Anda di halaman 1dari 15

FAKULTAS TEKNIK INFORMATIKA

UNIVERSITAS DR. SOETOMO


SURABAYA 2020

MAKALAH SISTEM INFORMASI


”SISTEM APPLICATION AND PROCESSING (SAP)”
1. Anas Wenda (2015420039) 17. Lingua Franca S (202011420022)
2. Laurensia Suryani B (201911420027) 18. Putri Dwi R M (202011420023)
3. Ageng S (201911420035) 19. Pramudya Bayu S (202011420024)
4. Aditya W (201911420036) 20. Akbar Febrian D H ( 202011420025)
5. M Havian N Y (201911420039) 21. Ilham Adji S (202011420030)
6. Riski Afia A (201911420040) 22. Achmad Warsito S. ( 202011420032)
7. Rachmad Noer H (201911420059) 23. Septian Dwi P. (202011420034)
8. Febrina Ade S. (202011420002) 24. Natasya Kurnia P (202011420040)
9. Rizky Duwi S. (202011420005) 25. Ashfiyan Ramadhani (202011420041)
10
Krisna Eka P (202011420006) 26. Voni Anggraeni S P ( 202011420042)
.
11
Khaidar A.R (202011420007) 27. Zetly Gidions W (202011420045)
.
12
Yohanes B M L (202011420009) 28. Verdi Tri F (202011420047)
.
13
Kevin Heriyadi Y (202011420010) 29. Ahmad Sofyan R (202011420048)
.
14
Rasyid Ihsan P S (202011420011) 30. Dwifa Yuda P (202011420049)
.
15
Zulfikar Amirul M (202011420018) 31. Faris Basyisyar R (202011420050)
.
16
Ibnu Hanafi (202011420019)
.

DISUSUN OLEH KELAS A :


DAFTAR ISI

DAFTAR ISI............................................................................................................3
BAB 1 PENDAHULUAN.........................................................................................4
1.1. Latar Belakang..........................................................................4
1.2. Rumusan Masalah.....................................................................5
1.3. Tujuan dan Manfaat..................................................................5
BAB 2 PEMBAHASAN SISTEM APLIKASI DAN PROSES PENGOLAHAN
DATA........................................................................................................................6
2.1 Pengertian SAP.........................................................................6
2.2 Tujuan Penggunaan Sap (System Application And Product In Data
Processing)............................................................................................7
2.2.1 Tujuan Mengimplementasikan SAP..............................................................7
2.3 AREA FUNGSIONAL SAP (SYSTEM APPLICATION AND
PRODUCT IN DATA PROCESSING)...............................................8
2.4 PERAN SAP DALAM DUNIA BISNIS................................9
2.4.1 Penerapan SAP di Indonesia.........................................................................9
2.5 Modul – Modul SAP.............................................................10
2.6 SAP dalam Lingkungan Bisnis Perusahaan.......................11
2.6.1 Pentingnya SAP untuk Keberlangsungan Perusahaan..........................11
2.6.2Prusahaan yang sudah menerapkan SAP
2.7 Bidang Karir Dalam Lingkup Aplikasi Sap (System Application And
Product In Data Processing) ............................................................................................... 12
2.8 Keuntungan dan mafaat mempelajari aplikasi SAP (System Application
and Product in Data Processing)...........................................................13
BAB 3 PENUTUP..................................................................................................14
BAB 1 PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang


