Anda di halaman 1dari 4

DESKRIPSI SINGKAT PEMINATAN ADMINISTRASI DAN KEBIJAKAN KESEHATAN

Administrasi dan Kebijakan Kesehatan atau lebih terkenal dengan sebutan AKK adalah salah satu

peminatan dari 9 peminatan yang ditawarkan Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Diponegoro,

dimana AKK sendiri adalah suatu peminatan yang mempelajari administrasi manajerial dan kebijakan

kesehatan.AKK akan berperan aktif dalam menciptakan kebijakan-kebijakan yang harus ditaati oleh

elemen-elemen kesehatan misal,seorang lulusan AKK yang bekerja dirumah sakit menjabat sebagai

manjerial secara otomatis orang tersebut akan menyusun kebijakan-kebijakan yang sesuai dengan

keadaan yang ada harus ditaati oleh semua masyarakat rumah sakit demi mewujudkan suatu hal yang

lebih baik di rumah sakit tersebut

Lalu apakah visi dan misi AKK FKM UNDIP Tahun 2019 sendiri.

Visi : mewujudkan forum AKK FKM UNDIP sebagai forum yang peka terhadap isu untuk

membranding AKK serta mempersiapkan anggota forum untuk siap bersaing di dunia kerja.

Misi :

 Menciptakan atmosfir kehidupan di internal forum AKK FKM UNDIP

 Menjadikan forum AKK FKM UNDIP sebagai wadah silaturahmi antar angkatan, dosen,

dan eksternal.

 Mengoptimalkan fungsi forum AKK UNDIP sebagai pusat kajian isu terkini tentang

kesehatan

 Melatih soft skills anggota forum untuk siap menghadapi dunia kerja

 Menjalankan proker dengan baik dan sesuai tatanan yang ada.

SYARAT DAN CARA MASUK SERTA PENYEBAB TIDAK MASUK PEMINATAN AKK

Sebenarnya syarat untuk masuk dari tahun ke tahun berbeda. Untuk tahun 2018 sendiri syarat

pertama melalui range nilai IPK dimana mereka yang memiliki IPK tinggi termasuk kandidat pemintan

AKK namun karna jumlah kuota di peminatan AKK hanya 45 mahasiswa maka dari itu diberikan seleksi

tambahanyakn dengan melihat nilai mata kuliah AKK dan PKK harus bernilai A. Mahasiswa yang

memiliki IPK tinggi namun nilai mata kuliah AKK dan PPK belum A dinyatakan gagal masuk ke

peminatan AKK dan dipersilahkan memilih peminatan lain.

Berbeda dengan tahun 2018,ditahun 2019 syarat masuk peminatan AKK adalah nilai mata kuliah
AKK dan PPK harus A namun tidak mempertimbangkan IPK yang diperoleh mahasiswa. Maka dari itu

dapat disimpulkan syarat untuk masuk peminatan AKK setiap tahunnya dapat berbeda namun tetap
dalam

lingkup pertimbangan nilai IPK yang tinggi serta nilai mata kuliah AKK dan PPK yang harus mumpuni

pula. Jika benar-benar ingin masuk ke peminatan ini ada baiknya kalian mempersiapkan nilai AKK dan

PPK minimal A dengan IPK diatas 3,--.

MATA KULIAH YANG DIPELAJARI

Mata kuliah yang di pelajari pada semester 5 meliputi Gizi Kesehatan masyarakat pesisir, ekologi

kesehatan pesisir, kebijakan kesehatan, organisasi dan manajemen pelayanan kesehatan dasar,
manajemen

SDM kesehatan, manajemen mutu pelayanan kesehatan.

Camelia Syadza Az-Zahra

25000119130155

16 Sinudarsana

Mata kuliah Semester 6 meliputi :penulisan ilmiah, metodologi penelitian, seminar manajemen

kesehatan, administrasi RS, administrasi proyek ksehatan, manajemen logistic kesehatan, asuransi

kesehatan.

