Anda di halaman 1dari 33

SUKSES MENULIS:

FORMAT DAN STRUKTUR ARTIKEL ILMIAH

Doni Hikmat Ramdhan, PhD


Departemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja FKM UI
24 Agustus 2020
Workshop Penulisan dan Pengembangan Artikel Ilmiah – Jurnal PKP
Jurnal Ilmiah Pertama
• 1665: Journal des Sçavans and Philosophical Transactions of
the Royal Society of London pertama kali diterbitkan.
• Setiap jurnal menggunakan beberapa bentuk peer review,
meski tidak persis seperti versi sekarang

Philosophical Transactions menerbitkan


ilmuwan terkenal seperti Newton,
Hooke, van Leeuwenhoek, Faraday,
dan Darwin
Kenapa perlu publikasi
• Penyebaran Ilmu  paling penting
• Membangun kredibilitas di bidang
• Pendanaan
• Ego?
• Perlindungan Paten
• Lain?
Jenis Artikel Ilmiah
• Original Research  ini yang paling umum
• Rapid Communications (laporan singkat)
• Review Articles
• Method Papers
• Case Studies
• Letters to the Editor
Elemen Kunci Publikasi
• Etika
• Gaya dan Bahasa
• Struktur dan Komponen Naskah
• Pengiriman Artikel dan Pemilihan Jurnal
• Review oleh expert dan perbaikan
• Referensi
Elemen: Etik
Simak hal berikut ini baik-baik!
• Authorship
• Konflik kepentingan
• Plagiarism
• Simultaneous Submission
• Research Fraud
• Publication Slicing

For Guide on Publication Ethics:


https://www.elsevier.com/__data/assets/pdf_file/0008/653885/Ethics-in-research-and-publication-brochure.pdf
Authorship
Kriteria penulis, 4 kriteria:
• Kontribusi substansial untuk konsepsi atau desain pekerjaan; atau
perolehan, analisis, atau interpretasi data untuk pekerjaan; DAN
• Merancang karya atau merevisinya secara kritis untuk konten
intelektual yang penting; DAN
• Persetujuan akhir dari versi yang akan dipublikasikan; DAN
• Kesepakatan untuk bertanggung jawab atas semua aspek pekerjaan
dalam memastikan bahwa pertanyaan yang terkait dengan
keakuratan atau integritas setiap bagian dari pekerjaan diselidiki dan
diselesaikan dengan tepat.
Pelanggaran etika ilmiah
• Fabrikasi data:
‘mempabrik’ data atau membuat-buat data yang sebenarnya tidak ada
atau lebih umumnya membuat data fiktif.
• Falsifikasi data:
mengubah data sesuai dengan keinginan, terutama agar sesuai dengan
kesimpulan yang ‘ingin’ diambil dari sebuah penelitian.
• Plagiarisme: mengambil kata-kata atau kalimat atau teks orang lain tanpa
memberikan acknowledgment (dalam bentuk sitasi) yang secukupnya.

• Akibat:
• Hilangnya kepercayaan masyarakat ilmiah
• Sangsi: akademis, sosial kemasyarakatan
Gaya penulisan dan Bahasa

• Gaya penulisan:

• jelas, padat, ringkas (3C: clear, concrete,


concise)

• Tulis dalam Bahasa sesuai yang diminta jurnal


• Carilah ulasan/telaahan dari yang lain sebelum
mengirimkan naskah
Penulisan judul
• Setiap penulis hakikatnya berkeinginan tulisannya dibaca secara
luas oleh masyarakat ilmiah.
• Judul artikel ilmiah:
• menjelaskan isi makalah dengan jelas dan tepat termasuk kata kuncinya
• Mampu meningkatkan daya tarik pembaca,
• harus singkat, tidak lebih dari 20 kata

