Anda di halaman 1dari 8

TEKNOLOGI BAHAN ALAM

PEMBUATAN BOREH MURUT

DOSEN PEMBIMBING :

Gusti Ayu Made Ratih K.R.D., S.Farm., Apt.

DISUSUN OLEH :

Thitania Faraz Nata ( P07134019120 )

KELAS III C

KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA

POLITEKNIK KESEHATAN DENPASAR

JURUSAN TEKNOLOGI LABORATORIUM MEDIS

TAHUN AJARAN 2019 / 2020


A. HARI / TANGGAL : Kamis, 27 Agustus 2020

B. TUJUAN
1. Mahasiswa menegetahui potensi bahan alam sebagai bahan obat tradisional.
2. Mengetahui dan memahami berbagai jenis bahan alam untuk kesehatan
dengan kearifan lokal.
3. Mampu menghasilkan produk kesehatan dengan kearifan lokal berbasis
sumber daya hayati.

C. METODE
Pencampuran bahan

D. DASAR TEORI

Kearifan lokal yang ada di Bali salah satunya adalah Usada Taru
Pramana. Usada Taru Pramana adalah sebuah pengobatan (usada) yang
menggunakan obat - obatan berasal dari bahan tumbuh - tumbuhan. Cara
pengobatan yang tertuang dalam lontar. Usada Taru Pramana merupakan salah
satu cara pengobatan yang dikembangkan menjadi sistem pengetahuan lokal. Di
Bali Usada Taru Pramana telah diakui oleh seluruh lapisan masyarakat sebagai
sebuah kearifan lokal dalam usaha pengobatan berbagai penyakit.

Sebagai salah satu budaya tradisional Bali, Usada Taru Pramana


berpotensi diintegrasikan dalam pengembangan objek wisata budaya dan
sekaligus travel medicine. Taru Pramana mengembangkan tumbuh - tumbuhan
yang berpotensi sebagaiobat tradisional. Melalui tumbuh - tumbuhan tersebut,
maka berbagai macam penyakit yang menjadi risiko wisatawan dalam berwisata
dapat ditanggulangi.
Boreh dapat disamakan dengan parem, berbentuk serbuk halus, dalam
penggunaannya dicampur dengan cairan (air, cuka, arak atau alcohol /
ditentukan). Cara membuat adalah bahan - bahan dihaluskan tidak perlu diperas
kemudian dicampur dengan cairannya. Aturan pemakaiannya : selesai diolah
langsung diparemkan pada anggota badan.
E. ALAT DAN BAHAN
Alat dan bahan yang diperlukan untuk pembuatan Boreh Murut adalah sebagai
berikut
 Alat :
1) Pisau
2) Cobek / ulekan
3) Sendok
4) Wadah toples ( bahan plastik )
 Bahan :
1) Beras 100 gram
2) Cengkeh 5 gram
3) Jahe 50 gram
4) Kencur 100 gram
5) Kunyit 5 gram
6) Biji pala 1 butir
7) Garam 1 sdt
8) Kelapa parut 100 gram
9) Kemiri 100 gram

F. PROSEDUR KERJA
1. Siapkan semua alat dan bahan yang akan digunakan untuk pembuatan Boreh
Murut kemudian cuci bersih masing – masing bahan.
2. Timbang sesuai dengan berat yang diperlukan.
3. Campurkan semua bahan satu per satu kemudian tumbuk semua bahan
menjadi satu sampai halus.
4. Untuk mempermudah pekerjaan dan mendapatkan hasil yang lebih
maksimal, semua bahan bisa dicampur menjadi satu ke dalam mesin
penggiling ( blender ) dan giling sampai halus menjadi bubuk.
5. Setelah semua bahan sudah tercampur halus menjadi satu, tempatkan
kedalam wadah toples.
G. HASIL PENGAMATAN

Gambar A Gambar B

 Gambar A dan B merupakan proses persiapan bahan – bahan yang dibutuhkan


dan telah dicuci untuk pembuatan Boreh Murut.

Gambar C Gambar D

 Gambar C dan D merupakan proses saat bahan – bahan dimasukkan satu per
satu lalu di haluskan hingga tercampur merata.
Gambar E Gambar F

Gambar G Gambar H

 Pada gambar E, F, G, H merupakan hasil akhir dari proses pembuatan Boreh


Murut dengan hasil akhir yang halus namum masih bertekstur seperti scrub.

H. PEMBAHASAN

Boreh adalah masker atau scrub yang terbuat dari rempah - rempah. Dahulu,
rempah - rempah tersebut di jadikan sebagai masker dan ramuan untuk
menghangatkan badan dengan pilihan tepat ketika flu menyerang atau kala sedang
tak enak badan.

