Anda di halaman 1dari 17

PROPOSAL KEGIATAN

MUSYAWARAH MASYARAKAT DESA (MMD) II


MAHASISWA PENDIDIKAN PROFESI NERS
ITEKES BALI

OLEH:
KELOMPOK 3

PENDIDIKAN PROFESI NERS


INSTITUT TEKNOLOGI DAN KESEHATAN BALI
2020
PROPOSAL KEGIATAN
MUSYAWARAH MASYARAKAT DESA (MMD) II
MAHASISWA PENDIDIKAN PROFESI NERS
ITEKES BALI
TANGGAL 18 NOVEMBER 2020

A. LATAR BELAKANG
Keperawatan kesehatan komunitas adalah pelayanan keperawatan
professional yang ditujukan pada kelompok resiko tinggi dalam upaya
pencapaian derajat kesehatan yang optimal melalui pencegahan penyakit dan
peningkatan kesehatan dengan menjamin keterjangkauan pelayanan kesehatan
yang dibutuhkan dan melibatkan klien sebagai mitra dalam perencanaan,
pelaksanaan dan evaluasi pelayanan keperawatan. Dengan demikian, peran
serta masyarakat sangat dibutuhkan dalam upaya meningkatkan derajat
kesehatan masyarakat secara swadaya, sadar dan mandiri. Dalam rangka
peningkatan peran serta masyarakat desa, perawat komunitas perlu
mengadakan pendekatan pada masyarakat di daerah binaan untuk menunjang
keberhasilan keperawatan komunitas. Salah satu bentuk pendekatan kesehatan
yaitu dengan memberdayakan kesehatan masyarakat. Dalam hal ini mahasiswa
melaksanakan kegiatan penyuluhan tentang SADARI, menstruasi dan
penyuluhan tentang penularan dan pencegahan Covid-19 pada tanggal 8-9
Oktober 2020.
Dari hasil MMD I tanggal 29 Oktober 2020, dibuat beberapa rencana
kegiatan untuk menangani masalah-masalah kesehatan yang ada. Rencana
kegiatan tersebut telah dilaksanakan dan akan di evaluasi kembali oleh
masyarakat untuk mengetahui tingkat keberhasilan dari pelaksanaan rencana
tersebut. Berdasarkan hal tersebut diatas, kami mahasiswa Program Studi
Profesi Ners ITEKES BALI Denpasar akan mengadakan MMD II yang
bertujuan untuk mengevaluasi kegiatan yang telah dilakukan serta membuat
rencana tindak lanjut dari masalah yang belum tertangani dengan baik.
Semoga apa yang kami laksanakan bersama masyarakat bisa bermanfaat
bagi masyarakat di Desa Renon (Denpasar), Desa adat Gianyar (Gianyar), Desa
Jagapati (Badung), Desa Jegu (Tabanan), Desa Pejeng Kangin (Gianyar), Desa
Batubulan(Gianyar), Desa Ubung Kaja (Denpasar), Desa Peguyangan Kangin
(Denpasar), Desa Jimbaran (Badung), Desa Kelan (Badung), Desa Sibang Kaja
(Badung), Desa Abuan (Bangli), Desa Pakisan (Singaraja), Desa Renon
(Denpasar), Desa Gulingan (Badung), Desa Umanyar (Bangli), Desa Dangin
Puri (Denpasar), Desa Tumbak Bayuh (Badung).

