Anda di halaman 1dari 8

Mata Pelajaran : Prakarya dan Kewirausahaan

Nama : ……………..
Kelas : .....................

Pilihlah satu jawaban yang paling benar dengan memberi tanda silang (X) pada huruf A, B,
C, D atau E pada lembar jawaban!

1. Berdasarkan luasannya, pasar dapat dibedakan menjadi pasar lokal, pasar nasional, dan
pasar global atau pasar internasional. Pasar lokal dapat dipahami sebagai pasar yang terbatas
di lingkungan atau daerah yang sama dengan tempat produksi. Produk kerajinan lokal yang
sangat dibutuhkan pasar global sebagai pelindung diri selama masa pandemi yaitu..
A. Masker
B. Baju hazmat
C. Hand sanitizer
2. Berbagai kreasi desain masker saat ini sudah beredar di pasaran. Bahkan tidak hanya masker
saja, namun konektor masker juga sangat laris dan diminati konsumen. Jika dibuat dari
bahan benang rajut,maka cara membuat konektor masker tersebut adalah…
A. Dilem
B. Dirajut
C. Dicetak
3. Supaya rancangan produk yang akan kita buat sesuai dengan ide awal maka terlebih dahulu
harus membuat….
A. Kemasan produk
B. Merk dan logo
C. Gambar/sketsa produk
4. Produksi masker bisa dilakukan oleh industri rumah tangga, namun jika usaha sudah
berkembang besar dan akan memproduksi dalam jumlah banyak maka kita bisa menjalin
kerjasama dengan berbagai pihak seperti….
A. Pabrik dan toko pakaian
B. Rumah sakit dan tenaga medis
C. Penjahit dan tukang sablon/percetakan
5. Di bawah ini adalah solusi yang tepat dalam mengembangkan dan memasarkan produk
kerajinan inovatif agar bisa diminati oleh konsumen pasar global/luar negeri, kecuali..
A. Perusahaan dan produk yang kita tawarkan harus memiliki ciri khas dan daya tarik yang
sekiranya dapat mengundang konsumen untuk membeli produk tersebut.
B. Menawarkan produk ke pasar global/luar negeri dengan menggunakan bahasa daerah
kita dan mata uang rupiah saja.
C. Agar memudahkan konsumen pasar global mengenal dan mengetahui gambaran
perusahaan serta spesifikasi produk yang kita jual, maka bahasa yang digunakan adalah
bahasa internasional dan lebih baik disediakan harga dalam beberapa jenis mata uang.
6. Untuk dapat membawa produk lokal ke pasar global adalah branding. Branding yaitu…
A. Kegiatan yang perlu dilakukan supaya produknya dikenal oleh pasar global.
B. Menggunakan jasa publik figur untuk mempromosikan produk
C. Kegiatan mengunggah testimoni dari pelanggan
7. Promosi yang tepat akan diikuti oleh empat bentuk respon dari calon pembeli. Pertama
adalah perhatian (attention) dari calon pembeli disebabkan oleh promosi yang menarik
didengar dan dilihat, serta unggul daripada promosi produk pesaing. Kedua adalah
ketertarikan (interest) dari calon pembeli. Ketiga adalah keinginan (desire) calon pembeli
untuk memiliki produk. Keempat adalah tindakan (action) membeli. Empat bentuk respon
ini dikenal dengan AIDA, Attention, Interest, Desire dan Action.

