Anda di halaman 1dari 3

Tugas Ceramah 1 (Kelompok)

Bahasa Indonesia Kelas XI

Nama Kelompok : (Tema Literasi)


Kelas :
Nama Ketua dan Nomor Presensi :
Nama Anggota dan Nomor Presensi :
Keterangan : mengerjakan semua/ada yang tak mengerjakan,
yakni ... dengan alasan ....

Bacalah teks berikut untuk menjawab soal nomor 1!


Saudara-saudara yang saya hormati, di zaman modern seperti sekarang ini, pengaruh
globalisasi dalam perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi sangat mempengaruhi
kehidupan masyarakat terutama di kalangan remaja. Mereka berlomba untuk menampilkan
diri kepada teman-temannya bahkan dunia bahwa dirinya merasa gaul dan tidak ketinggalan
zaman. Tingkah laku yang ugal-ugalan, gaya berpakaian yang aneh, hingga penggunaan
bahasa yang nyeleneh yang tidak sesuai dengan Kamus Besar Bahasa Indonesia.
Bahasa yang dulu pernah baik adanya sekarang sudah jauh menyimpang dari bahasa
yang sebenarnya. Bahkan, saya sangat prihatin mendengar kata-kata yang membuat kalangan
remaja kita malu dan merasa kampungan jika berbahasa yang benar. Padahal, penggunaan
Bahasa Indonesia yang benar akan memperlihatkan kepada dunia bahwa kita menjunjung
tinggi Bangsa Indonesia. Bagaimana kita bisa dikatakan mengabdi kepada Bangsa Indonesia
dan selalu mengikrarkan sumpah pemuda tetapi masih menggunakan bahasa yang tidak
benar. Apakah saudara-saudara merasa seperti itu? Semoga saudara yang hadir di sini tidak
seperti itu ya.
Perlu saudara ketahui, penggunaan bahasa tidak baku (bahasa gaul) sering kali kita
temui di lingkungan kita mulai dari remaja atau pelajar di tingkat Sekolah Menengah Pertama
(SMP), Sekolah Menengah Atas (SMA) sampai Perguruan Tinggi. Penggunaan bahasa ini
sangat menyimpang dari bahasa yang sebenarnya. Contoh penggunaan bahasa yang tidak
baku dalam pembicaraan kita, misalnya penggunaan kata: elo, gue, sabi, sans, selow dan lain-
lain. Saya perhatikan di lingkungan saat ini bahwa kata-kata tersebut yang sering diucapkan
dalam kehidupan sehari-hari saat kita berbicara dengan teman-teman atau orang lain. Kata-
kata ini tidak ada dan tidak sah menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia. Hal tersebut
mempunyai pengaruh negatif bagi keberlangsungan berbahasa Indonesia antara lain,
masyarakat Indonesia tidak lagi mengenal bahasa baku, masyarakat Indonesia tidak lagi
menggunakan Ejaan Yang Disempurnakan, dikhawatirkan akan menghilangkan budaya
berbahasa Indonesia di kalangan remaja, bahkan anak-anak. Apa jadinya jika generasi yang
akan datang tidak mengetahui atau melupakan bahasa negara sendiri?
Maka dari itu, kita selaku warga Indonesia wajib menjunjung tinggi harkat dan
martabat Bangsa Indonesia melalui berbahasa Indonesai yang baik dan benar. Hal ini menjadi
tugas kita sebagai remaja sekaligus pelajar yang masih peduli dengan Bahasa Indonesia. Kita
tidak dapat memungkiri bahwa 'bahasa gaul' telah mengikis dan merusak Bahasa Indonesia. 
Oleh karena itu, sebagai generasi muda marilah kita menjaga dan melestarikan Bahasa
Indonesia. Bagaimana caranya? Caranya adalah dengan membiasakan diri menggunakan
Bahasa Indonesia yang baik dan benar sesuai dengan kaidah berbahasa yang baik mulai dari
diri kita sendiri, karena hal besar berawal dari hal kecil. Setelah itu marilah kita mengajak
teman-teman dan orang-orang di sekitar kita untuk menggunakan Bahasa Indonesia dengan
baik dan benar. Dengan demikian, niscaya Bahasa Indonesia akan terjaga keberadaannya
sampai kapanpun.

Kerjakan tugas di bawah ini dengan benar!


1. Tentukan struktur teks ceramah di atas!
Struktur Paragraf ke.. Alasan
Pembuka
Isi
Penutup

2. Lengkapilah kalimat-kalimat di bawah ini dengan kata penghubung yang tepat serta
berikan alasannya.
a. Pak Kuncoro menceramahi sekelompok siswa ….. sedang nongkrong di kantin
pada saat jam pelajaran berlangsung.
Alasan :
b. Bu Susi akan memberi tahu anaknya ….. meneleponnya nanti malam
Alasan :
c. Siswa kelas XI memperkirakan …. hari ini akan ada rapat guru.
Alasan :
d. Ronaldo sering bermain Game PUBG sampai larut malam ….. dia sering
tertidur di kelas.
Alasan :

3. Jawablah pertanyaan berikut berdasarkan hasil diskusi kelompomu!


a. Apa manfaat jika kamu mendengarkan ceramah?
b. Apa manfaat jika kamu menyajikan ceramah?
c. Kapan dan di mana saja kesempatan mendengarkan ceramah itu dapat kita ikuti?
d. Bagaimana persamaan dan perbedaan antara ceramah, pidato, dan khotbah?

Anda mungkin juga menyukai