Anda di halaman 1dari 58

MAKALAH

AKUNTANSI SYARIAH
PRINSIP JASA
Diajukan Sebagai Tugas Mata Kuliah Akuntansi Syariah
Dosen Pengampu : Cepi Juniar Prayoga, M.Ak

Disusun oleh :

N Nida Annopia 2019.02.022

Semester V

FAKULTAS EKONOMI
PROGRAM STUDI AKUNTANSI DAN MANAJEMEN
UNIVERSITAS CIPASUNG TASIKMALAYA

KATA PENGANTAR
Puji syukur Penulis sampaikan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, atas berkat dan
rahmat-Nya kami dapat menyelesaikan penyusunan makalah ini sebagai bagian dari
pemenuhan tugas mata kuliah Akuntansi Syariah.
Dalam penyusunan makalah ini, penulis mengucapkan terima kasih yang sebesar-
besarnya kepada semua pihak yang telah membantu terselesaikannya dalam penyusunan
makalah ini. Semoga makalah ini dapat bermanfaat sebagai referensi pemikiran bagi pihak-
pihak yang membutuhkan.
Penulis menyadari bahwa dalam penyusunan dan penyelesaian makalah ini, ditemui
banyak kekurangan dan kekhilafan. Oleh sebab itu, kritik dan saran yang konstruktif dari
pembaca sangat diharapkan agar dapat menjadi perbaikan di masa mendatang.
Akhir kata, Penulis mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya.

Singaparna, Desember 2021

Penulis

DAFTAR ISI

ii
HALAMAN JUDUL....................................................................................................................... i
KATA PENGANTAR.....................................................................................................................
....................................................................................................................................................... ii
DAFTAR ISI...................................................................................................................................
...................................................................................................................................................... iii

I. PENDAHULUAN...................................................................................................................... 1
A. Latar Belakang....................................................................................................................... 1
B. Rumusan Masalah.................................................................................................................. 1
C. Tujuan Penulisan.................................................................................................................... 2

II. PEMBAHASAN......................................................................................................................... 4
A. WAKALAH........................................................................................................................ 4
1. Pengertian Wakalah...................................................................................................... 4
2. Dasar Hukum Wakalah................................................................................................ 5
3. Rukun dan Syarat Wakalah.......................................................................................... 6
4. Mewajilkan Dalam Jual Beli........................................................................................ 8
5. Berakhirnya Wakalah................................................................................................... 9
6. Aplikasi Dalam LKS....................................................................................................
.................................................................................................................................. 10
B. KAFALAH..........................................................................................................................
......................................................................................................................................... 12
1. Pengertian Kafalah.......................................................................................................
.................................................................................................................................. 12
2. Landasan Hukum Kafalah............................................................................................
.................................................................................................................................. 14
3. Rukun dan Syarat Kafalah............................................................................................
.................................................................................................................................. 15
4. Tujuan Kafalah.............................................................................................................
.................................................................................................................................. 16
5. Macam-macam Kafalah...............................................................................................
.................................................................................................................................. 17
6. Orang Yang Dapat ditanggung.....................................................................................
.................................................................................................................................. 17
7. Kewajiban Penanggung................................................................................................
.................................................................................................................................. 18

iii
8. Terjadinya Perjanjian Kafalah......................................................................................
.................................................................................................................................. 18
9. Berakhirnya Kafalah....................................................................................................
.................................................................................................................................. 19

C. HIWALAH........................................................................................................................
....................................................................................................................................... 19
1. Pengertian Hiwalah......................................................................................................
.................................................................................................................................. 19
2. Landasan Hukum Hiwalah...........................................................................................
.................................................................................................................................. 20
3. Rukun dan Syarat Hiwalah...........................................................................................
.................................................................................................................................. 20
4. Beban Muhil Setelah Hiwalah......................................................................................
.................................................................................................................................. 21
5. Hiwalah dalam Perbankan Syariah...............................................................................
.................................................................................................................................. 21
D. AR-RAHN...........................................................................................................................
......................................................................................................................................... 22
1. Pengertan Ar-Rahn........................................................................................................
................................................................................................................................... 22
2. Rukun dan Syarat Ar-Rahn...........................................................................................
................................................................................................................................... 28
3. Dasar Hukum Ar-Rahn.................................................................................................
................................................................................................................................... 32
4. Aplikasi Akad dalam Produk........................................................................................
................................................................................................................................... 36
E. QARDH...............................................................................................................................
......................................................................................................................................... 38
1. Pengertan Qardh............................................................................................................
................................................................................................................................... 38
2. Dasar Hukum Qardh.....................................................................................................
................................................................................................................................... 39
3. Rukun, Syarat dan Ketentuan Terkait Akad Qardh.......................................................
................................................................................................................................... 40
4. Manfaat Qardh Dalam Dunia Usaha.............................................................................
................................................................................................................................... 40
iv
F. AS-SHARF..........................................................................................................................
......................................................................................................................................... 41
1. Pengertian As-Sharf......................................................................................................
................................................................................................................................... 41
2. Hukum dan dalil Legalitas As-Sharf.............................................................................
................................................................................................................................... 41
3. Rukun dan Syarat Akad.................................................................................................
................................................................................................................................... 43
4. Perbankan Syariah dalam Pasar valuta Asing (Foreign Exchange)..............................
................................................................................................................................... 44
5. Fatwa Dewan Syariah Nasional tentang Jual Beli Mata Uang (As-Sharf)...................
................................................................................................................................... 49

III. PENUTUP................................................................................................................................
49

DAFTAR PUSTAKA......................................................................................................................
..................................................................................................................................................... 51

v
BAB I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG
Allah SWT telah menjadikan manusia masing-masing saling membutuhkan satu sama lain,
supaya saling tolong-menolong, tukar-menukar keperluan dalam segala urusan dan
kepentingan hidup masing-masing baik dengan jalan jual beli, sewa-menyewa, bercocok
tanam, terutama dalam masalah pengalihan hutang, baik dalam urusan kepentingan sendiri
maupun untuk kemaslahatan umum. Dengan cara demikian kehidupan masyarakat menjadi
teratur dan subur, hubungan yang satu dengan yang lainpun menjadi teguh. Akan tetapi sifat
loba dan tamak tetap ada pada manusia, suka mementingkan diri sendiri supaya hak masing-
masing jangan sampai tersia-sia, dan juga menjaga kemaslahatan umum agar pertukaran dapat
dapat berjlan dengan lancer dan teratur. Oleh karena itu, agama memberi peraturan yang
sebaik-baiknya, karena dengan teraturnya muamalah, maka kehidupan manusia jadi terjamin
pula dengan sebaik-baiknya sehingga perbantahan dan dendam-mendendam tidak akan terjadi.
Begitu juga halnya dengan dunia perbankan, terdapat praktek muamalah yang dijalankan
dalam setiap produk yang ditawarkan. Pemerintah telah mengeluarkan beberapa peraturan
sehubungan dengan kegiatan usaha yang dapat dilakukan oleh Bank Islam, baik Bank Umum
Syariah maupun Bank Perkreditan Rakyat Syariah. Perbankan Syriah juga menerima jasa-jasa
seperti Al-Kafalah, Al-Hiwalah, Al-Wakalah, Ar-Rahn, Qardh dan As-Sharf sebagai bentuk
keikutsertaan dalam kehidupan bermuamalah di tengah masyarakat.

B. RUMUSAN MASALAH
1. Apa yang dimaksud dengan al wakalah?
2. Apa saja dasar hukum al wakalah?
3. Apa saja rukun dan syarat al wakalah?
4. Bagaimana cara mewakilkan dalam jual beli?
5. Apakah definisi kafalah ?
6. Apa landasan hukum kafalah ?
7. Apa saja rukun kafalah ?
8. Apa yang dimaksud dengan hiwalah?
9. Apa landasan hukum hiwalah?
10. Apa saja rukun dan syarat hiwalah?
1
11. Bagaimana beban muhil setelah hiwalah?
12. Bagaiman hiwalah dalam perbankan syariah?
13. Apa pengertian Gadai (Rahn) ?
14. Apa saja Rukun dan Syarat Gadai (Rahn) ?
15. Apa saja Dasar Hukum Rahn ?
16. Apa saja aplikasi akad dalam produk rahn ?
17. Apa yang dimaksud dengan Qardh?
18. Apakah dasar hukum Qardh?
19. Apa saja rukun dan syarat Qardh?
20. Apa saja Manfaat Qardh dalam dunia usaha ?
21. Apa definisi akad as-sharf, hukum, rukun dan syaratnya?
22. Apa Jenis transaksi valuta asing, faktor yang mempengaruhi Kurs valas?
23. Bagaimana akad sharf dalam perbankan syariah?

