Anda di halaman 1dari 34

EDISI TERBATAS

Buku Lengkap
Panduan BUMDes Sukses

BUMDES
SUKSES

KAMI MERANGKUM MATERI TERPENTING


DALAM PEMBAHASAN BUMDES

Oleh:
PERKENALAN
Halo,

Kami dari BUMDes Online akan


berbagi buku elektronik bermanfaat
ini.

Kami ingin memudahkan anda para


pegiat dan pendukung BUMDes di
mana pun anda berada.

Seperti kita tahu, terkadang info


yang kita dapatkan di internet
terlalu banyak sehingga terkadang
membingungkan.

Di dunia saat ini, permasalahannya


bukanlah kekurangan informasi
tetapi terlalu banyak informasi
sehingga kita tidak mendapatkan
info terpenting.

Jadi yang dibutuhkan adalah


informasi terpenting. Itulah mengapa
ebook ini hadir.
BUMDes Online ingin membantu
para pegiat BUMDes menemukan
informasi berguna yang dapat
dimanfaatkan sebaik dan secepat
mungkin untuk memajukan BUMDes
dan ekonomi desa pada umumnya.

Kami berpengalaman dalam


pengembangan desa dan memiliki
latar belakang akademik dalam dan
luar negri yang ingin berkontribusi
lebih untuk kemajuan desa di
Indonesia.

Kami berbagi secara rutin mengenai


BUMDes di beberapa akun media
sosial dan website kami.

Untuk yang ingin mendapat info


bermanfaat tentang BUMDes
secara rutin, bisa ikuti kami di:

youtube.com/BUMDesOnline
FB.com/BUMdes.Online
IG: Bumdes.Online
telegram: t.me/bumdesonline
Twitter: BUMDes.Online
www.bumdesonline.id
Pertama, ebook ini buat siapa:
1. Pengurus dan seluruh pegawai
BUMDes yang ingin memajukan
BUMdes.
2. Kepala Desa dan semua jajaran
pemerintah desa yang ingin
memajukan desa dengan cara
membuat BUMDes yang
mandiri.
3. BKD dan semua jajarannya
yang ingin mengawasi jalannya
pemerintah dengan agar desa
lebih sejahtera
4. Para pemuda yang tergabung di
Karang Taruna yang ingin
berkontribusi kepada desa
5. PKK dan kader-kadernya agar
bisa bekerjasama dengan
BUMDes memajukan desa.
6. Warga desa dan semua pihak
yang ingin manjadikan desa
menajadi mandiri karena
kesuksesan BUMDes.
Ebook ini mencoba menjadi jawaban dari
banyak pertanyaan mengenai BUMDes
dan memberi manfaat bagi anda sekalian.

Ebook ini benar-benar GRATIS untuk


Anda, silahkan anda miliki, silahkan
bagikan tentu dengan memberikan kredit
ke BUMDES ONLINE.

Sekali lagi, untuk yang ingin mendapat


info bermanfaat tentang BUMDes
secara rutin, bisa ikuti kami di:

youtube.com/BumdesOnline

FB: bumdes.online

IG: bumdes.online

telegram: t.me/bumdesonline

Twitter: BumdesOnline

www.bumdesonline.id

Terima kasih
-BUMDES ONLINE-
Daftar Isi Ebook
SEDIKIT PERKENALAN

1 - Apa itu BUMDes


2 - BUMN-BUMD-BUMDES
3 - TUJUAN BUMDES
4 - MODALNYA DARI MANA?
BERAPA?
5 - APAKAH DESA WAJIB
MEMBUAT BUMDES?
6 - BAGAIMANA LANGKAH
MEMBUAT BUMDES?
7 - JENIS USAHA BUMDES DAN
MANFAATNYA
8. TUJUH BUMDES MILYARAN
DENGAN BEDA USAHA
9. KESALAHAN TERBESAR
BUMDES
10. BUMDES VS KRISIS (corona)
11. KESIMPULAN
1 - APA ITU BUMDES

DEFINISI DAN KARAKTERISTIK


UTAMA BUMDES.

