Anda di halaman 1dari 5

SOAL LATIHAN BAB 2

Soal Latihan
1) Medan listrik sebesar 640 V/m ingin dibangkitkan antara dua pelat sejajar yang terpisah
sejauh 11,0 mm. Berapa besar beda potensial yang harus diterapkan antara dua pelat?
2) Dua pelat sejajar dihubungkan dengan sumber tegangan 100 V dan dipisahkan oleh udara.
Berapa jarak terkecil dua pelat agar udara tidak melampaui medan brekdown sebesar 3 ×
106 V/m?
3) Berapa laju electron yang memiliki energi a) 750 eV dan b) 4,5 keV?
4) Sebuah partikel alfa (yaitu inti atom helium dengan Q = 2e dan m = 6,64 × 10-27 kg)
dipancarkan pada proses peluruhan radioaktif dengan energi kinetik 5,53 MeV. Berapa
laju partikel tersebut?
5) Kerja yang dilakukan gaya luar untuk memindahkan partikel bermuatan –7,50 µC dari titik
A ke titik B adalah 2,5 × 10-3 J. Jika mula-mula muatan tersebut dalam keadaan diam dan
akhirnya memiliki energi kinetik 4,82 × 10-4 J ketika mencapai B, berapa beda potensial
antara A dan B?
6) Berapa potensial listrik pada tempat yang berjarak 25,0 cm dari muatan titik 6,00 µC?
7) Gambarkan garis ekipotensial di sekitar dua titik muatan berlawanan tanda yang
didekatkan. Besar mauatan positif dua kali muatan negatif.
8) Tiga muatan positif ditempatkan pada totok-titik sudut segi tiga sama sisi. Besar muatan
tersebut semuanya sama yaitu 10 µC. Panjang sisi segitiga adalah 10 cm. (a) Tentukan
kuat medan listrik dan potensial listrik di pusat segitiga. (b) Tentukan juga usaha yang
diperlukan untuk membawa muatan -2µ dari posisi tak berhingga ke titik di tengah-tengah
segitiga.
9) Muatan titik masing-masing q disebar secara merata sepanjang lengkungan yang berupa
keliling lingkaran dengan jari-jari a cm. Jumlah muatan yang disebar adalah N. (a)
Berapakah potesnaial listrik pada titik di sumbu lingkaran yang lokasinya berjarak b dari
pusat lingkaran? (b) Berapa potensial tersebut jika N menuju tak berhingga.
10) Sebuah elektron yang mula-mula diam dipercepat antara dua elektroda yang dipasang
pada beda potensial V. Jika jarak antara dua elektroda diubah tetapi tetap mempertahankan
beda potensialnya, apakah laju elektron ketika sampai anoda berubah? Jelaskan.
11) Sebuah elektron yang mula-mula diam dipercepat antara dua elektroda yang dipasang
pada beda potensial V. (a) Tentukan laju elektron sebagai fungsi jarak dari katoda
(elektroda tempat elektron mulai bergerak). (b) berapa panjang minimum gelombang
sinar-X yang dihasilkan elektron ketika menumbuk anoda?
12) Hitunglah kapasitansi pasangan pelat yang ukurannya 0,1 m kali 0,1 m dan dipisahkan
sejauh 5 mm oleh lapisan udara.
13) Dua pelat masing-masing menyimpan muatan + 2500 µC dan -2500 µC jika diberi beda
potensial 900 V. Berapakah kapasitansi dua pelat tersebut?
