Anda di halaman 1dari 2

KAIDAH PENCACAHAN

1) Aturan Penjumlahan
Misalkan terdapat nbuah kejadian yang saling lepas, dengan:
c 1 adalah banyak cara pada kejadian pertama
c 2 adalah banyak cara pada kejadian kedua
c 3 adalah banyak cara pada kejadian ketiga, dan seterusnya
c n adalah banyak cara pada kejadian ke-n
Banyak cara n buah kejadian itu secara keseluruhan adalah:
c 1 +c 2+ c 3+ …+c n

Contoh:
Dari kota A ke kota B ada beberapa jenis angkutan yang dapat digunakan. Ada 4
bus, 2 kapal laut, dan 1 pesawat terbang yang dapat dipilih. Ada berapa total cara
berbeda untuk berangkat dari kota A menuju kota B?
Jawab:

Dalam soal diatas ketika kita memilih bus, kapal laut maupun pesawat terbang tidak
berpengaruh satu sama lain, ketiganya merupakan himpunan yang saling lepas.
Sehingga ada:
4 +2+1=7 cara berbeda untuk berangkat dari kota A ke kota B.

2) Aturan Perkalian
Misalkan terdapat n buah tempat tersedia, dengan:
k 1 adalah banyak cara untuk mengisi tempat pertama,
k 2 adalah banyak cara untuk mengisi tempat kedua setelah tempat pertama terisi,
k 3 adalah banyak cara untuk mengisi tempata ketiga setelah tempat pertama dan
kedua terisi,… , demikian seterusnya.
k nadalah banyak cara untuk mengsi tempat ke-n setelah tempat-tempat pertama,
kedua, ketiga, … , dan ke (n  1) terisi.
Banyak cara untuk mengisi n tempat yang tersedia secara keseluruhan adalah:
k 1 × k 2 × k 3 ×… × k n

Contoh:
Dari kota A ke kota B ada 3 jenis angkutan yang bisa digunakan, yaitu bus
sebanyak 5 pilihan, kapal laut 4 pilihan dan pesawat 2 pilihan. Dari kota B ke kota
C ada 2 jenis angkutan yang bisa digunakan yaitu bus sebanyak 3 pilihan dan kapal
laut 1 pilihan. Berapa banyak cara berbeda untuk berangkat untuk berangkat dari
kota A ke kota C melalui kota B?
Jawab:
Dalam hal ini dapat diilustrasikan ada 2 tempat yang harus diisi. Tempat pertama
adalah banyaknya cara dari kota A ke kota B dan tempat kedua adalah banyaknya
cara dari kota B ke kota C.

Dari ilustrasi diatas terlihat bahwa dari A ke B akan ada 5+ 4+2=11 cara.
Sedangkan dari B ke C ada 3+1=4 cara.
Dengan demikian, total cara berbeda dari kota A ke kota C melalui B ada
11× 4=44 cara.

Anda mungkin juga menyukai