Anda di halaman 1dari 10

KUMPULAN SOAL KIMIA KLINIK KLS XI PJJ 2021-2022

Soal Pilihan Ganda :

Bagian 1 : Urinalisa (BAB 1 Pengantar Kimia Klinik)


1. Suatu kondisi penyakit yang sudah diderita pasien, namun tidak memberikan gejala
klinik apapun terhadap pasien tersebut. Tetapi dapat terdeteksi dengan uji laboratorium.
Dinamakan dengan istilah :
a. Asimtomatik.
b. Anamnesis
c. Prognosis
d. Suspect
e. Diagnosis

2. Yang tidak termasuk tujuan dari pemeriksaan laboratorium adalah :


a. Untuk mendeteksi penyakit
b. Sebagai langkah awal (praanalisa).
c. Menentukan resiko penyakit
d. Memantau perkembangan penyakit
e. Memantau perkembangan pengobatan

3. Suatu tindakan dan prosedur pemeriksaan khusus degan mengambil bahan atau sampel
dari pasien dalam bentuk darah, sputum, urine, kerokan kulit dan cairan tubuh dengan
tujuan untuk menentukan diagnosis atau membantu menegakkan diagnosis penyakit.
Adalah pengertian dari :
a. Laboratorium analisa
b. Laboratorium klinik
c. Pemeriksaan laboratorium.
d. Pemeriksaan penyakit
e. Tujuan pemeriksaan laboratorium

4. Dibawah ini yang tidak termasuk manfaat dari pemeriksaan laboratorium yaitu :
a. Sebagai uji saring/sreening tes
b. Sebagai penunjang diagnosis
c. Menentukan derajat penyakit
d. Agar ditemukan obatnya.
e. Membantu evaluasi hasil pengobatan

5. Laboratorium yang melaksanakn pelayanan pemeriksaan specimen klinik di bidang


hematologi, kimia klinik, mikrobiologi klinik, parasitology klinik, dan imunologi klinik
adalah definisi dari :
a. Laboratorium klinik.
b. Labaratorium analisa
c. Laboratorium pemeriksaan
d. Laboratorium pengujian
e. Laboratorium analitik

6. Proses penguraian informasi dari suatu bahan contoh/sampel, dengan mengunakan


metode-metode ilmiah yang telah memenuhi standar/kriteria. Adalah definisi dari :
a. Analis
b. Analisa
c. Analisis.
d. Nama dari suatu pekerjaan
e. A, b, c, d, semua salah

7. Bidang ilmu kimia yang menggunakan proses-proses kimia untuk menentukan jenis dan
kadar komponen-komponen kimia dalam cairan tubuh manusia. Adalah definisi dari :
a. Pemeriksaan kualitatif
b. Pemerikasaan kuantitatif
c. Kimia klinik.
d. Pemeriksaan preanalisa
e. Pemeriksaan kimia

8. Memeriksa ada atau tidaknya suatu substansi dalam sampel disebut :


a. Pemeriksaan kuantitatif
b. Pemeriksaan semi kuantitatif
c. Pemeriksaan otomatis
d. Pemeriksaan kualitatif
e. Pemeriksaan semi otomatis

9. Pemeriksaan untuk mengukur dan menetapkan kadar suatu zat dalam sampel disebit
dengan :
a. Pemeriksaan semi otomatis
b. Pemeriksaan otomatis
c. Pemeriksaan praanalisa
d. Pemeriksaan kuantitatif.
e. Pemeriksaan jenis

10. Yang bukan meruakan klasifikasi laboratoriumm klinik sebagaimana dimaksud dalam
PMK adalah :
a. Lab. klinik umum pratama
b. Lab. Klinik umum madya
c. Lab. Klinik umum utama
d. Lab. Klinik umum perdana.
e. A, b, c, d salah semua
11. Kimia klinik didefinisikan sebagai bidang ilmu kimia yang menggunakan proses-proses
kimia untuk menentukan jenis dan kadar komponen-komponen kimia dalam cairan
tubuh dikemukakan oleh Pustaka Kesehatan kedokteran, yaitu :
a. Zacharias janssen
b. Louis Pasteur
c. John Hopkins.
d. Antonie Van leuwenhook
e. Aristoteles

12. Proses pembuangan hasil metabolism (metabolit) yang sudah tidak diperlukan oleh
tubuh. Disebut dengan :
a. Ekskresi.
b. Sekresi
c. Saluran kemih
d. System urinaria
e. Organ ginjal

13. Saluran berotot yang membawa urine dari ginjal menuju kandung kemih disebut :
a. uretra
b. vesica urinaria
c. uréter.
d. pelvis
e. tubulus collecting

14. Dibawah ini yang merupakan fungsi ginjal adalah, kecuali :

a. Pengaturan konsentrasi garam


b. Mengatur keseimbangan asam basa dalam darah
c. Menawar racun.
d. Ekskresi sisa metabolisme
e. Menghasilkan hormon Eritropoetin

15. Tahap-tahap pembentukan urine adalah sebagai berikut:


1. Filtrasi 3. Reabsorbsi
2. Sekresi 4. Mikturisi
a. 1-4-3-2
b. 1-2-3-4
c. 2-3-1-4
d. 1-3-2-4.
e. 4-2-3-1

16. Manakah dibawah ini yang tidak termasuk sifat-sifat fisis urine adalah :
a. Jumlah ekskresi dalam 24 jam ± 1500 cc atau tergantung dari intake cairan dan lainnya
b. BJ antara 1.010 – 1025 atau tergantung dari jenis intake yang dikonsumsi
c. Warna kuning mudah dan jernih
d. pH: antara 4,6 – 8,0 (rata-rata 6,0)
e. Bau seperti aroma buah.