1
Tujuan promosi usaha adalah….
A. Mengenalkan produk kepada calon pembeli dan membuatnya tertarik untuk membeli
B. Menghabiskan stok
C. Mendapatkan penghargaan
8. Berikut ini merupakan media promosi secara online,kecuali…
A. Media sosial ( IG, FB, twitter, WA)
B. Brosur
C. Email
9. Pemasaran dan penjualan dengan jangkauan yang luas dapat menggunakan media online,
yaitu dengan internet. Pemanfaatan teknologi internet memungkinkan produsen melakukan
pemasaran dan penjualan langsung. Produsen memasang gambar dan informasi mengenai
produk kerajinannya pada sosial media atau website. Gambar dan informasi harus menarik
dapat dipahami oleh para calon pembeli. Jika melakukan penjualan produk secara online
melalui website, maka contoh alamat website yang benar yaitu..…
A. @mutiaralombok
B. www.mutiaralombok.co.id
C. mutiaralombok@gmail.com
10. Dalam menyusun laporan kegiatan usaha hendaknya disusun secara...
A. Sistematis, cermat, dan logis
B. Cepat dan kilat
C. Sesuai keinginan pimpinan perusahaan
11. Wirausaha berasal dari kata wira dan usaha. Wira artinya pejuang, pahlawan, manusia
unggul, teladan, berbudi luhur, gagah berani dan berwatak agung. Usaha, berarti perbuatan
amal, bekerja, berbuat sesuatu. Pengertian wirausaha yaitu….
A. Orang yang pandai atau berbakat mengenali target market baru, menentukan cara
pemasaran baru, dan menyusun kegiatan untuk memasarkan produk tersebut.
B. Orang yang pandai atau berbakat mengenali peluang usaha, menentukan cara produksi,
dan menyusun laporan keuangan usaha.
C. Orang yang pandai atau berbakat mengenali produk baru, menentukan cara produksi
baru, menyusun kegiatan untuk mengadakan produk baru, mengatur permodalan
operasinya serta memasarkannya
12. Entrepreneurship adalah sikap dan perilaku yang melibatkan keberanian mengambil risiko,
kemampuan berpikir kreatif dan inovatif. Sifat-sifat seorang wirausahawan seperti berikut
merupakan karakteristik seorang wirausaha, yaitu :
A. Konsumtif, penjiplak, bertanggung jawab
B. Kurang percaya diri, mudah menyerah, berani mengambil resiko
C. Berani mengambil resiko, bertanggung jawab, kepemimpinan
13. Memulai sesuatu yang baru pasti tidak mudah. Oleh karena itu, seorang wirausahawan harus
berani mencoba dan mengambil risiko. Gagal dalam melakukan suatu hal adalah bagian dari
proses untuk menuju kesuksesan. Yang merupakan faktor penyebab kegagalan usaha
adalah….
A. Konsumtif, lokasi usaha kurang strategis, tidak pandai mengelola modal
B. Memiliki jiwa kepemimpinan, percaya diri, membeli aset produktif
C. Kreatif, inovatif, menguasai kemjuan teknologi
14. Salah satu ide dan peluang usaha di bidang kerajinan yang bisa dikembangkan di masa
pandemi covid 19 yaitu…
A. Membuat dan menjual masker dari bahan kain
B. Mengembangkan obyek wisata di dekat tempat tinggal
C. Mengelola klinik kesehatan untuk masyarakat
15. Budaya tradisi dapat dikelompokkan menjadi budaya nonbenda dan artefak/ objek budaya.
Budaya nonbenda di antaranya pantun, cerita rakyat, bahasa daerah, logat daerah/dialek,
tarian, dan upacara adat. Sedangkan artefak/objek budaya diantaranya pakaian daerah,
wadah tradisional, senjata dan rumah adat. Dialek merupakan salah satu wujud budaya non
benda yang bisa dijadikan sebagai inspirasi berwirausaha. Pati memiliki dialek/logat khas
daerah yang sangat kental. Contoh usaha di kabupaten Pati yang produknya terinspirasi dari
budaya non benda ( dialek khas daerah ) yaitu…..
2
A. Pusat kuliner Pati food scape
B. Toko kaos Pati Oblong / Ga Ge Go
C. Pusat kerajinan kuningan
16. Kegiatan wirausaha didukung oleh ketersediaan sumber daya manusia, material/bahan baku,
peralatan, cara kerja, pasar, dan pendanaan. Sumber daya yang dikelola dalam sebuah
wirausaha dikenal dengan sebutan 6 M, yaitu….
A. Man, money, mindset, mood, method, market
B. Mind, mood, meal, mistake, market
C. Man , money, material, machine, method, market
17. Yang bukan merupakan tahapan dalam perencanaan usaha yaitu…
A. Menyusun proposal usaha/bussiness plan
B. Merancang bauran pemasaran 4P ( product, price, place, promotion)
C. Meminjam uang sebanyak-banyaknya untuk modal usaha
18. Perhatikan data berikut ini :
1. Gunting
2. Kayu
3. Kertas
4. Mesin jahit
5. Gergaji
6. Kain & benang
Bahan dan alat yang diperlukan untuk membuat produk kerajinan berupa masker adalah….
A. 1,5,6
B. 1,2,3
C. 1,4,6
19. Cara / tehnik produksi yang diterapkan dalam membuat masker kain yaitu…
A. Ditempel
B. Dijahit
C. Dilukis
20. Kegiatan produksi diawali dengan persiapan produksi. Persiapan produksi dapat berupa
pembuatan gambar teknik (gambar kerja) atau gambar pola. Gambar kerja atau pola akan
menjadi patokan untuk kebutuhan pembelian dan persiapan bahan. Tahap selanjutnya adalah
pengerjaan. Kerjakan setiap tahap sesuai dengan perencanaan produksi yang sudah dibuat
sebelumnya. Tahapan produksi secara umum terbagi atas pembahanan, pembentukan,
perakitan, dan finishing.
Berikut ini tahapan proses produksi kerajinan membuat masker :
1. Membuat sketsa produk, menyiapkan alat produksi dan bahan baku
2. Menjahit potongan kain dan tali hingga menjadi masker
3. Merapikan sisa-sisa benang yang menempel dan mengemas produk dengan plastik
kemasan.
4. Memotong kain sesuai ukuran dan bentuk sketsa/desain masker yang akan dibuat
Tahapan proses produksi masker secara urut yaitu…
A. 1,2,3,4
B. 4,3,2,1
C. 1,4,2,3
21. Biaya produksi adalah biaya-biaya yang harus dikeluarkan untuk terjadinya produksi
barang. Unsur biaya produksi adalah biaya bahan baku, biaya tenaga kerja dan biaya
overhead. Biaya yang dikeluarkan untuk pembelian bahan baku selama proses produksi
disebut dengan….
A. Biaya tenaga kerja
B. Biaya bahan baku
C. Biaya overhead
22. Perhatikan data biaya produksi masker berikut ini :
Kain 3m Rp. 120.000, benang Rp.12.000, tali 2m Rp 8.000, gaji karyawan 3 orang Rp.
150.000, biaya listrik Rp. 40.000.

