Anda di halaman 1dari 7

UNSUR-UNSUR DALAM REKLAME :

Bentuk reklame yang baik, mudah dipahami dan menarik harus memperhatikan
beberapa unsur pendukungnya. Beberapa unsur pendukung tersebut adalah ;
a. Teks atau slogan yang jelas dan mudah dimengerti
Terdiri dari teks utama (headline) dan teks penjelasan yang mendukung headline
b. Bahasa yang baik dan menarik dengan bentuk huruf yang sesuai
Pemilihan bahasa dan kalimat harus disesuaikan dengan sasaran konsumen /
pembaca yang akan menggunakan produk, begitu juga dengan bentuk dan warna
hurufnya. Bahasa yang digunakan pada reklame pupuk untuk petani tentu berbeda
dengan bahasa yang digunakan pada reklame komputer untuk pengusaha, berbeda
juga dengan reklame mainan untuk anak-anak.
c. Gambar illustrasi menarik dan mudah diingat.
Ilustrasi gambarnya tidak boleh bohong artinya bentuk gambar harus sesuai dengan
produk aslinya. Obyek yang digunakan juga menyesuaikan dengan tema dan tujuan
reklamenya. Misalnya gambar-gambar kartun yang lucu banyak digunakan pada
reklame produk anak-anak.
d. Lay Out yang baik (tata letak antara gambar dengan tulisan)
Harus cerdik dalam menempatkan posisi teks dan gambarnya. Dalam hal ini
pengaturan komposisi mempunyai peran penting sehingga secara keseluruhan
reklame menjadi enak dilihat dan pesan yang disampaikan cepat dipahami.
e. Warna yang menarik dan tepat sesuai dengan isi reklame
Dalam hal ini harus dipahami sifat-sifat warna, karena jenis warna sangat
mempengaruhi psikologis orang yang melihatnya. Terlalu banyak warna merah
cenderung membuat orang yang melihatnya merasa panas sehingga kurang sesuai
jika digunakan pada reklame minuman segar. Contoh lain, anak-anak menyukai
warna-warna yang terang dan cerah, sehingga untuk reklame produk anak-anak, jenis
warna seperti merah, kuning, biru, banyak digunakan.
Pengertian Reklame Adalah
Apa yang dimaksud dengan reklame? Secara umum, pengertian reklame adalah suatu media atau
alat untuk menyampaikan informasi, menawarkan, mempromosikan, serta memperkenalkan suatu
produk atau jasa kepada khalayak dengan menggunakan gambar dan kata-kata yang menarik.
Pendapat lain mengatakan pengertian reklame adalah suatu media visual yang memanfaatkan
gambar dan tulisan yang diolah sedemikian rupa untuk mengkomunikasikan pesan tertentu kepada
masyarakat. Pembuatan reklame bertujuan untuk memberikan informasi kepada khalayak tentang
suatu barang, jasa, atau hal lain dengan cara yang menarik.
Secara etimologis, kata “reklame” diadaptasi dari bahasa Spanyol, yaitu “reclamos” yang artinya
suatu seruan yang dilakukan berulang-ulang. Dengan kata lain, arti reklame adalah suatu tindakan
mengajak orang lain secara berulang-ulang untuk mengikuti isi dari reklame tersebut.
Pengertian Reklame Menurut Para Ahli
Agar lebih memahami apa itu reklame, maka kita dapat merujuk pada pendapat beberapa ahli
berikut ini:
1. Panji
Menurut Panji (1990: 120), pengertian reklame adalah setiap kegiatan yang bertujuan untuk
memperkenalkan suatu barang atau jasa atau hal lainnya dengan maksud untuk menarik perhatian
khalayak ramai.
2. Barata
Menurut Barata (1988: 210), reklame adalah suatu kegiatan yang bertujuan untuk menyampaikan
informasi atau ide, barang, atau jasa, dengan maksud untuk menarik perhatian orang-orang
terhadap ide, barang, atau jasa yang diinformasikan tersebut.
Ciri-Ciri Reklame
Reklame memiliki ciri khusus yang membedakannya dengan media promosi lainnya. Adapun ciri-ciri
reklame adalah sebagai berikut:
Singkat, Jelas, dan Mudah Dimengerti. Pada umumnya reklame menggunakan kalimat-kalimat yang
singkat, jelas, dan mudah dimengerti masyarakat umum.
Menarik dan Mencolok. Agar mendapat perhatian khalayak ramai, biasanya reklame dibuat dengan
komposisi desain dan warna yang mencolok.
Jujur. Dalam hal ini, pesan yang disampaikan dalam reklame harus jujur dan tidak dibuat-buat.
Dilakukan Berulang-Ulang. Sesuai dengan definisinya, reklame biasanya disampaikan secara
berulang-ulang sehingga lebih banyak masyarakat yang mengetahui pesan yang ingin disampaikan.

