Anda di halaman 1dari 3

KELIPATAN DAN FAKTOR BILANGAN

1. Kelipatan Suatu Bilangan


Kelipatan dari suatu bilangan adalah hasil perkalian bilangan tersebut dengan
bilangan asli.
Contoh :
Perhatikan permasalahan berikut! “Sebuah toko grosir pakaian memberikan bonus
sebuah kaos untuk setiap pembelian 4 kaos atau kelipatannya. Berapa sajakah jumlah
kaos yang harus dibeli agar mendapatkan bonus? “
Penyelesaian:
Permasalahan di atas dapat diselesaikan dengan kelipatan bilangan.
1x4=4
2x4=4+4=8
3 x 4 = 4 + 4 + 4 = 12
4 x 4 = 4 + 4 + 4 + 4 = 16, dan seterusnya.
Jadi, kelipatan dari 4 adalah 4, 8, 12, 16,.. dst.
2. Kelipatan Persekutuan Dua Bilangan
Kelipatan persekutuan adalah kelipatan yang sama (bersekutu) dari dua bilangan atau
lebih. Kelipatan persekutuan dapat ditentukan dengan cara menuliskan kelipatan
setiap bilangan, lalu melingkari kelipatan bilangan yang sama (bersekutu).
Contoh :
Tentukan kelipatan persekutuan dari 4 dan 6!
Penyelesaian :
Kelipatan 4 = 4, 8, 12, 16, 20, 24, 28, 32, 36, 40, 44, ....
Kelipatan 6 = 6, 12, 18, 24, 30, 36, 42, ....
Jadi, kelipatan persekutuan dari 4 dan 6 adalah 12, 24, 36, ...
3. Faktor Suatu Bilangan
Faktor dari suatu bilangan adalah semua bilangan yang dapat membagi habis bilangan
tersebut.
Contoh:
Tentukan faktor dari 8!

Penyelesaian:

8
1 4
2 8
Artinya: 1 adalah faktor dari 8 karena 8:1 = 8

2 adalah faktor dari 8 karena 8:2 = 4

4 adalah faktor dari 8 karena 8:4 = 2

8 adalah faktor dari 8 karena 8:8 = 1

4. Faktor Persekutuan Dua Bilangan


Faktor persekutuan merupakan faktor yang sama atau faktor yang bersekutu dari 2
bilangan atau lebih.
Contoh:
Tentukan faktor persekutuan dari 18 dan 24!
Penyelesaian :
Faktor dari 18 = 1, 2, 3, 6, 9, 18
Faktor dari 24 = 1, 2, 3, 4, 6, 8, 12, 24
Jadi, faktor persekutuan dari 18 dan 24 adalah 1, 2, 3, dan 6.
5. Bilangan Prima
Bilangan prima adalah bilangan yang tepat mempunyai 2 faktor, yaitu 1 dan bilangan
itu sendiri. Contoh bilangan prima, antara lain : 2, 3, 5, 7, 11, 13, .... Angka 1 bukan
bilangan prima karena 1 hanya mempunyai 1 faktor yaitu 1. Angka 9 bukan bilangan
prima karena 9 mempunyai 3 faktor, yaitu 1, 3, dan 9.
Perhatikan bilangan-bilangan berikut ini!
• 2 = 2 x 1, bilangan 2 hanya memiliki 2 faktor yaitu 1 dan 2.
• 3 = 3 x 1, bilangan 3 hanya memiliki 2 faktor yaitu 1 dan 3.
• 5 = 5 x 1, bilangan 5 hanya memiliki 2 faktor yaitu 1 dan 5.
• 7 = 7 x 1, bil angan 7 hanya memiliki 2 faktor yaitu 1 dan 7, dst.
Jadi, bilangan 2, 3, 5, dan 7 dst merupakan bilangan prima.
6. Faktor Prima Suatu Bilangan
Faktor prima suatu bilangan adalah bilangan-bilangan prima yang merupakan faktor
bilangan tersebut. Faktor prima suatu bilangan dapat kita cari dengan bantuan pohon
faktor.
Perhatikan contoh berikut!
Contoh:
Tentukan faktor prima dari 12!
Penyelesaian:

7. Faktorisasi Prima
Faktorisasi prima adalah perkalian faktor-faktor prima suatu bilangan. Faktorisasi
prima bisa dicari dengan pohon faktor.
Contoh:
Tentukan faktorisasi prima dari 36 dan 54!
Penyelesaian :

Anda mungkin juga menyukai