Anda di halaman 1dari 16

SISTEM PENGAMAN JARAK PANDANG PADA TELEVISI

BERBASIS MIKROKONTROLER ATMEGA16


DAN SENSOR PASSIVE INFRA RED
(PIR)

LAPORAN TUGAS AKHIR

Disusun sebagai salah satu syarat untuk mendapatkan gelar


AHLI MADYA (AMD)
Teknik Komputer

Oleh :

ADE KARTINA KARO-KARO


NIM: 1405113007

PROGRAM STUDI TEKNIK KOMPUTER


JURUSAN TEKNIK KOMPUTER DAN INFORMATIKA
POLITEKNIK NEGERI MEDAN
MEDAN
2016
ABSTRAK

Pada era globalisasi teknologi selalu mengalami kemajuan yang sangat pesat
dalam segala bidang terlebih bidang elektronik khususnya televisi. Televisi
merupakan salah satu media penyampai informasi berupa gambar dan suara.
Dengan menonton televisi kita bisa mengetahui banyak informasi baik dalam dan
luar negri.
Baik anak-anak, orang dewasa bahkan orangtua sangat gemar menonton televisi.
Namun yang lebih dominan menonton televisi adalah anak-anak. Ada yang hanya
sekedar menonton saja dan adapula yang tidak memiliki batasan waktu dan
kebanyakan orang-orang tidak terlalu memperhatikan jarak menonton mereka
dan tidak memperhatikan apa dampak dari kebiasaan menonton tersebut.
Selain sebagai sumber informasi, televisi juga dapat berdampak negatif untuk
kesehatan mata. Terlalu lama menonton dalam posisi yang terlalu dekat dapat
merusak mata dan dapat menyebabkan mata rabun. Terlebih kurangnya
pengawasan dari orang tua membuat anak menjadi tidak terkendali dalam
menonton televisi.
Berdasarkan penelitian jarak aman untuk menonton televisi yaitu ukuran layar
televisi (inch,) jarak diagonal layar dari ujung layar kiri atas ke ujung layar
kanan bawah dikalikan dengan 5. Dan lama waktu untuk menonton televisi
adalah 60 menit untuk anak berusia 6-9 tahun dan 90 menit untuk anak berusia 9-
13 tahun.
Dengan pemikiran tersebut, maka penulis membuat suatu alat pengaman jarak
pandang menonton televisi untuk mngurangi kerusakan mata terlebih bagi anak-
anak.

Kata kunci : Mikrokontroler ATmega16, Sensor Passive Infra Red (PIR),


Sensor Ultrasonik, Buzzer dan LCD.

i
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, yang

telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya, sehingga penulis dapat

menyelesaikan Laporan Tugas Akhir yang berjudul “Sistem Pengaman Jarak

Pandang Pada Televisi Berbasis Mikrokontroler ATmega16 dan Sensor

Passive Infra Red (PIR)”.

Tugas Akhir disusun sebagai salah satu syarat yang harus ditempuh untuk

menyelesaikan Program Diploma 3 (tiga) pada Program Studi Teknik Komputer

(Computer Engineering) Jurusan Teknik Komputer dan Informatika Politeknik

Negeri Medan.

Tugas Akhir ini dapat disusun dengan baik karena banyak masukan,

dukungan dan bantuan baik tenaga, materi maupun dorongan semangat dari

berbagai pihak, oleh karena itu penulis mengucapkan terima kasih kepada :

1. Bapak M. Syahruddin, S.T., M.T., selaku Direktur Politeknik Negeri

Medan.

2. Bapak Ferry Fachrizal, S.T., M.Kom., selaku Ketua Jurusan Teknik

Komputer dan Informatika.

3. Bapak Zakaria Sembiring, S.T., M.Sc., selaku Kepala Program Studi

Teknik Komputer.

4. Bapak Drs. Anwar, M.T., selaku Dosen Pembimbing yang membantu

membimbing dalam proses pengerjaan Tugas Akhir.

ii
5. Ibuk Eviliana Sembiring dan Kak Nuri Paramitha Hidayani, selaku

Administrasi Program Studi Teknik Komputer yang telah membantu

penulis untuk menyelesaikan administrasi.

6. Bapak Gunawan, M.Kom., selaku wali kelas CE-6B yang selalu memberi

dukungan, nasihat serta masukan dalam menyelesaikan Tugas Akhir.

7. Seluruh Dosen Pengajar dan Pegawai Program Studi Teknik Komputer,

Jurusak Teknik Komputer dan Informatika Politeknik Negeri Medan yang

telah membimbing dan membantu penulis selama proses perkuliahan

berlangsung.