Perkembangan kemajuan teknologi informasi, industri maupun bisnis
pada  beberapa puluh tahun terakhir, memberikan dampak semakin
berperannya peranan aplikasi yang sangat canggih untuk mempercepat
kinerja dunia usaha pada umumnya dalam  menghasilkan produk. Mulai dari
aplikasi CAD (Computer Aided Design), aplikasi management dan sebagainya.
Aplikasi yang akan dibahas dalam penulisan ini yaitu SAP (system Aplication and
Product in Data Processing), didalam perindustrian aplikasi ini mempunyai
peranan yang sangat vital, yaitu mengintegrasikan semua jaringan bisnis, software
dan sebagainya agar tercipta suatu  keuntungan waktu yang lebih banyak
Beberapa pihak sangat di untungkan dengan terciptanya aplikasi ini antara
lain  pada bidang financial, human capital management, business suite, customer
relationship management, product lifecycle management, supply chain
management, supplier relationship management. Begitu juga dalam industri seperti
industri otomotive, banking, chemicals, healthcare, logistics service providers,
mining, oil dan gas, public sector, retail. Keuntungan yang dapat diperoleh
adalah untuk dapat mengintegrasikan semua aplikasi bisnis atau software CAD
untuk menciptaka suatu hubungan yang harmonis dan terkinian (updating).
Dalam aplikasi bidang ini, sudah banyak industry yang menggunakan
aplikasi SAP ini, dengan bahasa pemrograman generasi ABAP keempat ini,
pengguna sangat dimudahkan untuk menggunakan  system aplikasi ini dan
mendorong mereka untuk menggunakan tool-tool yang ada di SAP ini pada bilah
kiri screen perangkat computer yang kita gunakan.
Aplikasi ini dapat menambah daya saing pengguna untuk mencari suatu pekerjaan
karena sekarang sudah banyak industry yang mempercayakan system
pengintegrasianya menggunakan aplikasi SAP (System Aplication and Product in
Data Processing).

1.2. Rumusan Masalah


Rumusan masalah dari pembahasan makalah ini antara lain adalah :
1.      Pengertian aplikasi SAP (System Application and Product in Data
Processing)?
2.      Apa tujuan penggunaan aplikasi SAP (System Application and Product in
Data Processing)?
3.      Apa saja area-area kerja yang di gunakan aplikasi SAP (System Application
and Product in Data Processing) untuk mengintegrasikan system di suatu
perusahaan?
4. Apa peran SAP (System Application and Product in Data Processing) dalam
dunia bisnis ?
5. Apa saja macama – macam modul yang ada di SAP (System Application and
Product in Data Processing)?
6.     Bagaimana SAP (System Application and Product in Data Processing) dalam
lingkungan bisnis?
7.      Apa keuntungan dan pentingnya aplikasi SAP (System Application and
Product in Data Processing).
1.3. Tujuan dan Manfaat
Sementara tujuan dan manfaat dari makalah ini adalah untuk :
1. Mengetahui pengertian dari SAP (System Application and Product in Data
Processing).
2. Mengetahui tujuan penggunaan SAP (System Application and Product in
Data Processing).
3. Mengetahui area-area fungsional di dalam SAP (System Application and
Product in Data Processing).
4. Mengetahui apa peran SAP (System Application and Product in Data
Processing) dalam dunia bisnis .
5. Mengetahui Apa saja macama – macam modul yang ada di SAP (System
Application and Product in Data Processing).
6. Mengetahui Bagaimana SAP (System Application and Product in Data
Processing) dalam lingkungan bisnis.
7. Bidang karir dalam penggunaan SAP (System Application and Product in
Data Processing).
8. Mengetahui keuntungan dan mafaat mempelajari aplikasi SAP (System
Application and Product in Data Processing).
BAB 2 PEMBAHASAN
SISTEM APLIKASI DAN PROSES PENGOLAHAN DATA

