesia melalui
peningkatan keterampilan kerja sesuai dengan tuntutan Dunia Usaha/Industri serta
perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi.

PASAL 2
LINGKUP KERJA SAMA

a) PIHAK KEDUA bersedia menerima Siswa/Siswi dari PIHAK PERTAMA untuk


melaksanakan kegiatan Praktek Kerja Lapangan Industri (Prakerin).
b) PIHAK PERTAMA mengirimkan Siswa/Siswi sesuai dengan kemampuan daya
tampung PIHAK KEDUA.
c) Jumlah dan nama peserta Program harus disiapkan dan disetujui oleh kedua belah
Pihak, merupakan lampiran dari perjanjian kerja sama ini.
d) PIHAK PERTAMA dan PIHAK KEDUA secara bersama memantau dan melakukan

pelaksanaan program Praktek Kerja Industri (Prakerin) tersebut.

PASAL 3
TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB

PIHAK PERTAMA bertugas dan bertanggung jawab :


1) Memfasilitasi/Mengantar Siswa/siswi ke UNIT PRODUKSI SMKN 2 SIMPANG KIRI
Kota Subulussalam
2) Melakukan monitoring / peninjauan kemajuan peserta didik sesuai dengan jadwal yang
telah dibuat.
3) Menjemput siswa/siswi setelah semua kegiatan Prakerin telah selesai dilaksanakan.

PIHAK KEDUA bertugas dan bertanggung jawab :


1) Memberikan materi / melakukan bimbingan semampunya di tempat Prakerin.
2) Memberikan tugas/ job sheet kepada siswa sesuai dengan jurnal dan kemampuan
siswa
3) Memberikan arahan dan bimbingan selama kegiatan Prakerin dilaksanakan
4) Memberikan penilaian di akhir Prakerin sesuai kemampuan siswa selama
melaksanakan kegiatan Prakerin pada jurnal yang sudah disiapkan sekolah
5) Bersama-sama memberikan sertifikat Prakerin setelah semua kegiatan Prakerin
dilaksanakan.
PASAL 4
LAIN-LAIN

1. Surat Perjanjian Kerjasama / Kemitraan ini dibuat dan ditanda tangani oleh kedua
belah Pihak dengan penuh kesadaran tanpa adanya unsur paksaan dari Pihak
manapun dan oleh siapapun.
2. Untuk keperluan administrasi, surat perjanjian ini dibuat rangkap 2 (dua), dan masing-
masing memiliki kekuatan hukum yang sama.

PASAL 6
PENUTUP

Hal – hal yang belum tertuang dalam naskah kerjasama ini diatur dan ditetapkan kemudian
dan merupakan bagian yang tak terpisahkan dari naskah kerja sama ini.

Ditetapkan di : Subulussalam
Pada Tanggal : 10 Februari 2020

PIHAK PERTAMA PIHAK KEDUA


Kepala SMK Negeri 2 Simpang Kiri UNIT PRODUKSI SMKN 2 Simpang Kiri

RAHMI, S. Pd TIM TATA BUSANA


NIP. 19770604 20021 2 2 002

Anda mungkin juga menyukai