8. Ayah (Seniman Karo-karo), Ibu (Esterwati Br Tarigan), saudara (Rio

Sahputra Karo-karo dan Siswandi Amosta Putra Karo-karo) penulis yang

selalu memberikan motivasi, dukungan, nasihat, doa dan materi selama

proses perkuliahan dan juga untuk keluarga penulis yang selalu membantu

dalam setiap urusan penulis.

9. Seluruh teman terdekat penulis Helda Romauli Siregar, Dwi Citra Pratiwi,

Talenta Ria L.Toruan, Nike Hartati Manurung, Syahluna Azhar Siregar,

Fratiwi Agustina Hutagalung, Idola Karina, Tini Tampubolon, Novita Sari

Damanik, Elvira Dwi Chairunis, Andi Rahmadi Gultom, Lois Sianipar,

Rio Junianto Sinaga, Arya Wibisono dan Hotli Ismawati Manalu.

10. Seluruh teman-teman seperjuangan penulis yang ada di kelas CE-6B dan

juga rekan-rekan penulis di kelas CE-6A dan CE-6C yang selalu

memberikan semangat, motivasi dan penghiburan dalam berbagai situasi.

iii
11. Seluruh teman-teman penulis diluar kampus Theo Ritha Sembiring,

Desnita Ginting, Melyta Sembiring, Dara Elidanta Sembiring, Melva

Evelina Purba, Elsa Putri Tamba, Widya Rosari Nainggolan, Siti Haryani

limbong dan Charly Yunida Marbun.

Walaupun penulis sudah berusaha semaksimal mungkin dalam menyusun

Laporan Tugas Akhir ini, namun penulis menyadari masih ada kekurangan dan

kesalahan di dalam laporan ini. Oleh karena itu, penulis menerima dengan lapang

dada bila ada kritik dan saran yang bersifat membangun demi menyempurnakan

laporan ini. Akhir kata, penulis berharap semoga tulisan ini dapat bermanfaat bagi

penulis dan juga bagi siapapun yang membaca atau memerlukannya.

Medan, Agustus 2016


Hormat penulis,

Ade Kartina Karo-karo


NIM : 1405113007

iv
DAFTAR ISI

Halaman

LEMBAR PERSETUJUAN .................................................................................. i

LEMBAR PENGESAHAN................................................................................... ii

ABSTRAK............................................................................................................... i

KATA PENGANTAR ........................................................................................... ii

DAFTAR ISI ........................................................................................................ vii

DAFTAR GAMBAR ............................................................................................ xi

DAFTAR TABEL ............................................................................................... xiii

BAB 1 PENDAHULUAN...................................................................................... 1

1.1 Latar Belakang Masalah ........................................................................... 1

1.2 Perumusan Masalah .................................................................................. 3

1.3 Batasan Masalah ....................................................................................... 4

1.4 Tujuan dan Manfaat Tugas Akhir ............................................................ 4

1.4.1 Tujuan Tugas Akhir .......................................................................... 4

1.4.2 Manfaat Tugas Akhir ........................................................................ 5

1.5 Metode Tugas Akhir ................................................................................. 5

1.6 Sistematika Penulisan ............................................................................... 7

BAB 2 LANDASAN TEORI................................................................................. 8

2.1 Teori Bahasa Basic ................................................................................... 8

2.1.1 Ekspresi Pada Bahasa BASIC ........................................................... 9

2.1.2 Operasi Aritmatika Pada Bahasa BASIC ........................................ 10

2.1.3 Operasi Persamaa Pada Bahasa BASIC .......................................... 10

2.1.4 Operasi Logika Pada Bahasa BASIC .............................................. 10

v
2.1.5 Syntak Pemrograman Pada Bahasa BASIC .................................... 11

2.2 Televisi ................................................................................................... 14

2.3 Mikrokontroler ATmega16 .................................................................... 15

2.3.1 Arsitektur ATmega16...................................................................... 17

2.4 Sensor Ultrasonik HC-SRF04 ................................................................ 19

2.5 Sensor Passive Infra Red (PIR) .............................................................. 19

2.6 Relay ....................................................................................................... 21

2.7 Power Supply .......................................................................................... 22

2.7.1 Cara Kerja Power Supply ................................................................ 23

2.8 Buzzer ..................................................................................................... 23

2.9 Liquid Cristal Display (LCD) ................................................................ 24

2.10 Integrated Circuit (IC) Regulator LM7805 ............................................ 26

2.11 Resistor ................................................................................................... 26

2.12 Dioda ...................................................................................................... 29

2.13 Kapasitor ................................................................................................ 30

2.14 Transistor ................................................................................................ 31

2.15 Kristal ..................................................................................................... 32

BAB 3 PERANCANGAN DAN PEMBUATAN SISTEM ............................... 34

3.1 Spesifikasi Sistem................................................................................... 34

3.2 Perancangan Blok Diagram Sistem ........................................................ 35

3.3 Fungsi Masing-masing Blok .................................................................. 36

3.4 Perancangan Hardware (Rangkaian) ...................................................... 37

3.4.1 Rangkaian Sistem Minimun ATmega16 ......................................... 38

3.4.2 Rangkaian Push Button 14 inch dan Push Button 21 inch .............. 39

vi
3.4.3 Rangkaian Buzzer ........................................................................... 40