Menurut UU No. 6 Tahun 2014 tentang


Desa Pasal 1 Ayat (6), BUMDes adalah:

BUMDesa adalah Badan usaha yang


seluruh atau sebagian besar modalnya
dimiliki oleh Desa melalui penyertaan
secara langsung yang berasal dari
kekayaan Desa yang dipisahkan guna
mengelola aset, jasa pelayanan, dan
usaha lainnya untuk sebesar-besarnya
kesejahteraan masyarakat Desa.

Salah satu karakteristik BUMDes


ditunjukkan oleh gambar di bawah ini:

Materi lebih banyak, klik:


bit.ly/RahasiaBumdesSukses
BUMDes harus memiliki tujuan secara
ekonomi dan dampak sosial secara
bersamaan.

Selain harus positif secara finansial,


BUMDes juga harus membawa dampak
sosial positif bagi desa, misalnya di
bidang lingkungan, pengangguran,
pertanian, dan sebagainya.

Berikutnya BUMDes itu mandiri dan


berdaulat secara ekonomi. Artinya,
Pemdes dan BUMDes memiliki kewenangan
yang terpisah, walau tentunya para
pengurus BUMDes perlu berkoordinasi dan
adanya kontrol.

Walau pemerintah desa memberikan


modal untuk BUMDes, para pengurus
BUMDes memiliki wewenang untuk
mengambil keputusan bagi BUMDes
dengan tentunya memperhatikan
kepentingan desa sebagai pertimbangan
utama.

Diskusi lebih detail, klik:


t.me/bumdesonline
2 - BUMN-BUMD-BUMDES

KESAMAAN DAN PERBEDAAN


BUMDES DENGAN BUMN DAN
BUMD

Ini hanya perbandingan agar lebih mudah


membayangkan peran BUMDes untuk
masyarakat.

BUMN mendapat modal dari harta negara


yang dipisahka dan memiliki tujuan
menyejahterakan negara.

BUMDes pun secara garis besar memiliki


kemiripan dengan itu tetapi dalam skala
desa. Keunggulan dari BUMDes adalah
dampaknya bisa langsung dinikmati oleh
penduduk desa apabila BUMDesnya
berjalan dengan baik.
3 - TUJUAN BUMDES

TUJUAN YANG HARUS DICAPAI


BUMDES

TUJUAN BUMDES:
1.Meningkatkan perekonomian Desa;
2.Mengoptimalkan aset Desa;
3.Meningkatkan  usaha  masyarakat;
4.Mengembangkan rencana kerja;
5.Menciptakan  peluang  dan  jaringan
pasar;
6.Membuka lapangan kerja;
7.Meningkatkan  kesejahteraan 
masyarakat, pertumbuhan dan
pemerataan ekonomi Desa; dan
8.Meningkatkan pendapatan masyarakat
Desa dan Pendapatan Asli Desa.

Tujuan-tujuan ini adalah penjelasan lebih


detail dari tujuan BUMDes secara garis
besar yaitu meningkatkan kesejahteraan
ekonomi masyarakat dan mempunyai
dampak sosial yang positif bagi
masyarakat.

Materi lebih banyak, klik:


bit.ly/RahasiaBumdesSukses
4 - MODALNYA DARI MANA?
BERAPA?

MEMBAHAS SISI PERMODALAN


YANG EFEKTIF DARI BUMDES

Menurut UU Desa no 6 tahun 2014, modal


dari BUMDes bisa dari pemerintah desa.

Pemerintah desa mengalokasikan dana


dari pemasukan pemdes dan dialokasikan
untuk membangun BUMDes.

Besarannya tentunya bisa didiskusikan


bersama dengan para pihak yang
berkepentingan agar mendapat nilai yang
pas sesuai dengan kebutuhan dan potensi
desa.

Lalu, bagaimana apabila alokasi dari dana


desa dinilai tidak cukup?
Ada juga alternatif lain.

