Anda di halaman 1dari 14

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)
(RPP)
Madrasah : Madrasah Aliyah Negeri 1 Probolinggo
Mata pelajaran : Fikih
Kelas/Semester : X/1
Materi Pokok : Konsep Fikih dalam Islam
Alokasi Waktu : 4 JP

1. KOMPETENSI INTI Kompetensi Inti (KI 1):


Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya
2. Kompetensi Inti (KI 2):
Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (gotong
royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan pro-aktif dan menunjukkan
sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara
efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai
cerminan bangsa dalam pergaulan dunia
3. Kompetensi Inti (KI 3):
Memahami, menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual,konseptual, procedural
berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, tehnologi, seni, budaya,
danhumaniora dengan wawasan kema nusiaan, kebangsaan,kenegaraan, dan peradaban
terkaitpenyebab fenomena dan kejadian,serta menerap kan pengetahuanprosedural pada
bidang kajianyang spesifik sesuai dengan bakatdan minatnya untuk me mecahkanmasalah
4. Kompetensi Inti (KI 4):
Mengolah, menalar, dan menyajidalam ranah konkret dan ranahabstrak terkait dengan
pengembangan dari yangdipelajarinya di sekolah secaramandiri, dan mampu
menggunakan metoda sesuaikaidah keilmuan

A. KOMPETENSI DASAR DAN INDIKATOR PENCAPAIAN

Kompetensi Dasar Indikator


1.1 Meyakini kesempurnaan agama
Islam melalui kompleksitas aturan
fikih
2.1 Mematuhi hukum fikih dalam

RPP Fikih kelas X MAN 1 Probolinggo, Guru Mata Pelajaran ; RIFDAH.S Ag

1
ibadah dan syariah
3.1. Memahami Konsep Fikih dalam 3.1.1 menjelaskan dasar-dasar fikih dalam Islam
3.1.2 menyebutkan prinsip ibadah dalam Islam
Islam 3.1.3 menjelaskan Tujuan syariat
3.1.4 menjelaskan pengertian fikih
4.1 Menyajikan Konsep Fikih Islam 4.1.1 Menyajikan Konsep Fikih Islam

B. TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Melalui pemberian uswah, peserta didik dapat menunjukkan keyakinan fikih Islam
dengan baik dan benar
2. Melalui proses tanya jawab dan cemarah peserta didik dapat/mampu menjelaskan
dasar-dasar fikih dalam Islam dengan berani, baik, dan benar
3. Melalui diskusi kelompok peserta didik dapat menyebutkan prinsip ibadah dalam
Islam dengan benar
4. Melalui inkuiri peserta didik dapat/mampu menjelaskan pengertian syariah dan fikih
dengan benar
5. Melalui presentasi peserta didik dapat menyajikan konsep fikih dengan percaya diri,
baik dan benar

C. MATERI PEMBELAJARAN
1. Menjelaskan pengertian Fikih
2. Dasar-dasar fikih dalam Islam.
3. Prinsip ibadah dalam Islam.
4. Tujuan syari’at

D. METODE PEMBELAJARAN
Uswah/contoh/modelling, tanya jawab dan cemarah, diskusi

E. MEDIA, ALAT/BAHAN, SUMBER PEMBELAJARAN


1. Media: laptop, LCD, papan tulis
2. Sumber Pembelajaran: buku fikih klas x, Al-Qur’an terjemah, internet, LKS,
lingkungan alam sekitar

F. Materi Pembelajaran
RPP Fikih kelas X MAN 1 Probolinggo, Guru Mata Pelajaran ; RIFDAH.S Ag

2
A. Konsep Fikih dalam Islam
Fikih adalah ilmu tetang hukum syarak yang bersifat praktis yang diperoleh melalui
dalil yang terperinci. Ulama fikih sendiri mendefinisikan fikih sebagai sekumpulan
hukum amaliyah (yang akan dikerjakan) yang disyari’atkan dalam Islam. Dalam hal
ini kalangan fuqaha membaginya menjadi dua pengertian, yakni: pertama,
memelihara hukum furuk (hukum keagamaan yang tidak pokok) secara mutlak
(seluruhnya) atau sebagiannya. Kedua, materi hukum itu sendiri, baik yang bersifat
qath’i maupun yang bersifat dhanni.

