Anda di halaman 1dari 2

Mini Research

1) Materi apa sajakah yang terdapat pada laman http://www.metiers-hotelresto.fr/?


2) Apakah materi pembelajaran Français de l’Hôtellerie et de la Restauration pada laman
http://www.metiers-hotel-resto.fr/ telah sesuai dengan ketentuan materi menurut teori
Bérard (1990)?
3) Apakah materi Français de l’Hôtellerie et de la Restauration pada laman
http://www.metiers-hotel-resto.fr/ sesuai dengan RPS yang digunakan oleh dosen di
Departemen Pendidikan Bahasa Perancis Unimed pada mata kuliah Français de
l’Hôtellerie et de la Restauration?

Berikut Template Laporan Mini Research.


1. Judul Penelitian: Judul penelitian hendaklah singkat dan spesifik, tetapi cukup jelas
memberi gambaran mengenai penelitian yang diusulkan.
2. Abstrak. Kemukakan tujuan dan target penelitian yang ingin dicapai serta metode yang
akan dipakai dalam pencapaian tujuan tersebut. Abstrak harus mampu menguraikan
secara cermat dan singkat tentang rencana kegiatan yang diusulkan. Abstrak diketik
dengan jarak baris 1 spasi.
3. Kata Kunci: minimal 3 kata.
4. Pendahuluan. Bagian ini menjelaskan tentang: 1) latar belakang pemilihan topik
penelitian (latar belakang masalah) yang dilandasi oleh keingintahuan peneliti dalam
mengungkapkan suatu gejala/konsep/dugaan untuk mencapai suatu tujuan. Dalam bagian
ini perlu dikemukakan hal-hal yang melandasi atau argumentasi yang menguatkan bahwa
penelitian tersebut penting untuk dilaksanakan; 2) Perumusan Masalah; Masalah yang
akan diteliti harus dirumuskan secara jelas disertai dengan pendekatan dan konsep untuk
menjawab permasalahan, pengujian hipotesis atau dugaan yang akan dibuktikan. Dalam
perumusan masalah dapat pula dijelaskan definisi, asumsi, dan lingkup yang menjadi
batasan penelitian; 3) Tujuan, Luaran, dan Konstribusi Penelitian. Pada bagian ini perlu
dijelaskan tujuan penelitian secara ringkas, target luaran yang ingin dicapai dari
penelitian, dan konstribusi (manfaat) penelitian pada pengembangan ilmu pengetahuan,
teknologi dan seni, pemecahan masalah pembangunan atau pengembangan kelembagaan.
5. Tinjauan Pustaka. Dalam bab ini diuraikan secara jelas kajian kepustakaan yang
melandasi timbulnya gagasan dan permasalahan yang akan diteliti dengan menguraikan
teori, temuan, dan bahan penelitian lain yang diperoleh dari acuan untuk dijadikan
landasan dalam pelaksanaan penelitian. Sumber kepustakaan yang digunakan sebaiknya
mutakhir (maksimal 10 tahun terahir) dengan mengutamakan artikel pada jurnal ilmiah
yang relevan.
6. Metode Penelitian. Uraikan secara rinci metode yang akan digunakan meliputi tahapan-
tahapan penelitian, lokasi penelitian, populasi dan sampel, peubah (variabel) yang
diamati/diukur, responden penelitian, model yang digunakan, rancangan penelitian, serta
teknik pengumpulan, dan analisis data. Untuk penelitian yang menggunakan metode
kualitatif perlu dijelaskan pendekatan yang digunakan, informan penelitian, proses
pengumpulan dan analisis informasi (data), serta penafsiran dan penarikan kesimpulan
penelitian.
7. Daftar Pustaka (Rujukan). Daftar rujukan disusun berdasarkan sistem nama dan tahun
dengan urutan abjad nama pengarang, tahun penerbitan, judul tulisan/buku, dan
tempat/kota penerbit dan lembaga penerbit. Untuk rujukan yang berasal dari jurnal
ilmiah, perlu juga mencantumkan nama jurnal, volume dan nomor penerbitan, serta
halaman dimana artikel tersebut dimuat.
8. Lampiran-lampiran.

Anda mungkin juga menyukai