Klik: Dana bisa ditambahkan dari sumbangan


bersama / urunan warga desa. Tentunya
hal ini hanya bisa terwujud apabila ada
kesepakatan antar warga dan rasa
percaya yang tinggi terhadap pengurus
desa dan pengurus BUMDes.
T.ME/BUMDESONLINE

Dengan dilakukannya hal ini, tentunya


modal BUMDes akan menjadi lebih besar
dan bisa memudahkan operasional
BUMDes. Tetapi pada akhirnya dampak
positif yang didapat tentunya akan
kembali ke masyarakat sekitar. Salah satu
BUMDESONLINE.ID
yang melakukan hal ini adalah Desa
Ponggok.

Kami pernah membahas lebih detai


mengenai hal ini, bisa klik di sini untuk
menonton dalam versi video
5 - APAKAH DESA WAJIB MEMBUAT
BUMDES?

MANFAAT DAN PELUANG


MENDIRIKAN BUMDES.
TAPI APAKAH WAJIB?

Menurut UU Desa no 6 tahun 2014,


mendirikan BUMDes adalah HAK setiap
desa.

Jadi bukan kewajiban.

Pilihan desa untuk mendirikan BUMDes


atau tidak.

Lalu mengapa banyak desa bersusah-susah


mendirikan BUMDes jika hal tersebut
tidak wajib?

Kita akan bahas keuntungan mendirikan


BUMDes untuk desa.

Diskusi lebih detail, klik:


t.me/bumdesonline
Keuntungan yang pertama adalah karena
dengan adanya BUMDes, desa bisa mandiri
dan mengusahakan kesejahteraannya
sendiri

Kedua, BUMDes bisa memberikan dampak


yang bisa langsung dirasakan oleh
penduduk desa. Karena banyak program
yang dampaknya tidak bisa dirasakan
secara instan.

Ketiga, dampak yang dihasilkan ada


dampak secara finansial juga dampak
secara sosial. Tidak hanya satu area.

Keempat, dampak positif dari BUMDes


bisa berjalan dalam waktu jangka panjang,
atau bisa dikatakan berkesinambungan.
Karena seringkali banyak program bagus
tetapi tidak bertahan lama.

Terakhir, penduduk desa adalah orang


yang paling tahu mengenai potensi desa,
oleh karena dengan memaksimalkan
potensi yang unik itu, tentu hasilnya akan
lebih baik.
Pembahasan hal ini lebih lengkap,
bisa klik di sini.
6 - BAGAIMANA LANGKAH
MEMBUAT BUMDES?

MEMBAHAS LANGKAH DEMI


LANGKAH MENDIRIKAN BUMDES
DENGAN AKUNTABEL DAN
DEMOKRATIS

Lalu setelah kita tahu apa itu BUMDes,


tujuannya apa, modalnya apa,
keuntungannya apa, lalu pertanyaan
berikutnya:

Kalau kita mau membuat BUMDes,


bagaimana langkah-langkahnya agar
BUMDes dapat berdiri dengan proses yang
akuntabel dan demokratis.

Jadi beginilah langkahnya:

Materi lebih banyak, klik:


bit.ly/RahasiaBumdesSukses
Yang pertama harus dilakukan adalah
dengan sosialisasi kepada masyarakat
mengenai apa itu BUMDes dan

Klik: manfaatnya apa.

Ini agar masyarakat mengetahui dan tidak


membeli kucing dalam karung.

T.ME/BUMDESONLINE

BUMDESONLINE.ID

Berikutnya adalah Musdes.

Di dalam musyawarah tersebut ada


beberapa hal yang harus disepakati.
Kesepakatan mendirikan BUMDes,
Pembentukan Tim Pengkaji/Perumus, dan
SK Kades untuk membentuk tim tersebut.
Berikutnya tim perumus tersebut
melakukan diskusi dan kajian dengan
hasilnya adalah laporan yang memuat
usulan isi perdes, isi AD/ART, hasil kajian
usaha BUMDes, dan juga tata cara
pemilihan pengurus BUMDes.

Lalu laporan tersebut diberikan kepada


Kades dan jajaran pengurus dan juga
kepada BPD agar bisa didiskusikan untuk
mencari yang terbaik bagi BUMDes.
Setelah mendapat laporan, pihak kades
dan pengurus desa bersama BPD
membahas hasil kajian pendirian BUMDes
tersebut.