C. TUJUAN PENULISAN
1. Mengetahui penjelasan wakalah
2. Mengetahui hukum dasar al wakalah
3. Mengetahui rukun dan syarat al wakalah
4. Mengetahui bagaimana cara mewakilkan jual beli
5. Mengetahui penjelasan kafalah
6. Mengetahui hukum kafalah
7. Mengetahui syarat dan rukun kafalah
8. Mengetahui pengertian hiwalah
9. Mengetahui hukum hiwalah
10. Mengetahui syarat dan rukun hiwalah
11. Mengetahui bagaimana beban muhil setelah hiwalah
12. Mengetahui bagaimana hiwalah dalam perbankan syariah
13. Mengetahui pengertian Gadai (Rahn)
14. Mengetahui Rukun dan Syarat Gadai (Rahn)
15. Mengetahui Dasar Hukum Rahn
16. Mengetahui aplikasi akad dalam produk rahn
17. Mengetahui apa Qardh
18. Mengetahui dasar hukum Qardh.

2
19. Mengetahui rukun dan syarat Qardh.
20. Mengetahui manfaat Qardh dalam dunia usaha.
21. Mengetahui akad as-sharf , hukum, rukun dan syaratnya.
22. Mengetahui jenis transaksi valuta asing dan faktor yang mempengaruhi kurs valas.
23. Mengetahui akad sharf dalam perbankan syariah.

3
BAB II
PEMBAHASAN
A. WAKALAH
1. Pengertian Al-Wakalah
Secara bahasa arti wakaalah atau wikaalah (dengan waw difathah dan dikasrah)
adalah melindungi.Secara linguistik, wakalah bermakna menjaga atau juga bermakna
mendelegasikan mandat, menyerahkan sesuatu.Hal ini sebagaimana firman Allah, “Dan
mereka menjawab,’cukuplah Allah (menjadi penolong) bagi kami dan dia sebaik-baik
pelindung.” (ali imran:173).Yaitu al-hafiizh (pelindung atau penjaga).Dan firman-
NYA,”Tidak ada tuhan selain Dia,maka jadikan lah Dia sebagai pelindung.”(al-
muzzammil:9).
Al Farra` berkata,”maksud dari wakiila dalam ayat ini adalah yang
melindungi.”Wakaalah juga artinya penyerahan.Misalnya,wakkala amrahu ila fulaan
(dia menyerah kan urusannya kepada si fulan).Misalnya juga
ucapan,”Tawakkaltu`alallah (Saya berserah diri kepada Allah).”Seperti juga firman
Allah, “Dan hanya kepada Allah saja hendaknya orang-orang yang beriman dan
bertawakkal.” (Ibrahim:12).Dan Allah berfirman ketika mengabarkan tentang Nabi Hud
a.s, “sesungguhnya aku bertawakkal kepada Allah,Tuhanku dan Tuhanmu.” (Hud:56)
Dalam definisi syara`,wakaalah menurut para ulama mazhab Hanaafi adalah
tindakan seseorang menempatkan orang lain ditempatnya untuk melakukan tindakan
hukum yang tidak mengikat dan diketahui.Atau penyerahan tindakan hukum dan
penjagaan terhadap sesuatu kepada orang lain yang menjadi wakil.Tindakan hukum ini
mencakup pembelanjaan terhadap harta,seperti jual-beli ,juga hal-hal lain yang secara
syara bisa diwakilkan seperti juga memberi izin kepada orang lain untuk masuk rumah.
Para ulama mazhab Syafi`i mengakatan bahwa wakaalh adalah penyerahan
kewenangan terhadap sesuatu yang boleh dilakukan sendiri dan bisa diwakilkan kepada
orang lain,untuk dilakukan oleh wakil tersebut selama pemilik kewenangan asli masih
hidup. Pembatasan dengan ketika masih hidup ini adalah untuk membedakannya dengan
wasiat.
Wakalah atau wikalah menurut bahasa berarti al-hifzu (pemeliharaan),seperti yang
terdapat dalam firman Allah,yang artinya:”Cukuplah Allah sebagai penolong kami dan
sebaik-baik perlindungan”.Wakalah juga berarti at-tafwidh (pedelegasian),seperti:”Dan
kepada Allah lah berserah diri orang-orang yang bertawakkal”.

4
Ini berarti wakalah merupakan perjanjian antara seorang (pemberi kuasa) dengan
orang lain (orang yang menerima kuasa) untuk melaksanakan tugas tertentu atas nama
pemberi kuasa.
2. Dasar Hukum Al-Wakalah
Islam mensyariatkan wakalah karena manusia membutuhkan-nya.Tidak semua
manusia berkemampuan untuk menekuni segala urusannya secara pribadi.Ia membutuhkan
kepada pendelegasian mandat orang lain untuk melakukannya sebagai wakil darinya.
Di dalam al quran berkenaan dengan kisah ashabul kahfi,Allah berfirman:
‫ْض يَوْ ٍم ۚ قَالُوا َربُّ ُك ْم أَ ْعلَ ُم بِ َما لَبِ ْثتُ ْم فَا ْب َعثُوا أَ َح َد ُك ْم‬ َ ‫َو َك ٰ َذلِكَ بَ َع ْثنَاهُ ْم لِيَتَ َسا َءلُوا بَ ْينَهُ ْم ۚ قَا َل قَائِ ٌل ِم ْنهُ ْم َك ْم لَبِ ْثتُ ْم ۖ قَالُوا لَبِ ْثنَا يَوْ ًما أَوْ بَع‬
‫ف َواَل يُ ْش ِع َر َّن بِ ُك ْم أَ َحدًا‬ ٍ ‫بِ َو ِرقِ ُك ْم ٰهَ ِذ ِه إِلَى ْال َم ِدينَ ِة فَ ْليَ ْنظُرْ أَيُّهَا أَ ْز َك ٰى طَ َعا ًما فَ ْليَأْتِ ُك ْم بِ ِر ْز‬
ْ َّ‫ق ِم ْنهُ َو ْليَتَلَط‬
“Dan demikianlah Kami bangunkan mereka agar mereka saling bertanya di antara mereka
sendiri. Berkatalah salah seorang di antara mereka: Sudah berapa lamakah kamu berada
(disini?)". Mereka menjawab: "Kita berada (disini) sehari atau setengah hari". Berkata
(yang lain lagi): "Tuhan kamu lebih mengetahui berapa lamanya kamu berada (di sini).
Maka suruhlah salah seorang di antara kamu untuk pergi ke kota dengan membawa uang
perakmu ini, dan hendaklah dia lihat manakah makanan yang lebih baik, maka hendaklah
ia membawa makanan itu untukmu, dan hendaklah ia berlaku lemah-lembut dan janganlah
sekali-kali menceritakan halmu kepada seorangpun”.
Dan Allah menceritakan tentang yusuf a.s, bahwa beliau berkata kepada raja:
‫ض ۖ إِنِّي َحفِيظٌ َعلِي ٌم‬
ِ ْ‫قَا َل اجْ َع ْلنِي َعلَ ٰى َخ َزائِ ِن اأْل َر‬

Artinya: Berkata Yusuf: "Jadikanlah aku bendaharawan negara (Mesir); sesungguhnya aku
adalah orang yang pandai menjaga, lagi berpengetahuan".

Dan didalam kaitan ini banyak dijumpai hadits-hadits yang dapat dijadikan
landasan bolehnya wakalah,diantaranya:”Bahwasannya Rasulullah saw.,mewakilkan
kepada abu rafi` dan seorang Anshar untuk mewakilinya mengawini Maimunah r.a.”

Dan terbukti pula bahwa Rasulullah mewakilkan dalam membayar hutang,


mewakilkan dalam menetapkan had dan membayarnya, mewakilkan didalam mengurus
untanya, membagi kandang dan kulitnya dan lain-lainya.

