Anda di halaman 1dari 2

PEMADAM KEBAKARAN

Dinas pemadam kebakaran dan/atau BPBD (Badan Penanggulangan Bencana


Daerah) adalah unsur pelaksana pemerintah yang diberi tanggung jawab dalam melaksanakan
tugas-tugas penanganan masalah kebakaran dan bencana yang termasuk dalam dinas gawat
darurat atau Rescue/(Penyelamatan) seperti Ambulans dan Badan SAR Nasional.

Para Pemadam Kebakaran dilengkapi dengan pakaian anti-panas atau anti-api dan juga
helm serta boot/sepatu khusus dalam melaksanakan tugas, dan biasanya pakaianya dilengkapi
dengan scotlight reflektor berwarna putih mengkilat agar dapat terlihat pada saat pelaksanaan
tugas.

Setiap pemadam kebakaran memiliki kantor sebagai lokasi unsur pelaksana pemadam
kebakaran. Kantor ini berguna sebagai lokasi garasi kendaraan pemadam kebakaran serta
penyimpanan alat-alat pemadaman kebakaran, pusat informasi dan pengaduan, serta lokasi
operasi komando pemadam kebakaran.

Kendaraan-kendaraan Pemadam Kebakaran tergolong sebagai kendaraan unit gawat darurat.


Tipe kendaraaan ini biasanya truk yang bagian belakang merupakan penyimpanan air, dan
kendaraan ini umumnya berwarna merah. Tipe kendaraan yang digunakan di kesatuan pemadam
kebakaran seperti:

a. Mobil pick-up double cabin atau SUV untuk membawa perwira/komando pemadam


kebakaran,
b. Truk pemadam kebakaran dengan ukuran kecil dan besar sebagai unit pembawa air
(unit tanker),
c. Truk pemompa dan penyimpan air (biasanya dapat memompa air dari Hidran dan sumber
air lainya) disebut Pump Unit
d. Truk dan mobil pembawa alat-alat dan perlengkapan (selang, palu, gergaji, p3k, lampu,
dll) pemadam kebakaran,
e. Truk pembawa tangga (unit ladder),
f. Ambulan milik pemadam kebakaran.

Sumber : https://id.wikipedia.org/wiki/Pemadam_kebakaran

Anda mungkin juga menyukai