Anda di halaman 1dari 3

Contoh Teks Paragraf Deskripsi

Bahasa Jawa
Indonesia memiliki berjuta bahasa daerah yang unik. Hampir disetiap daerah memiliki
bahasa tersendiri. Termasuk juga Yogyakarta. Sebagai salah satu kota budaya Yogyakarta
memiliki bahasa daerah yaitu Bahasa Jawa. Bahasa jawa sebenarnya juga dimiliki oleh daerah
lain, namun Yogyakarta merupakan salah satu daerah yang penduduknya masih sering
menggunakan bahasa jawa.

Bahasa jawa adalah bahasa yang cukup sulit karena memiliki tiga tingkatan dalam
bahasanya. Yaitu adalah ngoko (kasar), Krama, dan Krama alus. Ngoko merupakan bahasa yang
paling kasar, digunakan kepada orang yang memilki kedudukan sama dan umur yang sama.
Krama digunakan untuk orang yang lebih tua atau orang yang memiliki kedudukan lebih tinggi.

Krama alus juga begitu, namun biasanya tingkatan ini digunakan kepada raja atau kepada
orang yang cukup ‘sepuh’. Saat ini penggunaan bahasa jawa masihlah kental terutama di wilayah
Keraton Yogyakarta. Masyarakat Yogyakarta sendiri juga menggunakan bahasa jawa namun
kebanyakan menggunakan pada tingkatan ‘ngoko’.

Contoh Teks Paragraf Narasi


Lingkungan
Ketika telah datang musim hujan, penting bagi kita untuk selalu menjaga kebersihan
lingkungan agar nyamuk penyebab demam berdarah tidak berkembang biak. Cara menjaga
lingkungan agar tetap bersih adalah memulai dari dalam rumah. Tutup semua gentong
penyimpanan air dan kuras genangan yang terdapat di rumah kita periksa semua ruangan rumah
yang berpotensi sebagai tempat berkembang biaknya jentik nyamuk.

Lalu di ruangan gelap serta lembab lainnya. maka oleh karena itu penting untuk kita
untuk dapat membersihkan genangan air dalam bak mandi, genangan air bekas mencuci piring,
dan air di dalam akuarium jika memiliki akuarium hias di rumah. Selain itu makanan bekas juga
berpotensi menarik perhatian nyamuk.

Dengan cara sederhana tersebut diharapkan dapat membantu dalam mengurangi populasi
nyamuk yang begitu cepat disaat musim hujan dan mengurangi risiko terserang penyakit demam
berdarah akibat gigitan nyamuk Aedes Aegypti. Selain itu, rumah yang bersih dan rapi juga
menambah kenyamanan para penghuninya.
Contoh Teks Paragraf Ekspositoris
Perang Surabaya

Pada tanggal 10 November 1945 meletuslah sebuah gerakan perlawanan rakyat Surabaya
untuk mengusir penjajah Belanda dan para sekutunya dari tanah air khususnya untuk daerah
Surabaya.

Perang ini berawal dari kemarahan tentara Inggris akibat terbunuhnya salah satu
pimpinan mereka, yaitu Brigadir Jenderal Mallaby. Akibat tewasnya pimpinan mereka, Inggris
dan para sekutunya memberikan sebuah ultimatum kepada seluruh pejuang yang ada di Surabaya
untuk segera menyerah. Bukannya menyerah, ultimatum tersebut malah dianggap sebagai
penghinaan oleh para pejuang dan rakyat Surabaya. Mereka membentuk sebuah milisi-milisi
perjuangan untuk menghadapi pihak Inggris yang mengancam untuk menyerang.

Mengetahui ultimatumnya ditolak, Inggris dan para sekutunya marah besar. Kemudian
pada tanggal 10 November pagi mereka melancarkan serangan besar-besaran melalui laut, udara,
dan darat dengan mengerahkan kurang lebih 30.000 infanteri. Sejumlah pesawat terbang, tank,
dan kapal perang diarahkan menuju Surabaya. Kota Surabaya diserang habis-habisan oleh pihak
sekutu. Mereka mengebom bardir gedung-gedung pemerintahan dan membunuh semua parang
pejuang yang terlibat.