2.1 Pengertian SAP


SAP adalah  produk  perangkat  lunak atau software ERP yang mempunyai
kemampuan untuk mengintegrasikan berbagai macam aplikasi bisnis, dimana
setiap aplikasi mewakilkan setiap area bisnis tertentu. SAP menggunakan system
transaksi terkinian dan transaksi tersebut dilakukan secara real time.
SAP (System Application and Product in data processing ) juga dapat di
definisikan : suatu software yang dikembangkan untuk mendukung suatu
organisasi dalam menjalankan kegiatan operasionalnya secara lebih efisien dan
efektif. SAP merupakan software Enterprise Resources Planning (ERP), yaitu
suatu tools IT dan manajemen untuk membantu perusahaan merencanakan dan
melakukan berbagai aktivitas sehari-hari.
SAP mempunyai kemampuan untuk dapat dikonfigurasikan dengan
kebutuhan bisnis tertentu. Salah satu perusahaan terbesar nomor 4 di dunia setelah
Microsoft, IBM, dan Oracle ini mempunya produk andalan yang di beri nama  SAP
R/3, R merupakan singkatan dari Real Time yang berartikan system kerja SAP
bekerja secara real time dan 3 berhubungan denganarsitektur aplikasi 3 lapisan
yaitu : database, application dan client SAPgui.
SAP menggunakan bahasa pemrograman generasi keempat yang
dinamakan Advance Business Application Programing (ABAP). ABAP juga
mempunyai banyak fitur bahasa pemrograman yang lainya antara lain seperti
Visual Basic, Power Builder dan C. SAP graphical user interface (SAP gui) dapat
dijalankan dengan system operasi seperti Windows/NT/Unix/AS400. Tampilan
yang di gunakan SAP adalah  windows explorer screen format (yang semua menu
terletak pada bilah kiri layar screen).
Dengan semua kelebihan yang dimiliki SAP sebagai pengintegrasi yang
sangat tinggi aplikasi tersebut lebih memudahkan kita daripada aplikasi serupa
lainya dan dengan keuntungan lainya mempelajari aplikasi ini dapat menambah
daya saing di dunia industry.
2.2 TUJUAN PENGGUNAAN SAP (SYSTEM
APPLICATION AND PRODUCT IN DATA
PROCESSING) :
Untuk mengurangi jumlah biaya dan waktu yang digunakan untuk
mengembangkan dan  menguji semua program   yang terdapat didalam perusahaan.
Untuk itulah banyak perusahaan beralih ke penggunaan tool-tool yang terdapat di
aplikasi SAP ini.

Keuntungan dari penggunaan aplikasi ini adalah dari kemampuan level


integrasi SAP itu sendiri yang sangat tinggi antara aplikasi-aplikasi individu
sehingga menjamin konsistensi data  terhadap system dan perusahaan
implementator. SAP merupakan sebuah perangkat lunak yang sangat mudah di
gunakan dengan tampilanya sangat sederhana sehingga perubahan persyaratan
bisnis dapat dilakukan dengan cepat menggunakan sekumpulan program umum
lainya. Penambahan program sumber menggunakan user-exist, perangkat seperti
variasi layar untuk melakukan pengaturan terhadap atribut field baik itu untuk
disembunyikan, ditampilkan ataupun dijadikan field utama pada perangkat
komputer yang kita gunakan.

2.2.1 Tujuan Mengimplementasikan SAP


 Meningkatkan kecepatan (The Speed) dari proses bisnis
1. Meningkatkan customer service.
2. Meningkatkan response terhadap perubahan pasar.
 Meningkatkan kosistensi (The Consistency) dari proses bisnis
1. Memastikan bahwa SOP dijalankan dengan baik.
2. Meningkatkan fungsi monitoring dan control di masing-masing bagian.
3. Mengurangi human errors.
 Meningkatkan kualitas (The Quality) dari proses bisnis
1. Meningkatkan kualitas dari informasi sehingga dapat meningkatkan
kemampuan untuk pengambilan keputusan secara cepat dan tepat.
2. Meningkatkan fungsi analisa terhadap suatu situasi.
2.3 AREA FUNGSIONAL SAP (SYSTEM APPLICATION
AND PRODUCT IN DATA PROCESSING) 

SAP dikategorikan kedalam 3 area fungsional utama:

