Anda di halaman 1dari 2

Tugas Online 9 Electronic Engine 4K

Dandy Anugrah Djukarsa


1802331024
4K

1. Tuliskan prinsip dasar dari injection actuation pressure control valve (IAPCV) dan
pompa hydraulic pada engine 3408 / 3412.
Jawab:
IAP Control Valve dan pompa hydraulic pada engine 3408/3412, C9
dan 3126 memiliki prinsip dasar yang sama yaitu oil yang akan menekan
plunger injector dipompakan oleh pompa HEUI dan pengaturan tekanan oil
pada system HEUI dilakukan oleh IAP control valve.Perbedaan pada masing-
masing pompa dan IAP control valve hanya dari segi rancangan.

2. Tuliskan jenis pompa HEUI pada engine 3408 / 3412 serta tuliskan fungsinya.
Jawab:
Pompa HEUI engine 3408/3412 merupakan jenis variable displacement
piston pump yang diatur sudut swashplate oleh IAP control valve dan ECM
sehingga diperoleh tekanan oil yang bervariasi untuk menghasilkan proses
pembakaran yang sempurna didalam silinder.

3. Tuliskan jenis pompa HEUI engine C9 dan engine 3126 serta mekanisme
pengaturan tekanan olinya.
Jawab:
Pompa HEUI engine C9 merupakan jenis fix displacement piston pump
yang dilengkapi dengan sebuah mekanisme sleeve yang diatur oleh IAP control
valve dan ECM untuk memperoleh tekanan oil yang bervariasi untuk
menghasilkan pembakaran yang sempurna.
Pompa HEUI engine 3126 merupakan jenis fix displacement pump.
Pengaturan tekanan oil dilakukan dengan prinsip membuang aliran oil ke
saluran drain melalui besarnya pembukaan saluran drain oleh mekanisme IAP
control valve. Masing-masing engine diatas memiliki IAP control valve dengan
sebuah proporsional solenoid yang diberi arus oleh engine ECM. Pada saat
besarnya arus menuju proporsional solenoid dikurangi maka tekanan oil pada
HEUI system turun dan begitu sebaliknya.

4. Tuliskan pengaturan arus IAPCV dengan sebuah proporsional solenoid.


Jawab:
Pada engine 3126, C9, dan 3408/3412 memiliki IAP control valve
dengan sebuah proporsional solenoid yang diberi arus oleh engine ECM. Pada
saat besarnya arus menuju proporsional solenoid dikurangi maka tekanan oil
pada HEUI system turun dan begitu sebaliknya.
5. Tuliskan perbedaan antara engine EUI dan HEUI.
Jawab:
Perbedaan utama antara EUI dan HEUI adalah HEUI pump, IAP sensor,
injection actuation pressure (IAP) Control Valve dan injector yang digerakkan
secara hydraulic.

6. Tuliskan apa fungsi dan cara kerja, dari IAPCV, serta dimana letaknya.
Jawab:
IAP control valve yang terpasang pada pada HEUI pump berfungsi
untuk mengatur tekanan oil yang menuju ke injector. IAP sensor berada pada
saluran high oil pressure dan memonitor tekanan aktual oil yang dihasilkan IAP
control valve, kemudian mengirim data tersebut menuju ECM. Data tekanan oil
aktual tersebut akan diolah oleh ECM dan membandingkannya dengan desire
injection actuation pressure (pressure yang diinginkan oleh ECM). Berdasarkan
data tersebut pengaturan tekanan terjadi berdasarkan besarnya arus listrik yang
dikirimkan oleh ECM menuju solenoid IAP control valve.

7. Tuliskan fungsi ECM pada HEUI system.


Jawab:
ECM mengendalikan injection actuation pressure melalui signal yang
diberikan menuju IAP control valve dan berdasarkan pada input signal dari
sensor IAP.

8. Tuliskan tahapan HEUI injector.


Jawab:
Proses penginjeksian bahan bakar pada HEUI engine terdiri dari lima
tahapan, yaitu :
 Pre injection
 Pilot injection
 Delay
 Main Injection
 End of injection

9. Tuliskan apa yang diketahui tentang tahapan – tahapan HEUI injector.


Jawab:
Pilot injection adalah penyemprotan awal sejumlah kecil bahan bakar yang
diselingi oleh tenggang waktu tertentu (Delay) sebelum penginjeksian utama
(Main injection) dilakukan. Pilot injection dimaksudkan untuk memberikan
pembakaran awal supaya pada saat terjadi Main injection, bahan bakar terbakar
dengan cepat dan sempurna.

10. Tuliskan komponen – komponen utama HEUI injector, tipe 3408 / 3412
Jawab:
Komponen utama injector tersebut adalah:
 Valve body group dengan solenoid dan poppet valve
 Barrel group dengan intensifier piston dan plunger
 Nozzle group

Anda mungkin juga menyukai