3.4.4 Rangkaian Relay ............................................................................. 41

3.4.5 Rangkaian LCD ............................................................................... 42

3.4.6 Rangkaian Sensor Ultrasonik .......................................................... 43

3.4.7 Rangkaian Sensor Passive Infra Red (PIR) .................................... 44

3.4.8 Rangkaian IC Regulator .................................................................. 45

3.5 Perancangan Hardware (PCB) ................................................................ 46

3.5.1 Pembuatan Layout ........................................................................... 46

3.5.2 Pembuatan Sistem ........................................................................... 47

3.5.3 Pembuatan PCB .............................................................................. 47

3.5.4 Film Layout PCB ............................................................................ 48

3.6 Software Pendukung dan Perancangan Software ................................... 49

3.6.1 BASCOM AVR .............................................................................. 49

3.6.2 USB ISP Downloader ..................................................................... 49

3.6.3 Perancangan Software ..................................................................... 50

BAB 4 PENGUJIAN DAN ANALISA SISTEM............................................... 52

4.1 Ilustrasi Gambar ..................................................................................... 52

4.2 Pengujian dan Analisa Hardware dan Software..................................... 53

4.3 Pengujian Hardware............................................................................... 53

4.3.1 Pengukuran Tegangan Sumber AC ................................................. 53

4.3.2 Pengukuran Tegangan Power Supply............................................. 54

4.3.3 Pengukuran IC Regulator 7805 ...................................................... 55

4.3.4 Pengukuran Push Button ke Mikro ................................................. 56

4.3.5 Pengukuran Sensor PIR ke Mikro .................................................. 60

vii
4.3.6 Pengukuran Mikro ke Rangkaian Buzzer ...................................... 61

4.3.7 Pengukuran Mikro ke Rangkaian Relay ........................................ 63

4.3.8 Pengukuran Rangkaian Relay ke TV .............................................. 64

4.3.9 Pengukuran Jarak Sensor Ultrasonik ke TV ................................... 66

4.3.10 Pengujian Pengukuran Jarak Sensor Passive Infra Red (PIR) ........ 66

4.4 Implementasi Software ........................................................................... 67

4.4.1 Implementasi dan Analisa Sensor Ultrasonik ................................. 67

4.4.2 Implementasi dan Analisa Rangkaian LCD .................................... 69

BAB 5 SIMPULAN DAN SARAN ..................................................................... 70

5.1 Simpulan ................................................................................................. 70

5.2 Saran ....................................................................................................... 71

DAFTAR PUSTAKA .......................................................................................... 72

viii
BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Dewasa ini, dunia teknologi selalu mengalami kemajuan yang sangat pesat

dalam segala bidang terlebih bidang elektronik. Salah satu alat elektronik yang

mengalami kemajuan adalah televisi. Televisi merupakan sebuah media

telekomunikasi terkenal yang berfungsi sebagai penerima siaran gambar bergerak

beserta suara, baik itu yang hitam- putih (monokrom) maupun berwarna. Kata

televisi merupakan gabungan dari kata tele yang berarti jauh dan visio berarti

penglihatan, sehingga televisi dapat diartikan sebagai alat komunikasi jarak jauh

yang menggunakan media visual / penglihatan. Sistem ini menggunakan peralatan

yang mengubah cahaya dan suara ke dalam gelombang elektronik dan

mengkonversinya kembali ke dalam cahaya yang dapat dilihat dan suara yang

dapat didengar.

Dari waktu ke waktu, televisi terus mengalami perkembangan, baik dalam

segi ukuran, bentuk, teknologi dan sebagainya. Televisi juga berfungsi sebagai

saluran informasi yang dapat mempermudah orang untuk memperoleh suatu

informasi yang ada didunia melalui program-program yang dikemas secara

menarik, yang dapat menarik perhatian orang untuk melihatnya. Selain memiliki

berbagai fungsi, televisi juga memiliki dampak negatif yaitu berbagai kerugian-

kerugian yang ditimbulkan oleh kebiasaan menonton televisi. Salah satu dampak

negatif yang ditimbulkan yaitu mengganggu kesehatan mata.