 Financial       
• Financial Accounting (FI)
• Controlling (CO)
• Enterprise Controlling (EC)
• Investment Management (IM)
• Treasury (TR)
 Logistics
• Sales and Distribution (SD)
• Material Management (MM)
• Warehouse Management (WM)
• Production Planning (PP)
• General Logistics (LO)
• Quality Management (QM)

 Human Resources
• Personnel Administration (PA)
• Personnel Development (PD)
2.4 PERAN SAP DALAM DUNIA BISNIS
Susunan modul yang terintegrasi, tidak hanya menjadikan SAP Indonesia
bekerja saling bersinergi. Namun integrasi antar modul ini menjadikan pengelolaan
data menjadi lebih mudah. Pasalnya saat terjadi perubahan data pada satu modul,
maka modul yang lain akan menyesuaikan secara otomatis. Dengan fungsi inilah,
SAP Indonesia bermanfaat dalam real time processing. Di mana dengan manfaat
ini memungkinkan SAP Indonesia menghasilkan laporan atau informasi yang
akurat dalam waktu cepat.
 
Manfaat lain dari penerapan software SAP ini adalah transparansi data. Hal
ini karena setiap orang yang terlibat dalam pengelolaan perusahaan dapat melihat
secara keseluruhan data yang diolah, meski data diinput oleh orang lain. Peran
utama dari SAP saat diterapkan dalam perusahaan adalah memungkinkan
terjadinya peningkatan pelayanan pelanggan. Dengan kata lain semua aspek
kinerja perusahaan semakin meningkat untuk mencapai target kepuasan pelanggan.

2.4.1 Penerapan SAP di Indonesia


Bisa jadi software pengelolaan data-data perusahaan jenisnya sangat banyak.
Namun SAP sendiri telah sangat dipercaya oleh banyak perusahaan dunia dalam
menjawab tantangan pasar global. Di Indonesia sendiri, penerapan SAP juga telah
dilakukan sejak beberapa dekade lalu. Kini semakin banyak perusahaan-
perusahaan besar nasional terkemuka yang juga tidak ketinggalan menerapkan
SAP untuk bertransformasi menjadi perusahaan tangguh dalam persaingan dunia.
 
Untuk implementasi SAP Indonesia juga semakin mudah dilakukan. Terbuka
banyak tawaran untuk perusahaan-perusahaan lokal yang telah atau sedang
berkembang dalam menyambut persaingan dalam skala besar dunia. Namun harus
dipastikan pemilihan partner penerapan SAP Indonesia yang andal dan terpercaya
untuk hasil akhir yang maksimal. Bila memungkinkan pilih partner penerapan SAP
Indonesia dengan dedikasi terbaik yang siap memberikan solusi permasalahan
bisnis setiap perusahaan.
2.5 Modul – Modul SAP
1. Human Resource Management ( HR) : untuk mengintegrasikan proses –
proses HR mulai dari aplikasi pendaftaran, management waktu, administrasi
pegawai, pembiayaan untuk perjalanan, serta proses gaji karyawan.
2. Quality Management : Membantu cek kualitas proses – proses di
keseluruhan rantai logistic
3. Sales and Distribution atau SD : Bertujuan untuk membantu proses
penjualan dalam perusahaan tersebut dan dapat membantu untuk kroscek
kembali transaksi – transaksi yang telah dilakukan oleh perusahaan
4. PP singkatan dari Production Planning : Modul ini membantu perusahaan
untuk rencana pengendalian produk dan memeriksa setiap aktifitas pada
bagian produksi
5. Materials Management : untuk membantu menjalankan proses pembelian
(procurement) dan pengelolaan inventory
6. PP atau Plant Maintenance : membantu mengatasi masalah yang terjadi pada
kegiatan produksi, penjualan, maupun input data
7. FI atau Financial Accounting : Semua kegiatan yang berhubungan dengan
keuangan dan pembuatan laporan keuangan ada pada modul ini
8. AM atau Asset Manajemen : Memudahkan dalam mengelola keseluruhan
kegiatan produksi perusahaan baik keuangan maupun rencana penjualan dan
dalam produksi akan didapatkan pada modul ini termasuk membantu
mengontrol investasi.
2.6 SAP dalam Lingkungan Bisnis Perusahaan