B. TUJUAN
1. Tujuan Umum
Mengevaluasi dan membuat rencana tindak lanjut kegiatan yang telah
dilaksanakan di Desa Renon (Denpasar), Desa adat Gianyar (Gianyar),
Desa Jagapati (Badung), Desa Jegu (Tabanan), Desa Pejeng Kangin
(Gianyar), Desa Batubulan(Gianyar), Desa Ubung Kaja (Denpasar), Desa
Peguyangan Kangin (Denpasar), Desa Jimbaran (Badung), Desa Kelan
(Badung), Desa Sibang Kaja (Badung), Desa Abuan (Bangli), Desa Pakisan
(Singaraja), Desa Renon (Denpasar), Desa Gulingan (Badung), Desa
Umanyar (Bangli), Desa Dangin Puri (Denpasar), Desa Tumbak Bayuh
(Badung).
2. Tujuan Khusus
Acara MMD II:
a. Mengevaluasi hasil kegiatan yang telah dilaksanakan di Desa Renon
(Denpasar), Desa adat Gianyar (Gianyar), Desa Jagapati (Badung), Desa
Jegu (Tabanan), Desa Pejeng Kangin (Gianyar), Desa
Batubulan(Gianyar), Desa Ubung Kaja (Denpasar), Desa Peguyangan
Kangin (Denpasar), Desa Jimbaran (Badung), Desa Kelan (Badung),
Desa Sibang Kaja (Badung), Desa Abuan (Bangli), Desa Pakisan
(Singaraja), Desa Renon (Denpasar), Desa Gulingan (Badung), Desa
Umanyar (Bangli), Desa Dangin Puri (Denpasar), Desa Tumbak Bayuh
(Badung).
b. Membuat rencana tindak lanjut terhadap masalah yang belum tertangani
dengan baik.

C. NAMA KEGIATAN
Nama kegiatan satu adalah “Musyawarah Masyarakat Desa (MMD) II”
Praktek Kerja Lapangan (PKL) Mahasiswa Profesi Ners 2020.

D. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN


1. Waktu
Musyawarah Masyarakat Desa (MMD) II Mahasiswa ITEKES Bali ini
akan diadakan pada hari Minggu, 15 November 2020.
2. Tempat
Kegiatan Musyawarah Masyarakat Desa (MMD) II akan diadakan secara
online melalui media (Whatsapp, Zoom, Skype, dll) melibatkan remaja
yang ada di Desa Renon (Denpasar), Desa adat Gianyar (Gianyar), Desa
Jagapati (Badung), Desa Jegu (Tabanan), Desa Pejeng Kangin (Gianyar),
Desa Batubulan(Gianyar), Desa Ubung Kaja (Denpasar), Desa
Peguyangan Kangin (Denpasar), Desa Jimbaran (Badung), Desa Kelan
(Badung), Desa Sibang Kaja (Badung), Desa Abuan (Bangli), Desa
Pakisan (Singaraja), Desa Renon (Denpasar), Desa Gulingan (Badung),
Desa Umanyar (Bangli), Desa Dangin Puri (Denpasar), Desa Tumbak
Bayuh (Badung).

E. PELAKSANAAN
Pelaksanaan Musyawarah Masyarakat Desa (MMD) II Mahasiswa
ITEKES Bali adalah mahasiswa ITEKES BALI Program Studi Profesi Ners
yang melaksanakan PKL secara online.
.
F. PESERTA
1. Perwakilan Remaja.
2. Mahasiswa Profesi Ners ITEKES BALI.
G. SUSUNAN KEPANITIAAN
Terlampir

H. SUSUNAN ACARA
Terlampir

I. PENUTUP
Demikianlah proposal Musyawarah Masyarakat Desa (MMD) II ini akan kami
ajukan untuk dapat menjadi pertimbangan bagi pihak yang terkait. Atas
perhatian dan kerja samanya kami ucapkan terima kasih.

Denpasar, 18 November 2020

Sekretaris MMD II
Ketua Pelaksana MMD II

(Ni Nyoman Mayanti Anggarista)


(Ni Luh Putu Mirayanti)
NIM. 2014901089
NIM. 2014901093

Mengetahui
Ketua Panitia PKL

(A.A.Ayu Yuliati Darmini,S.Kep.Ns.,M.N.S)


NIDN. 0821076701
Lampiran 1
DAFTAR UNDANGAN MMD II
PROGRAM STUDI PENDIDIKAN PROFESI NERS
INSTITUT TEKNOLOGI DAN KESEHATAN (ITEKES) BALI