Kejadian waktu itu sangatlah mengerikan, pembunuhan terjadi dimana-mana dan


membuat para pejuang semakin terdesak. Namun diluar dugaan, rencana mereka untuk
menaklukkan Kota Surabaya dalam 3 hari gagal total. Seluruh pejuang dan rakyat Surabaya
turun ke jalan untuk melakukan perlawanan. Semangat para pejuang rakyat Surabaya pada saat
itu sangat membara. Hal itu disebabkan berkat munculnya seorang pemuda yang bernama Bung
Tomo.

Pada saat itu Bung Tomo dengan gagah berani memberikan sebuah pidato kepada rakyat
Surabaya untuk membakar seluruh semangat juang yang mereka miliki walaupun sampai titik
darah penghabisan.

Pertempuran Surabaya berlangsung sekitar 3 minggu dan dimenangkan oleh pihak


sekutu, Meskipun Kota Surabaya jatuh ketangan sekutu, perlawanan rakyat Surabaya pada saat
itu membangkitkan semangat juang seluruh masyarakat Indonesia.

Contoh Teks Paragraf Argumentasi


Bullying

Budaya bullying sangatlah berbahaya bagi tumbuh dan berkembang anak-anak. Bullying
dapat merusak masa depan dan menajadikan mereka pasif dan apatis terhadap dirinya dan juga
lingkungnnya. Sebetulnya bullying telah terjadi sejak zaman dahulu dan tidak ada yang tahu
kapan budaya bullying dimulai.

Bahaya yang dapat disebabkan oleh bullying ini sangat begitu besar bagi anak-anak.
Anak-anak korban bullying yang terus mendapatkan tekanan dan ejekan dari teman-temannya
akan menderita tekanan batin yang sangat berat. Mereka akan menjadi takut bersosialisai dan
berinteraksi dengan orang lain. Akibatnya mereka mulai menjauhkan diri dari lingkungannya.
Sehingga terjadilah anak-anak yang kurang percaya diri atau bahkan lebih parah lagi anak-nak
yang menjadi stress.

Oleh karena itu, jauhi dan awasilah perilaku bullying di dalam lingkungan anak-anak
agar masa depan mereka tidak hancur dan menjadi anak-anak yang aktif dan berprestasi.

Contoh Teks Paragraf Persuasi


Mari Menanam Untuk Menyelamatkan Bumi

Jumlah populasi di dunia semakin meningkat dengan tajam. Hal tersebut berdampak pada
semakin berkurangnya luas hutan akibat pembuatan tempat tinggal. Alhasil saat ini bumi
menjadi lebih panas dan kandungan CO2 di udara semakin meningkat dengan drastis.
Peningkatan kadar CO2 sangat tidak baik bagi bumi, karena dapat menyebabkan pemanasan
global dan mencairnya es di kutub. Semua orang sebetulnya dapat membantu untuk mengurangi
dampak ini dengan menanam paling tidak 5 tanaman untuk setiap orang.
Pasti akan ada pertanyaan,”bagaimana kalau tidak memiliki lahan?”. Jawabannya adalah
menanam dengan menggunakan pot. Tanaman yang Anda tanam bisa saja berupa sayur-sayuran.
Jadi Anda mendapatkan dua manfaat sekaligus dalam sekali tanam.
Selain dari tanaman sayur, Anda juga bisa menanam kaktus. Tanaman yang satu ini dapat
dijadikan dekorasi rumah juga dalam ukuran yang kecil. Bahkan Anda juga dapat menghias
kaktus tersebut dengan berbagai macam action figure yang dapat membuat anak-anak juga
tertarik untuk menanam.
Tularkan kebiasaan baik ini kepada teman-teman Anda, sehingga banyak dari mereka
yang juga ingin mengajarkan kepada anaknya untuk senang menanam. Semakin banyak orang
yang bergabung untuk menerapkan kebiasaan ini, maka hasilnya akan semakin baik dalam
mengurangi pemanasan global di bumi.

Anda mungkin juga menyukai