Lalu sesuai dengan Permendesa No 2


tahun 2015 tentang Musdes, BPD
mempersiapkan MUsdes mengenai
pembahasan BUMDes dengan difasilitasi
Pemdes.
Di dalam Musdes tersebut, harus ada
beberapa hasil yang diharapkan
disepakati, yaitu sepapakat mendirikan

Klik: BUMDes, sepakat AD/ART, memilih


pengurus BUMDes, juga mengenai
permodalan BUMDes.

T.ME/BUMDESONLINE

BUMDESONLINE.ID

Setelah semua itu disepakati, maka akan


ditetapkan melalui Perdes Pendirian
BUMDes, lalu ditetapkan juga AD/ART
BUMDes, dan penetapan SK Kades
mengenai Susunan Pengurus BUMDes yang
akan bertanggung jawab mengelola
BUMDes.

Pembahasan hal ini lebih lengkap,


bisa klik di sini.
7 - JENIS USAHA BUMDES DAN
MANFAATNYA

MENGANALISIS JENIS-JENIS
USAHA BUMDES DARI NILAI DAN
MANFAAT BAGI DESA DAN
MASYARAKAT

Jenis usaha BUMDes tentu harus sesuai


dengan potensi yang ada. Oleh karena itu,
tidak bijak bila kita meniru usaha di
BUMDes lain karena mereka memiliki
potensi yang berbeda.

Berikut adalah sebagian contoh sebagai


inspirasi bagi anda.

Diskusi lebih detail, klik:


t.me/bumdesonline
Lalu berikutnya ini

Apakah terbatas sesuai contoh di atas?


Tentu tidak.

Intinya harus memaksimalkan potensi


desa dengan mempertimbangkan dampak
finansial dan sosial bagi desa.

Kami banyak membahas mengenai hal


tersebut dan contohnya di channel
youtube kami, BUMDes Online.

Anda bisa subscribe untuk info lebih


banyak.
Materi lebih banyak, klik:
bit.ly/RahasiaBumdesSukses
8. TUJUH BUMDES OMSET
MILAYARAN DENGAN USAHA YANG
BERBEDA

BAB INI UNTUK MEMBUKTIKAN


BAGAIMANA DESA BISA SUKSES
DENGAN POTENSINYA MASING-
MASING.

Di sini akan diberikan contoh daftar

Klik: BUMDes yang memiliki omset milyaran


dengan jenis usaha yang berbeda untuk
membuktikan bahwa BUMDes bisa sukses
dengan jalan dan potensi yang berbeda.

Kami menyadari bahwa terkadang suatu


T.ME/BUMDESONLINE BUMDes bisa memiliki beberapa jenis
usaha, tetapi di sini kami akan lebih
memperlihatkan keragaman jenis usaha
dan tidak fokus membahas hal tersebut.

Berikut adalah daftarnya:

BUMDESONLINE.ID
Srisadani - Bojonegoro, Jatim
Pompanisasi & Sewa Terop

Tunjung Mekar - Buleleng, Bali


Simpan Pinjam dan Pembayaran Listrik
Bulan Purnama - Bangli, Bali
Peternakan

Bangun Jaya - Rokan Hulu, Riau


Jasa Perkebunan dan Simpan Pinjam

Karang Kandri Sejahtera
Cilacap, Jateng
Suplier PLTU

Tirtonirmolo - Bantul, DIY


Simpan Pinjam

Tirta Mandiri - Klaten, Jateng


Kolam Pemandian, Jasa Wisata, UMKM
NIla

Walaupun kita tahu bahwa beberapa


BUMDes memiliki beberapa usaha, pada
umumnya ada satu usaha yang menjadi
pendorong utama, atau ada satu usaha
yang difokuskan ketika fase awal BUMDes
berdiri.

Tugas pegiat BUMDes tentunya mencari


potensi yang bisa dikembangkan agar bisa
menjadi pendorong kesejahteraan desa.

Pembahasan bumdes milyaran lebih


lengkap, bisa klik di sini.
9. KESALAHAN TERBESAR
BUMDES

BERIKUT ADALAH ALASAN


BANYAK ORGANISASI GAGAL,
KITA SEBAGI BAGIAN DARI
BUMDES HARUS BELAJAR DARI
HAL INI JUGA.

