Anda di halaman 1dari 6

DINAS KESEHATAN

KABUPATEN SERAM BAGIAN BARAT

KERANGKA ACUAN KERJA (KAK)

NAMA PEKERJAAN:
PEMBANGUNAN RUMAH DINAS PUSKESMAS BUANO SELATAN

TAHUN ANGGARAN 2021


A. Latar Belakang
1. UMUM
a. Undang - Undang Nomor 2 Tahun 2017 tentang Jasa Konstruksi.

b. Peraturan Pemerintah Nomor 29 Tahun 2000 tentang penyelangaraan


Konstruksi sebagaima telah diubah dengan Peratura Pemerintah Republik
Indonesia Nomor 59 Tahun 2010 tentang Perubahan atas Peraturan

Pemerintah Nomor 29 Tahun 2000 tentang penyelengaraan Jasa


Konstruksi;
c. Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 16 Tahun 2018 tentang

Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah;

d. Peraturan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah Nomor

9 Tahun 2018 tentang Pedoman Pelaksanaan Pengadan Barang/Jasa

Pemerintah;

e. Peraturan Menteri Keuangan Nomor : 65/PMK.02/2015, tanggal 26 Maret

2015 tentang Standar Biaya Masukan Tahun Anggaran 2016.

f. Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor: 19/PRT/M/2011 tentang

Persyaratan Teknis Jalan dan Kriteria Perencanaan Teknis Jalan. .Peraturan

Menteri Pekerjaan Umum Nomor: 14 Tahun 2020 tentang standar dan

pedoman pengadaan jasa konstruksi Melalui penyedia

h. Dokumen Pelaksanaan Anggaran DPA SKPD Dinas Kesehatan Kabupaten

Seram Bagian Barat tahun 2021

2. MAKSUD DAN TUJUAN

❖ Kerangka Acuan Kerja (KAK) ini merupakan petunjuk bagi Unit


LayananPengadaan (ULP) Kelompok Kerja (POKJA) yang memuat penetapan
sasaran, rencana kegiatan dan jadwal pelaksanaan Pengadaan. masukan, azas,
kriteria, keluarandan proses yang harus dipenuhi dan diperhatikan serta di
interprestasikan kedalam pelaksanaan tugas Kesehatan.
❖ Dengan penugasan ini diharapkan Kelompok kerja (POKJA) Unit Layanan
Pengadaan (ULP) dapat melaksanakan tanggung jawabnya dengan baik untuk
menghasilkan keluaran yang memadai sesuai KAK ini

3. TARGET/ SASARAN
Pekerjaan yang dilaksanakan adalah :
PEMBANGUNAN RUMAH DINAS PUSKESMAS BUANO SELATAN
4. NAMA ORGANISASI PENGADAAN BARANG/JASA
Nama organisasi yang melaksanakan pengadaan pekerjaan :
Pengguna Jasa : Dinas Kesehatan Kabupaten Seram Bagian Barat Barat
Nama PPK : HASBI ABE,S.Farm.,Apt
Alamat : Dinas Kesehatan Kabupaten Seram Bagian Barat Jalan
Arteri Piru - Kabupaten Seram Bagian Bara

5. RUANG LINGKUP, LOKASI PEKERJAAN


a. Ruang Lingkup / batasan Lingkup Pengadaan Pekerjaan : - Pembangunan
Rumah Dinas Puskesmas Buano Selatan
b. Lokasi Pekerjaan yang akan dilaksanakan : Desa Buano Utara, Kec. Huamual
Belakang - Kabupaten Seram Bagian Barat

6. TENAGA KERJA / PERSONIL INTI MINIMAL YANG DIBUTUHKAN


a. Daftar personil inti minimal yang dibutuhkan untuk pelaksanaan pekerjaan :
PENGALAMAN
No KUALIFIKASI SERTIFIKASI KET
MINIMAL
SKA Ahli Madya Melampirkan CV,
Manager Pelaksanaan
1 8 tahun Manajemen ijasah, KTP dan
Proyek
Proyek (602) NPWP
SKA Ahli Madya Melampirkan CV,
2 Manager Teknik * 5 tahun teknik Bangunan ijasah, KTP dan
Gedung (201) NPWP
Melampirkan CV,
3 Manager Keuangan 5 tahun SKA Akuntansi ijasah, KTP dan
NPWP
Melampirkan CV,
4 Ahli K3 Konstruksi 3 tahun SKA Ahli K3 ijasah, KTP dan
NPWP
* Manager Teknik dapat lebih dari 1 orang, sesuai kebutuhan kerja
7. PERALATAN MINIMAL YANG DIBUTUHKAN
Daftar peralatan minimal yang dibutuhkan dalam pelaksanaan pekerjaan:
No Jenis Peralatan Kapasitas Jumlah Minimum
1 Dump Truck 4 M3 2 Unit
2 Concrete Mixer 0,3 M3 2 Buah
3 Alat Pertukangan - 5 Set