NO INSTITUSI JUMLAH KETERANGAN


Pembimbing Akademik
1 2
ITEKES Bali
Mahasiswa Program Studi
2. Pendidikan Profesi Ners 18
ITEKES Bali
3. Remaja di Kota Denpasar 22
Remaja di Kabupaten
4. 6
Klungkung
5. Remaja di Kabupaten Gianyar 20
6. Remaja di Kabupaten Badung 23
7. Remaja di Kbupaten Tabanan 9
8. Remaja di Kabupaten Buleleng 7
9 Remaja di Kabupaten Bangli 8

Total 116
Lampiran 2
SUSUNAN KEPANITIAAN
MUSYAWARAH MASYARAKAT DESA (MMD) II
MAHASISWA PENDIDIKAN PROFESI NERS ITEKES BALI
TANGGAL 15 NOVEMBER 2020

Pelindung : Pembimbing Akademik


Pelindung : Pembimbing Akademik
Penanggung Jawab : Maria Stefani Asuat
Ketua : Ni Nyoman Mayanti Anggarista
Wakil Ketua : Ni Made Lina Pertiwi
Sekretaris I : Ni Luh Putu Mirayanti
Sekretaris II : Ida Ayu Mirah Pradnya Dewi
Bendahara I : Dewa Ayu Nanda Purwita
Bendahara II : Ni Putu Karina Dewi
Moderator I : Luh Krismayanti Sri Handayani
Moderator II : Ida Ayu Laksmi Pradnyani
MC I : I Gede Panji Semara
MC II : Gusti Ayu Mas Yuni Laksmi
Penyaji I : Ni Putu Natasia Candra Laksmi
Penyaji II : I Wayan Mudana
Fasiliator : 1. I Ketut Kari Adi Yasa
2. Ni Putu Mirah Ari Krisnayanti
3. Jaline Come Rihi
4. Ni Wayan Nilam sari
5. Putu Maylin Adnyana Dewi
Lampiran 3
SUSUNAN ACARA
MUSYAWARAH MASYARAKAT DESA (MMD) II
MAHASISWA PENDIDIKAN PROFESI NERS ITEKES BALI
TANGGAL 15 NOVEMBER 2020

a. Pembukaan
b. Penyajian data hasil implementasi
c. Diskusi
d. Penyajian hasil diskusi
e. Masukan-masukan hasil diskusi Musyawarah Masyarakat Desa II dari
remaja dan pembimbing akademik
f. Penutup
RENCANA TINDAK LANJUT PENANGGULANGAN MASALAH KESEHATAN PADA REMAJA DI 18 WILAYAH
TEMPAT TINGGAL MAHASISWA

No Masalah kesehatan Sasaran Rencana tindak lanjut Waktu Penanggungjawab


. pelaksanaan

1 Ketidakefektifan Remaja 1. Membagikan materi di grup whatsapp dengan 1 minggu Ni Putu Natasya
pemeliharaan kesehatan perempuan menggunakan media video Candra Laksmi &
remaja perempuan : 2. Mereview dan mengevaluasi kembali informasi Ni Luh Putu
kesehatan remaja perempuan mengenai menstruasi Mirayanti
1. Menstruasi
(penanganan nyeri
haid)
2 Kurangnya pengetahuan Remaja 1. Membagikan materi di grup whatsapp dengan 1 minggu Gusti Ayu Mas
remaja tentang SADARI perempuan menggunakan media video Yuni Laksmi &
2. Mereview dan mengevaluasi kembali informasi
kesehatan remaja tentang SADARI Maria Stefani
Asuat

3. Kurang pengetahuan Remaja 1. Membagikan materi di grup whatsapp dengan 1 minggu Luh Krisma
3 remaja tentang perempuan dan menggunakan media video Handayani &
pencegahan covid-19 laki – laki 2. Mereview dan mengevaluasi kembali informasi
kesehatan remaja tentang pencegahan covid-19 Jeline Come Rihi