14) Beda potensial antara dua kawat sejajar di udara adalah 120 V. Kedua kawat menyimpan
muatan yang sama besar tetapi berlawanan tanda sebesar 96 pC. Berapakah kapasitansi
109
dua kawat tersebut?
15) Kapasitor dengan kapasitansi 7500 pF mengandung muatan 16,5 × 10-8 C. Berapa beda
tegangan antara dua ujung kapasitor?
16) Berapa jumlah muatan yang mengalir dari baterei 12 V jika dihubungkan dengan kapasitor
dengan kapasitansi 9,0 µF?
17) Temanmu ingin membuat kapsitor dengan kapasitansi 0,2 F. Berapa luas maisng-masing
pelat jika kedua pelat tersebut jika terpisan sejauh 2,2 mm oleh udara?
18) Berapa kapasitansi kapasitor yang mengandung pelat lingkaran jang berjari-jari 5,0 cm
dan dipisahkan sejauh 3,2 mm oleh mika? Konstanta dielektrik mika adalah 7.
19) Jika kapasitor pelat sejajar memiliki muatan 4,2 µC dan medan listrik sebesar 2,0 kV/m
harus dihasilkan jika jarak antara dua pelat adalah 4,0 mm dan mediaum antara dua pelat
adalah udara, berapakah luas masing-masing pelat?
20) Berapa kuat medan listrik antara dua pelat kapasitor 0,80 µF yang ruang antara dua pelat
adalah udara setebal 2,0 mm dan masing-masing pelat mengandung muatan 72 µC?
21) Kuat medan listrik antara dua pelat kapasitor yang dipisahkan oleh bahan dielektrin
dengan κ = 3,75 adalah 9,21 × 104 V/m. Ke dua pelat terpisah sejauh 1,95 mm dan
masing-masing mengandung muatan 0,775 µC. Tentukan kapasitansi kapasitor ini dan
luas masing-masing pelat
22) Kapasitor sebesar 7,7 µF dihubungkan dengan tegangan 125 V hingga muatan terisi penuh.
Sumber tegangan kemudian dihilangkan dan kapasitor tersebut dihubungkan dengan
kapasitor lain yang masih kosong dan diamati tegangan pada kapasitor pertama turun
menjadi 15 V. berapakah kapasitansi kapasitor kedua?
23) Kapasitor 2,50 µF diberi muatan dengan tegangan 1000 V dan kapasitor 6,80 µF diberi
muatan dengan tegangan 650 V. Ke dua kapasitor kemudian masing-masing diputus
hubungannya dengan baterei dan kutub positif masing-masing kapasitor dihubungkan dan
kutub negatif masing-masing juga dihubungkan.
24) Tegangan 550 V dikenakan pada kapasitor 7200 pF. Berapa jumlah energi yang
tersimpan?
25) Bagaimana perubahan energi yang tersimpan dalam kapasitor jika
(a) beda potensial dijadikan dua kali
(b) muatan pada masing-masing pelat dijadikan dua kali
(c) jarak antar dua pelat dijadikan dua kali namun kapasitor tetap dihubungkan dengan
baterei
26) Sebuah kapasitor pelat sejajar menyimpan muatan Q. Jika jarak antar dua pelat dijadikan
setengah dan di antara dua pelat dimasukkan bahan dielektrik dengan konstanta κ sebagai
pengganti udara, berapa kali energi yang tersimpan dalam kapasitor berubah? Bagaimana
perbandingan medan listrik dalam kapasitor sebelum dan sesudah dimasukkan bahan
dielektrik?