B. Ruang Lingkup Fikih


Ruang lingkup yang terdapat pada ilmu Fikih adalah semua hukum yang berbentuk
amaliyah untuk diamalkan oleh setiap mukallaf (Mukallaf artinya orang yang sudah
dibebani atau diberi tanggungjawab melaksanakan ajaran syariat Islam dengan tanda-
tanda seperti baligh, berakal, sedar, sudah masuk Islam).

C. Perbedaan Fikih dengan Syari’at


Syari’at adalah teks-teks suci yang bebas dari kesalahan, baik isi maupun
keautentikannya, yang darinya bersumber pemahaman ulama yang mendalam yang
menghasilkan kesimpulan hukum-hukum amaliah (fikih). Upaya untuk memahami
teks-teks suci yang dilakukan oleh para ulama untuk menghasilkan hukum sesuatu
inilah yang dikenal sebagai ijtihad. Dengan kata lain, fikih merupakan hasil ijtihad
para ulama yang tentu kualitasnya tidak bisa disamakan dengan kesucian dua hal
yang menjadi sumbernya, yakni al-Qur’an dan al-Sunnah.
Adapun tujuan syariah secara khusus yang lebih dikenal dengan istilah Maqhasid Al
Syariah yaitu:
1. Untuk memelihara agama (Hifdz Al din)
2. Memelihara jiwa (Hifdz al Nafs)
3. Memelihara akal (Hifdz Al Aql)
4. Memelihara keturunan (Hifdz Al Nasl)
5. Memelihara harta (Hifdz Al Mal)
D. Ibadah dan Karakteristiknya
Ibadah adalah semua bentuk pekerjaan yang bertujuan memperoleh ridho Allah dan
mendambakan pahala dari-Nya di akhirat.
RPP Fikih kelas X MAN 1 Probolinggo, Guru Mata Pelajaran ; RIFDAH.S Ag

3
Macam-macam Ibadah, Secara garis besar, ibadah dibagi menjadi 2 yakni: ibadah
khassah (khusus) atau mahdah dab ibadah `ammah (umum) atau gairu mahdah.
a. Ibadah mahdah adalah ibadah yang khusus berbentuk praktik atau
pebuatan yang menghubungkan antara hamba dan Allah melalui cara yang telah
ditentukan dan diatur atau dicontohkan oleh Rasulullah saw.
Oleh karena itu, pelaksanaan dan bentuk ibadah ini sangat ketat, yaitu harus sesuai
dengan contoh dari Rasulullah seperti, shalat, zakat, puasa, dan haji.
b. Ibadah gairu mahdah adalah ibadah umum berbentuk hubungan
sesama manusia dan manusia dengan alam yang memiliki nilai ibadah. Ibadah ini
tidak ditentukan cara dan syarat secara detail, diserahkan kepada manusia sendiri.
Islam hanya memberi perintah atau anjuran, dan prisnip-prinsip umum saja.
Misalnya: menyantuni fakir-miskin, mencari nafkah, bertetangga, bernegara,
tolong-menolong, dan lain-lain.

Prinsip prinsip-prinsip ibadah dalam Islam


Ibadah yang disyari’atkan oleh Allah SWT dibangun di atas landasan yg kokoh, yaitu :

a. Niat lillahi ta’ala


b. Ibadah yang tulus kepada Allah SWT semata haruslah bersih dari noda-noda
kesyirikan. Apabila sedikit saja dari kesyirikan bercampur dengan ibadah maka
rusaklah ibadah itu.
c. Keharusan untuk menjadikan Rasulullah SAW sebagai teladan & pembimbing
dalam ibadah.
d. Ibadah itu memiliki batas kadar dan waktu yang tidak boleh dilampaui.
e. Keharusan menjadikan ibadah dibangun diatas kecintaan, ketundukan, ketakutan
dan pengharapan kepada Allah SWT.
f. Seimbang antara dunia akherat, artinya proporsioanal tidak hanya semata-
semata kehidupan akhirat saja yang dikejar tetapi kehidupan dunia juga tidak
dilupakan sebagai sarana beribadah kepada Allah SWT
g. Ibadah tidaklah gugur kewajibannya pada manusia sejak baligh dalam keadaan
berakal sampai meninggal dunia.

