Anda di halaman 1dari 3

Kulihat alamku yang kini dijamah

Oleh tangan-tangan penguasa

Menguruk lautan, membuat pulau nan megah

Kulihat hutan-hutan digunduli

Untuk kesejahteraan kami katanya

Impor hasil tanam ke negara lain

Tapi kami tidak dapat hasilnya

Kulihat berita tentang Papua

Begitu kaya akan barang tambang

Dari dahulu dikuasai saham terbesar oleh pihak asing

Kemanakah pemimpin negara

Relakah Ia melihat warga bangsanya menderita

Kemanakah hasil-hasil itu

Kemanakah sumber penghasilan itu

Adakah niat yang tersirat di dalam dada

Untuk kepentingan pribadi atau kelompok

Sampai kapan menderita terus

Sampai kapan kami menanggung beban

Tingginya harga bahan makanan pokok

Fasilitas kesehatan minim tersedia

Biaya pendidikan melonjak drastis

Kami hanya bisa mengelus dada


Memikirkan hari esok makan apa

Memikirkan hari esok bertahan hidup

Sampai kapan kami harus menanggung beban

Sampai kapan menanggung perihnya

Luka kami menganga lebar

Bukannya mengobati

Menabur garam diatas luka

Semakin perih dan parah

Negara katanya melindungi rakyat

Negara katanya menyejahterakan rakyat

Adakah yang salah dengan negeri ini

Kurang tegaskah hukuman yang diberikan untuk para maling berdasi

Kurang baikkah sistem yang ada

Lembaga penegak hukum bekerja dan bekerja

Badan pemberantas tindak korupsi digalakkan

Pengajaran dan pendidikan budaya anti korupsi digaungkan

Memang benar,

Realita tidak seindah angan-angan

Kenyataan tak seindah kata-kata

Presiden bilang, negara makmur

Presiden kata, negara sejahtera

Hutang banyak terlunasi

Pendapatan perkapita tinggi adanya

Tenaga kerja banyak yang diserap

Kemudahan transportasi
Iya, siii

Banyak transportasi baru

MRT,LRT, fasilitas mewah internasional

Pulau baru, sarana-prasarana berteknologi tinggi

Kami yang rakyat kecil bisa apa

Untuk makan, minum, sekolah, bekerja, berobat, susah

Apalagi beli tiket kereta listrik super mewah dan cepat itu

Yang harganya setinggi langit

Sulit digapai

Pulau baru?? Untuk tempat bernaung siang malam saja syukur alhadullilah

Bagaimana dengan tinggal disana?

Dapat uang dari mana?

Dari langit?

Kami tidak butuh itu semua

Kami tidak makan semen

Yang kami butuhkan perhatian penguasa pada kami

Rakyat kecil

Anda mungkin juga menyukai