Fungsi Reklame
Secara umum, reklame berfungsi sebagai media informasi untuk menyampaikan pesan iklan
kepada khalayak. Adapun beberapa fungsi reklame adalah sebagai berikut:
 Menyampaikan informasi kepada masyarakat mengenai suatu brand, produk, atau jasa.
 Mengajak atau mempengaruhi masyarakat sehingga mereka mau menggunakan suatu produk
atau jasa.
 Menciptakan dan membangun kesan baik masyarakat terhadap suatu brand, produk atau jasa
yang diinformasikan.
 Mengupayakan kepuasan tertentu kepada konsumen.
 Menjadi media atau alat komunikasi antara penjual dengan calon konsumen.
Jenis dan Contoh Reklame
Reklame dapat dibeda-bedakan berdasarkan beberapa kategori. Adapun jenis-jenis reklame adalah
sebagai berikut:
1. Berdasarkan Tujuan Pengadaan
Reklame Komersial; yaitu jenis reklame yang dibuat untuk kepentingan bisnis dimana tujuannya
adalah untuk mendapatkan keuntungan lebih besar. Contoh; poster, spanduk, baliho, dan lain-
lain.
Reklame Non-Komersial; yaitu jenis reklame yang dibuat untuk kepentingan umum, misalnya
himbauan, informasi layanan masyarakat, dan lainnya. Contoh; reklame donor darah, reklame
pajak, reklame tertib lalu lintas, dan lain-lain.
2. Berdasarkan Sifatnya
Reklame Peringatan; yaitu jenis reklame bersifat mengingatkan masyarakat untuk melalukan hal
tertentu. Contoh; reklame tertib lalu lintas.
Reklame Penerangan; yaitu jenis reklame yang bersifat memberikan informasi kepada
masyarakat umum. Contoh; reklame informasi tentang kesehatan.
Reklame Ajakan/ Permintaan; yaitu jenis reklame yang sifatnya mengajak atau meminta
masyarakat untuk mengikuti ajakan/ permintaan. Contoh; reklame donor darah, reklame
bantuan bencana alam.
3. Berdasarkan Tempat Pemasangan
Reklame Indoor; yaitu reklame yang dipasang di dalam ruangan. Umumnya reklame indoor
berukuran kecil atau sedang dengan bahan kertas. Contoh; etiket, brosur, leaflet.
Reklame Outdoor; yaitu reklame yang dipasang di luar ruangan dan terpapar sinar matahari.
Umumnya reklame outdoor berukuran besar dan dibuat dengan bahan kedap air dan tahan
sengatan matahari. Contoh; spanduk, papan nama, baliho.
4. Berdasarkan Medianya
Reklame audio; yaitu reklame yang disampaikan melalui suara, baik langsung maupun tidak
langsung. Contoh; iklan di radio.
Reklame visual; yaitu reklame yang disampaikan dalam bentuk visual atau gambar. Contoh;
iklan megatron, poster, plakat, spanduk, brosur, leaflet, papan nama, dan lain-lain.
Reklame Audio-Visual; yaitu reklame yang disampaikan dalam bentuk gambar dan suara.
Contoh; iklan di TV, iklan di YouTube.

Anda mungkin juga menyukai