Anda di halaman 1dari 2

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

( RPP ) Daring satu pertemuan

Satuan Pendidikan : SMA Negeri 4 Surabaya


Mata Pelajaran : Bahasa Inggris
Kelas /Semester : X/1
Materi Pokok : Past VS Present Perfect
Alokasi Waktu : 1 X 45’

A. TUJUAN
Menerapkan fungsi sosial, struktur teks, dan unsur kebahasaan teks interaksi transaksional
lisan dan tulis yang melibatkan tindakan memberi dan meminta informasi terkait
keadaan/tindakan/ kegiatan/ kejadian yang dilakukan/terjadi di waktu lampau yang merujuk
waktu terjadinya dan kesudahannya, sesuai dengan konteks penggunaannya. (Perhatikan
unsur kebahasaan simple past tense vs present perfect tense).

B. KEGIATAN PEMBELAJARAN
Metode Pembelajaran : Google Classroom, Google Meet, Whatsapp Group
Media/Sumber Belajar: Materi, Video Dialog, Latihan, Tugas
1. Guru memberikan salam,mengajak berdoa
2. Guru mengecek kehadiran siswa dengan membagikan link daftar hadir siswa
3. Guru menyampaikan tujuan yang ingin dicapai
4. Guru meminta siswa untuk membuka Google Classroom dan mengakses bahan materi
pembelajaran Simple Past VS Present Perfect berkaitan dengan Orang Terkenal (Famous
People) . 
5. Guru memberikan kesempatan dalam Google Meet untuk mengidentifikasi sebanyak
mungkin hal yang belum dipahami, dimulai dari pertanyaan faktual sampai ke
pertanyaan yang bersifat hipotetik. Pertanyaan ini harus tetap berkaitan dengan materi
fungsi sosial the Simple Past VS Present Perfect (Critical thinking)
6. Peserta didik dibentuk dalam beberapa kelompok untuk mendiskusikan,
mengumpulkan informasi, mempresentasikan ulang, dan saling bertukar informasi
mengenai Fungsi sosial mendeskripsikan, mengomentari contoh penggunaan Simple Past
VS Present Perfect (Collaboration)
7. Peserta didik mempresentasikan secara individu atau kelompok secara klasikal,
mengemukakan pendapat atas presentasi yang dilakukan kemudian ditanggapi kembali
oleh individu yang mempresentasikan. (Communication)
8. Guru dan peserta didik membuat kesimpulan tentang hal-hal yang telah dipelajari
terkait Fungsi sosial mendeskripsikan, mengomentari artikel ilmiah. Peserta didik
kemudian diberi kesempatan untuk menanyakan kembali hal-hal yang belum dipahami.
(Creativity)
9. Peserta didik membuat rangkuman/simpulan pelajaran.tentang point-point penting
yang muncul dalam kegiatan pembelajaran yang baru dilakukan.
10. Guru membuat rangkuman/simpulan pelajaran.tentang point-point penting yang
muncul dalam kegiatan pembelajaran yang baru dilakukan.

C. PENILAIAN HASIL PEMBELAJARAN


 Penilaian Pengetahuan berupa tes tertulis pilihan ganda & tertulis uraian, tes lisan /
observasi terhadap diskusi tanya jawab dan percakapan serta penugasan
 Penilaian Keterampilan berupa penilaian unjuk kerja, penilaian proyek, penilaian
produk dan penilaian portofolio

Anda mungkin juga menyukai