Dan kamum muslimin berijma` atas membolehkannya,bahkan atas


mensunahkannya. Karena termasuk jenis ta`awun (tolong-menolong) atas dasar kebaikan
dan taqwa,yang oleh Al-quran diserukan dan disunnahkan oleh Rasulullah.Firman Allah:

5
ۘ ‫ۚ وتَ َعا َونُوا َعلَى ْالبِ ِّر َوالتَّ ْق َو ٰى ۖ َواَل تَ َعا َونُوا َعلَى اإْل ِ ْث ِم َو ْال ُع ْد َوا ِن‬
َ

Artinya:

“Dan tolong-menolonglah kamu dalam (mengerjakan) kebajikan dan takwa, dan


jangan tolong-menolong dalam berbuat dosa dan pelanggaran.”

Kemudian pengarang kitab Al bahru menceritakan tentang kesepakatan akan


pentasyi`annya.Kemudian dalam statusnya apakah niabah atau wilayah (mewakili atau
sebagai wali) ada dua pendapat:

 Ada yang berpendapat sebagai niabah (mewakili),karena mukhalafah (menggantikan)


diharamkan.
 Ada pula yang berpendapat sebagai wilayah,karena khillafah (menggantikan) dibolehkan
untuk yang mengarah kepada lebih baik,seperti jual beli dengan pembayaran
segera,padahal diperintahkan menunda pembayaran.
Hukum asal wakaalah adalah dibolehkan. Namun,terkadang ia disunnahkan jika ia
merupakan bantuan untuk sesuatu yang disunnahkan.Terkadang juga ia menjadi makruh
jika ia merupakan bantuan terhadap sesuatu yang dimakruhkan.Hukumnya juga menjadi
haram jika merupakan bantuan untuk perbuatan yang haram.Dan,hukumnya adalah wajib
jika ia untuk menghindarkan kerugian dari muwakkil.

3. Rukun Dan Syarat Al Wakaalah


Akad wakalah menjadi sah bila terpenuhi rukun dan syarat-syaratnya.Rukun
wakalah menurut golongan hanafiyah adalah ijab dan qabul dengan ungkapan ,”Saya
wakilkan ini kepada anda” atau dengan kalimat yang sejenis.kemudian,dia menjawab
“saya terima” atau yang semakna dengan ini.Sementara itu,rukun wakalah menurut jumhur
adalah muwakil,wakil,muwakil bih,dan shighat,seperti yang dijelaskan berikut ini:

 Orang yang mewakilkan,(muwakil) disyaratkan:


Mempunyai hak untuk melkukan perbuatan hukum pada apa yang diwakilkan.Karena
itu,seseorang tidak sah melakukan perbuatan hukum tidak sah menerima wakil dari orang
gila,anak kecil yang belum mumayiz karena orang gila dan anak kecil yang belum
mumayiz tidak mempunyai kewenangan (ahliyah).
Muwakil disyaratkan cakap bertindak hukum atau mukallaf dan sempurna akalnya.

6
 Orang menerima wakil(wakil),disyaratkan:
Berakal,mumayiz,tidak disyaratkan baligh. Sehingga tidak sah wakalah orang gila dan
anak-anak yang belum mumayiz.Artinya wakil harus sudah cakap bertindak hukum.Anak
kecil,orang gila,anak belum tamyiz,tidak boleh menjadi wakil,ini menurut pendapat ulama
hanafiyah.Ulama selain Hanafiyyah juga menyatakan hal yang sama.Anak kecil tidak
boleh menjadi wakil,karena mereka belum bisa terbebani yang dilakukan,belum bisa
diakui.
Disyaratkan bagi orang yang akan menerima wakil untuk mengetahui objek yang akan
diwakilkan kepadanya supaya tidak terjadi penipuan terhadap orang menerima wakil atau
yang diberi kuasa.
Orang yang akan menerima kuasa itu harus jelas dan pasti.Dengan demikian,tidak boleh
mewakilkan sesuatu kepada salah seorang dari sekelompok manusia tanpa menyebutkan
identitasnya.
 Objek yang diwakilkan (muwakil bih).
Para ulama menentukan,setiap yang boleh diakadkan manusia terhadap dirinya,boleh
diwakilkan kepada orang lain.Adapun syarat objek yang diwakalahkan adalah:

Merupakan sesuatu yang boleh diakadkan seperti jual-beli,sewa menyewa,dan


sejenisnya.Maka wakil tidak boleh diberi tugas untuk melakukan perbuatan yang dilarang
seperti membunuh,melakukan transaksi yang dilarang seperti bisnis ribawi.
Perbuatan yang diwakilkan berkaitan dengan masalah mu`amalah bukan masalah ibadah
badaniyah,seperti sholat,puasa,bersuci,untuk ibadah maliyah seperti zakat dapat
diwakilkan kepada orang lain untuk menyerahkan zakat hartanya kepada
msutahik.Berbeda dengan ibadah haji.Untuk ibadah haji,dituntut istitha`ah maliyah wa
badaniyah (mampu dari segi harta dan fisik).Namun,jika ternyata seseorang yang telah
berniat dan membayar ONH untuk melaksanakan ibadah haji,tetapi sakit sehingga ia tidak
bisa berangkat melksanakan ibadah haji.Dalam keadaan seperti ini pelaksanaan ibadah
hajinya tidak dapat diwakilkan kepada orang lain.Berbeda halnya dengan seseorang yang
bernazar untuk melaksanakan ibadah haji,tetapi ia meninggal dunia sebelum menunaikan
ibadah hajinya maka dalam keadaan seperti itu ahli warisnya dapat melakukan badal haji.
Sesuatu yang diwakilkan tersebut berada dalam pengetahuan dan emampuan orang yang
menerima wakil. Artinya perbuatan yang ditugaskan oleh pemberi kuasa harus diketahui
dengan jelas oleh orang yang menerima kuasa.Misalnya tugas untuk membeli barang maka
jenis,kualitas,bentuk,dan banyaknya barang harus disebutkan dengan jelas.
7
 sighat akad,yakni ijab dan qabul dengan ungkapannya,”Saya wakilkan ini kepada
anda”atau dengan kalimat yang sejenis.Kemudian dijawab,”Saya terima” atau yang
semakna dengan ini.
Para ulama menyatakan,wakil dalam masalah hak Allah seperti jarimah hudud tidak
boleh dilakukan,seperti maslaah zina.Begitu juga dalam hak-hak masalah manusia ,seperti
qishah juga tidak boleh diwakilkan.Namun,dalam masalah hak-hak manusia yang berkaitan
dengan kebendaan seperti utang,zakat boleh diwakilkan.Dalam menghadapi perkara di
pengadilan dengan menunjuk pengacara diolehkan.Jadi,seseorang mempunyai hak untuk
mewakilkan dirinya kepada siapa saja untuk menghadapi perkaranya di pengadilan.Sementara
wakalah dalam masalah jual-beli boleh dilakukan dengan syarat tidak ada tipuan didalamnya.
Apabila seseorang mewakilkan kepada orang lain untuk membelikan sesuatu ,dikaitkan
dengan syarat –syarat maka wakil atau orang yang menerima perwakilan wajib memelihara
persyaratan itu,baik persyaratan mengenai benda,maupun persyaratan mengenai harga.

Wakil atau orang yang menerima perwakilan merupakan orang kepercayaan yang
diberi amanat oleh orang yang memberi kuasa untuk bertindak atas namanya terhadap apa
yang dikuasakan kepadanya.Karena wakil hanya berfungsi sebagai penerima amanat,ini berarti
dia tidak diwajibkan bertanggungjwab atau mengganti bila sesuatu yang diwakilkannya itu
rusak karena sesuatu yang berada diluar kekuasaanya.Kecuali terhadap sesuatu yang
diakibatkan oleh kelalaian maka dia harus bertanggung jawab terhadap
perbuatnnya.Misalnya,dia meletakkan di suatu tempat tanpa ada yang mengawasinya.

4. Mewakilkan Dalam Jual Beli


Seseorang yang mewakilkan orang lain untuk menjual sesuatu dengan
memutlakkan wakalah,tanpa adanya ikatan harga tertentu,dan tidak pula ada ikatan,apakah
penjualan secara cepat (pembayarannya) atau berjangka.Maka ia tidak berhak
menjualkannya kecuali dengan harga yang sama dan tidak boleh menjualnya dengan
pembayarn berjangka (angsuran).Kalau ia menjualnya dengan barang yang dimana
manusia tidak dapat berbuat ghubuun (curang) dengan semisalnya atau menjualnya dengan
angsuran,jual beli seperti ini tidak dibolehkan,kecuali dengan keridhaan orang yang
mewakilkan.Karena hal ini bertentangan dengan kemashlahatannya,dan ini berarti kembali
lagi kepadanya.