Boreh Murut terbuat dari rempah-rempah alami yang terdiri dari beras,
kunyit, cengkeh, pala,jahe, kencur, garam, kemiri, dan kelapa parut. Fungsinya
untuk memperlancar peredaran darah, melembutkan kulit, memiliki efek
menghangatkan tubuh, membantu tubuh mengeluarkan racun, dan memberikan
keseimbangan suhu tubuh. Jika kita sedang mengalami gejala flu, keletihan, dan
pegal-pegal, silakan melakukan perawatan kulit dengan menggunakan Boreh
Murut.

Boreh Murut ini adalah lulur dengan ramuan khas Bali yang
mengandung bahan-bahan yang sangat bermanfaat untuk kesehatan kulit,
mengangkat kotoran kulit, membersihkan kulit dari bakteri, dan memiliki unsur
stimulan alami dengan bahan penghangat tubuh. Sehingga, dapat mempercepat
proses pengangkatan kotoran dan membuat kulit senantiasa lembab secara alami.
Cara menggunakannya, campurkan 100 gram boreh murut dengan air mawar
hingga menjadi adonan yang cukup pekat. Gosok dengan gerakan mengusap,
sampai kotoran berjatuhan sehinggamembersihkan sisa sel-sel kulit mati.

Semua bahan yang digunakan sebagai bahan pembuatan Boreh Murut


berfungsi untuk menyehatkan badan terutama untuk kulit. Fungsi dari masing –
masing bahan yang digunakan adalah sebagai berikut :

1) Beras

Beras memiliki kandungan ferulicacid, yaitu antioksidan yang


membantu mengencangkan kulit yang kendur, menyamarkan garis-
garis halus di wajah, serta membuat kulit terasa lembap.
Tepung beras juga kaya akan vitamin B yang dapat meregenerasi sel -
sel wajah serta melawan proses penuaan kulit.

2) Cengkeh

Cengkeh memberi manfaat untuk menstimulasi peredaran darah,


melegakan pernapasan, dan menghilangkan rasa mual.

3) Jahe

Khasiat jahe selain memberi rasa hangat, juga bermanfaat untuk


membantu menstimulasi peredaran darah, membantu mengatasi
peradangan dan gatal - gatal pada kulit, serta bersifat karminatif.
4) Kencur

Kandungan sari pati yang ada pada kencur dipercaya dapat


mencerahkan kulit dan menghilangkan noda hitam bekas jerawat.
Sehingga kulit tidak tampak kusam. Selain itu, kencur juga memiliki
kandungan mineral tinggi yang baik untuk melembapkan kulit.
Jadi kulit tidak mudah kering dan cepat keriput.

5) Kunyit

Kunyit bisa berfungsi untuk membantu mengurangi jerawat dan bekas


jerawat. Sifat anti-inflamasi dapat menargetkan pori-pori Anda dan
menenangkan kulit.

6) Biji pala

Biji pala memiliki manfaat membatu menghangatkan badan, dapat


bersifat sebagai antioksidan dan sedatif, juga dapat membantu
mengatasi ketegangan otot dan syaraf serta dapat membantu
memperlancar peredaran darah.

7) Garam

Garam memiliki sifat anti-bakteri yang dapat membantu mengatasi


jerawat. Selain itu, garam juga mampu mengontrol produksi minyak
berlebih yang menyebabkan tumbuhnya jerawat pada kulit wajah.

8) Kelapa parut

Kelapa parut bermanfaaat untuk menghaluskan serta mencerahkan


kulit wajah, mengontrol minyak berlebih, dan dapat melembabkan
kulit bahkan rambut.

9) Kemiri
Khasiat kemiri bagi kulit yaitu untuk meremajakan kulit wajah,
mencegah munculnya tanda – tanda penuaan dini, membuat warna
bibir yang kehitaman menjadi lebih cerah, menjaga kelembapan kulit,
serta melindungi kulit dari sinar matahari.

Boreh Murut ini bertujuan untuk mengeluarkan racun dalam tubuh atau
detoksifikasi, menghangatkan tubuh, dan merileksasi otot-otot serta perawatan
kulit dengan boreh yang mengandung bahan – bahan alami yang mudah
ditemukan namun memiliki manfaat yang sangat bagus untuk kesehatan kulit.

I. KESIMPULAN

Biasanya Boreh digunakan orang - orang Bali zaman dahulu kala untuk menjaga
kesehatan. Bahkan hingga saat ini ada banyak salon kecantikan yang menggunakan
Boreh sebagai perawatan kesehatan kulit. Perawatannya tidak hanya untuk
kecantikan, tetapi juga perawatan yang memperhatikan kesehatan. Jadi, Boreh
Murut bisa menjadi pilihan untuk menghangatkan badan dengan cara tradisional
namun tetap merasakan sensasi sejuk.

Anda mungkin juga menyukai