Anda di halaman 1dari 2

Nama : Ni Kadek Deby Davina Cahya Putri

NIM : 2107511216
Prodi : Ekonomi Pembangunan
NO TON : 03
NAMA TON : KEYNES
No Urut TON : 44

Apa yang anda ketahui tentang Era Society 5.0 dan sebutkan tantangan
yang akan dihadapi serta solusi yang dapat diberikan

Opini saya terhadap era society 5.0 merupakan perubahan kehidupan manusia yang
begitu mendalami. Di kehidupan ini manusia sudah sangat mengenal teknologi, kehidupan yang
modern membuat manusia harus lebih bisa berinteraksi lebih pintar. Pada era 5.0 ini semua
teknologi merupakan bagian dari manusia itu sendiri, sehingga internet tak lagi hanya digunakan
sebagai media berbagi informasi, melainkan digunakan sebagai tempat menjalani kehidupan.
Komponen utama dalam era society 5.0 ini adalah manusia harus mampu mengembangkan atau
menciptakan nilai-nilai baru hanya melalui perkembangan era teknologi sehingga dapat
meminimalisir terdajinya kesenjangan terhadap manusia atau masalah perekonomian di
kemudian hari. Pasti sulit rasanya dilakukan pada negara Indonesia, tetapi sulit bukan berarti
tidak bisa dilakukan juga, semua pasti bisa dilakukan jika ada usaha. Dalam era society 5.0 ini
bidang Pendidikan menjadi agak goyah, karena pelajar atau mahasiswa sudah terpengaruh dalam
era 5.0, contohnya kecanduan gadget dan game online hingga lupa waktu belajar. Guru dan
pendidik harus lebih disiapkan dalam hal ini, jika tidak dipersiapkan dan mengikuti
perkembangan zaman yang sangat begitu pesat, maka bisa saja Pendidikan di Indonesia
tertinggal jauh. Guru harus menjadi penggerak yang harus mengutamakan murid, ide untuk
melakukan perubahan untuk peserta didik yang sangat utama, mengambil tindakan tanpa ada
perintah, dan berinovasi.
Tantangan yang akan dihadapi dalam era society 5.0 ini banyak nya akun akun palsu
yang bisa saja menyebarkan berita yang kebenarannya tidak diketahui. Dengan itu masyarakat
akan mudah percaya terhadap berita-berita palsu diluar sana tanpa mencari tahu kebenarannya
terlebih dahulu. Selain itu tantangan yang kita harus hadapi kurangnya rasa solidaritas antar
sesama, karena manusia pada zaman ini cenderung mengutamakan gadget dan kuranglah
interaksi antar sesame yang menyebabkan perenggangan.
Solusi yang dapat diberikan dalam hal ini kita harus lebih bijak menggali informasi dan
mencari tahu dulu kebenarannya, jangan langsung menyebarluaskan berita yang tidak jelas
sumber nya. Solusi kedua kita harus bisa mengurangi pemakaian gadget dan jika kita sedang
mengobrol kepada teman, jangan sambal bermain gadget, karena hal itu bisa saja menyebabkan
terjadinya perenggangan.

Anda mungkin juga menyukai