3. Perilaku kesehatan Remaja 1. Membagikan materi di grup whatsapp dengan 1 minggu Putu Maylin
4. remaja cenderung perempuan dan menggunakan media video Adnyana Dewi &
beresikoterhadap laki – laki 2. Mereview dan mengevaluasi kembali informasi
penularan dan kesehatan remaja tentang penularan dan pencegahan I Gede Panji
pencegahan covid-19 covid-19 Semara
EVALUASI KEGIATAN
MUSYAWARAH MASYARAKAT DESA (MMD) II
MAHASISWA PENDIDIKAN PROFESI NERS
ITEKES BALI

OLEH :
MAHASISWA PROGRAM STUDI PROFESI NERS

INSTITUT TEKNOLOGI DAN KESEHATAN BALI


TAHUN AJARAN 2020/2021

LAPORAN EVALUASI
MUSYAWARAH MASYARAKAT DESA II
PRAKTEK KERJA LAPANGAN MAHASISWA
PENDIDIKAN PROFESI NERS ITEKES BALI DENPASAR
TANGGAL 18 NOVEMBER 2020

A. PERSIAPAN
Pada tanggal 18 November 2020 kelompok remaja di Desa pada masing-masing
wilayah sekabupaten di Bali bersama mahasiswa PKL mengadakan pertemuan secara
online melalui media Zoom Meeting dan whatsapp group untuk membahas data yang
dihasilkan dari angket pengumpulan data. Dari diskusi tersebut didapatkan beberapa
masalah kesehatan yaitu:
1. Gangguan kesehatan remaja mengenai:
a. Menstruasi
2. Kurang pengetahuan remaja tentang SADARI
3. Masalah kesehatan COVID-19 mengenai:
a. Kurang pengetahuan remaja tentang pencegahan COVID-19
b. Prilaku kesehatan remaja cenderung beresiko terhadap pencegahan COVID-19
Masalah kesehatan tersebut kemudian dibahas, dianalisa, dan telah dibuat
perencanaanya bersama remaja yang ada di masing-masing desa. Perencanaan sudah
di implementasikan dan kemudian disepakati untuk disajikan di depan masyarakat
masing-masing desa pada pertemuan Musyawarah Masyarakat Desa (MMD) II yang
telah disepakati dan dilaksanakan pada hari Rabu, 18 November 2020 pukul 16.00
WITA melalui media online (Whatsapp dan Zoom).
Kemudian mahasiswa PKL Pendidikan Profesi Ners ITEKES Bali melakukan
persiapan-persiapan terkait dengan pelaksanaan kegiatan pertemuan MMD II tersebut
yaitu dengan melengkapi diagram yang akan disajikan oleh salah satu perwakilan
mahasiswa PKL Itekes Bali pada MMD II. Persiapan tersebut dilakukan pada hari
Rabu, 17 November 2020 dengan melakukan pelatihan terhadap penyaji agar dapat
menyajikan data masalah kesehatan dengan baik.

B. PELAKSANAAN
Pada tanggal 18 November 2020, diadakan pertemuan Musyawarah Masyarakat
Desa II (MMD II) yang dihadiri oleh Ibu dan Bapak dosen pembimbing stase komunitas
kelompok 3 Mahasiswa Pendidikan Profesi Ners ITEKES Bali, seluruh responden remaja
putri dan putra dengan total 98 orang pada masing-masing daerah yaitu dari di Desa
Renon (Denpasar), Desa Adat Gianyar (Gianyar), Desa Jagapati (Badung), Desa Jegu
(Tabanan), Desa Pejeng Kangin (Gianyar), Desa Batubulan, (Gianyar), Desa Ubung Kaja
(Denpasar), Desa Peguyangan Kangin (Denpasar), Desa Jimbaran (Badung), Desa Kelan
(Badung), Desa Sibang Kaja (Badung), Desa Abuan (Bangli), Desa Pakisan (Singaraja),
Desa Renon (Denpasar), Desa Gulingan (Badung), Desa Umanyar (Bangli), Desa Dangin
Puri (Denpasar), Desa Tumbak Bayuh (Badung).