• Hindari penggunaan kata-kata jargon dan singkatan


• Menempatkan kata kunci yang paling penting di awal judul.
• Hal ini dimaksudkan untuk memudahkan pelayanan penelusuran
pustaka (literature scanning service) yang sering kali
menggunakan “sistem kata kunci” (key word system).
Efektivitas Media Edukasi Audio-visual dan Booklet terhadap Pengetahuan
Premenopause, Efikasi Diri dan Stres pada Wanita Premenopause di Kota
Bandung
Ridwan Setiawan, Iryanti Iryanti, Muryati Muryati
Literasi Kesehatan Mental Orang Dewasa dan Penggunaan Pelayanan
Kesehatan Mental
Trisni Handayani, Dian Ayubi, Dien Anshari
Hubungan Smoking Media Literacy dengan Status Merokok Siswa
Menengah Atas
Danang Wahansa Sugiarto, Dian Ayubi, Evi Martha
Perilaku Physical Distancing Mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
pada Masa Pandemi COVID-19
Fidah Syadidurrahmah, Fika Muntahaya, Siti Zakiyatul Islamiyah, Tri Aulia
Fitriani, Hoirun Nisa
Hubungan Pembelajaran Jarak Jauh dan Gangguan Somatoform dengan
Tingkat Stres Mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
Rizky Muharany Putri, Anissa Dwi Oktaviani, Adi Setya Frida Utami,
Ni'mahturrohmah Latif, Halwa Ainaya Addiina, Hoirun Nisa
Periksalah judul artikel anda
• Apakah judul tidak terlalu panjang atau terlalu pendek
(dapat memenuhi 12 kata)?
• Apakah judul telah menggambarkan secara singkat inti
karangan sesuai dengan permasalahannya?
• Apakah judul menarik?
• Apakah judul tepat, benar, logis, cermat, informatif/indikatif?
Penulisan nama pengarang
• Apabila ada lebih dari satu pengarang, urutan pengarang
disusun berdasarkan kontribusinya pada artikel tersebut.
• Penulis korespondensi tidak selalu penulis utama.
• Penulis korespondensi akan bertanggung jawab atas semua
korespondensi serta perbaikan yang menyangkut artikel
tersebut.
• Penulisan nama berdasarkan nama keluarga, nama terakhir.
• Nama penulis harus konsisten baik dalam bentuk dan
pengejaanya
Periksalah baris nama pengarang
• Apakah nama-nama sudah diurut sesuai dengan besarnya peran para
penulisnya?
• Apakah nama tersebut sudah ditulis sesuai dengan aturan jurnalnya?
• Apakah alamat korespondensi telah dilengkapi sesuai aturan yang baku?
Penulisan alamat lembaga afiliasi
• Alamat lembaga penulis harus ditulis dan lengkap, perlu dilengkapi dengan nomor
telepon, fax dan alamat e-mail, untuk memudahkan korespondensi dengan ilmuwan
lain.
• Nama lembaga yang ditulis pada artikel ilmiah haruslah nama lembaga tempat
dilakukan penelitian, bukan lembaga asal penulis.
• Hal ini terutama untuk mahasiswa pascasarjana yang merupakan penulis tesis atau
disertasi.
• Jika penulis pertama yang merupakan penulis tesis tersebut ingin memperkenalkan
nama lembaganya sebaiknya ditempatkan pada catatan kaki dengan menuliskan
alamatnya saat ini (present address).
Abstrak
• Abstrak merupakan ringkasan keseluruhan kajian yang meliputi latar
belakang, tujuan, metode, hasil dan simpulan dalam bentuk singkat
dan jelas. Pendahuluan
• Jumlah kata dalam abstrak umumnya 250 kata
• Abstrak ditempatkan pada bagian awal artikel ilmiah. Apa yang
• Perlu ditulis dengan baik, bagian ini dibaca setelah judul. dilakukan/metode
• Dibaca tidaknya suatu artikel tergantung pada kesan pembaca saat
membaca abstraknya.
Apa yang dihasilkan
• Abstrak harus bersifat informatif dan deskriptif, artinya setiap
informasi yang terkandung pada abstrak tersebut harus berdasarkan
fakta.
Apa manfaat/
• Tidak perlu ada sitasi, perujukan; dihindari penggunaan singkatan signifikansi/impact
• Komponen IMRAD. (introduction, methods, results
and discussion)
Periksalah abstrak artikel anda
• Apakah merupakan suatu abstrak satu paragraf atau abstrak terstruktur?
• Apakah sudah tercakup komponen IMRAD. (introduction, methods, results
and discussion)?
• Bacalah ide pokoknya, apakah abstrak yang dibuat telah tersusun sebagaimana
mestinya dan sesuai dengan kaidah yang berlaku dalam hal panjang maupun gaya
penulisannya serta merupakan satu kesatuan ide.
• Apakah abstrak sudah informatif/indikatif
Pendahuluan
• Pendahuluan mengandung alasan melakukan
penelitian, hipotesis, dan tujuan penelitian
• Pendahuluan mengandung perumusan masalah Nyatakan dengan Jelas:
• Pendahuluan mengandung penjelasan state of the
art penelitian  novelty • Masalah
• Latar belakang masalah
• Pendahuluan mengandung pemikiran penulisan atas
permasalahan  argumentasi yang logis dan ilmiah. • Alasan melakukan penelitian
• Corong> Beralih dari luas ke
• Pendahuluan jangan disamakan dengan tinjauan sempit
pustaka
• Perujukan pustaka jangan terlalu banyak dalam
pendahuluan (10-15 referensi)
• Jumlah kata dalam pendahuluan juga dibatasi
Isi Pendahuluan
Bidang minat umum

Pengetahuan/pemahaman
saat ini

pengetahuan yang hilang/apa


permasalahan yang masih ada

Apa hipotesis, metode

Apa yang akan dilakukan (tujuan)