3
Total biaya bahan baku untuk pembuataan masker adalah…
A. Rp. 140.000
B. Rp. 180.000
C. Rp. 80.000
23. Dalam menyusun sebuah bisnis plan/rencana usaha, maka kita harus menetapkan visi dan
misi usaha. Contoh visi dalam usaha kerajinan yaitu….
A. Menjadi terkenal dan sukses
B. Memperoleh penghargaan dari pemerintah
C. Mempopulerkan produk kerajinan lokal dari bahan limbah kayu agar dapat menembus
pasar nasional maupun dunia.
24. Pemasaran langsung adalah promosi dan penjualan yang dilakukan langsung kepada
konsumen tanpa melalui toko. Penjualan langsung merupakan hasil dari promosi langsung
yang dilakukan oleh penjual terhadap pembeli. Strategi pemasaran yang tepat untuk
mempromosikan produk kerajinan secara langsung kepada konsumen yaitu dengan cara…
A. Melalui kegiatan bazar/pameran
B. endorse artis terkenal
C. Mengiklankan di televisi
25. Dalam mengelola usaha kerajinan terdapat tantangan / kendala yang mungkin
dihadapi,contohnya….
A. Produk awet dan memiliki nilai estetika/keindahan
B. Tidak bisa memproduksi secara massal/dalam jumlah banyak karena mengandalkan
keterampilan tangan.
C. Bahan baku mudah didapat.
26. Artefak/objek budaya di antaranya pakaian daerah, bangunan bersejarah, wadah tradisional,
senjata tradisional, dan rumah adat. Produk kerajinan yang idenya terinspirasi dari obyek
budaya lokal/artefak yaitu…..
A. Gantungan kunci berbentuk miniatur candi Borobudur
B. Kreasi mahar pernikahan
C. Bunga dari kulit jagung
27. Kemasan produk kerajinan berfungsi untuk melindungi produk dari kerusakan serta
memberikan kemudahan membawa dari tempat produksi hingga sampai ke konsumen.
Kemasan juga berfungsi untuk menambah daya tarik, dan sebagai identitas atau brand dari
produk tersebut. Kemasan dapat dibagi menjadi 3 (tiga): kemasan primer, kemasan sekunder
dan kemasan tersier. Kemasan yang melekat pada produk disebut sebagai kemasan primer.
Kemasan sekunder berisi beberapa kemasan primer yang berisi produk. Kemasan untuk
distribusi disebut kemasan tersier.
Kemasan yang tepat untuk produk kerajinan agar dapat melindungi produk dari kerusakan
dan memudahkan dalam proses distribusi yaitu…
A. Kertas koran
B. Kain
C. Kardus/box
28. Apabila jumlah penjualan produk lebih besar daripada biaya tetap dan biaya variabel yang
dikeluarkan, maka perusahaan mengalami…
A. Rugi
B. Laba
C. Impas
29. Pada saat membuat media pemasaran yang menarik berupa brosur, hal-hal yang harus
dicantumkan yaitu….
A. Nama penjual, alamat, dan nomor telepon penjual
B. Harga, tanggal kadaluarsa, dan cara pemesanan produk.