1
2

Dengan menonton televisi terlalu dekat setiap harinya dapat menyebabkan

gangguan mata, seperti tegangnya otot mata yang dapat menimbulkan rabun dan

sebagainya. Hal ini juga banyak terjadi pada anak-anak usia dini yang sudah

terlanjur menjadi pecandu televisi dikarenakan kurangnya pengawasan dari orang

tua, karena orang tua tidak bisa menemani anaknya untuk menonton televisi setiap

saat. Dan karena itu, anak-anak yang masih kecil sudah menggunakan alat bantu

seperti kaca mata, yang dikarenakan menonton televisi terlalu dekat dan tanpa

batas waktu.

Seperti yang kita ketahui bahwa menonton televisi juga memiliki jarak

menonton ideal yang berbeda-beda tergantung setiap ukuran televisi. Hal ini demi

menjaga aktivitas mata agar tidak mengalami gangguan, karena mata adalah salah

satu alat indra yang sangat penting bagi manusia dalam melaksanakan aktifitas

apapun. Terutama untuk anak-anak yang belum mengetahui bahaya dari

menonton televisi yang terlalu dekat.

Televisi memancarkan sinar biru yang berbahaya bagi anak. Sinar biru

menyebabkan degenerasi (kerusakan) retina. Ada dua hal yang mempengaruhi

jumlah sinar biru yang diterima anak, yaitu lamanya menonton TV dalam satu

hari dan jarak saat menonton TV. Hubungan antara lamanya waktu menonton TV

dan fungsi retina pada anak dicoba untuk diungkap oleh Pratiwi Rapih Astuti,

Wahyu Budi Santosa, Allan Taufiq, dan Dwi Notosusanto, mahasiswa Fakultas

Kedokteran UI. Mereka meneliti 106 anak murid SD yang berusia 6-13 tahun,

dengan memeriksa fungsi retina masing-masing anak menggunakan contrast

sensitivity test dan mewawancara kebiasaan anak ketika menonton TV.


Hasil penelitian tersebut mengungkapkan bahwa semakin lama waktu

menonton TV, skor fungsi retina semakin rendah. Mata anak sangat rentan akibat

sinar biru, karena lensa mata mereka relatif jernih sehingga tidak dapat meredam

sinar biru dengan maksimal. Mereka menyimpulkan bahwa lama total waktu

menonton TV sehari yang disarankan adalah 60 menit untuk anak berumur 6-9

tahun, dan 90 menit untuk anak berumur 9-13 tahun. Informasi jarak aman ideal

menonton TV dilansir dari Canadian Association Of Opstometrists.com dari

artikel tentang kesehatan mata pada perangkat elektronik. Adapun rumus untuk

menghitung jarak aman menonton televisi agar tidak berefek buruk terhadap mata

kita yaitu ukuran layar televisi (inch), jarak diagonal layar dari ujung layar kiri

atas ke ujung layar kanan bawah dikalikan dengan 5. Dimana pada alat ini kami

menggunakan televisi berukuran 14 inch, dengan diagonal 35.6 cm, maka 35.6 cm

x 5 cm dapat diketahui jarak ideal menonton dari televisi 14 inch ini yaitu 178 cm.

(Sarah, 2012).

Sesuai dengan uraian di atas, penulis merasa perlu untuk membahas lebih

mendalam mengenai sistem tersebut. Oleh sebab itu, penulis mengangkat judul

“Sistem Pengaman Jarak Pandang Pada Televisi Berbasis Mikrokontroler

ATmega16 dan Sensor Passive Infra Red (PIR)”.

1.2 Perumusan Masalah

Sesuai dengan alasan pemilihan judul, maka yang menjadi permasalahan di

dalam menyusun tugas akhir ini adalah bagaimana merancang sistem pengaman

jarak pandang pada televisi menggunakan Mikrokontroller ATMega16 dan sensor

Passive Infra Red (PIR).


4

1.3 Batasan Masalah

Oleh karena permasalahan dan keterbatasan pengetahuan penulis dan

supaya pembahasan tidak menyimpang dari tujuan maka dilakukan pembatasan

masalah sebagai berikut :

a. Rangkaian Mikrokontroler yang digunakan adalah ATmega16.

b. Bahasa Pemrograman yang digunakan adalah Bahasa Basic (BASCOM).

c. Sensor Passive Infra Red (PIR) hanya dapat mendeteksi gerakan pada

tubuh manusia.

d. Sensor ultrasonik digunakan untuk mengukur jarak aman yang sesuai

untuk kesehatan mata.

e. Pengingat atau tanda berupa bunyi alarm yaitu memanfaatkan bunyi dari

buzzer.

f. Bekerja pada televisi tabung (CRT) dengan ukuran 14 dan 21 inch.

g. Sensor hanya dapat mendeteksi orang yang menonton dengan posisi duduk

dan sejajar dengan sensor.