Banyak sekali penyebab kegagalan sebuah


organisasi, tetapi banyak organisasi jatuh
dan tidak menyadari dua kesalahan fatal
ini, dan ini juga bisa terjadi pada BUMDes
anda.

Oleh karena itu kita akan bahas satu-


persatu.

Pertama, tidak sesuainya antara


produk/jasa yang dijual dengan pasar
yang ada.

Materi lebih banyak, klik:


bit.ly/RahasiaBumdesSukses
Seringkali ada godaan untuk BUMDes
memilih bisnis yang "sudah dari dulu ada
di desa tersebut". Tentunya hal itu ada
bagusnya karena kemungkinan pengurus
sudah berpengalaman di bidang tersebut.

Tetapi ada satu hal yang kadang


dilupakan padahal wajib
dipertimbangakan:

Apakah PASARNYA ada?

karena sia-sia jika BUMDes menyediakan


produk atau jasa tertentu, namun
ternyata pasarnya tidak ada atau hanya
sedikit.

Ini seperti ilustrasi diatas yang menjual


jasa potong rambut tetapi kebanyakan
orang ternyata tidak memiliki rambut.
Akan sia-sia sejago apapun anda bisa
memotong rambut.

Oleh karena itu, pasar sangat penting!

Jika barang/jasa tersebut pasarnya tidak


ada, maka perlu dicari potensi lain di desa
yang memiliki pasar yang mumpuni.

Oiya, kami membahas ini juga di akun


youtube kami, bisa di klik di SINI apabila
tertarik.
Hal berikutnya adalah terkadang ada
ketidaksiapan SDM dalam mengelola
BUMDes.

Saya yakin pasti tiap desa ingin orang


Klik: terbaiknya yang mengurus BUMDes, tetapi
sayangnya ada kemungkinan kurangnya
pengalaman mengurus manajemen
BUMDes (karena BUMDesnya pun masih
relatif baru). Walaupun misalnya hebat
T.ME/BUMDESONLINE
dan berpengalaman di banyak bidang lain,
terkadang masih belum terlalu jelas hal
apa yang perlu diprioritaskan untuk
memajukan BUMDes.

Tetapi hal ini bisa dibantu apabila ada


materi pembelajaran yang sesuai dan
BUMDESONLINE.ID penting untuk sama-sama berdiskusi dan
belajar memajukan BUMDes.

Kami, BUMDes Online menyediakan


banyak materi gratis yang bisa
mendukung kemajuan BUMDes.
Bisa ikuti semua sosial media kami untuk
materi yang bermanfaat untuk kemajuan
BUMDes.
10- BUMDES VS CORONA

BAGAIMANA BUMDES PERLU


BERADAPTASI SAAT WAKTU
KRISIS, KHUSUSNYA KETIKA
MENGAHADAPI KRISIS CORONA
SAAT INI

Kami pun menyadari kalau BUMDes


memiliki banyak jenis usaha dan memiliki
permasalahan yang berbeda.

Oleh karena itu solusinya pun berbeda


tiap BUMDes.

Oleh karena itu, strategi ini perlu dilihat


secara umum dan perlu disesuaikan sesuai
dengan BUMDes anda.

Berikut adalah 5 strategi umum yang bisa


dilakukan BUMDes.

Diskusi lebih detail, klik:


t.me/bumdesonline
Karena saat ini masyarakat memiliki
keterbatasan untuk keluar rumah dan
bergerak ke tempat umum.

Klik: karena hal tersebut, BUMDes ada baiknya


untuk sementara menambah jasa anatar
apabila memungkinkan.

Misalnya tadinya BUMDes mempunyai


T.ME/BUMDESONLINE toko kelontong, sekarang bisa ditambah
jasa antar agar warga pun lebih aman dan
bisa tinggal di rumah.

Strategi berikutnya adalah adaptasi dari


produk dan jasa yang ditawarkan untuk
sementara.
BUMDESONLINE.ID
Karena kondisi saat ini, tentunya
kebutuhan masyarakan pun berubah. 

