Anda di halaman 1dari 2

KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA

DAERAH JAWA BARAT


RESOR KOTA BESAR BANDUNG

PRESS RELEASE
PENGUNGKAPAN PELAKU PENCURIAN DENGAN KEKERASAN
DAN PENGEROYOKAN HINGGA KORBAN MENINGGAL DUNIA
AN.TSK SOLIHIN, DKK (3 ORANG)

I. DASAR :
LP / B / 123 / IX / 2021 / JBR / POLRESTABES / Polsek Sumur Bandung, tanggal 20
September 2021 a.n Pelapor. Ir. Benny Candradjaja

II. WAKTU KEJADIAN :

Hari Senin tgl 20 September 2021 sekira pukul 03.00 wib, Toko Mas Gaya Baru Jl.
Kosambi Kota Bandung

III. SAKSI – SAKSI :

1. Ir. BENNY TJANDRADJAJA


2. AGUS SOFYAN
3. ISEP KURNIA

IV. PELAKU :

1. IIN SOLIHIN, 47 tahun, Swasta alamat Gg. Cikapundung Rt. 01 / 07 Kel. Braga Kec.
Sumur Bandung Kota Bandung
2. YAYAN SUJANA (DPO)
3. ARIF RAHMAT (DPO)

V. KORBAN :

- Sdr. TEGAR AKBAR WIJAYA, 19 Th, Jl. Cinta Asih No. 397 Batununggal Kota Bandung
(mengalami luka-luka dibagian kepala sehingga Korban meninggal dunia)

VI. BARANG BUKTI :

1. 1 (satu) buah balok kayu


2. 1 (satu) buah barbel
3. 1 (satu) buah Gunting raja
4. 1 (satu) buah kunci gembok
5. 1 (satu ) roll Kabel
6. Barang-barang diduga milik korban
7. 1 (satu) unit Mobil Daihatsu Sigra warna Abu-abu metalik No.pol : D-1189-AFS

VII. MOTIF :

- Barang akan dijual untuk Memiliki Uang

VIII. MODUS OPERANDI :

Para Pelaku memukul korban dengan balok kayu dan barbel lalu mengikat korban di dalam
kamar, selanjutnya mengambil barang-barang yang ada di etalase toko mas.
-2-

IX. KRONOLOGIS :

1. Pada hari Pada hari Senin tanggal 20 September 2021 sekitar Jam 03.00 wib pelaku
melakukan pencurian di toko mas Gaya Baru Jl. Kosambi Kota Bandung dengan masuk
lewat pintu belakang toko;

2. pelaku awalnya berpura-pura menawarkan jasa pemasangan CCTV di Toko mas tersebut
kemudian korban menyetujui untuk dilakukan pemasangan CCTV pada hari minggu
tanggal 20 september 2021 jam 11.00 wib ke 3 ( tiga) orang pelaku datang ke tempat
tersebut kemudian 2 (Dua) orang yang bernama IIN SOLIHIN dan YAYAN SUJANA masuk
ke dalam toko mas tersebut sementara pelaku ARIF RAHMAT menunggu di luar toko
mas, selanjutnya pelaku IIN SOLIHIN memasang peralatan CCTV;

3. Pada saat korban memperhatikan proses pemasangan CCTV salah satu pelaku yaitu
YAYAN SUJANA memukul korban dengan menggunakan balok kayu hingga tersungkur
selanjutnya pelaku IIN SOLIHIN memegang dan membekap korban karena korban
berusaha berontak dan berteriak kemudian pelaku YAYAN SUJANA mengambil Barbel
dan di pukulkan ke bagian wajah sehingga korban tidak sadarkan diri selanjutnya korban
dibawa oleh ke 2 pelaku ke dalam kamar dan kemudian di ikat menggunakan kabel oleh
pelaku, selanjutnya kedua orang pelaku mengumpulkan barang-barang berharga;

4. Pada saat pelaku akan keluar dari ternyata pintu depan toko terkunci kemudian para
pelaku berusaha membuka pintu dengan cara memotong kunci gembok menggunakan
gunting raja tetapi masih tidak bisa di buka selanjutnya pelaku keluar melalui atap rumah
lantai 4 rumah tersebut ternyata keadaan diluar toko masih banyak orang sehingga
kedua pelaku menunggu di atap rumah lantai 4 hingga keadaan sepi,

5. Selanjutnya pelaku IIN SOLIHIN turun menggunakan Kabel yang sebelumnya di bawa
oleh pelaku setelah behasil turun kemudian pelaku IIN SOLIHIN berusaha mengambil
barang-barang milik korban dari celah pintu depan / rollingdor yang terbuka sedikit,
namun diketahui oleh LINMAS setempat yang kemudian menguhubungi pihak kepolisian.

6. Pelaku IIN SOLIHIN saat dilakukan Proses Sidik di Unit Reskrim Polsek Sumur Bandung

X. PASAL YANG DIPERSANGKAKAN DAN ANCAMAN HUKUMAN

1. Pasal 365 KUHP ttg Pencurian dengan Kekerasan dengan ancaman hukuman Maksimal
9 tahun penjara.
2. Pasal 170 KUHP ttg Pengeroyokan dengan ancaman hukuman Maksimal 9 tahun
penjara.

Bandung, September 2021

KAPOLRESTABES BANDUNG

TTD

H. ASWIN SIPAYUNG, S.I.K, M.H.


KOMBES POL NRP 72050227

Anda mungkin juga menyukai