Tujuan ibadah dalam Islam


RPP Fikih kelas X MAN 1 Probolinggo, Guru Mata Pelajaran ; RIFDAH.S Ag

4
Tujuan ibadah adalah untuk membersihkan dan mensucikan jiwa dengan mengenal
dan mendekatkan diri kepada Allah SWT serta mengharapkan ridha dari Allah SWT.
Sehingga ibadah disamping untuk kepentingan yang bersifat ukhrawi juga untuk
kepentingan dan kebaikan bagi diri sendiri, keluarga serta masyarakat yang bersifat
duniawi.
Ruh Ibadah
a. Al-Hubb (cinta)
b. Al-Khouf (takut)
c. Ar-Raja’ (berharap)

G. LANGKAH-LANGKAH KEGIATAN PEMBELAJARAN


Pertemuan Pertama
a. Pendahuluan/Kegiatan Awal (10 menit)
 Guru mengucapkan salam dan meminta salah satu Peserta didik memimpin doa
 Guru memperkenalkan diri dilanjutkan dengan mengenal peserta didik melalui
absensi
 Guru mempersiapkan fisik dan psikis pesetta didik melalui senam otak
 Guru menjelaskan tujuan mempelajari materi serta kompetensi uyang akan di
capai
 Guru menjelaskan langkah-langkah pembelajaran yang akan dilaksnakan
 Guru membentuk kelompok diskusi
b. Kegiatan Inti (70 menit)
 Mengamati
 Peserta didik menyimak penjelasan guru tentang pengertian fikih dan syariah
 Peserta didik mengamati tayangan slide tentang prinsip ibadah dan syariah
 Peserta didik membaca
 Menanya
 Peserta didik memberikan tanggapan hasil penjelasan guru tentang pengertian
syariah
 Peserta didik bertanya jawab tentang slide yang belum difahami terkait
prinsip ibadah dan syariah
 Eksplorasi/eksperimen

RPP Fikih kelas X MAN 1 Probolinggo, Guru Mata Pelajaran ; RIFDAH.S Ag

5
 Masing-masing kelompok berdiskusi tentang prinsip ibadah dan syariah
Masing-masing kelompok menggali pengertian syariah pada internet/buku
sumber lain
 Mengasosiasi
 Peserta didik melalui kelompoknya merumuskan prinsip ibadah dan syariah
 Peserta didik melalui kelompoknya membuat peta konsep tentang fikih Islam
 Mengkomunikasikan
 Masing-masing kelompok secara bergantian memaparkan mind mapping di
depan kelas
c. Penutup (10 menit):
 Guru mengadakan refleksi hasil pembelajaran
 Guru mengajak peserta didik menyimpulkan bersama materi pembelajaran
 Guru mengadakan tes baik tulis maupun lisan
 Guru memberikan pesan-pesan moral terkait dengan sikap keimanan
dan sosial
 Guru memberikan tugas mandiri secara individu
 Guru menjelaskan secara singkat materi yang akan dipelajari pada
pertemuan berikutnya
 Guru mengajak berdoa akhir majlis dilanjutkan dengan salam dan berjabat
tangan

Pertemuan kedua
a. Pendahuluan/Kegiatan Awal (10 menit)
 Guru mengucapkan salam dan meminta salah satu Peserta didik memimpin doa
 Guru mempersiapkan siwa terkait dengan kesiapan menerima materi
 Guru menjelaskan tujuan mempelajari materi serta kompetensi uyang akan di
capai
 Guru menjelaskan langkah-langkah pembelajaran yang akan dilaksanakan
 Guru menunjukkan nomor urutan kelompok yang akan presentasi menyajikan
hasil diskusinya tentang konsep fikih dalam Islam

b. Kegiatan Inti (70 menit)

RPP Fikih kelas X MAN 1 Probolinggo, Guru Mata Pelajaran ; RIFDAH.S Ag

6
 Mengamati
 Peserta didik menyimak presentasi tiap kelompok yang mendapat gilran
tampil
 Peserta didik mengamati sajian materi dari masing masing kelompok

 Menanya
 Peserta didikmenanyakan hasil presentasi jika ada kekurangan
 Eksplorasi/eksperimen
 Setiap kelompok menyampaikan hasil temuan baik kekurangan maupun
kelebihan dari kelompok yang maju
 Mengasosiasi
 Peserta didik membuat catatan dari hasil presentasi kelompok yang maju
 Mengkomunikasikan
 Tanggapan dari kelompok yang mendengarkan presentasi
c. Penutup (10 menit):
 Guru mengadakan refleksi hasil pembelajaran
 Guru mengadakan tes baik tulis maupun lisan
 Guru memberikan pesan-pesan moral terkait dengan sikap keimanan
dan sosial
 Guru memberikan tugas mandiri secara individu
 Guru menjelaskan secara singkat materi yang akan dipelajari pada
pertemuan berikutnya
 Guru mengajak berdoa akhir majlis dilanjutkan dengan salam dan berjabat
tangan