8
Pengertian memutlakan bukanlah berarti bahwa si wakil boleh berbuat sekehandak
hati nya.Tetapi maknanya:dia berbuat untuk melakukan jual beli yang dikenal di kalangan
para pedagang,dan untuk hal yang lebih berguna bagi orang yang mewakilkan.

Ibnu Hanifah berpendapat :Ia boleh menjual sebagaimana yang ia


kehendaki,,kontan atau angsuran,dengan atau tanpa harga seimbang,dan dengan barang
yang tidak mungkin ada hubungannya (tidak dapat dicurangi),baik itu dengan uang
setempat atau uang selainnya.Karena,inilah pengertian mutlak. Terkadang (memang)
manusia senang melepaskan miliknya dengan jalan menjualnya dengan ghubun yang jelek
sekalipun.

Demikianlah,jika wakalah bersifat mutlak.

Jika ia terikat,maka si wakil berkewajiban mengikuti apa saja yang telah ditentukan
oleh orang yang mewakilkan.Ia tidak boleh menyalahi,kecuali kepada yang lebih baik buat
orang yang mewakilkan.Jika ia ditentukan menjual dengan harga tertentu,kemudian ia
menjualnya dengan harga lebih dari ketentuan,atau ditentukan pembayaran angsuran
kemudian ia menjualnya dengan pembayaran kontan ,maka jual beli ini sah.

Jika ia menyalahi kepada hal yang tidak lebih baik untuk orang yang mewakilkan,
maka tindakannya dianggap bathil,demikianlah menurut mazhab Asy-Syafi`i.Sedangkan
menurut Hanafi:Tindakan ini tergantung pada kerelaan orang yang mewakilkan.Jika ia
membolehkannya,menjadi sah,jika tidak menjadi tidak sah.

5. Berakhirnya Al Wakalah

Akad wakalah akan berakhir dalam beberapa kondisi berikut ini:

 Mandat pekerjaan telah diselesaikan oleh pihak wakil


 Muwakkil dan wakil kehilangan ahliyah (meninggal,gila permanen)
 Wakil menarik diri untuk mundur dari pekerjaan yang telah dimandatkan
kepadanya,karena akad wakalah bersifat ghair lazim tanpa adanya kompensasi yang
mengikat.Hanafiyyah mensyaratkan,pengunduran diri pihak wakil,harus diketahui
muwakkil.Menurut Shafiyyah tidak perlu dikomunikasikan dengan muwakkil.
 Rusaknya objek yang diwakilkan untuk di transaksikan,misalnya dalam akad jual beli atau
ijarah (sewa).

9
 Pihak muwakkil menarik mandat perwakilannya yang telah diberikan kepada pihak
wakil,karena akad bersifat ghair lazim.Hanafiyyah mensyaratkan agar hal tersebut
dikomunikasikan dengan diri wakil.(Zuhaili,1989,IV,hal.165-166).
6. Aplikasi Dalam Lks
 Aplikasi wakalah pada perbankan syariah
Dalam aplikasi perbankan syariah,wakalah dapat dtemui pada transaksi-transaksi
yang berhubungan dengan masalah penagihan maupun pembayaran.Dalam produk
ini,bank syariah bertindak sebagai wakil dari ansabah untuk melakukan penagihan maupun
pemabayaran atas nama nasabah.Dalam hal inibank akan mendapatkan biaya
administrasi,atau fee dari jasa tersebut.Akad ini di aplikasi dalam bentuk:

 Kliring,yaitu penagihan warkat-warkat bank yang dilakukan oleh bank-bank di dalam


suatu wilayah kliring tertentu untuk penyelesaian transaksi antar nasabah mereka.
 Inkaso,adalah proses penagihan warkat-warkat bank yang di lakukan oleh bank-bank yang
berada di luar wilayah kliring untuk penyelesaian transaksi antar nasabah mereka.
 Transfer dalam negri maupun luar negri,yaitu transaksi kiriman uang antarbank,baik dalam
negri maupun luar negri untuk kepentingan nasabah maupun pihak bank sendiri.Transfer
uang adalah proses yang menggunakan konsep akad wakalah,dimana prosesnya diawali
dengan adanya permintaan nasabah sebagai muwakkil meminta tolong kepada bank
sebagai wakil untuk melakukan pengiriman uang kepada rekening tujuan ,bank melalui
pengiriman tunai,debet melalui rekening,maupun melalui ATM,dan prosesnya yang
terakhir yaitu dimana bank mengkreditkan sejumlah dana kepada rekening tujuan.
 Commercial documentary collection,adalah transaksi yang berkaitan dengan jasa
penagihan atas dokumen-dokumen ekspor-impor sehubungan dengan pembukaan letter of
credits ekspor dan impor oleh nasabah suatu bank.L/C ekspor dan impor syari`ah dalam
pelaksanaannya menggunakan akad-akad wakalah bil
ujrah,qardh,mudharabah,musyarakah dan al-ba`i.L/C ekspor syariah merupakan surat
pernyataan akan membayar kepada eksportir yang diterbitkan oleh bank untuk
memfasilitasi perdagangan ekspor dengan pemenuhan persyaratan tertentu sesuai dengan
prinsip syariah.Akad untuk transaksi Letter of credits eksport syariah ini menggunakan
akad wakalah.Hal ini sesuai dengan fatwa dewan syariah nasioanal Nomor:35/DSN-
MUI/IX/2002.Pada akad wakalah ini bank melakukan penagihan (collection) kepada bank
penerbit L/C (issuing bank),selanjutnya dibayarkan kepada eksportir setelah dikurangi

10
ujrah ,Sementara itu besar ujrah harus disepkati di awal dan dinyatakan dalam bentuk
nominal,bukan dalam bentuk presentase.
 Financial documentary collection adalah jasa penagihan yang diberikan bank kepada
nasabah atas warkat-warkat yang tertarik di bank lain untuk kepentingan nasabah.
Untuk lebih jelasnya,aplikasi wakalah pada perbankan syariah dapat dilihat pada skema
di bawah ini:
Skema Wakalah
BANK
NASABAH Wakil
Muwakil
Muwali bih

Inkaso

Transfer
INVESTOR
L/C
Wakil
DLL

Ket: Antara nasabah dengan bank serta investor terjadi akad wakalah.Baik nasabah maupun
investor mewakilkan dirinya pada bank untuk melakukan kliring atau tranfer dan sebagainya.

Perlakuan akuntansi wakalah

1.Bagi pihak yang mewakilkan/wakil/penerima kuasa.

a. Pada saat menerima imbalan tunai (Tidak berkaitan dengan jangka waktu)

Jurnal:

Kas xxxxx

Pendapatan wakalah xxxxx

b. Pada saat membayar beban

Jurnal:

Beban wakalah xxxxx

Kas xxxxx

11
c. Pada saat diterima pendapatan untuk jangka waktu dua tahun dimuka

Jurnal:

Kas xxxxx

Pendapatan wakalah diterima di muka xxxxx

d.Pada saat mengakui pendapatan wakalah akhir periode

Jurnal:

Pendapatan wakalah diterima di muka xxxxx

Pendapatan wakalah xxxxx

2.Bagi pihak yang minta di wakilkan

Pada saat membayar ujr/komisi

Jurnal:

Beban wakalah xxxxx

Kas xxxxx

B. KAFALAH
1. Pengertian Kafalah
Secara bahasa, al-kafalat berarti al-dhamm (genggaman/pegangan), dan al-dhaman
(tanggungan/pinjaman). Ia disebut juga al-dhamanat (penjaminan), al-hamalat (denda,
tanggungan) dan al-za’amat (penjaminan, dan harta yang paling utama). Dengan demikian,
banyak ulama seperti Ali Fikri, ‘Abd al-Rahman al-Juzairi, dan ibn Muflih yang
mempersamakan antara al-kafalat dan al-dhaman. Ulama Malikiyah mengatakan, al-
dhaman, al-kafalat, dan al-hamalat memiliki arti yang sama. Keragaman kata yang
dipergunakan oleh para ulama dan dipandang semakna dengan al-kafalat, bila dilihat dari
proporsional berdasarkan adat kebiasaan adalah wajar. Hal ini karena, kata al-dhaman
merujuk kepada pengertian penjaminan mengenai hutang; al-za’amat merujuk kepada
pengertian pinjaman harta dalam jumlah besar; dan jaminan untuk menghadirkan
seseorang dalam menyelesaikan masalah al-qishas atau hutang disebut al-hamalat atau
kafalat di al-nafs.