Adapun susunan acara MMD II adalah sebagai berikut


WAKTU ACARA
Pukul 15.45 Melakukan absen online untuk responden melalui google form
WITA
Pukul 16.00 Pembukaan oleh MC (I Gede Panji Semara) dan penjelasan
WITA susunan acara.
Pukul 16.05 Penyaji (I Wayan Mudana)
-16.35 Masalah kesehatan yang didapatkan yaitu tentang:
WITA 1. Gangguan kesehatan remaja
mengenai:Menstruasi
2. Kurang pengetahuan remaja
tentang SADARI
3. Kurang pengetahuan remaja
tentang pencegahan COVID-19

4. Perilaku Kesehatan cenderung


berisiko: Pencegahan Covid-19
Pukul 16.35– Sesi diskusi atau tanya jawab dan masukan dari Bapak dan Ibu
17.00 WITA Dosen Pembimbing.
Pukul 17.00– Penyampaian Perencana yang akan dilaksanakan sesuai waktu
17.10 WITA dan tempat yang di sepakati.
Pukul 17.10– Diskusi
17.30 WITA Merencanakan tindakan untuk memecahkan masalah
kesehatan.
Pukul 17.30– Masukan dari :
17.45 WITA 1. Bapak Dosen Pembimbing (Ns Gusti Kade Adi Widyas.
P., S.Kep.,MSN)
2. Ibu Dosen Pembimbing (Ns. Ni Kadek Sutini,
S.Kep.,M.Kes)
Pukul 17.45 Memberikan lembar persetujuan kepada responden.
WITA
Pukul 17.47 Notulen:
WITA Penyampaian hasil kesimpulan dari diskusi oleh (Ida Ayu
Mirah Pradnya Dewi)
Pukul 17.50 Penutup
WITA

C. EVALUASI
1. Evaluasi Struktur
Undangan tersebut pada masing-masing remaja putri dan putra yang ada di masing-
masing daerah yaitu dari Desa Renon (Denpasar), Desa Adat Gianyar (Gianyar), Desa
Jagapati (Badung), Desa Jegu (Tabanan), Desa Pejeng Kangin (Gianyar), Desa
Batubulan, (Gianyar), Desa Ubung Kaja (Denpasar), Desa Peguyangan Kangin
(Denpasar), Desa Jimbaran (Badung), Desa Kelan (Badung), Desa Sibang Kaja (Badung),
Desa Abuan (Bangli), Desa Pakisan (Singaraja), Desa Renon (Denpasar), Desa Gulingan
(Badung), Desa Umanyar (Bangli), Desa Dangin Puri (Denpasar), Desa Tumbak Bayuh
(Badung). Bapak dan Ibu dosen pembimbing stase komunitas kelompok 3 ITEKES Bali,
Mahasiswa Pendidikan Profesi Ners ITEKES Bali.
a. Acara berlangsung sesuai dengan waktu yang direncanakan. Acara dimulai pukul
16.00 WITA dan selesai pukul 17.50 WITA.
b. Alat – alat yang diperlukan seperti Handphone, alat tulis, disediakan lengkap oleh
mahasiswa dan remaja. Media yang digunakan berupa handphone dan laptop
untuk menyajikan data-data kesehatan cukup representative dan membantu dalam
penyajian materi.
c. Mahasiswa yang bertugas sesuai dengan tugas :
1) Penanggung jawab (Maria Stefani Asuat)
a) Mampu bertanggung jawab terhadap kelangsungan acara sejak
perencanaan, persiapan, pelaksanaan dan evaluasi.
b) Mampu mengkoordinir rencana kegiatan
2) Moderator (I Gede Panji Semara)
a) Mampu melaksanakan fungsinya untuk memimpin dan mengarahkan
proses acara penyajian data kesehatan, analisa dan diskusi penentuan
kegiatan.
b) Mampu memberikan panduan acara sehingga berjalan dengan lancar
dan terkendali.
c) Komunikatif dan mampu menguasai diri serta tanggap terhadap
lingkungan.
3) Penyaji (I Wayan Mudana)
a) Mampu melaksanakan fungsinya untuk memimpin dan mengarahkan
proses acara penyajian implementasi dan evaluasi kegiatan dan diskusi
penentuan kegiatan tindak lanjut.
b) Mampu memberikan panduan acara sehingga berjalan dengan lancar
dan terkendali.
c) Komunikatif dan mampu menguasai diri serta tanggap terhadap
lingkungan.
4) Notulen (Ida Ayu Mirah Pradnya Dewi)
a) Mampu melaksanakan fungsi sekretaris dengan baik.
b) Mampu menyimpulkan jalannya acara sehingga jelas dan ringkas.
c) Mampu memberikan masukan dan laporan dari kegiatan MMD II.
5) Fasilitator (Jaline Come Rihi, I Ketut Kari Adi Yasa, Ni Wayan Nilam Sari,
Putu Maylan Adnyana Dewi, Ni Putu Mirah Ari Krisnayanti): Mampu
meningkatkan partisipasi peserta diskusi untuk membuat perencanaan
kegiatan.
6) Perlengkapan (Dewa Ayu Nanda Purwita) : Mampu mempersiapkan peralatan
sehingga dapat berfungsi dengan baik saat diskusi berlangsung
7) Dokumentasi (Ni Wayan Nilam Sari) : Sudah mampu melakukan dokumentasi
pada setiap kegiatan yang dilaksanakan saat MMD I dilaksanakan

