Anda di halaman 1dari 1

Nama : Grace Olivia Barus

Kelas : 12 IPA 3
Tugas Bahasa Indonesia

Essay dan kritik atas karya sastra Andrea Hirata berjudul “Lakar Pelangi“
Novel berjudul Laskar Pelangi ini mengisahkan mengenai keadaan Pendidikan yang
terjadi pada Bangka Belitung beberapa tahun yang lalu, dimana seharusnya anak-anak di
daerah Belitung dapat bermain dan mengemban ilmu di sekolah. Tapi sayangnya, itu tidak
seperti yang diharapkan pada anak-anak dinovel Laskar Pelangi. Didalam novel tersebut
digambarkan keadaan yang, menegangkan, penuh kekhawatiran, kecemasan baik dari guru,
orang tua murid dan anak-anak yang akan memulai ajaran baru di SD islam tertua di Belitung
SD Muhammadiyah. Orang tua yang berprofesi sebagai buruh tambang dari tokoh utama
tersebut lebih memilih anaknya untuk tidak bersekolah melainkan bekerja seperti saudara-
saudaranya yang lain, dikarenakan ia menganggap bahwasanya dengan menyekolahkan
anaknya disaat kondisi ekonomi keluarganya saat ini tidak memungkinkan hal itu akan
mempercerah masa depan anaknya. Saya ingin membahas mengenai betapa pentingnya
Pendidikan itu, dengan bersekolah anak tersebut menjadi orang yang lebih berpendidikan dan
kemungkinan untuk mendapat pekerjaan tetap lebih tinggi dibandingkan anak tersebut tidak
disekolahkan. Saya harap, daerang Belitung seharusnya lebih memikirkan Pendidikan dengan
tidak beranggapan bahwasanya anak-anak lebih baik bekerja dibandingkan mengemban ilmu
di sekolah dan juga diharapkan adanya bantuan dari pemerintahan setempat dengan
memberikan bantuan dalam menyekolahkan anak daerah tanpa dikenai biaya.
Kritik saya lebih berfokus dalam penggunaan bahasa dinovel Laskar Pelangi, menurut
saya diksi yang dipakai dalam novel tersebut terlalu bertele-tele, tidak efektif dan
membosankan dikarenakan penggambaran cerita yang terkesan mendetail dan terdapat
beberapa pengulangan kata yang padahal memiliki makna yang sama yang dilakukan oleh
pengarang. Walaupun penggambaran suasana dalam novel ini terkesan sangat real sehingga
pembaca dapat merasakan keadaan yang terjadi dinovel lascar Pelangi ini.

Anda mungkin juga menyukai