Anda di halaman 1dari 5

Nama : Fariza Pebriyanti

Kelas : X BDP 2
Mapel : PPKN
Hari/Tanggal : Senin, 30 Maret 2020

1. Jelaskan pengertian Wawasan Nusantara!


Jawab : Wawasan Nusantara adalah cara pandang serta sikap bangsa Indonesia
mengenai diri dan bentuk geografinya berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.

2. Dalam pelaksanaannya, Wawasan Nusantara akan mengutamakan?


Jawab : Wawasan Nusantara akan mengutamakan persatuan kesatuan wilayah dan
bhineka tunggal ika untuk mencapai tujuan nasional.

3. Filosofis Pemikiran Pengembangan Wawasan Nusantara dapat ditinjau dari mana saja?
Jawab : 1. Fisafat Pancasila
2. Aspek Wilayah Nusantara
3. Aspek Sosial Budaya
4. Aspek Historis

4. Dalam Fisafat Pancasila, apa hal-hal yang menjadi masalah di Indonesia pada saat ini?
Jawab : Adanya bentrok antar kelompok masyarakat/golongan yang hanya
mementingkan diri sendiri tanpa memikirkan orang lain kena dampaknya.

5. Dalam Aspek Sosial Budaya, apa yang seharusnya kita lakukan untuk Indonesia?
Jawab : Seharusnya kita selalu cinta dengan budaya Indonesia sehingga negara lain
tidak mudah merebut budaya dan adat istiadat yang kita miliki sebagai bangsa
Indonesia. Dan tidak kalah pentingnya adalah cintailah produk-produk buatan
Indonesia.

6. Jelaskan kedudukan Wawasan Nusantara!


Jawab : Wawasan Nusantara sebagai Wawasan Nasional Bangsa Indonesia merupakan
ajaran yang diyakni oleh seluruh rakyat agar tidak terjadi penyesatan dan penyimpangan
dalam upaya mencapai dan mewujudkan cita-cita dan tujuan nasional. Dengan
demikian, Wawasan Nusantara menjadi landasan Visional dalam menyelenggarakan
kehidupan Nasional.

7. Sebutkan 5 stratifikasi Wawasan Nusantara dalam paradigma nasional!


Jawab : 1. Pancasila sebagai falsafah, ideologi bangsa, dan dasar negara berkedudukan
sebagai landasan indil.
2. Undang-Undang Dasar 1945 sebagai landasan konstitusi negara, berkedudukan
sebagai landasan konstitusinal.
3. Wawasan Nusantara sebagai visi nasional, berkedudukan sebagai landasan Visional.
4. Ketahanan Nasional sebagai konsepsi nasional, berkedudukan sebagai landasan
konsepsional.
5. GBHN sebagai politik dan strategi nasional atau sebagai kebijaksanaan dasar.

8. Apa fungsi Wawasan Nusantara?


Jawab : Wawasan Nusantara berfungsi sebagai pedoman, motivasi, dorongan serta
rambu-rambu dalam menentukan segala kebijaksanaan, keputusan, tindakan dan
perbuatan bagi penyelenggara negara di tingkat pusat dan daerah maupun bagi seluruh
rakyat Indonesia dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.

9. Apa tujuan Wawasan Nusantara?


Jawab : Tujuan Wawasan Nusantara adalah mewujudkan nasionalisme yang tinggi
disegala bidang dari rakyat Indonesia yang lebih mengutamakan kepentingan nasional
daripada kepentingan orang-perorang, kelompok, golongan, suku bangsa, ataupun
daerah.

10. Pengertian Kedudukan (status) Wawasan Nusantara!


Jawab : Kedudukan (status) Wawasan Nusantara adalah posisi, cara pandang, dan
perilaku bangsa Indonesia mengenai dirinya yang kaya akan berbagai suku bangsa,
agama, bahasa, dan kondisi lingkungan geografis yang berwujud negara kepulauan,
berdasarkan pancasila dan UUD 1945.