Mata kuliah semester 7 meliputi : Public health administration and practice, manajemen kuantitatif

pelayanan kesehatan, PKL, KKN

Mata kuliah semester 8 : PBL Kesmas ke 2 , Skripsi

MAGANG DAN PROSPEK KERJA

Kegiatan magang sendiri dapat dilakukan saat mahasiswa berada di peralihan dari semester 6 ke

semester 7. Jadi,biasanya mahasiswa melakukan kegiatan magang saat libur semester 6. Mahasiswa
bebas

memilih tempat dimana mereka akan magang karena disini mahasiswa sendiri yang aktif mencari
tempat

magang bukan di carikan oleh fakultasnya. Untuk mahasiswa dengan peminatan AKK sendiri tempat-

tempat yang sering digunakan untuk magang diantaranya : Bappeda, Pertamina, Kemenkes, Dinkes,

Rumah Sakit, BPJS, Puskesmas, BNN, Janke dan lain sebagainya.


Prospek kerja yang ditawarkan dari peminatan AKK sendiri adalah sebagai pelaksana, pengelola, atau

pengatur dalam administrasi atau manajerial pelayanan dan program pelayanan dan program kesehatan
di

instansi kesehatan, rumah sakit, asuransi dan pebiayaan kesehatan, LSM, dan lain sebagainya baik di

sektor pemerintah maupun swasta.

ALUMNI SUCCES SOTRY

1. Kak Kawidian Putri, Mahasiswa AKK 2015 dengan prestasi terakhir pada Archimedes 2019 yaitu:

a. Silver Medal Moscow International Salon of Inventions and Innovative Technologies

b. Gold special award from Saudi Arabia

c. Gold special award from Romania

2. Kak dias bekerja di BPS Kemenkes

3. Beberapa alumni yang bekerja di kepala dinas kesehatan pekalongan, kepala puskesmas Demak,

Dinas kesehatan provinsi dan Stakeholder.

RESIKO YANG MUNGKIN DIDAPAT DI PEMINATAN AKK

Sebenarnya tidak ada, tetapi menjadi tantangan tersendiri untuk mahasiswa dalam management

waktu dengan dosen. Resiko yang mungkin di hadapi adalah dosen banyak yang sibuk jadi perlu

management waktu yang baik serta komunikasi yang baik dengan dosen agar lebih mudah menemui

dosen.

Yang membedakan peminatan AKK dengan peminatan lainnya :

 Lebih banyak belajar kebijakan dan hukum

 Tidak ada praktikum

 Lebih banyak kajian dan membuat jurnal

 Dosen sangat mensupport mahasiswa dan kekeluargaannya erat.

Camelia Syadza Az-Zahra

25000119130155

16 Sinudarsana

PERAN PEMINATAN DALAM PENYELESAIAN PERMASALAHAN KESEHATAN

Peminatan AKK dapat berperan dalam penyelesaian permasalahan kesehatan karena peminatan
AKK merupakan peminatan dengan bagian manajerial kesehatan yang membuat program untuk
problem

solving. Membuat keputusan, Ikut mengawal dan mengkaji sukesnya kehatan di indonesia,Membuat

press release dan lain-lain.

DOSEN PENGAMPU

 Dosen Pak Topo = pintar dan cerdik serta tahu apa yang akan kita tanyakan kepada beliau.

 Bu ayyun= tegas tetapi sangat sibuk karena beliau kepala bagian AKK, apabila member

tugas paham enak dan jelas.

 Bu Diar = Bundadarinya AKK baik dan meluangkan waktu, siap sedia serta masih muda

 Bu Eka = dosen baru melahirkan

 Bu Rani = enak dalam mengajar dan mudah ditemui

 Bu Kris = dosen paling senior

 Bu Wulan =tepat waktu dan memiliki pandangan berbeda termasuk perspektif dengan

dosen lainnya

 Pak Anthono = paham dan perfectionist, berpandangan luas, tetapi memperdulikan

mahasiswanya

 Pak Septo = sekretaris AKK paling dekatdan humble dengan mahasiswa

Kesimpulannya, AKK adalah peminatan yang mempelajari tentang administrasi dan

kebijakan kesehatan secara lebih dalam, dengan tujuan untuk membentuk kebijakan-kebijakan

yang berkaitan dengan kesehatan.

Anda mungkin juga menyukai