8. BAHAN / MATERIAL DIGUNAKAN


SESUAI SPESIFIKASITEKNIS( Tercantum dalam Speck Teknis)
9. JANGKA WAKTU PELAKSANAAN
Jangka pelaksanaan pekerjaan Pembangunan Rumah Dinas Puskesmas
Buano Selatan (DAK Reguler): 150 ( Seratus Lima Puluh) hari Kalender
yang terdiri dari :

a. Pekerjaan Persiapan
b. Pekerjaan Tanah
c. Pekerjaan Pasangan Dan Beton.
d. Pekerjaan Kosen Pintu Jendela Dan Ventilasi
e. Pekerjaan Lantai Plesteran Dan Acian
f. Pekerjaan Atap Dan Plafon
g. Pekerjaan Penggantung Dan Pengunci
h. Pekerjaan Pengecatan.
i. Pekerjaan Instalasi Listrik.
j. Pekerjaan Sanitair.
k. Pekerjaan Akhir

10. MASA PEMELIHARAAN

Masa pemeliharaan untuk paket Pembangunan Rumah Dinas Puskesmas


Buano Selatan (DAK Reguler) adalah 180 (seratus delapan puluh) hari
kalender.

11. SUMBER PENDANAAN

Biaya yang tersedia/HPS untuk paket Pembangunan Rumah Dinas


Puskesmas Buano Selatan (DAK Reguler) adalah Rp. 1.420.693.459,57 ,-
(Satu Milyar empat ratus dua puluh juta enam ratus Sembilan puluh tiga ribu
empat ratus lima puluh Sembilan koma lima puluh tujuh rupiah) yang berasal
dari Dana APBD Kab. Seram Bagian Barat Tahun Anggaran 2021

12. LAPORAN
Jenis laporan yang harus diserahkan kepada PPK (Pejabat Pembuat
Komitmen) adalah :

1. a. Laporan Harian : memuat tentang kemajuan pelaksanaan pekerjaan


termasuk segala kejadian/masalah yang terjadi setiap hari
b. Laporan Mingguan : merupakan rekapan dari laporan harian tiap minggu
c. Laporan Bulanan : merupakan rekapan dari laporan mingguan tiap bulan.
Laporan-laporan tersebut di atas harus diserahkan selambat-lambatnya: setiap
tanggal 5 pada setiap bulannya sebanyak 3 (tiga) rangkap

2. Shop Drawing (gambar pelaksanaan): memuat gambar dari pekerjaan yang

akan dilaksanakan, diserahkan kepada PPK pada awal pelaksanaan kegiatan.

3. Asbuilt Drawing (gambar terlaksana): memuat gambar pekerjaan yang


dikerjakan, diserahkan kepada PPK pada saat pengajuan pembayaran
(sebanyak 3 rangkap)
4. Back UP Data Lapangan (quantity): memuat volume pekerjaan setiap 25 m,
diserahkan kepada PPK pada saat pengajuan pembayaran (sebanyak 3
rangkap).
5. Foto Dokumentasi kegiatan (0% - 100%): memuat dokumentasi setiap 25 m,
diserahkan kepada PPK pada saat pengajuan pembayaran (sebanyak 3
rangkap).

6. Uji mutu dan Bahan dari Laboratorium

7. Request Pelaksanaan Pekerjaan

13. DASAR PEMBAYARAN


Pada paket ini digunakan pembayaran dengan cara Termin
14. PENDAYAGUNAAN PRODUKSI DALAM NEGERI
Tingkat Komponen dalam Negeri (TKDN) untuk paket Pembangunan Rumah
Dinas Puskesmas Buano Selatan estimasi sekitar 100%.

15. TANGGUNG JAWAB KONSTRUKSI


1. Penyedia Jasa bertanggung jawab secara Professional atas jasa pekerjaan
yang dilakukan sesuai ketentuan profesi yang berlaku.
2. Secara umum tanggungjawab pekerjaan adalah sebagai berikut :
a. Hasil pekerjaan harus sesuai mutu dan kualitas yang memenuhi
persyaratan yang disesuaikan dengan gambar yang telah dilegalitas yang
sah.
b. Hasil pekerjaan yang dihasilkan harus telah mengakomodasi batasan –
batasan yang telah diberikan oleh proyek dan mengikuti Standar
Spesifikasi 2018 rev 2
c. Hasil karya yang dihasilkan harus juga telah memenuhi aturan, standar
dan pedoman teknis yang berlaku.

Piru, Juni 2021


Dinas Kesehatan Seram Bagian Barat
Pejabat Pembuat Komitmen (PPK)

ttd

HASBI ABE,S.Farm.,Apt
. NIP: 198303102006041016

Anda mungkin juga menyukai