2. Evaluasi Proses
Secara umum responden yang hadir saat pertemuan, aktif memperhatikan saat
penyajian data kesehatan dan aktif dalam memberikan masukan untuk perencanaan
kegiatan.

3. Evaluasi Hasil
a. Rencana kegiatan sudah tersusun bersama dengan remaja
b. Waktu pelaksanaan disesuaikan dengan situasi dan kondisi di masing-masing
tempat tinggal.
c. Remaja mengetahui data kesehatan mengenai SADARI, Menstruasi, dan
pencegahan covid-19 yang telah dijelaskan oleh Mahasiswa PKL ITEKE
BALI.
LEMBAR PENGESAHAN

Hasil Musyawarah Masyarakat Desa (MMD) I dalam Praktek Kerja Lapangan (PKL)
Keperawatan Komunitas Pendidikan Profesi Ners Institut Teknologi Dan Kesehatan
(ITEKES) Bali di 18 Desa Tempat Tinggal Mahasiswa, ini telah dilaksanakan melalui media
online pada tanggal 29 Oktober 2020 dan telah mendapat persetujuan:

Denpasar, 29 Oktober 2020


Responden Ketua Kelompok

(Perwakilan Responden) (Ni Nyoman Mayanti Anggarista)


NIM : 2014901089

Mengetahui,
Pembimbing Akademik Pembimbing Akademik

(Ns Gusti Kade Adi Widyas. P., S.Kep.,MSN) (Ns. Ni Kadek Sutini, S.Kep.,M.Kes)
NIDN : 801128703 NIDN : 0825128001

LEMBAR PENGESAHAN
Hasil Musyawarah Masyarakat Desa (MMD) II dalam Praktek Kerja Lapangan (PKL)
Keperawatan Komunitas Pendidikan Profesi Ners Institut Teknologi Dan Kesehatan
(ITEKES) Bali di 18 Desa Tempat Tinggal Mahasiswa, ini telah dilaksanakan melalui media
online pada tanggal 18 November 2020 dan telah mendapat persetujuan:

Denpasar, 18 November 2020


Responden Ketua Kelompok

(Perwakilan Responden) (Ni Nyoman Mayanti Anggarista)


NIM : 2014901089

Mengetahui,
Pembimbing Akademik Pembimbing Akademik

(Ns Gusti Kade Adi Widyas. P., S.Kep.,MSN) (Ns. Ni Kadek Sutini, S.Kep.,M.Kes)
NIDN : 801128703 NIDN : 0825128001

Anda mungkin juga menyukai