Dan untuk bertahan, kita bisa mengubah


jasa dan produk yang ditawarkan agar
lebih sesuai kebutuhan. Setidaknya dalam
waktu sementara ini.

Misalnya saat ini kebutuhan masyarakat


yang banyak adalah masker, hand
sanitiser, dan makanan nutrisi untuk imun
tubuh.

Berikutanya menegosiasikan ulang hutang


atau kerjasama dengan suplier.

Misalnya anda menyewa gedung untuk


gudang atau mempunyai hutang kepada
suplier, negosiasikanlah hal tersebut yang
sama-sama menguntungkan.

Jangan takut, karena mereka pun tidak


ingin kehilangan pelanggan di masa
seperti ini. 

Materi lebih banyak, klik:


bit.ly/RahasiaBumdesSukses
Berikutnya modifikasi produk yang
ditawarkan BUMDes agar lebih mudah
diantar dan dibeli sesuai keadaan saat ini.

Misalnya yang biasanya menjual ikan


Klik: basah atau buah pisang, bisa mengolahnya
menjadi ikan asap/ikan kering atau
keripik pisang agar lebih mudah untuk
diantarkan dan lebih tahan lama.

T.ME/BUMDESONLINE

BUMDESONLINE.ID

Strategi yang terakhir adalah menunda


penggunaan uang BUMDes untuk hal yang
bukan prioritas, misalnya berinvestasi di
bisnis terbaru.

Lebih baik uangnya dicadangkan untuk


berjaga-jaga karena ketidakpastian situasi.
Dari semua strategi yang diuraikan, satu
poin pentingnya adalah BUMDes
diharapkan menjadi salah satu pendorong
desa dan menolong menyediakan
kebutuhan warga desa dengan tetap
menjaga keamanan semua pihak, baik
warga desa maupun pengurus dan pegawai
BUMDes.

Klik:

T.ME/BUMDESONLINE

BUMDESONLINE.ID

Materi lebih banyak, klik:


bit.ly/RahasiaBumdesSukses
11. KESIMPULAN

KITA REKAP DAN BAHAS


BEBERAPA HAL YANG PALING
PERLU MENDAPAT PERHATIAN .

Membicarakan BUMDes, tentu tidak akan


ada habisnya.

Selalu ada hal baru yang perlu


didiskusikan dan selalu menjadi
perbincangan menarik.

Tetapi kami di sini hanya memberikan hal


yang menurut kami bermanfaat di fase
awal berdirinya BUMDes.

Untuk banyak pertanyaan lainnya anda


bisa bertanya di salah satu media sosial
kami dan anada bisa mengikuti media
sosial kami karena kami selalu update
membahas mengenai BUMDes.

Diharapkan materi dari kami bermanfaat


dan bisa mendekatkan BUMDes anda
kepada kesejahteraan dan kemandirian.

Beberapa hal yang bisa ditarik dari ebook


ini adalah:

Materi lebih banyak, klik:


bit.ly/RahasiaBumdesSukses
Bumdes harus mempunyai tujuan finansial
dan juga tujuan yang akan memberi
pengaruh dampak positif secara sosial
juga.

Keuntungan mendirikan BUMDes sangat


banyak, apalagi bila dilihat dari jangka
panjang.

Tiap desa memiliki potensi yang berbeda


dan BUMDes bisa menjadi sukses dengan
caranya masing-masing.

Pendirian BUMDes harus dengan proses


yang benar dan melibatkan pihak-pihak
yang berkepentingan agar demokratis dan
memiliki banyak sudut pandang dari pihak
yang berkepentingan.

Dalam menjalankannya pun tentunya perlu


ada kontrol dan evaluasi berkala.

Untuk belajar mengenai banyak hal lain


bagaimana membuat BUMDes menjadi
sukses, bisa klik dan ikuti kami di:

T.ME/BUMDESONLINE

BUMDESONLINE.ID
Untuk Lebih Banyak info Bermanfaat
Mengenai Bagaimana Membuat
BUMDes Sukses, Ikuti Kami di Sosial
Media dengan Cara KLIK di:

T.ME/BUMDESONLINE

BUMDESONLINE.ID

Terima Kasih

Anda mungkin juga menyukai