Materi dan metode
• Kesahihan hasil yang diperoleh dalam penelitian ditentukan oleh materi
dan pendekatan metodologi yang digunakan
• Bagaimana melakukan pengukuran, seperti apa alat ukur, berapa banyak yang
diukur
• Jelaskan secara rinci materi dan metode yang digunakan
• Jelaskan secara rinci:
• Cara dan frekuensi pengambilan sampel
• Variabel dan cara pengukurannya
• Prosedur analisis kimia atau fisik sampel
• Prosedur analisis (statistik ataupun kualitatif) yang digunakan
Hasil
• Dalam menyajikan hasil ungkapkanlah hasil secara jelas dan lugas dengan kalimat
sederhana
• Untuk penyajian data sederhana gunakan tabel, untuk data yang banyak gunakan
grafik atau gambar
• Jangan menyajikan gambar yang dibangun dari data yang disajikan dalam table
• Mulailah menulis hasil dengan cara yang sistematis
• Cara penulisan harus bersistem yaitu memulai dari penyajian hasil utama
kemudian pendukung
Pembahasan
• Pembahasan ditulis dengan bahasa yang jelas dan jangan menggunakan kalimat yang
terlalu panjang
• Tulislah pembahasan sedemikian rupa sehingga jelas terlihat perbedaan antara hasil
kajian yang sedang dilaporkan dan hasil kajian sebelumnya
• Pembahasan selalu diarahkan ke hipotesis (menerima atau menolak hipotesis) dan
mengapa demikian
• Pengutipan dalam pembahasan jangan terlalu panjang, dan lebih baik ditulis dengan
bahasa sendiri
• Kelompokkan beberapa penelitian sejenis dan bisa dikutip secara berkelompok sehingga
naskah akan menjadi lebih pendek dan enak dibaca
 First, answer question posed in introduction 

 Relate your conclusion to existing knowledge

 Explain what is new without exaggerating

 Do not repeat results


 Discuss weaknesses and discrepancies
 Conclusion/summary, perspectives, implications
Simpulan dan implikasi
• Simpulan adalah jawaban atas Persoalan atau hipotesis kajian yang
diajukan (atau judul)
• Hindari spekulasi dalam pengambilan simpulan
• Simpulan harus didasari fakta yang ditemukan dalam penelitian
• Implikasi penelitian perlu dikemukakan untuk memperjelas manfaat yang
dihasilkan oleh penelitian
• Kalau ada saran
Ucapan terima kasih
• Pada umumnya, ucapan terima kasih ditempatkan sebelum daftar pustaka
• Ucapan terima kasih terutama kepada pemberi dana dengan nomor geran
penelitian
• Ucapan terima kasih juga diberikan kepada individu yang memberikan
sumbangan berarti dalam penelitian, pengolahan data, dan penulisan artikel
tanpa imbalan di luar penulis
Penulisan daftar pustaka
• Setiap jurnal memiliki gaya masing-masing.
Penulisan tabel
• Dalam penyiapan naskah artikel, tabel selalu ditulis dalam
halaman terpisah dari teks.
• Biasanya diletakkan di bagian belakang, setelah Daftar
Pustaka.
• Beberapa jurnal meminta agar file Tabel dipisahkan dari file
teks.
• Setiap tabel diberi nomor urut dalam angka arab dan diketik
dalam halaman terpisah
• Ikuti secara cermat format penulisan tabel yang disyaratkan
oleh jurnal yang dituju
Judul figur atau gambar
• Judul gambar dilampirkan setelah table
• Tuliskan judul masing-masing gambar dalam halaman yang terpisah dari
gambarnya itu sendiri
• Figur digunakan untuk menyajikan data yang sangat banyak
• Setiap gambar dicetak pada halaman terpisah
• Berikan identifikasi nomor gambar (dan nama penulis) di halaman belakang
gambar tersebut
• Bila perlu, tunjukkan bagian atas atau bawah gambar tersebut
Kata kunci
• Kata kunci mencakup konsep pokok dalam artikel.
• Kata kunci diambil dari thesaurus bidang ilmu.
• Kata kunci penting dalam pengindeksan artikel serta dapat membantu keteraksesan
suatu tulisan ke pembaca melalui pemindaian komputer di internet.
• Bila seseorang ingin mencari suatu artikel dengan membaca kata kunci maka salah satu
kata kunci yang Anda tuliskan dapat membuka artikel tersebut.
• Pilihlah kata kunci yang paling baik mewakili topik yang dibahas dalam artikel tersebut.
• Jumlah kata kunci bervariasi dari 3 sampai 6 kata-kata tunggal dan cara pengurutannya
dari yang spesifik ke yang umum dan ditulis dalam suatu
baris.
Referensi
• Dr. Guido Benny, MSc. TEKNIK PENULISAN MAKALAH ILMIAH. 2014
• Prof. Benjamin Anderson. Writing a Scientific Research Manuscript. July
25, 2019, Writing and Publication Workshop FKM UI.

Anda mungkin juga menyukai