Assignment

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 2

9/8/2020 Assignment

115 - 810 - BIMBINGAN DAN KONSELING (KONSELOR) - 2 MODUL I


Dashboard / My courses / modul-115---810---bimbingan-dan-konseling-konselor---2-modul-i-1 / I. Modul 5: Strategi Layanan Responsif
/ I.11. Unggah Tugas Akhir Strategi Layanan Responsif

I.11. UNGGAH TUGAS AKHIR STRATEGI LAYANAN RESPONSIF


Setelah Anda membaca materi mengenai strategi layanan responsive, maka beberapa penugasan yang perlu Anda kerjakan, yaitu: 1. Praktikkanlah konseling
dengan pendekatan Psikodinamik, Humanistik, Kognitif, Perilaku, Posmodern dan Integratif kepada 1 orang konseli dan minimal 2 sesi konseling. Selain itu,
buatlah verbatim (transkrip percakapan berupa tabel) yang menyertakan tahapan dan keterampilan dasar konseling (misalnya; keterampilan refleksi
perasaan, keterampilan parafrase, dsb). 2. Analisislah kasus di bawah ini dengan menggunakan pendekatan konseling berorientasi Psikodinamik, Humanistik,
Kognitif, Perilaku, Posmodern dan Integratif.  Berikut kasus yang perlu anda analisis:

ANALISA KASUS ANDIEN

Andien adalah siswi kelas XII SMA di salah satu sekolah favorit di Semarang. Andien datang untuk konseling pertama kalinya tatkala ia mengalami
kekecewaan ketika hasil ujian semesternya tidak sesuai seperti yang ia harapkan. Berikut adalah data ringkasan yang secara singkat diperoleh konselor selama
proses wawancara konseling dengan Andien.

a. Sejarah Psikososial 

Andien merupakan anak tunggal dari keluarga yang kaya dan terpandang di daerahnya. Ia tumbuh dan dibesarkan di keluarga yang sangat menyayanginya,
terutama ayahnya, yang bersifat permisif dan mengizinkan apapun yang dilakukan olehnya. Ketika kecil Ayahnya selalu menuruti keinginan Andien.
Sedangkan Ibu Andien bersikap sebaliknya yang mempunyai sifat otoriter, kaku, dan over protective dengan seringkali menuntut dan mengatur perilakunya.
Andien memandang Ibunya sebagai sosok dengan ekspektasi yang tinggi. Ketika masa kecilnya, tidak jarang Andien menerima hukuman atas perilaku Andien
yang tidak sesuai keinginan dan tuntutan ibunya. Sampai saat ini, ia merasa takut jika tidak dapat memenuhi semua tuntutan dan harapan Ibunya. Walaupun
demikian ia tetap menjadi anak yang patuh dan rajin, baik di rumah maupun di sekolah. Hal itu turut membentuk perilakunya yang selalu ingin menjadi juara
dan tampil menonjol di semua bidang. Dalam pikirannya, Andien meyakini bahwa hidupnya tak akan sukses bila tidak memenuhi semua tuntutan dari
Ibunya. Menurutnya sempurnanya hidup adalah dengan mematuhi apa yang diinginkan orang tuanya.  
 
b. Identifikasi Masalah

Secara umum Andien merasa tidak puas dengan prestasinya yang ia capai di kelas XII ini. Walaupun ia tetap memperoleh nilai yang tinggi di kelasnya, namun
ia kecewa karena tidak dapat menjadi yang terbaik di kelasnya, ia hanya mendapatkan peringkat 2 dalam rangking ujian. Ia berpikir sudah melakukan yang
terbaik namun hasil yang ia dapatkan tidak sesuai dengan harapannya. Memang dalam hal ini Andien cukup sulit untuk membagi waktu belajar nya dengan
waktu organisasi. Di mana sebenarnya pun dalam berorganisasi ia meyakini akan mendukung preatasi dan yang bisa dibanggakannya kepada orang tua. Ia
sangat berharap menjadi juara kelas agar mendapat pujian dan pengakuan dari orang lain, terkhusus orangtuanya. Ia tahu orangtuanya, terlebih Ibunya
berharap tinggi padanya. Setelah penerimaan nilai ujian itu, tidak henti-hentinya ia menyalahkan diri sendiri, menyalahkan keadaan yang ia alami. Bahkan
karenanya Andien mengungkapkan pula beberapa keluhan psikosomatik, seperti tidak dapat tidur nyenyak, kecemasan, pusing, dan sakit kepala. Ia mudah
menangis jikalau mengingat kegagalannya, sering merasa tertekan, dan tidak menyukai dirinya sendiri. Ia merasa telah gagal dan telah mengecewakan kedua
orang tuanya. Andien juga kebingungan akan bagaimana masa depannya ketika semua hal tersebut tidak berjalan secara efektif. Padahal beberapa kali
Andien memiliki kemampuan untuk menyelesaikan beberapa masalahnya sendiri dengan melihat lebih fokus pada prioritas dan konsistensi mengerjakan
tugas hingga selesai. Namun lambat laun justru Andien membebani dirinya dengan hal-hal yang bukan prioritasnya.
 
c. Data Lanjutan

Proses Konseling Melalui cerita dengan konselor sekolahnya, Andien menyadari bahwa ia telah membatasi dan berlebihan menyalahkan dirinya sendiri.
Sebagaimana keluarganya yang mempunyai harapan yang tinggi, ia juga menyadari bahwa ia terlampau takut apabila tidak mencapai harapannya, serta tidak
dapat menerima kenyataan yang  ada. Ia juga merasa dengan ia bercerita dan mengungkapnya kepada konselor membantunya dapat melihat lebih baik ke
arah dirinya sendiri. Andien lebih jujur melihat permasalahan yang ia hadapi. Pada titik ini Andien menyadari bahwa ada hal yang dapat disyukuri. Ia
menyadari bahwa ia tidak mempunyai pengertian yang baik tentang apa yang dia inginkan untuk dirinya sendiri, dan juga bahwa ia biasa hidup dari apa yang

https://lms03-ppgdaljab.simpkb.id/mod/assign/view.php?id=91568&forceview=1 1/2
9/8/2020 Assignment

diinginkan oleh orang lain. Andien telah menerima kenyataan dan berusaha meningkatkan prestasinya lagi. Hal itu membuatnya lebih tenang dan optimis
dalam belajar.
 
Kriteria analisis kasus adalah:  a. Ketajaman intepretasi dikaitkan dengan pendekatan yang dipakai (konsep dasar, hakikat manusia, dengan asumsi perilaku
bermasalah), b. Kemungkinan langkah treatment atau intervensi pada kasus tersebut,  c. Follow up dari kasus tersebut.

SUBMISSION STATUS

Submission status No attempt

Grading status Not graded

Last modified -

Submission comments
Comments (0)

Add submission

You have not made a submission yet

◄ I.10. Test Sumatif Strategi Layanan Responsif Jump to...Chat Pembelajaran Pengembangan Keprofesian dan Kehidupan Bermasyarakat ►
J.8.

ABOUT US
Alamat Kantor : 
Direktorat Pendidikan Profesi dan Pembinaan Guru dan Tenaga Kependidikan
Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan
Kompleks Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Gedung D Lantai 14
Jalan Jenderal Sudirman, Senayan Jakarta Pusat 10270

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan 2020

Data retention summary


Get the mobile app

https://lms03-ppgdaljab.simpkb.id/mod/assign/view.php?id=91568&forceview=1 2/2

Anda mungkin juga menyukai