SAP menjadi salah satu bagian dari berjalannya suatu perusahaan sehingga
menjadi sangat penting untuk dipakai. Dengan menggunakan modul yang
terintegrasi maka SAP bisa mencetak perusahaan untuk selalu bersinergi, dan
integrasi tersebutlah yang menjadi pengolahan data menjadi lebih mudah.
SAP memiliki fungsi yang sangat baik, yang mana saat ada perubahan suatu
modul maka modul yang lain pun juga bisa ikut menyesuaikan sehingga pekerjaan
dalam mencetak laporan yang benar pun akan lebih mudah tanpa harus mengotak-
atiknya sendiri dengan cara manual, bahkan hal ini berisiko sangat besar
menimbulkan kesalahan dan sangat amat tidak efektif digunakan.

2.6.1 Pentingnya SAP untuk Keberlangsungan Perusahaan


SAP ini sangat penting bagi perusahaan untuk melakukan integrasi dari
berbagai modul agar bisa menjadi hal yang bersatu padu. Namun, lebih dari itu,
penggunaan SAP ini membuat banyak keuntungan sehingga sangat penting untuk
penggunaannya.Dalam penggunaannya SAP bussines one bisa memberikan real
time processing yang mana semua proses bisa dilakukan langsung di mana saja.
Karena SAP itu terintegrasi maka jika ada suatu perubahan dalam satu modul maka
modul yang lainnya pun akan ikut berubah secara otomatis. 
Namun, penggantian secara otomatis oleh SAP ini harus memenuhi syarat
yang mana dalam penggunaan sumber datanya harus satu kesatuan atau
menggunakan sumber data yang sama, jika tidak maka akan percuma saja karena
tidak akan berefek apa pun. Selanjutnya dengan menggunakan SAP gold partner 
maka Anda bisa memberikan data yang transparan bagi para petugas yang masuk
dan berkecimpung dalam hal tersebut. sehingga saat terjadi suatu pengubahan data
semua user bisa mendeteksi dan bisa diakses dengan mudah, selain itu, dengan
transparansi seperti ini, jika sampai ada user yang melakukan kecurangan maka
bisa dilihat dengan langsung, oleh karena itu kecurangan-kecurangan seperti ini
bisa diatasi.
2.6.2 Prusahaan yang sudah menerapkan SAP
1. Astra Intl
2. Toyota
3. Indofood
4. Bank BCA