G. PENILAIAN

a. Tes Tulis bentuk uraian


1. jelaskan tujuan syari’at!
2. jelaskan pengertian fikih!
3. sebutkan prinsip-prinsip ibadah!
4. Jelaskan dasar-dasar fikih dalam Islam!
Kunci jawaban:

RPP Fikih kelas X MAN 1 Probolinggo, Guru Mata Pelajaran ; RIFDAH.S Ag

7
1. ..................
2. ..................
3. ....................
4. ....................
Penskoran:
Skor 5 jika jawaban benar
Skor 3 jika jawaban kurang benar
Skor 1 jika jawaban tidak benar/tidak menjawab

Skor perolehan
Nilai = ------------------- x4
Skor maksimal

b. Instrumen unjuk kerja menyajikan materi versi ke-1:


Aspek yang dinilai Skor
Nama Peserta
No Kebenaran
didik Keberanian Bahasa Kelancaran
konsep
1 Ahmad 2 4 1 1 8

Penskoran:
Skor 4 jika kebenaran konsep, keberanian, bahasa, kelancaran SANGAT BAIK
Skor 3 jika kebenaran konsep, keberanian, bahasa, kelancaran BAIK
Skor 2 jika kebenaran konsep, keberanian, bahasa, kelancaran CUKUP BAIK
Skor 1 jika kebenaran konsep, keberanian, bahasa, kelancaran KURANG BAIK

8
Nilai = ------------------- x 4 = 8
4

RPP Fikih kelas X MAN 1 Probolinggo, Guru Mata Pelajaran ; RIFDAH.S Ag

8
Instrumen performance menyajikan konsep versi ke 2:
Nama peserta didik:

Aspek yang Skor


dinilai 4 3 2 1
Kebenaran Jika konsepnya Jika konsepnya Jika konsepnya Jika konsepnya
konsep benar dan sesuai benar tetapi kurang benar tidak benar
dengan yang ada kurang dari
pada buku buku pelajaran
pelajaran
Keberanian Jika tanpa Jika ditunjuk Jika dipaksa Jika tidak berani
ditunjuk sudah baru berani baru berani tampil
berani tampil tampil tampil
Bahasa Jika bahasanya Jika bahasanya Jika bahasanya Jika bahasanya
komunikatif, komunikatif, kurang tidak
mudah dipahami mudah dipahami komunikatif, komunikatif,
serta santun tapi kurang sulit mudah sulit dipahami,
peyampaiannya santun dipahami dan dan tidak santun
kurang santun
Kelancaran Jika Jika Jika Jika
penyampaiannya penyampaiannya penyampaiannya penyampaiannya
sangat lancar lancar kurang lancar tidak lancar

Skor perolehan
Nilai = --------------------- x 4
Skor maksimal

RPP Fikih kelas X MAN 1 Probolinggo, Guru Mata Pelajaran ; RIFDAH.S Ag

9
PEDOMAN OBSERVASI SIKAP SPIRITUAL

Petunjuk :
Lembaran ini diisi oleh guru untuk menilai sikap spiritual peserta didik. Berilah tanda cek (v)
pada kolom skor sesuai sikap spiritual yang ditampilkan oleh peserta didik, dengan kriteria
sebagai berikut :
4 = selalu, apabila selalu melakukan sesuai pernyataan
3 = sering, apabila sering melakukan sesuai pernyataan dan
kadang-kadang tidak melakukan
2 = kadang-kadang, apabila kadang-kadang melakukan dan
sering tidak melakukan
1 = tidak pernah, apabila tidak pernah melakukan

Nama Peserta Didik : ………………….

