Anda di halaman 1dari 2

Penatalaksanaan Keperawatan

1. Modifikasi Aktivitas
Penderita hipotiroidisme akan mengalami pengurangan tenaga dan latergi sedang hingga
berat. Kemampuan pasien untuk melakukan latihan dan berperan dalam berbagai
aktivitas menjadi terbatas akibat perubahan kardiovaskuler dan pulmoner. Peran perawat
adalah membantu perawatan dan kebersihan diri pasien sambil mendorong partisipasi
pasien untuk melakukan aktivitas yang masih berada dalam batas-batas toleransi yang
ditetapkan untuk mencegah komplikasi imobilitas.
2. Pemantauan yang Berkelanjutan
Pemantauan dilakukan dengan ketat selama proses penegakan diagnosis dan awal terapi
untuk mendeteksi:
a. Kemunduran status fisik serta mental
b. Tanda-tanda serta gejala yang menunjukkan peningkatan laju metabolic akibat terapi
yang melampaui kemampuan reaksi system kardiovaskuler dan pernapasan
c. Keterbatasan atau komplikasi miksedema yang berkelanjutan.
3. Pengaturan Suhu
Pasien sering mengalami menggigil dan menderita intoleransi yang ekstrim terhadap
hawa dingin meskipun ia berada dalam ruangan bersuhu nyaman atau panas. Ekstra
pakaian dan selimut dapat diberikan, dan pasien harus dilindungi terhadap hembusan
angin.
4. Dukungan Emosional
Penderita hipotiroidisme akan mengalami reaksi emosional hebat terhadap perubahan
penampilan serta citra tubuh dan terhadap terlambatnya diagnosis. Pasien dan keluarga
harus diberi tahu bahwa semua gejala serta ketidakmampuan untuk mengenalinya sering
terjadi dan merupakan bagian dari kelainan itu sendiri. Pasien dan keluarga mungkin
butuh bantuan dan konseling untuk mengatasi masalah dan reaksi emosional yang
muncul.
5. Pendidikan Pasien dan Perrtimbangan Perawatan di Rumah
Perawat harus menjelaskan pada pasien dan keluarga bahwa banyak diantara gejala-
gejala yang dialami akan menghilang setelah terapi berhasil dilakukan. Pasien diberitahu
untuk terus minum obat seperti yang diresepkan dokter meskipun gejala sudah membaik.
Instruksi diet diberikan agar mempercepat pemulihan pola defekasi normal. Jika
diperlukan, rujuk kepada perawat yang akan melakukan perawatan di rumah yang dapat
membantu untuk mengkaji kepulihan pasien dan kemampuannya dalam mengatasi
berbagai perubahan yang terjadi.

Anda mungkin juga menyukai