11. Sebutkan urutan sistem kehidupan nasional indonesia!


Jawab : 1. Pancasila sebagai filsafat, ideologi bangsa, dan dasar negara
2. UUD 1945 sebagai konstitusi negara
3. Wawasan nusantara sebagai geopolitik Indonesia
4. Ketahanan nasional sebagai geostrategi bangsa dan negara Indonesia
5. Politik dan strategi nasional sebagai kebijaksanaan dasar nasional dalam
pembangunan nasional

12. Sebutkan 2 bentuk Wawasan Nusantara!


Jawab : 1. Wawasan Nusantara sebagai landasan konsepsi ketahanan nasional
2. Wawasan Nusantara sebagai wawasan pembangunan
3. Wawasan Nusantara sebagai wawasan pertahanan dan kemananan negara
4. Wawasan Nusantara sebagai wawasan kewilayahan

13. Apa yang dimaksud dengan Wawasan Nusantara sebagai landasan konsepsi ketahanan
nasional?
Jawab : Wawasan Nusantara sebagai konsepsi ketahanan nasional berati bahwa
wawasan nusnatara dijadikan konsep dalam pembangunan nasional, pertahanan
kemanan, dan kewilayahan.

14. Sebutkan 2 batasan dan tantangan negara Republik Indonesia!


Jawab : 1. Risalah sidang BPUPKI tanggal 29 Mei- 1 Juni 1945 tentang negara
Republik Indonesia dari beberapa pendapat para pejuang nasional
2. Ordonantie (UU Belanda) 1939, yaitu penentuan lebar laut sepanjang 3 mil laut
dengan cara menarik garis pangkal berdasarkan garis air pasang surut atau countour
pulau/darat

15. Tuliskan pernyataan Deklarasi Juanda tahun 1957 secara singkat!


Jawab : Cara penarikan batas laut wilayah tidak lagi berdasarkan garis pasang surut (low
water line), tetapi pada sistem penarikan garis lurus (straight base line) yang diukur dari
garis yang menghubungkan titik-ttik ujung yang terluar dari pulau-pulau yang
termaksuk dalam wilayah RI

16. Apa yang meliputi tentang manunggal- utuh menyeluruh?


Jawab : wilayah Indonesia terdiri dari beribu-ribu pulau besar maupun kecil dan
dipisahkan serta dihubungkan oleh lautan, pulau, dan selat yang harus dijaga serta
diusahakan tetap menjadi satu kedaulatan wilayah nasional dengan segala isi dan
kekayaannya.

17. Jelaskan tentang Aparatur Negara!


Jawab : Aparatur negara harus mampu mendorong, mengerakkan, serta mengarahkan
usaha pembangunan kesasaran yang telah ditetapkan, untuk
kepentingan rakyat banyak. Kesadaran politik masyarakat dan kesadaran bernegara
dalam pemantapan stabilitas nasional diperlukan kesadaran politik seluruh masyarakat,
setiap orang, organisasi, jugaseluruh komponen
pemerintahan.

18. Sebutkan hal-hal yang perlu diperhatikan dalam mengimplementasikan Wawasan


Nusantara!
Jawab : 1. Pelaksanaan kehidupan politik yang diatur dalam undang - undang, seperti
UU Partai Politik, UU Pemilihan Umum, dan UU Pemilihan Presiden.
2. Pelaksanaan kehidupan bermasyarakat dan bernegara di Indonesia harus sesuai
dengan hukum yang berlaku.
3. Mengembagkan sikap hak asasi manusia dan sikap pluralisme untuk
mempersatukan berbagai suku, agama, dan bahasa yamg berbeda, sehingga
menumbuhkan sikap toleransi.
4. Memperkuat komitmen politik terhadap partai politik dan lembaga pemerintahan
untuk menigkatkan semangat kebangsaan dan kesatuan
5. Meningkatkan peran Indonesia dalam kancah internasional dan memperkuat korps
diplomatik sebagai upaya penjagaan wilayah Indonesia terutama pulau-pulau terluar
dan pulau kosong