12
Secara terminologi, al-kafalat ialah penjaminan seseorang terhadap orang lain yang
berkenaan dengan jiwa, hutang atau zat benda. Dewan Syariah Nasioanl (DSN)
mengartikan kafalah, yaitu jaminan yang diberikan oleh penanggung (kafiil) kepada pihak
ketiga untuk memenuhi kewajiban pihak kedua atau yang ditanggung (makhful’anhu,
ashil). Menurut Bank Indonesia (BI), kafalah adalah akad pemberian jaminan (makful
alaihi) yang diberikan satu pihak kepada pihak lain dimana pemberi jaminan (kafiil)
bertanggung jawab atas pembayaran kembali suatu utang yang mejadi hak penerima
jaminan (makful), atau jaminan yang diberikan oleh penanggung (kafiil) kepada pihak
ketiga untuk memenuhi kewajiban pihak kedua atau yang ditanggung (makhful’anhu,
ashil). Semakna dengan itu, dalam KUH Perdata pasal 1820 dinyatakan bahwa
“penanggungan adalah persetujuan dengan mana seorang pihak ketiga, guna kepentingan
si berpiutang, mengikatkan diri untuk memenuhi perikatannya si berutang manakala orang
ini sendiri tidak memenuhinya”. Jaminan peorangan atau penanggungan diatur dalam pasal
1820 s.d. 1850 KUH Perdata.
Pembagian kafalah dipresentasikan berbeda oleh para ulama. Ulama Hanafiah dan
Abu Muhammad Muwaffiq al-Din ‘Abd Allah bin Qudamah al-Muqdisi, salah seorang
ulama Hanabilah, membagi kafalah kepada tiga, yaitu: penjaminan jiwa, penjaminan
utang, dan penjaminan harta. Al-Sayid Sabiq membagi kafalah kepada dua: penjaminan
jiwa, dan penjaminan harta. Penjaminan jiwa ialah penjaminan yang dilakukan oleh pihak
ketiga untuk menghadirkan pihak kedua jika diperlukan. Adapun penjaminan harta adalah
jaminan pihak ketiga terhadap pihak pertama yang berkenaan dengan harta yang berada di
pihak kedua. Sabiq membagi penjaminan harta kepada tiga bagian. Pertama, al-kafalat bi
al-dayn yaitu penjaminan oleh pihak ketiga terhadap hutang yang dilakuka pihak kedua.
Kedua, al-kafalat bi al-‘ayn atau al-kafalat bi al-taslim yaitu penjmainan pihak ketiga
untuk mengembalikan harta yang berada di pihak kedua kepada pihak pertama. Ketiga, al-
kafalat al-darak yaitu penjaminan untuk melakukan penjelasan terhadap sesuatu yang
dilakukan secara keliru; umpamanya seseorang menjamin untuk melakukan pengejaran
terhadap benda yang dijual oleh pihak penggadai, peminjam, atau pihak pengghasab,
kepada pihak lain.
Definisi Kafalah Menurut Ulama Fiqih
Definisi menurut beberapa ulama fiqih antara lain sebagai berikut
1. Menurut Madzab Maliki

13
Al-Kafalah adalah “orang yang mempunyai hak mengerjakan tanggungan pemberi
beban serta bebannya sendiri disatukan, baik menanggung pekerjaan yang sesuai (sama)
maupun pekerjaan yang berbeda”
2. Menurut Madzab Hanafi
Al-kafalah mempunyai dua pengertian yaitu:
a. Menggabungkan dzimmah kepada dzimmah lain dalam penagihan, dengan jiwa,
utang atau zat benda.
b. Menggabungkan dzimmah kepada dzimmah yang lain dalam pokok (asal) utang.
3. Menurut Madzab Syafi’i
Al-kafalah adalah “akad yang menetapkan iltizam yang tetap pada tanggungan
(beban) yang lain atau menghadirkan zat benda yang dibebankan atau menghadirkan
badan oleh orang yang berhak menghadirkannya”.
4. Menurut Madzab Hanbali
Al-kafalah adalah “iltizam sesuatu yang diwajibkan kepada orang lain serta kekelan
benda tersebut yang dibebankan atau iltizam orang yang mempunyai hak menghadirkan
harta (pemiliknya) kepada orang yang mempunyai hak”.
2. Landasan Hukum Kafalah
Dasar hukum kafalah bersumber dari Al-Qur’an, al-Sunnah, dan kesepakatan para
Ulama (Ijma’), antara lain sebagai berikut
 Al-Qur’an
a. Q.S. Yusuf(12): 66
Ya'qub berkata: "Aku sekali-kali tidak akan melepaskannya (pergi) bersama-sama
kamu, sebelum kamu memberikan kepadaku janji yang teguh atas nama Allah, bahwa
kamu pasti akan membawanya kepadaku kembali, kecuali jika kamu dikepung musuh".
tatkala mereka memberikan janji mereka, Maka Ya'qub berkata: "Allah adalah saksi
terhadap apa yang kita ucapkan (ini)".
b. Q.S. Yusuf (12): 72
Penyeru-penyeru itu berkata: "Kami kehilangan piala raja, dan siapa yang dapat
mengembalikannya akan memperoleh bahan makanan (seberat) beban unta, dan Aku
menjamin terhadapnya".
 Al-Sunnah
a. Jabir ra berkata: “seorang laki-laki telah meninggal dunia dan kami telah
memandikannya dengan bersih kemudian kami kafani, lalu kami bawa kepada

14
Rasulullah saw. Kami bertanya kepada beliau: “apakah Rasulullah akan
menshalatkannya?” Rasulullah bertanya: “Apakah ia mempunyai utang?” Kami
menjawab: “Ya, dua dinar”. Rasulullah kemudian pergi dari situ. Berkatalah Abu
Qatadah: “dua dinar itu tanggung jawabku”. Karenanya, Rasulullah bersabda:
“Sesungguhnya Allah telah menunaikan hak orang yang member utang dan si mayit
akan terlepas dari tanggung jawabnya.” Rasulullah lalu menshalatkannya. Pada
keesokan harinya beliau bertanya kepada Abu Qatadah tentang dua dinar itu dan
dijelaskan, bahwa ia telah melunasinya. Rasulullah telah bersabda: “Sekarang
kulitnya telah sejuk.” (HR.Bukhari).
b. Rasulullah saw bersabda: “utang itu harus ditunaikan, dan orang yang menanggung
itu harus membayarnya.” (HR. Abu Daud dan Tirmidzi dan disahihkan oleh Ibnu
Hibban)
 Kesepakatan para Ulama (Ijma’ Ulama):
Para ulama mahdzab membolehkan akad kafalah ini. Orang-orang Islam generasi
awal mempraktikan hal ini, bahkan sampai saat ini, tanpa ada sanggahan dari seorang
ulama pun. Kebolehan dalam akad kafalah dalam Islam juga didasarkan pada kebutuhan
manusia dan sekaligus untuk menegasikan adanya kemudharatan bagi orang-orang yang
berhutang dan hal itu dapat dibantu oleh pihak lain.
3. Rukun dan Syarat Kafalah
Adapun rukun dan sayarat kafalah adalah sebagai berikut
1. Pihak penjamin/penanggung(kafil), harus baligh (dewasa) dan berakal sehat, dan berhak
penuh dalam melakukan tindakan hukum dalam urusan hartanya dan rela (ridha)
dengan tanggungan kafalah tersebut.
2. Pihak yang berutang (makful ‘anhu/’ashil), harus sanggup menyerahkan tanggungannya
(piutang) kepada penjamin, dan dikenal oleh penjamin.
3. Pihak yang berpiutang (makful lahu), harus diketahui identitasnya, dapat hadir pada
waktu akad atau memberikan kuasa, dan berakal sehat.
4. Objek jaminan (makful bih), harus merupakan tanggungan pihak/orang yang berutang
(ashil), baik berupa uang, benda, maupun pekerjaan; bisa dilaksanakan oleh penjamin;
harus merupakan piutang mengikat (lazim) yang tidak mungkin hapus kecuali sudah
dibayar atau dibebaskan; harus jelas nilai, jumlah, dan spesifikasinya; tidak
bertentangan dengan syariah (diharamkan).

