Anda di halaman 1dari 6

ANGGARAN RUMAH TANGGA

KELUARGA MAHASISWA

UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA

BAB I

KEANGGOTAAN

Pasal 1

Keanggotaan Keluarga Mahasiswa Universitas Negeri Yogykarta terdiri dari:

a. Anggota biasa adalah mahasiswa yang berstatus sebagai mahasiswa aktif


Universitas Negeri Yogyakarta
b. anggota khusus adalah mahasiswa aktif dari luar UNY yang mendapat
tugas belajar di Universitas Negeri Yogyakarta

Pasal 2

Hak Anggota Keluarga Mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta:

a. mendapatkan pelayanan dan fasilitas Keluarga Mahasiswa Universitas


Negeri Yogyakarta, sesuai dengan prosedur yang berlaku;
b. mengemukakan pendapat secara lisan dan/atau tulisan, sesuai dengan
prosedur yang berlaku;
c. memilih dan/atau dipilih, sesuai dengan prosedur yang berlaku;
d. berpartisipasi dalam kegiatan–kegiatan Keluarga Mahasiswa Universitas
Negeri Yogyakarta, sesuai dengan prosedur yang berlaku;
e. membela diri dan/atau mendapatkan pembelaan apabila akan dan/atau
telah dikenakan sanksi di dalam dan/atau di luar lingkungan Universitas
Negeri Yogyakarta, sesuai dengan prosedur yang berlaku; dan
f. mengajukan tuntutan kepada anggota Keluarga Mahasiswa Universitas
Negeri Yogyakarta dan/atau lembaga di dalam Keluarga Mahasiswa
Universitas Negeri Yogyakarta yang melakukan pelanggaran terhadap
aturan–aturan Keluarga Mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta, sesuai
dengan prosedur yang berlaku.

Pasal 3

Kewajiban Anggota Keluarga Mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta:

a. Menaati dan melaksanakan Anggaran Dasar Keluarga Mahasiswa


Universitas Negeri Yogyakarta dan/atau aturan–aturan lain yang berlaku di
Keluarga Mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta;
b. Menjaga nama baik Keluarga Mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta.

Pasal 4

(1) Setiap anggota Keluarga Mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta yang


melanggar kewajiban akan dikenai sanksi.
(2) 1. Segala pelanggaran terhadap peraturan AD/ART KM UNY akan dikenai
sanksi secara proporsional berupa:
a. peringatan
b. skorsing
c. pencabutan hak keanggotaan

2. setiap pelanggar yang di kenai sanksi b kehilangan haknya untuk dipilih,


berpendapat, dan membela diri, dan setiap pelanggar yang di kenai sanksi c
kehilangan semua haknya selama sanksi berlangsung.

3. peringatan keanggotaan di tetapkan sesuai prosedur yang belaku.

4. pemberian skorsing dan pencabutan hak keanggotaan di ataur dalam


prosedur yang berlaku melalaui konferensi mahasiswa.
Pasal 5

Anggota Keluarga Mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta dinyatakan


kehilangan keanggotaannya dalam Keluarga Mahasiswa Universitas Negeri
Yogyakarta apabila:

a. Meninggal dunia;
b. Tidak terdaftar lagi secara akademis sebagai mahasiswa Universitas
Negeri Yogyakarta; dan/atau
c. Dicabut keanggotannya, sesuai dengan prosedur yang berlaku.

BAB II

ORGANISASI KEMAHASISWAAN

Pasal 6

Organisasi kemahasiswaan Universitas Negeri Yogyakarta terdiri dari:

a. lembaga di tingkat universitas;


b. lembaga di tingkat fakultas dan jurusan dan/atau prodi.

Pasal 7

(1) Lembaga tingkat universitas terdiri atas:


a. Dewan Perwakilan Mahasiswa yang selanjutnya disingkat DPM;
b. Badan Eksekutif Mahasiswa yang selanjutnya disingkat BEM; dan
c. Unit Kegiatan Mahasiswa yang selanjutnya disingkat UKM.
(2) Lembaga di tingkat fakultas terdiri atas :
a. Dewan Perwakilan Mahasiswa Fakultas yang selanjutnya disingkat
DPMF;
b. Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas yang selanjutnya disingkat BEMF;
c. Unit Kegiatan Mahasiswa Fakultas yang selanjutnya disingkat
UKMF;dan
d. Lembaga di tingkat jurusan dan prodi adalah Himpunan Mahasiswa yang
selanjutnya disingkat HIMA.

Pasal 8

Hal–hal mengenai system dan tata hubungan Organisasi Mahasiswa yang belum
di atur dalam ART KM UNT akan di atur dalam UU

BAB III

STRUKTUR ORGANISASI

Pasal 9

Struktur organisasi kemahasiswaan Keluarga Mahasiswa Universitas Negeri


Yogyakarta dapat dilihat pada lampiran yang merupakan bagian tidak terpisahkan
dari Anggaran Rumah Tangga ini.

Pasal 10

Organisasi tingkat Fakultas memiliki garis koordinasinya masing–masing sesuai


dengan peraturan yang berlaku

BAB IV

ATURAN PERALIHAN

Pasal 11

Segala peraturan yang ada, masih tetap berlaku selama belum diadakan perbaruan
menurut Anggaran Rumah Tangga ini,
Pasal 12

Semua lembaga yang ada di dalam Keluarga Mahasiswa Universitas Negeri


Yogyakarta, masih tetap berfungsi sepanjang belum dibentuk lembaga–lembaga
yang baru menurut Anggaran Rumah Tangga ini.

Pasal 13

Segala sesuatu yang belum diatur dalam anggaran dasar ini akan diatur dalam
peraturan tambahan.

BAB V

PENUTUP

Pasal 12

(1) Segala sesuatu akan diubah dan dibenarkan sebagaimana mestinya jika di
kemudian hari terdapat kekeliruan atau kesalahan dalam Anggaran Rumah
Tangga ini melalui amandemen yang dilaksanakan dalam Konferensi
Mahasisawa Keluarga Mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta.
(2) Ketetapan ini berlaku sejak ditetapkan.
Ditetapkan di Yogyakarta

Pada tanggal 15 Februari 2020

Pukul 17.13

Pimpinan Sidang I Pimpinan Sidang II Pimpinan Sidang III

Fadly Ryan Wicaksana Dewi Intan Rahayu Tamara Yashintarani

Anda mungkin juga menyukai