4
C. Nama produk/merk, gambar produk, keterangan / detail produk, harga, cara pemesanan,
nomor kontak penjual
30. Strategi pengembangan usaha yang tepat agar konsumen tidak bosan dengan produk yang
kita tawarkan antara lain…
A. Membuat varian produk baru yang sesuai dengan perubahan selera masyarakat
B. Merekrut karyawan baru dan membuka cabang baru
C. Menjalin kerjasama dengan pesaing usaha
31. Limbah bangun datar adalah limbah yang berbentuk bangun berdimensi dua ( memiliki sisi
panjang dan lebar dan tidak mempunyai ruang). Contohnya yaitu daun, kertas, kain perca,
plastik. Sebelum memulai usaha kerajinan dari limbah bangun datar, kita bisa membuat
analisis SWOT terlebih dahulu agar dapat mengetahui kekuatan, kelemahan, peluang, dan
ancaman yang mungkin akan kita hadapi. Strength atau kekuatan usaha untuk produk
kerajinan dari bahan limbah bangun datar yaitu….
A. Proses pembuatan rumit dan butuh waktu lama karena menggunakan keterampilan
tangan
B. Ada pesaing usaha yang produknya lebih bagus dan harga lebih murah
C. Bahan mudah didapat dan harganya terjangkau
32. Banyaknya limbah yang dihasilkan dari aktivitas manusia menambah jumlah sampah di
muka bumi. Kepedulian kita terhadap lingkungan sangat dibutuhkan khususnya dalam
mengolah limbah menjadi barang yang masih bisa dimanfaatkaan. Contohnya, limbah
bangun datar bisa dimanfaaat sebagai bahan baku produk kerajinan berikut ini, yaitu…..
A. Daun kering digunakan sebagai pupuk organik
B. Kulit padi/gabah digunakan sebagai bahan campuran membuat media tanam tanaman
hias
C. Kain perca, kantong plastik, kertas bekas, diubah menjadi hiasan interior berupa bunga
33. Suatu keadaan dimana perusahaan dalam operasinya tidak memperoleh laba dan juga tidak
menderita kerugian atau dengan kata lain total biaya sama dengan total penjualan sehingga
tidak ada laba dan tidak ada rugi disebut dengan…
A. Evaluasi kegiatan usaha
B. Laporan kegiatan usaha
C. Break even point ( BEP )
34. Perhatikan pernyataan berikut ini :
1. Rawan penipuan dan produk palsu
2. Transaksi bisa dilakukan kapan saja tanpa harus bertemu langsung/tatap muka
3. Dapat menjangkau wilayah pemasaran yang luas dalam waktu singkat
4. Harus selalu terhubung dengan gadget dan jaringan internet

