Anda di halaman 1dari 4

BAB I

PENDAHULUAN

I.1. Latar Belakang

Dalam era informasi seperti sekarang ini, teknologi informasi memberi pengaruh yang
sangat signifikan terhadap berbagai aspek kehidupan. Salah satunya adalah pada perusahaan,
hampir semua bidang pekerjaan menggunakan bantuan teknologi informasi. Komputer
merupakan perangkat teknologi informasi yang membantu kelancaran pengerjaan suatu tugas.
Penggunaan komputer sangatlah penting dalam rangka meningkatkan kinerja suatu
perusahaan. Dengan menggunakan komputer, perusahaan dapat melakukan proses
penyimpanan data dengan mudah dan cepat, karena tingkat kecepatan penyimpanan data pada
komputer. Salah satunya adalah sistem e-invoicing. Dengan adanya sistem pelayanan e-
invoicing yang memberikan kemudahan dalam melakukan proses pembayaran dan khususnya
memudahkan pihak dalam mengetahui jumlah tagihan invoice.

Invoice merupakan suatu dokumen yang di dalamnya berisi surat penagihan


hutang. Formatnya tidak jauh berbeda dengan faktur, yaitu berisi nama produk, harga yang
harus dibayar dan tanggal pembelian barang. Pada umumnya, invoice digunakan untuk
transaksi yang berbentuk angsuran atau kredit. Lain dari kategori itu, yang disertakan
biasanya dokumen biasa. Sekalipun demikian, dokumen invoice tetap harus disediakan oleh
perusahaan. Karena kita tidak tahu, model transaksi seperti apa yang diminta pelanggan
(customer). Jadi dalam hal ini, penulis melakukan Praktek Kerja Lapangan di perusahaan
yang dipilih adalah di PT. Aneka Busa.

PT. Aneka Busa adalah perusahaan yang bergerak dibidang penjualan busa. Produk
yang dijual terdiri dari Busa Jok, Busa Kasur, Busa Sofa, dll. Dalam kegiatan usahanya,
belum adanya laporan tagihan yang harus dibayarkan ke customer. Jadi, Dalam menjalankan
kegiatan operasionalnya menggunakan sistem pembayaran secara kredit, sehingga perlu
adanya pembuatan invoice untuk melakukan penagihan pengguna jasa pada PT. Aneka Busa.
Oleh karena itu, penulis ingin membuat informasi laporan tagihan customer dengan
merancang pembuatan invoice menggunakan Microsoft Excel. Berdasarkan latar belakang
masalah yang telah diuraikan maka penulis mengambil judul “Perancangan Sistem
Informasi Pembuatan Invoice pada PT. Aneka Busa”.
1.2. Ruang Lingkup

Dalam laporan Praktek Kerja Lapangan ini, penulis akan membahas permasalahan
yang terjadi pada PT. Aneka Busa dari identifikasi masalah, rumusan masalah dan batasan
masalah.

1.2.1. Identifikasi Masalah

Berdasarkan pengamatan yang dilakukan penulis, maka penulis menghadapi beberapa


masalah antara lain:

1. Terkadang kurang akuratnya dalam menghitung total jumlah tagihan customer.

2. Proses penanganan tagihan customer masih menggunakan cara yang manual.

I.2.2. Rumusan Masalah

Berdasarkan rumusan masalah, maka dapat dirumuskan permasalahan sebagai


berikut: Bagaimana cara merancang sistem informasi pembuatan Invoice pada PT. Aneka
Busa.

I.2.3. Batasan Masalah

Adapun batasan masalah yang penulis berikan dalam laporan Praktek Kerja Lapangan
ini adalah sebagai berikut:

1. Mengelola data transaksi untuk pembuatan Invoice

2. Sistem ini hanya membahas mengenai laporan Invoice.

3. Program dibuat dengan menggunakan Microsoft Excel 2007.

I.3. Tujuan dan Manfaat

I.3.1. Tujuan

Adapun tujuan penulis dalam membuat laporan Praktek Kerja Lapangan pada PT.
Aneka Busa antara lain:

1. Untuk mengetahui cara merancang sebuah sistem informasi pembuatan invoice.

2. Untuk memudahkan user dalam pembuatan invoice dan laporan.


3. Untuk mengetahui penerapan aplikasi pembuatan invoice menggunakan Microsoft Excel.

I.3.2 . Manfaat

Adapun manfaat yang penulis dapat dari praktek kerja lapangan adalah sebagai
berikut:

1. Dapat mempermudah PT. Aneka Busa dalam pembuatan laporan invoice.

2. Menambah wawasan pembaca dan penulis mengenai cara pembuatan invoice.

3. Untuk bahan masukan bagi perusahaan untuk mengadakan perbaikan dalam penggunaan

sistem yang lebih efektif dan efisien.

I.4. Metode Pengumpulan Data

Dalam pengumpulan data sebagai bahan penyusunan laporan pkl ini, penulis
melakukan pengumpulan data yang diperlukan sesuai dengan judul laporan “Perancangan
Sistem Informasi Pembuatan Invoice Pada PT. Aneka Busa”. Adapun teknik-teknik
pengumpulan data yang dilakukan penulis antara lain:

1. Observasi

Dengan melakukan pengamatan secara langsung untuk mengetahui sistem yang


digunakan oleh PT. Aneka Busa, ini dilakukan untuk mendapatkan informasi dan data
yang berhubungan dengan penyelesaian masalah dan juga untuk mempermudah dalam
memperoleh data-data yang diperlukan dalam penyusunan laporan.

2. Wawancara

Dengan melakukan wawancara atau tanya jawab kepada admin PT. Aneka Busa yang
berhubungan dengan judul laporan Praktek Kerja Lapangan ini untuk memperoleh data
yang akurat.

3. Studi Kepustakaan

Dilakukan dengan mencari informasi dari berbagai literatur atau web yang berhubungan
dengan judul laporan Praktek Kerja Lapangan.
I.5. Lokasi PKL

Penulis melakukan Praktek Kerja Lapangan (PKL) di PT. Aneka Busa yang terletak
di Jl. Serba Guna Gg. Rahayu 3 yang berlangsung selama satu bulan, mulai tanggal 01 Maret
2021 sampai dengan 31 Maret 2021. Waktu Praktek Kerja Lapangan mulai hari senin s/d hari
sabtu pada pukul 08.00 WIB s/d 16.00 WIB. Sementara waktu istirahat satu jam pada hari
senin s/d sabtu.

Anda mungkin juga menyukai