1.4 Tujuan dan Manfaat Tugas Akhir

1.4.1 Tujuan Tugas Akhir

Adapun tujuan dari tugas akhir ini adalah :

a. Sebagai suatu syarat untuk menyelesaikan program pendidikan Diploma

Tiga (D3) Program Studi Teknik Komputer Politeknik Negeri Medan.

b. Mengurangi tingkat kerusakan mata yang disebabkan dari kurang

terkontrolnya jarak bagi orang yang sering menonton televisi.

c. Lebih memahami cara kerja Mikrokontroler ATmega16.


5

d. Untuk mengetahui lebih dalam tentang sistem pengaman jarak pandang

pada televisi.

1.4.2 Manfaat Tugas Akhir

Manfaat yang dapat diberikan dalam penulisan tugas akhir ini adalah

sebagai berikut :

a. Bagi dunia akademik dan ilmu pengetahuan, khususnya Politeknik Negeri

Medan

1. Sebagai sarana pembelajaran mengenai Mikrokontroler ATMega16 dan

sensor Passive Infra Red (PIR).

2. Sebagai referensi tambahan dalam menyelesaikan kasus permasalahan

yang mirip dengan latar belakang pembuatan sistem ini.

b. Bagi pengguna (user)

1. Dapat menjaga kesehatan mata serta menjauhkan pengguna dari

gangguan kesehatan mata seperti rabun.

c. Bagi penulis

1. Menambah pengetahuan serta wawasan penulis.

2. Menambah keterampilan penulis dalam membuat teknologi baru.

1.5 Metode Tugas Akhir

Metodologi yang digunakan dalam tugas akhir ini meliputi :

a. Studi Literatur

Pada tahap ini akan diadakan studi literatur tentang bagaimana

perancangan alat dan pemrograman Mikrokontroler ATmega16.


6

b. Pengumpulan Data

Metode kepustakaan (Library Research), mengumpulkan data melalui

buku-buku dan sumber-sumber lain (internet) yang relevan dengan

permasalahan yang dihadapi dalam pembuatan sistem ini.

c. Implementasi

Pada metode ini penulis menganalisa sistem-sistem yang sudah ada

dengan beberapa poin pertimbangan, seperti bagaimana cara kerja sistem,

apa saja komponen yang membangun sistem tersebut juga kekurangan dari

sistem tersebut.

d. Pengujian dan Evaluasi

Pengujian dan evaluasi dimaksudkan untuk mengetahui sejauh mana

kinerja sistem dan melakukan troubleshooting untuk perbaikan dan

penyempurnaan proyek akhir.

e. Menyusun Tugas Akhir

Merupakan tahap untuk menyusun hasil penelitian secara sistematis

berdasarkan aturan yang ada.


7

1.6 Sistematika Penulisan

Dalam penulisan tugas akhir ini, penulis menyusun secara sistematis agar

lebih jelas dan dapat dipahami. Adapun sistematika penulisan yang penulis susun

adalah sebagai berikut :

BAB I PENDAHULUAN

Bab ini terdiri dari pendahuluan yang terdiri dari latar belakang

masalah, perumusan masalah, batasan masalah, tujuan dan manfaat

tugas akhir, metode tugas akhir serta sistematika penulisan.

BAB II LANDASAN TEORI

Bab ini membahas mengenai teori-teori yang berkaitan dengan

penyelesaian tugas akhir, yang didapatkan dari berbagai macam

buku serta sumber-sumber terkait lainnya yang berhubungan

dengan penyusunan tugas akhir ini.

BAB III ANALISA DAN PERANCANGAN SISTEM

Bab ini membahas tentang analisa dan perancangan sistem. Tahap

analisa dan perancangan sistem menggambarkan dan menjabarkan

kegiatan yang dilakukan pada sistem yang sedang berjalan.

BAB IV HASIL DAN PERCOBAAN

Bab ini membahas tentang implementasi dari desain yang

dilakukan pada tahap perancangan dan membahas tentang skenario

uji coba terhadap sistem yang telah dibuat.

BAB V PENUTUP

Bab ini berisi tentang kesimpulan dan saran untuk pengembangan,

perbaikan, serta penyempurnaan terhadap sistem yang telah dibuat.

Anda mungkin juga menyukai