15
4. Tujuan Kafalah
Tujuan kafalah (jaminan), ialah untuk menguatkan keyakinan yang mempunyai
hak bahwa haknya tidak akan hilang karena pemilik dapat menuntut hak dari penjamin jika
orang yang bertanggung jawab tidak melaksanakan kewajibannya.
5. Macam-Macam Kafalah
Pertanggungan atau kafalah dalam syari’at Islam ada dua jenis yaitu
Kafalah bil Wajhi
Kafalah bil wajhi lazim juga diistilahkan kafalah dengan jiwa, dalam hal ini ada
kemestian agar pihak kafil menghadirkan orang yang ia tanggung (makful lahu). Kafalah
bil wajhi ini dibolehkan jika pertanggungan itu menyangkut persoalan hak manusia. Orang
yang dijamin tidak disyaratkan untuk mengetahui persoalan, sebab kafalah ini hanya
menyangkut badan, bukan berbentuk harta.
Kafalah dengan Harta
Kafalah dengan harta ini maksudnya, perjanjian kafalah diadakan itu menyangkut
pemenuhan yang bernilai benda/harta.
Kafalah bi ad-dain
Kafalah bi ad-dain ini adalah penjaminan oleh kafil untuk membayar utang orang
yang ditanggungnya. Pembolehan kafalah ini dalam syari’at Islam didasarkan kepada
hadis Salamah bin Al Akwa, yang mana Nabi Muhammad SAW, tidak mau
menshalatkan orang yang mati, disebabkan orang yang telah meninggal tersebut masih
mempunyai kewajiban untuk membayar utangnya. Lalu Qatah mengatakan : wahai
Rasulullah, shalatkanlah dia, dan saya yang berkewajiban membayar utangnya, lalu
kemudian Rasulullah menshalatkannya.
Menyangkut sahnya pertanggungan terhadap utang seseorang ini haruslah
memenuhi persyaratan sebagai berikut:
1) Hendaknya nilai barang tersebut tetap pada waktu terjadinya perjanjian penjaminan.
2) Bahwa barangnya harus diketahui secara jelas.
Kafalah bi Al-‘Ain
Kafalah untuk menyerahkan ini adalah jaminan untuk menyerahkan barang atau
benda sesuai dengan waktu yang diperjanjikan. Misalnya penyerahan barang terhadap
pembayaran yang didahulukan, berarti dalam hal ini penanggung menjamin hak si
pembeli.
Kafalah bi Ad-Darak

16
Yaitu kafalah atau tanggungan terhadap apa yang timbul atas barang yang dijual,
berupa kekhawatiran karena adanya sebab yang mendahului akad jual beli. Dengan
demikian, kafalah dalam hal ini adalah jaminan terhadap hak pembeli dari pihak
penjual, apabila terhadap barang yang dijual ada pihak lain yang merasa memiliki.
Seperti barang yang diperjualbelikan ternyata dimiliki orang lain, atau sedang
digadaikan kepada pihak lain.
Terdapat beberapa macam kafalah menurut para ulama, antara lain sebagai berikut
1. Kafalah bil mal, adalah suatu bentuk kafalah dimana penjamin terikat untuk membayar
kewajiban yang bersifat harta.
2. Kafalah bin nafs, adalah jaminan diri dari si penjamin. Dalam hal ini bank dapat
bertindak sebagai juridical personality,yang dapat memberikan jaminan untuk tujuan
tertentu.
3. Kafalah bit taslim, adalah jaminan yang diberikan untuk menjamin pengembalian
barang sewaan pada saat masa sewaannya berakhir. Jenis pemberian jaminan ini dapat
dilaksanakan oleh bank untuk keperluan nasabahnya dalam bentuk kerja sama dengan
perusahaan atau leasing company. Jaminan pembayaran bagi bank dapat berupa
deposito/tabungan dan pihak bank diperbolehkan memungut uang jasa (fee) kepada
nasabah tersebut.
4. Kafalah al munjazah, adalah jaminan yang dibatasi oleh kurun waktu tertentu dan untuk
tujuan/kepentingan tertentu. Dalam dunia perbankan kafalah model ini dikenal dengan
bentuk performance bond atau “jaminan prestasi”.
5. Kafalah al muallaqah. Bentuk kafalah ini merupakan penyederhanaan dari Kafalah al
munjazah, dimana jaminan dibatasi oleh kurun waktu tertentu dan tujuan tertentu pula
6. Orang yang Dapat Ditanggung
Para ulama fiqh menyatakan bahwa pada dasarnya setiap orang dapat menerima
jaminan atau tanggungan dari pihak lain, selama pihak-pihak tersebut mau
menanggungnya dan pihak yang ditanggungnya masih hidup. Sedangkan bagi orang yang
sudah meninggal dan tidak meninggalkan harta warisan, para ulama berbeda pendapat.
Menurut Imam Malik dan Syafi’i boleh ditanggung. Alasannya berdasarkan hadis diatas
tentang ketidaksediaan Nabi Muhammad SAW menshalatkan jenazah karena
meninggalkan sejumlah utang. Sedangkan Imam Abu Hanifah menyatakan tidak boleh,
dengan alasan, bahwa tanggungan tersebut tidak berkaitan sama sekali dengan orang yang
tidak ada. Di samping itu, para fuqaha selain Imam Abu Hanifah, juga berpendapat

17
bolehnya memberikan tanggungan kepada orang yang dipenjara atau orang yang sedang
dalam keadaan bepergian (musafir).
7. Kewajiban Penanggung
Apabila orang yang ditangggung tersebut bepergian jauh atau “menghilang”,
bagaimanakah tanggung jawab orang yang menanggung? Dalam hal ini ada tiga pendapat,
yaitu sebagai berikut
1. Penanggung wajib mendatangkan (menemukan) orang yang ditanggung, atau
mengganti kerugian. Pendapat ini dikemukakan oleh Imam Malik beserta pengikutnya
dan para fuqaha Madinah.
2. Bahwa penanggung dipenjarakan, sampai si tertanggung datang sehingga orang yang
ditanggung telah datang, atau kalau dia wafat, telah diketahui. Ini pandangan Imam Abu
Hanifah dan fuqaha Irak.
3. Bahwa penanggung tidak terkena keewajiban apapun termasuk dipenjarakan, kecuali ia
harus mencarinya/mendatangkannya, jika ia mengetahui tempatnya. Ini pendapat Abu
‘Ubaid al Qasim.
8. Terjadinya Perjanjian Kafalah
Untuk terjadinya hubungan hukum dalam hal kafalah ini dapat dilakukan dengan
berbgai cara, yaitu
1. Dengan Cara Tanjiz
Perjanjian dengan cara tanjiz ini, yaitu adanya pernyataan dari pihak penanggung,
seperti: “Aku menjamin Si Ahmad sekarang, Aku jamin Si Ahmad, Aku tanggung si
Ahmad atau aku tanggulangi.
Kafalah dengan cara tanjiz ini mempunyai kekuatan hukum mengikat, dan
semenjak itu kafiil mengikatkan diri kepada utang si berutang, baik dalam
penyelesaiannya, penundaan pembayarannya, maupun pembayaran cicilannya
2. Dengan Cara Ta’liq
Perjanjian dengan cara ta’liq ini, adalah penanggungan oleh seseorang kepada
seseorang tertentu yang disyaratkan atau digantungkan kepada sesuatu hal tertentu pula.
Misalnya kafil mengatakan: “jika engkau member kepercayaan kepada si Ahmad untuk
menjual barang-barangmu itu maka aku menjadi penjamin untukmu”.
3. Dengan Cara Tauqit
Peerjanjian dengan cara tauqit ini adalah seperti: Jika bulan Ramadahan telah
datang, meka aku menjadi penjamin unutkmu.