2.7 BIDANG KARIR DALAM LINGKUP APLIKASI


SAP (SYSTEM APPLICATION AND PRODUCT IN
DATA PROCESSING) :
 Fungsional
 Berhubungan dengan fungsi ERP , biasanya orang dengan latar belakang
keuangan (untuk modul FICO), untuk orang berlatar belakang HRD (untuk modul
HR) ataupun orang teknik (untuk modul PP dan PM) atau orang di luar bidang
tersebut bisa menjadi functional dari SAP. Functional berhubungan dengan proses
design bisnis dari ERP itu sendiri. Untuk persoalan design ini dikategorikan sangat
penting , karena proses pembelian barang pabrik mobil dengan pabrik motor
tentunya memiliki flow yang berbeda satu dengan lainya.
 ABAPers (Programer)
Dengan nama lain programmer, ini pastinya di isi oleh orang-orang yang
berlatar belakang programing. ABAPer bertugas membuat report/kustomi terhadap
system SAP. ABAP merupakan bahasa pemrograman yang di buat sendiri oleh
SAP. Dengan kemampuan dasar programing orang yang berlatar
belakang manajemen juga bisa mengampu bidang ini.
 Basis
Bahasa mudahnya adalah seorang administrator dari system SAP. Basis
inilah seorang yang membuat user, roles dan profile, mengatur tindakan keamanan,
mengatur jalannya penjadwalan system, mengatur pengaturan system dan berbagai
pekerjaan admin lainya. Dengan dasar pembuatan SAP yang diperuntukan
untuk manajemen  tentunya bidang ini juga sangat terbuka bagi seorang yang
berlatar belakang manajemen.
2.8 Keuntungan dan mafaat mempelajari aplikasi
SAP (System Application and Product in Data
Processing).
Sementara itu manfaat yang akan diperoleh apabila perusahaan menerapkan
SAP sebagai sistem manajemen perusahaan, adalah meliputi:
1. Sistem SAP mampu meningkatkan kecepatan bisnis perusahaan.
Perusahaan dengan cepat akan mendapatkan informasi dan data yang
dibutuhkan sehingga dapat merespon atau mengambil keputusan
penting terhadap perubahan pasar dengan cepat pula. 
2. Sistem SAP dapat meningkatkan konsistensi dari setiap aktivitas
bisnis yang berjalan. Sistem SAP dapat memantau apakah Standar
Opersional Prosedur (SOP) sudah dijalankan dengan baik atau belum. 
3. Sistem SAP dapat mengurangi kesalahan produksi dikarenakan
Human Error.  
4. Mampu meningkatkan kualitas bisnis karena sistem SAP dilengkapi
dengan alat analisis yang bisa digunakan untuk membaca informasi
dan data yang didapatkan. 
5. Meningkatkan transparansi data.
6. Memungkinkan terjadinya peningkatan pelayanan pelanggan sehingga
semua aspek kinerja perusahaan semakin meningkat untuk mencapai
target kepuasan pelanggan.
BAB 3
PENUTUP

KESIMPULAN
1.      SAP adalah  produk  perangkat  lunak atau software ERP yang mempunyai
kemampuan untuk mengintegrasikan berbagai macam aplikasi bisnis, dimana
setiap aplikasi mewakilkan setiap area bisnis tertentu. SAP menggunakan system
transaksi terkinian dan transaksi tersebut dilakukan secara real time.
2.      SAP (System Application and Product in data processing ) juga dapat di
definisikan : suatu software yang dikembangkan untuk mendukung suatu
organisasi dalam menjalankan kegiatan operasionalnya secara lebih efisien dan
efektif.
3.      SAP merupakan software Enterprise Resources Planning (ERP), yaitu suatu
tools IT dan manajemen untuk membantu perusahaan merencanakan dan
melakukan berbagai aktivitas sehari-hari.
4.      Dalam kalkulasi penggunaan perangkat lunak di industry SAP menduduki
peringkat pertama dan peringkat empat secara umum, yaitu sekitar 80% industri
besar di Indonesia sudah mempercayakan system pengintegrasian perusahaanya
menggunakan SAP
5.      Mempunyai banyak tool yang bermanfaat untuk di gunakan
6.      SAP mempunyai system terintegrasian yang sangat tinggi
dan easy  digunakan.
DAFTAR PUSTAKA :

1. https://adamprasetiyablog.wordpress.com/2019/12/12/sap-introduction-sap-navigation/
2. PANGERAN TINTA: Makalah tentang System Application and Product (SAP) in Data Processing
(pangeran-tinta.blogspot.com)
3. APA ITU SAP - .di SAP dapat bekerja secara terintegrasi/terhubung yang satu dengan lainnya.
Kata - [PDF Document] (fdokumen.com)
4. Fitriyani Kaban: SAP(system application and product in data processin) (qabbann.blogspot.com)
5. SAP Business One - Apa itu SAP dan Manfaat untuk Perusahaan? - RC Electronic,CV
6. Pengertian SAP | CATATAN SAP - HCM MODULE
7. Apa itu SAP? Berikut Manfaat dan Modul SAP yang Terintegrasi | Pengadaan (Eprocurement)

Anda mungkin juga menyukai