Pernyataan yang benar mengenai kelebihan dan kelemahan pemasaran produk secara online
yaitu….
A. 1 dan 2 merupakan kelemahan pemasaran produk secara online
B. 2 dan 3 merupakan kelebihan pemasaran produk secara online
C. 3 dan 4 merupakan kelemahan pemasaran produk secara online
D. 1 dan 4 merupakan kelebihan pemasaran produk secara online
E. 2 dan 4 merupakan kelebihan pemasaran produk secara online
35. Penyampaian informasi mengenai maju mundurnya perusahaan sehingga tercipta
komunikasi antara pihak yang melaporkan dengan pihak yang diberi laporan disebut
dengan…
A. Break even point ( BEP )
B. Laporan kegiatan usaha
C. Hasil kegiatan usaha
36. Tujuan dibukanya sebuah usaha antara lain…
A. Memperoleh pengalaman

5
B. Memperoleh keuntungan usaha dan membuka lapangan pekerjaan.
C. Menjadi terkenal
37. Limbah berbentuk bangun ruang adalah limbah yang berbentuk bangun berdimensi tiga
yaitu bahan limbah yang memiliki volume sehingga dapat berdiri dan memiliki keruangan
( volume). Limbah berbentuk bangun ruang masih dapat dimanfaatkan dan diubah menjadi
berbagai macam produk yang dapat digunakan untuk menghias ruangan. Berikut ini salah
satu hasil kreasi dari limbah berbentuk ruang, kecuali….
A. Pot tanaman hias dari ember bekas
B. Celengan dari kaleng bekas
C. Sapu lidi dari tulang daun kelapa
38. PT. Terpesona menjual produk kerajinan berupa mainan ajaib dari bahan kaleng sebanyak
100 unit dengan harga Rp. 200.000/buah. Biaya variabel Rp. 140.000, total biaya tetap Rp.
5.000.000.
Tentukan BEP unit rupiah dan unit produk!
Rumus BEP dalam unit = Total FC / ( P-VC )
Rumus BEP rupiah (Rp) = Total FC / (1-(Total VC/Total P))

A. BEP unit produk 83,33 dan BEP unit rupiah Rp. 16.666.667
B. BEP unit produk 93,33 dan BEP unit rupiah Rp. 17.777.777
C. BEP unit produk 73,33 dan BEP unit rupiah Rp. 2.666.666
39. Konsumen sasaran yang paling tepat untuk produk kerajinan berupa souvenir/cinderamata
khas suatu daerah yaitu…
A. Wisatawan
B. Ibu rumah tangga
C. Anak-anak
40. Untuk lebih dapat menggambarkan perubahan posisi keuangan dan sifat pengembangan
perusahaan dari waktu ke waktu, suatu perusahaan diharuskan membuat laporan keuangan
paling lama…
A. 2 tahun terakhir dari kegiatan usahanya
B. 2 bulan terakhir dari kegiatan usahanya
C. 2 minggu terakhir dari kegiatan usahanya

SOAL URAIAN!
41. Karakteristik yang dimiliki seorang wirausaha dapat menentukan keberhasilan usahanya.
Seorang wirausaha harus memiliki keyakinan penuh dan tidak malu ketika bertemu dengan
calon konsumen atau rekan kerjanya. Karakteristik wirausaha yang demikian disebut
dengan....
42. Dalam sebuah perencanaan usaha harus ada sumber daya pendukung yaitu
man,money,material,machine, method, market (6M). Sebutkan yang dimaksud dengan :
Man :
Money :
Material :
Machine :
Method :
Market :
43. Jenis kemasan ada 3 yaitu kemasan primer, sekunder, dan tersier. Jelaskan mengenai :
Kemasan primer : ….
Kemasan sekunder :….
Kemasan tersier :….
44. Memasarkan produk dengan menggunakan jaringan internet dan berbagai platform digital
seperti media sosial, marketplace, email, dan website merupakan pemasaran secara…

6
45. Contoh kegiatan pemasaran secara offline adalah……..
46. Bahan baku utama yang diperlukan dalam membuat masker kain sebagai alat pelindung diri
di masa pandemi covid 19 yaitu…..
47. Kemasan yang langsung melekat pada produk disebut dengan kemasan….
48. Seorang wirausaha harus memiliki kemampuan yang baik dalam memimpin usaha dan para
karyawannya. Karakteristik wirausaha yang demikian disebut dengan....
49. Pengertian wirausaha yaitu……
50. Jelaskan pengertian laporan kegiatan usaha!

7
8

Anda mungkin juga menyukai