18
Dari contoh ini terlihat, bahwa pertanggungan disini disandarkan kepada
suatu waktu tertentu.
9. Berakhirnya Kafalah
Akad kafalah berakhir apabila
1. Hutang telah lunas, baik makful anhu maupun kafil.
2. Makful lahu mengahapus piuangnya kepada makful anhu.
3. Apabila salah satu ingkar: umpanya melakukan wanprestasi agar kafil membayar
hutangnya kepada makful lahu.
4. Batas tanggal berakhirnya masa klaim bank garansi telah melampaui tanpa ada klaim
dari penerima bank garansi.
5. Terjadinya cacat hukum.
6. Adanya penyataan dari penerima garansi tentang pelepas hak klaim atas bank garansi
yang bersangkutan.
7. Dikembalikannya bank garansi asli kepada kafili atau bank garansi teersebut hilang.
C. HIWALAH
1. Pengertian Hiwalah

Menurut bahasa, yang dimaksud dengan hiwalah ialah al-intiqal dan al-tahwil, artinya
ialah memindahkan atau mengoperkan. Maka Aburrahman Al-Jaziri, berpenapat bahwa yang
dimaksud dengan hiwalah menurut bahasa ialah :
‫اَلنَّ ْق ُل ِم ْن َم َحلٍّ إِلَى َم َح ِّل‬
“Pemindahan dari satu tempat ke tempat yang lain.”
Sedangkan pengertian hiwalah menurut istilah, para ulam berbea-beda dalam
mendefinisikannya, antara lain sebagai berikut :
1. Menurut Hanafiyah, yang dimaksud hiwalah ialah :
‫نَ ْق ُل ْال ُمطَالَبَ ِة ِم ْن ِذ َّم ِة ْال َم ْديُوْ ِن إِلَى ِذ َّم ِة ْال ُم ْلتَزَ ِم‬
“Memindahkan tagihan dari tanggung jawab yang berutang kepada yang lain yang punya
tanggung jawab kewajiban pula.”
2. Al-Jazir sendiri sendiri berpendapat bahwa yang dimaksud dengan hiwalah ialah :
‫نَ ْق ُل ال َّد ْي ِن ِم ْن ِذ َّم ٍة إِلَى ِذ َّم ٍة‬
“Pernikahan utang dari tanggung jawab seseorang menjadi tanggung jawab orang lain.”
3. Syihab Al-Din Al-Qalyubi berpendapat bahwa yang dimaksud dengan hiwalah ialah :
ِ ‫َع ْف ٌد يَ ْقت‬
‫َضى اِ ْنتِقَا َل َدي ٍْن ِم ْن ِذ َّم ٍة إِلَى ِذ َّم ٍة‬
“Akad yang menetapkan pemindahan bebean utang dari seseorang kepada yang lain.”
19
4. Ibrahim Al-Bajuri berpendapat bahwa hiwalah ialah :
‫ق ِم ْن ِذ َّم ِة ْال ُم ِح ْي ِل إِلَى ِذ َّم ِة ْال ُم َحا ِل َعلَ ْي ِه‬
َّ ‫نَ ْق ُل ْال َح‬
“Pemindahan kewaikban dari beban yang memindahkan menjadi beban yang menerima
pemindahan. ”
5. Menurut Taqiyuddin, yang dimaksud dengan hiwalah ialah :
‫اِ ْنتِقَا ُل ال َّد ْي ِن ِم ْن ِذ َّم ٍة إِلَى ِذ َّم ٍة‬
“Pemindahan utang dari beban seseorang menjadi beban orang lain.”

2. Landasan Hukum Hiwalah


1. Al-Qur’an

“Hai orang-orang
yang beriman, apabila kamu bermu'amala tidak secara tunai untuk waktu yang
ditentukan, hendaklah kamu menuliskannya. Dan hendaklah seorang penulis di antara
2. Hadits
ْ ‫ َم‬: ‫صلَّى هّللا ُ َعلَ ْي ِه َو َسلَّم‬
‫ط ُل ال َغنِ ِّي ظُ ْل ٌم فَإِ َذا أَ ْتبَ َع أَ َح ُد ُك ْم‬ َ ِ ‫ض َي هّللا َع ْنهَ اَ َّن َرسُوْ َل هّللا‬
ِ ‫ع َْن اَبِ ْي هُ َر ْي َرةَ َر‬
‫َعلَى َملِي ٍء فَ ْليَتَّبِ ْع‬
"Menunda (pembayaran hutang) oleh orang yang telah mampu membayar itu suatu
penganiayaan. Apabila salah seorang di antara kamu hutangnya dilimpahkan kepada
orang yang mampu, hendaklah kamu menerima”.
3. Ijma’
Kesepakatan ulama (ijma’) menyatakan bahwa hiwalah boleh dilakukan

3. Rukun dan Syarat Hiwalah


Menurut Hanafiyah, rukun hiwalah hanya satu yaitu ijab dan kabul yang dilakukan antara
yang menghiwalahkan dengan yang menerima hiwalah. Syarat-syarat hiwalah hiwalah
menurut Hanafiyah ialah :
1. Orang yang memindahkan utang (muhil), adalah orang yang berakal, maka batal hiwalah
yang dilakukan muhil dalam keadaan gila atau masih kecil.
2. Orang yang menerima hiwalah (rah al-dayn), adalah orang yang berakal, maka batallah
hiwalah yang dilakukan oleh orang yang tidak berakal.

20
3. Orang yang dihiwalahkan (muhal alaih) juga harus orang berakal dan disyaratkan juga ia
meridhainya.
4. Adanya utang muhil kepada muhal alaih.
Menurut Syafi’iyah, rukun hiwalah itu ada empat, sebagai berikut :
1. Muhil, yaitu oran yang menghiwalahkan atau orang yang memindahkan utang.
2. Muhtal, yaitu orang yang dihiwalahkan, yaitu orang yang mempunyai utang kepada muhil.
3. Muhal ‘alaih, yaitu orang yang menerima hiwalah.
4. Ada piutang muhal ‘alaih kepada muhil.
5. Shigat hiwalah, yaitu ijab dari muhil dengan kata-katanya: “aku hiwalahkan utangku yang
hak bagi engkau kepada fulan” dan kabul dari muhtal dengan kata-katanya : “aku terima
hiwalah engkau.”
4. Beban Muhil Setelah Hiwalah
Apabila hiwalah berjalan sah, dengan sendirinya tanggung jawab muhil gugur. Andaikata
muhal ‘alaih mengalami kebangkrutan atau membantah hiwalah atau meninggal dunia, maka
muhal tidak boleh kembali lagi kepada muhil. Hal ini adalah pendapat jumhur ulama.
Menurut madzhab Maliki, bila muhil telah menipu muhal, ternyata muhal ‘alaih orang
kafir yang tidak memiliki sesuatu apapun untuk membayar, maka muhal boleh kembali lagi
kepada muhil.Menurut Imam Malik, orang yang menghiwalahkan utang kepada orang lain,
kemudian muhal ‘alaih mengalami kebagnkrutan atau meniggal dunia ia belum membayar
kewajiban, maka muhal tidak boleh kembali kepada muhil.
Abu Hanifah, Syarih, dan Utsman berpendapat bahwa dalam keadaan muhal’ alaih
mengalami kebangkrutan atau meninggal dunia maka orang yang mengutangkan (muhal)
kembali lagi kepada muhil untuk menagihnya.
5. Hiwalah dalam Perbankan Syariah
Al-Hiwalah, yaitu jasa pengalihan tanggung jawab pembayaran utang dari seseorang yang
berutang kepada orang lain. Contoh : Tuan A karena transaksi perdagangan berutang kepada
Tuan C. Tuan A mempunyai simpanan di Bank, maka atas permintaan tuan A, bank dapat
melakukan pemindahbukuan dana pada rekening tuan A untuk keuntungan rekening C. Atas
jasa pengalihan utang ini bank memperoleh fee.

Muhal ‘Alaih
(Factor/Bank)

2. invoice 5. Bayar

3. Bayar 4. 21
Tagih

Muhal Muhil
(Penyuplai) 1. Suplai Barang
(Pembeli)
Ketentuan umum al-hiwalah ini diatur dalam Fatwa DSN No. 12/DSN-MUI/IV/2000,
dengan isi ketentuannya sebagai berikut :
1) Rukun hiwalah adalah muhil yaitu orang yang berutang dan sekaligus berpiutang kepada
muhal, muhal atau muhtal adalah orang yang berpiutang kepada muhil, muhal ‘alaih yaitu
orang yang berutang kepada muhil dan wajib membayar utang kepada muhtal, dan sighat
(ijab kabul).
2) Pernyataan ijab dan kabul harus dinyatakan oleh para pihak untuk menunjukkan kehendak
mereka dalam mengadakan kontrak (akad).
3) Akad dituangkan secara tertulis, melalui korespondensi, atau menggunakan cara-cara
komunikasi modern.
Muhal ‘Alaih
4) Hiwalah dilakukan harus dengan persetujuan muhil, muhal/muhtal,
(Factor/Bank) dan muhal ‘alaih.
5) Kedudukan dan kewajiban para pihak harus dinyatakan kdlam akad secara tegas.
2. invoice 5. Bayar
6) Jika transaksi hiwalah telah dilakukan, pihak-pihak yang terlibat hanyalahmuhal dan
muhal ‘alaih dan hak penagihan muhal berpindah kepada muhal4.‘alaih.
3. Bayar Tagih