RPP Fikih kelas X MAN 1 Probolinggo, Guru Mata Pelajaran ; RIFDAH.S Ag

10
Kelas : ………………….
Tanggal Pengamatan : …………………..
Materi Pokok : …………………..

No Aspek Pengamatan
1 2 3 4
1 Berdoa sebelum dan sesudah melakukan sesuatu
2 Mengucapkan rasa syukur atas karunia Tuhan
3 Memberi salam sebelum dan sesudah menyampaikan
pendapat/presentasi
4 Mengungkapakan kekaguman secara lisan maupun tulisan
terhadap Tuhan saat melihat kebesaran Tuhan
5 Merasakan keberadaan dan kebesaran Tuhan saat mempelajari
ilmu pengetahuan
Jumlah Skor

LEMBAR PENILAIAN DIRI


SIKAP JUJUR

Nama Peserta Didik : ………………….


Kelas :………………….
Materi Pokok :………………….
Tanggal :………………….

PETUNJUK
• Bacalah pernyataan yang ada di dalam kolom dengan teliti
• berilah tanda cek (√) sesuai dengan sesuai dengan kondisi dan keadaan kalian sehari-
hari
No Pernyataan TP KD SR SL
1 Saya tidak menyontek pada saat mengerjakan ulangan

RPP Fikih kelas X MAN 1 Probolinggo, Guru Mata Pelajaran ; RIFDAH.S Ag

11
2 Saya menyalin karya orang lain dengan menyebutkan
sumbernya pada saat mengerjakan tugas
3 Saya melaporkan kepada yang berwenang jika menemukan
barang
4 Saya berani mengakui kesalahan yang saya dilakukan
5 Saya mengerjakan soal ujian tanpa melihat jawaban teman
yang lain

Keterangan :
• SL = Selalu , apabila selalu melakukan sesuai pernyataan
• SR = Sering, apabila sering melakukan sesuai pernyataan dan kadang-kadang tidak
melakukan
• KD = Kadang-kadang, apabila kadang-kadang melakukan dan sering tidak melakukan
• TP = Tidak pernah, apabila tidak pernah melakukan

LEMBAR PENILAIAN ANTAR PESERTA DIDIK


SIKAP DISIPLIN
(PENILAIAN TEMAN SEJAWAT)

Petunjuk :
Berilah tanda cek (v) pada kolom skor sesuai sikap tanggung jawab yang ditampilkan oleh
peserta didik, dengan kriteria sebagai berikut :
4 = selalu, apabila selalu melakukan sesuai pernyataan
3 = sering, apabila sering melakukan sesuai pernyataan dan
kadang-kadang tidak melakukan
2 = kadang-kadang, apabila kadang-kadang melakukan dan
sering tidak melakukan
1 = tidak pernah, apabila tidak pernah melakukan

Nama Peserta Didik yang dinilai : ………………….


Kelas : ………………….
Tanggal Pengamatan : …………………..

RPP Fikih kelas X MAN 1 Probolinggo, Guru Mata Pelajaran ; RIFDAH.S Ag

12
Materi Pokok : …………………..

Skor
No Aspek Pengamatan
1 2 3 4
1 Masuk kelas tepat waktu
2 Mengumpulkan tugas tepat waktu
3 Memakai seragam sesuai tata tertib
4 Mengerjakan tugas yang diberikan
5 Tertib dalam mengikuti pembelajaran
6 Membawa buku teks sesuai mata pelajaran
Jumlah Skor
Petunjuk Penskoran :
Skor akhir menggunakan skala 1 sampai 4
Perhitungan skor akhir menggunakan rumus :

Contoh :

Skor diperoleh 20, skor tertinggi 4 x 6 pernyataan = 24, maka skor akhir :

14 X 4 = 3.33
24
Peserta didik memperoleh nilai :

Sangat Baik : apabila memperoleh skor : 3.33 < skor < 4.00
Baik : apabila memperoleh skor : 2.33 < skor < 3.33
Cukup : apabila memperoleh skor : 1.33 < skor < 2.33
Kurang : apabila memperoleh skor : skor < 1.33

Probolinggo, 16 Juli 2019.


Mengetahui
Kepala Madrasah, Guru Mata Pelajaran
RPP Fikih kelas X MAN 1 Probolinggo, Guru Mata Pelajaran ; RIFDAH.S Ag

13
SYAIFUL ABDI, M.Pd. RIFDAH S.Ag
NIP.19760706 200501 1 006 NIP 19710506 200710 2 003

RPP Fikih kelas X MAN 1 Probolinggo, Guru Mata Pelajaran ; RIFDAH.S Ag

14

Anda mungkin juga menyukai