19. Jelaskan Implementasi dalam Kehidupan Ekonomi!


Jawab : Wilayah nusantara mempunyai potensi ekonomi yang tinggi, seperti posisi
khatulistiwa, wilayah laut yang luas, hutan tropis yang besar, hasil tambang dan minyak
yang besar, serta memeliki penduduk dalam jumlah cukup besar. Oleh karena itu,
implementasi dalam kehidupan ekonomi harus berorientasi pada sektor pemerintahan,
pertanian, dan perindustrian.
Pembangunan ekonomi harus,memperhatikan keadilan dan keseimbangan antardaerah.
Oleh sebab itu, dengan adanya otonomi daerah dapat menciptakan upaya dalam
keadilan ekonomi. Pembangunan ekonomi harus melibatkan,partisipasi rakyat, seperti
dengan memberikan fasilitas kredit mikro dalam pengembangan usaha kecil

20. Sebutkan beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam kehidupan pertahanan dan
keamanan!
Jawab : 1.Kegiatan pembangunan pertahanan dan keamanan harus memberikan
kesempatan kepada setiap warga negara untuk berperan aktif, karena kegiatan tersebut
merupakan kewajiban setiap warga negara, seperti memelihara lingkungan tempat
tinggal, meningkatkan kemampuan disiplin, melaporkan hal-hal yang menganggu
keamanan kepada aparat dan belajar kemiliteran.
2.Membangun rasa persatuan, sehingga ancaman suatu daerah atau pulau juga menjadi
ancaman bagi daerah lain. Rasa persatuan ini dapat diciptakan dengan membangun
solidaritas dan hubungan erat antara warga negara yang berbeda daerah dengan
kekuatan keamanan.
3.Membangun TNI yang profesional serta menyediakan sarana dan prasarana yang
memadai bagi kegiatan pengamanan wilayah Indonesia, terutama pulau dan wilayah

21. Sistem pemerintahan dalam UUD 1945, Indonesia ialah


Jawab : Negara yang berdasarkan atas hukum dan tidak berdasarkan atas
kekuasaan belaka, pemerintahan berdasarkan atas sistem konstitusi dan tida
berdasarkan absolutisme

22. Dalam pemantapan stabilitas nasional diperlukan?


Jawab :Kesadaran politik seluruh masyarakat, setiap orang, organisasi, juga seluruh
komponen pemerintahan

23. Wilayah nusantara mempunyai potensi ekonomi yang tinggi, yaitu


Jawab : -Posisi khatulistiwa
-Wilayah laut yang luas
-Hutan tropis yang besar
-Hasil tambang dan minyak yang besar
-Penduduk dalam jumlah cukup besar

24. Mengapa wilayah nusantara mempunyai potensi ekonomi yang tinggi


Jawab : Karena implementasi dalam kehidupan ekonomi harus berorientsi pada sektor
pemerintahan, pertanian, dan perindustrian

25. Contoh kegiatan pariwisata yang memberikan sumber pendapatan nasional maupun
daerah ialah
Jawab :-Pelestarian budaya
-Pengembangan museum
-Cagar budaya

26. Bab I pasal (1) menjelaskan tentang


Jawab : Sumber pokok wawasan nusantara adalah UUD 1945, yang menyangkut bentuk
dan kedaulatan

27. Pada penentuan wilayah lebar laut dari 3 mil laut menjadi 12 mil laut, Zona Ekonomi
Ekslusif (ZEE) sebagai?
Jawab : Rezim hukum internasional

28. Berapa batasan nusantara yang diukur dari garis pangkal wilayah laut Indonesia
Jawab : 200 mil

29. Kekuasaan pemerintah negara dijelaskan pada UUD 1945, pasal?


Jawab : (4) dan (5)

30. Apa saja yang harus melibatkan pembangunan ekonomi?


Jawab : Partisipasi rakyat, seperti dengan memberikan fasilitas kredit mikro dalam
pengembangan usaha kecil

Anda mungkin juga menyukai