17. Nubecula adalah kekeruhan yang terjadi


a. Urine yang segar
b. Karena protein
c. Karena epitel, lendir dan leukosit.
d. Karena PO4 amorf
e. Karena urat amorf

18. Urine merupakan bahan buangan tubuh dengan kadar air sebanyak :
a. 90%
b. 92%
c. 935
d. 94%
e. 95%.

19. Dalam 24 jam seseorang idealnya (dalam kondisi fisiologis) memproduksi urine
sebanyak :
a. 0,5 – 1,0 liter
b. 1,0 – 1,5 liter.
c. 1,5 – 2,0 liter
d. 2,0 – 2,5 liter
e. 2,5 – 3,0 liter

20. Keadaan ditemukan jumlah urine yang melebihi batas normal dalam 24 jam hingga 2,5
liter, maka disebut
a. Anuria
b. Mictuniria
c. Oligouria
d. Poliuria.
e. Pyuria

21. Unit fungsional ginjal adalah ….. berjumlah …..


a. Nefron, berjumlah 1 – 1,5 juta.
b. Nefron, berjumlah 1,5 – 2,0 juta
c. Glomerulus, berjumlah 1 – 1,5 juta
d. Glomerulus, berjumlah 1,5 – 20 juta
e. Tubulus, berjumlah 1 – 1,5 juta

22. Fungsi utama glomerulus ginjal adalah :


a. Filtrasi darah terhadap cairan darah sehingga cairan saja yang tersaring.
b. Mereabsorpsi filtrate yang masih diperlukan oleh tubuh
c. Memekatkan filtrat urine
d. Mereabsorpsi air hingga 85%
e. Mengatur penyerapan air dan natrium

23. Fungsi utama ansa hanle pada nefron ginjal adalah :


a. Filtrasi darah terhadap cairan darah sehingga cairan saja yang tersaring
b. Mereabsorpsi filtrate yang masih diperlukan oleh tubuh
c. Memekatkan filtrat urine.
d. Mereabsorpsi air hingga 85%
e. Mengatur penyerapan air dan natrium

24. Urine yang didapatkan setelah 1,5 jam – 2 jam setelah makan. Urine ini baik untuk
pemeriksaan glukosa disebut urine :
a. Urine sewaktu
b. Urine pagi
c. Urine 2 jam PP.
d. Urine 24 jam
e. Urine 3 gelas

25. Teknik pengambilan urine menggunakan cara invasive menggunakan syringe pada
kandung kemih adalah jenis urine :
a. Spontan
b. Kateterisasi
c. Punksi supra pubik.
d. Fraksi tengah
e. Puasa 10 jam

26. Pengawet urine yang paling baik digunakan untuk tujuan pemeriksaan sedimen urine
adalah :
a. Toluene
b. Thymol
c. Formaldehyde.
d. Asam klorida pekat
e. Natrium karbonat

27. Pengawet yang paling baik untuk pemeriksaan calcium dalam urine adalah ….
a. Toluene
b. Thymol
c. Natrium karbonat
d. Formaldehyde
e. Asam klorida pekat.

28. Pengawet yang sangat baik digunakan untuk pemeriksaan mencegah penguapan badan
keton, karena melapisi permukaan urine :
a. Formaldehe
b. Asam klorida pekat
c. Natrium karbonat
d. Thymol
e. Toluene.

29. Urine pagi sangat bagus sekali dilakukan pemeriksaan sebagai berikut,, kecuali :
a. Glukosa kuantitatif.
b. Sediment
c. HCG
d. Protein
e. Berat jenis

30. Umumnya urine 24 jam digunakan untuk pemeriksaan …


a. Badan keton
b. Protein.
c. Bilirubin
d. BJ
e. Urobilinogen

31. Pemeriksaan indikasi adanya gangguan pada infeksi saluran kemih (urologi) tersangka
infeksi bakteri pada pria, maka jenis specimen urine yang ditampung adalah …
a. Urine 12 jam
b. Urine 24 jam
c. Urine pagi
d. Urine sewaktu
e. Urine 2 gelas dan 3 gelas.