110
27) Kapasitor 2,7 µF dihubungkan dengan baterei 45,0 V. Kapasitor kemudian dilepaskan dari
baterei dan kemudian dihubungkan dengan kapasitor 4,0 µF yang tidak bermuatan.
Tentukan energi total yang tersimpan (a) sebelum kapasitor dihubungkan (b) setelah
kapasitor dihubungkan.

111
SOAL LATIHAN BAB 3
R = 1/0,002376 = 421 Ω

Soal Latihan
1) Berapakah arus dalam ampere jika 1000 ion Na+ mengalir melalui membran sel selama 6,5
µs? Muatan satu ion Na+ sama dengan muatan elektron, hanya tandanya positif.
2) Berapakah hambatan sebuah toaster jika diberikan tegangan 110 V muncul arus 2,8 A?
3) Baterei 9 V dihubungkan ke lampu yang memiliki hambatan 1,6 Ω. Berapa elektron yang
meninggalkan baterei selama satu menit?
4) Sebuah hair dryer menarik arus 9 A ketika disambuknan ke tegangan 110 V. (a) Berapakah
hambatan hair dryer? (b) Berapa muatan yang mengalir selama 15 menit?
5) Berapakah diamater kawat tungsten yang panjangnya 1 meter jika hambatannya 0,22 Ω?
6) Dapatkan kawat tembaga yang diamaternya 2,5 mm memiliki hambatan yang sama dengan
kawat tungsten yang panjangnya sama dengan panjang kawat tembaga tersebut?
7) Sebuah kawat aluminium, ketika dihubungkan ke tegangan 10,0 V tepat menghasilkan arus
0,4212 A. Pada saat itu suhu kawat tepat 20 oC. Kemudian kawat tersebut ditempatkan pada
lingkungan yang suhunya tidak diketahui. Dengan memberikan tegangan yang sama, arus yang
mengalir pada kawat menjadi 0,3618 A. Berapakah suhu lingkungan kawat tersebut?
8) Tentukan, pada suhu berapakah tahanan jenis tembaga menjadi sama dengan tahanan jenis
tungsten pada suhu 20 oC?
9) Sebuah bolam lampu mengandung filamen yang memiliki hambatan 12 Ω kerika dalam
kondisi dingin dan 140 oC pada keadaan panas. Perkirakan suhu filamen dalam bola lampu
ketika saklar di “ON” kan (lampu menyala) jika koefisien suhu hambatannya adalah α = 0,0060
(oC)-1
10) Berapakah daya maksimum yang dikonsumsi oleh sebuah walkman jika arus maksimum
yang ditarik oleh alat tersebut dari sumber tegangan 9 V adalah 350 mA?
11) (a) Berapakah hambatan dan arus yang mengalir pada bolam lampu 60 W jika dihubungkan
ke sumber tegangan 120 V? (b) Ulangi pertanyaan di atas untuk bolam lampu 440 W.
12) Sebuah pembangkit listrik memberikan daya 520 kW ke sebuah pabrik melalui kabel yang
tahanan totalnya 3 Ω. Berapa daya listrik yang terbuang jika tegangan yang diberikan 50.000 V?
Dan berapa daya yang terbuang jika tegangan 20.000 V?
13) Delapan lampu sejenis dihubungkan secara seri pada tegangan listrik 220 V. (a) berapa beda
tegangan yang dialami tiap lampu? (b) Jika arus yang mengalir 0,8 A, berapakah hambatan yang
dimiliki masing-masing lampu dan daya yang dihasilkan oleh masing-masing lampu tersebut?
14) Delapan lampu serupa dihubungakan secara paralel pada tegangan 110 V. Jika arus yang
mengalir pada tiap lampu adalah 240 mA, berapakah hambatan tiap lampu dan daya yang
dihasilkan masing-masing lampu?
15) Empat buah lampu yang memiliki hambatan masing-masing 140 Ω dihubungkan secara seri.
(b) berapakah hambatan total ke empat lampu tersebut? (b) berapakah hambatan total jika lampu
disusun secara paralel?
156
16) Tiga buah lampu yang memiliki hambatan masing-masing 40 Ω dan tiga buah lampu yang
memiliki hambatan masing-masing 80 Ω dihunungkan secara seri. (a) Berpakah hambatan total
enam lampu tersebut? (b) Berapakah hambatan total jika enam lampu tersebur disusun secara
paralel?
17) Dari satu buah hambatan 40 Ω dan satu buah hambatan 80 Ω, hambatan yang nilai berapakah
yang mungkin diperoleh dari kombinasi kedua hambatan tersebut?
18) Misalkan kamu memiliki tiga buah hambatan, masing-masing 500 Ω, 900 Ω, dan 1,4 kΩ.
Berapakah hambatan terbesar yang dapat kamu peroleh dengan mengkombinasikan tiga
hambatan tersebut? Berapakah hambatan terkecil yang dapat kamu peroleh?
19) Tiga buah tahanan 240 Ω dapat dikombinasikan dalam empat cara yang berbeda. Hitunglah
hambatan pada tiap-tiap kombinasi tersebut.
20) Tahanan 2,1 kΩ dan 2,8 kΩ dihubungkan secara paralel. Kombinasi tersebut kemudian
dihubungkan secara seri dengan tahanan 1,8 kΩ. Jika daya maksimum yang sanggup ditahan
masing-masing tahanan 0,25 W, berapakah tegangan maksimum yang bisa dipasang pada
rangkaian tersebut?
21) Dua buah lampu yang memiliki daya yang sama dihubungan ke tegangan 220 V. Manakah
yang lebih terang jika jika kedua lampu tersebut dipasang secara seri dibandingkan apabila kedua
lampu tersebut dipasang secara paralel?

157

Anda mungkin juga menyukai