32. Alasan urine harus segera diperiksa karena mengakibatkan hal-hal berikut ini kecuali :
a. Unsur-unsur sedimen mengalami kerusakan dalam 2 jam
b. Bilirubin akan menjadi urobilinogen.
c. Urobilinogen akan berubah menjadi urobilin
d. Bakteri berkembang dan memecah urea sehingga menaikkan pH
e. Glukosa akan diuraikan oleh bakteri

33. Berikut ini parameter pemeriksaan urine yang termasuk dalam pemeriksaan rutin,
kecuali :
a. Warna
b. Kekeruhan
c. Protein
d. Glukosa
e. Creatinine.
34. Untuk hasil pemeriksaan urine yang abnormal disarankan untuk :
a. Melakukan evaluasi sendiri
b. Berdiskusi dengan perawat
c. Melakukan uji ulang/duplo.
d. Melakukan wawancara terhadap pasien
e. Konsultasi dengan ahli patologi klinik

35. Pasien langsung berkemih pada 3 kelas/wadah yang telah disediakan, dan tidak boleh
berhenti diantaranya, disebut :
a. Urine pagi
b. Urine segar
c. Urine 24 jam
d. Urine 3 gelas.
e. Urine 2 jam pp

36. Sampel urine yang ditampung setelah pasien berpuasa terlebih dahulu selama 10 jam
disebut :
a. Urine sewaktu
b. Urine segar
c. Urine nuchter/urine puasa.
d. Urine post prandial

37. Urine yang dikeluarkan pada pagi hari setelah bangun tidur disebut :
a. Urine sewaktu
b. Urine 2 gelas
c. Urine 3 gelas
d. Urine pagi.
e. Urine midstream

38. Rata-rata volume urine 24 jam wilayah tropik berkisar sekitar yaitu : …
a. 2.300 – 2.500 ml
b. 2.000 – 2.200 ml
c. 1.200 – 2.500 ml
d. 1.400 – 2.000 ml
e. 800 – 1.300 ml.

39. Penyebab warna merah secara patologis pada urine adalah, kecuali :
a. Hemoglobin
b. Myoglobin
c. Porfobilinogen
d. Porfirin
e. Bit dan rhubab.

40. Kekeruhan pada urine yang akan hilang bila dengan penambahan asam asetat 6%
disebabkan oleh :
a. Bakteri
b. Jamur
c. Kalsium sulfat
d. Amorf fosfat dan karbonat.
e. leukosit

41. Kekeruhan yang mirip dengan susu encer karena butir-butir lemak tersuspendi dalam
urine disebabkan oleh :
a. Benda-benda koloid
b. Leukosit
c. Bakteri
d. Chylus dan lemak.
e. Kalsium sulfat

42. Apabila urine dikocok agak lama maka, maka buih/busa gelembung lambat hilang, hal
ini diperkirakan terdapat :
a. Darah
b. Protein.
c. Keton bodies
d. Urobilinogen
e. Glukosa

43. Penetapan pH urine hanya berdasarkan atas perubahan warna pada kertas merah
jika asam dan biru jika basa, dengan menggunakan :
a. Indicator universal
b. Indicator lakmus.
c. Indicator nitrazin
d. Multistick urine
e. Metil orange

44. Warna urine normal disebabkan oleh adanya …


a. Bilirubin dan biliverdin
b. Hemoglobin dan darah
c. Sterkobilinogen dan sterkobilin
d. Urobilinogen dan bilirubin
e. Urochrom dan urobilin.

45. Alat urinometer digunakan untuk pemeriksaan :….


a. Warna urine
b. BJ urine.
c. pH urine
d. Kekeruhan urine
e. Jumlah urine

46. Usaha tera suhu pada urinometer daoat dilakukan dengan acuan setiap kenaikan ….
Dikoreksi perkalian 0,001
a. 10C
b. 20C
c. 30C.
d. 40C
e. 50C

47. Pemeriksaan berat jenis urine yang teliti dan hanya memerlukan setetes urine
berdasarkan atas indeks refraksi cahaya adalah ….
a. Nitrazin
b. Urinometer
c. Carik celup urine multistik
d. Spektrofotometer
e. Refractometer abbe.

48. Nilai normal pH urine adalah :….


a. 3,0 – 7,0
b. 5,0 – 7,5.
c. 4,0 – 8,0
d. 6,0 – 9,0
e. 7,5 – 10,0

49. Keadaan volume urine sangat sedikit atau hamper tidak ada yang dikeluarkan oleh
pasien disebut :….
a. Polyuria
b. Oligouria
c. Pyuria
d. Micturia
e. Anuria.

50. Pemeriksaan urine untuk menentukan adanya badan keton (keton bodies)
menggunakan metode :….
a. Wallace diamond
b. Harrison
c. Fantus
d. Schlisinger
e. Rothera.

51. Penyakit yang ditimbulkan adanya benda keton dalam urine adalah :
a. Gagal ginjal terminal
b. Infeksi virus hepatitis A
c. Sumbatan saluran empedu
d. Diabetes mellitus ketoasidosis.
e. Glomerulusnefritis akut

52. Pemeriksaan badan keton dalam keton menggunakan reagen natrium nitroprusside
dalam alkali bereaksi dengan aseton dan diasetic acid membentuk warna :…
a. Merah
b. Biru
c. Hijau
d. Kuning
e. Ungu.

53. Pengawet yang paling tepat digunakan untuk pemeriksaan adanya benda keton adalah :

a. Formalin
b. Timol
c. Toluene.
d. Na EDTA
e. HCL pekat

Anda mungkin juga menyukai