D. AR-RAHN
Muhal Muhil
1. Pengertian Rahn (Penyuplai) 1. Suplai Barang
(Pembeli)

Menurut bahasa, gadai (al-rahn) merupakan al-tsubut dan al-habs berarti penetapan
dan penahanan. Ada pula yang menjelaskan bahwa rahn adalah terkurung atau terjerat.
Rahn menurut syariah berarti menahan sesuatu dengan cara yang dibenarkan yang
memungkinkan ditarik kembali. Rahn juga berarti menjadikan barang yang mempunyai
nilai harta menurut pandangan syariah sebagai jaminan utang. Dengan kata lain, rahn
merupakan akad berupa menggadaikan barang dari satu pihak kepada pihak lain dengan
utang sebagai gantinya. Rahn (Mortgage) merupakan pelimpahan kekuasaan dari satu
pihal kepada pihak lain (bank) dalam hal-hal yang boleh diwakilkan. Rahn menurut istilah
syara adalah akad yang objeknya menahan harga terhadap sesuatu hak yang mungkin
diperoleh bayaran dengan sempurna darinya.

Rahn telah dengan jelas dinyatakan dalam al-Quran dan tradisi kenabian. Lebih jauh
dijelaskan oleh para cendekiawan muslim dari berbagai bidang dan latar belakang sejak
masa salafi hingga masa modern yang menantang. Rahn tidak hanya dibahas dalam buku-
buku yurisprudensi Islam tetapi juga dalam disiplin ilmu lainnya seperti teologi Islam dan
sejarah Islam. Dalam teologi Islam misalnya, ada topik tentang penerimaan ar-rahn yang
telah dibahas oleh Al-Tamimi . Demikian pula dalam sejarah Islam, al-Sahmi (al-Sahmi,

22
1989) juga berbicara tentang rahn tetapi ia mempresentasikannya dengan cara naratif
selama masa nabi. Jelas konsep ar-rahn terkenal tidak hanya di antara para sarjana fiqih
tetapi para sarjana dari disiplin ilmu lainnya juga

Gadai atau al-rahn secara bahasa dapat diartikan sebagai (al stubut,al habs) yaitu
penetapan dan penahanan. Istilah hukum positif di indonesia rahn adalah apa yang disebut
barang jaminan, agunan, rungguhan, cagar atau cagaran, dan tanggungan. Azhar Basyir
memaknai rahn (gadai) sebagai perbuatan menjadikan suatu benda yang bernilai menurut

pandangan syara’ sebagai tanggungan uang, dimana adanya benda yang menjadi
tanggungan itu di seluruh atau sebagian utang dapat di terima. Dalam hukum adat gadai
di artikan sebagai menyerahkan tanah untuk menerima sejumlah uang secara tunai,
dengan ketentuan si penjual (penggadai) tetap berhak atas pengembalian tanahnya dengan
jalan menebusnya kembali. Al-rahn adalah menahan salah satu harta milik si peminjam
atas pinjaman yang diterimanya. Barang yang di tahan tersebut memiliki nilaiekonomis.
Dengan demikian pihak yang menahan memperoleh jaminan untuk dapat mengambil
kembali seluruh atau sebagian piutangnya.

Secara sederhana dapat dijelaskan bahwa rahn adalah semacam jaminan hutang atau
gadai. Pemilik barang gadai disebut rahin dan orang yang mengutangkan yaitu orang
yang mengambil barang tersebut serta menahannya disebut murtahin, sedangkan barang
yang di gadaikan disebut rahn. Sedangkan dalam dalam dunia perbankan syari`ah biasa
disebut dengan agunan dan jaminan.Agunan adalah jamianan tambahan,baik berupa benda
bergerak menerima maupun tidak bergerak yang diserahkan oleh pemilik agunan kepada
bank syari`ah guna menjamin pelunasan kewajiban nasabah penerima fasilitas.

Menurut Syafei Antonio, rahn adalah menahan salah satu harta milik si pemilik
sebagai jaminan atau pinjaman yang diterimanya. Sedangkan menurut Bank Indonesia,
rahn adalah akad penyerahan barang/harta dari nasabah kepada bank sebagai jaminan atau
seluruh utang. Rahn adalah menjamin utang dengan barang yang dimungkinkan dapat
memenuhi nilai utang tersebut. Debitur memberikan asset miliknya kepada kreditur untuk
dijadikan jaminan dalam transaksi hutang diantara kedanya. Kreditur menahan asset
tersebut selama utang masih berlangsung. Jika debitur tidak mampu membayar utangnya,
maka barang jaminan tersebut dapat dijadikan sebagai pembayaran utang. Secara
sederhana, rahn disebut gadai. Aktivitas gadai dalam bahasa inggris disebut mortgage,
sedangkan barang yang digadaikann atau barang jaminan dissebut collateral.
23
Pemahaman tentang gadai (rahn) menurut Sutedi adalah sistem muamalah di mana
satu pihak memberikan pinjaman dan satu menyimpan barang berharga atau berharga
sebagai jaminan untuk pinjaman kepada orang yang menerima hipotek, secara eksplisit
rahn memberikan barang kepada dipegang atau digunakan sebagai jaminan / pegangan
ketika kesalahan peminjam tidak dapat membayar kembali pinjaman sesuai dengan waktu

yang disepakati dan juga sebagai pengikat kepercayaan antara keduanya, sehingga
pemberi pinjaman tidak ragu pengembalian barang yang dipinjam.

Rahn berarti janji atau keamanan yang terkait dengan pinjaman. Di bawah Syari'ah,
Rahn berarti memiliki jaminan. Rahn juga mengacu pada pengaturan di mana aset
berharga ditempatkan sebagai jaminan untuk utang. Jaminan dapat dibuang jika terjadi
default. Harga sangat penting dalam skema. Rahn karena biasanya melayani kelompok
orang yang kurang beruntung secara ekonomi. Biaya meminjam uang tunai dalam sistem
pialang Islam relatif lebih murah dibandingkan dengan sistem pialang konvensional.

Sejak tahun 2002 atas dasar Fatwa Dewan Syariah Nasional Nomor 25/DSN-
MUI/III/2002, tertanggal 26 Juni 2002 dinyatakan bahwa pinjaman dengan menggunakan
barangsebagai jaminan dalam bentuk Gadai Syariah (Rahn) diperbolehkan, yaitu suatu
bentuk penyerahan harta milik si peminjam sebagai jaminan atas pinjaman yang
diterimanya. Rahn dikembang-kan melalui Bank Syariah dan lembaga ke-uangan bukan
bank yaitu Pegadaian Syariah.

Rahn (gadai) adalah sebuah akad utang piutang yang disertai angunan (jaminan).
Sesuatu yang dijadikan sebagai jaminan disebut marhun, pihak yang menyerahkan
jaminan disebut rahin, sedangkan pihak yang menerima jaminan disebut murtahin.
Sedangkan secara terminology para ulama fiqih mendefisikannya sebagai berikut:

1. Ulama Malikiyah mendefinisikannya harta yang dijadikan pemiliknya sebagai jaminan


utang yang bersifat mengikat.Menurut mereka, yang dijadikan barang jaminan
( angunan ) bukan saja harta yangbersifat materi, tetapi juga harta yang bersifat
manfaat tertentu. Harta yang dijadikan barang jaminan tidak harus diserahkan secara
actual, tetapi boleh juga penyerahan secara hukum, seperti menjadikan sawah sebagai
jaminan, maka yang diserahkan itu adalah surat jaminannya.
2. Ulama Hanafiyah mendefinisikan dengan menjadikan sesuatu barang sebagai jaminan
terhadap hak (piutang) yang mungkin dijadikan sebagai pembayar hak.

24
3. Ulama Syafiiyah dan Hanabilah mendefenisikan rahn dengan : Menjadikan materi
(barang) sebagai jaminan utang, yang dapat dijadikan pembayaran utang apabila
orang yang berutang tidak bisamembayar utangnya itu.
Definisi yang dikemukakakn Syafiiyah dan Hanabilah ini mengandung
pengertian bahwa barang yang boleh dijadikan jaminan utang itu hanyalah harta yang
bersifat materi, tidak termasuk manfaat sebagaimana yang dikemukakan ulama
Malikiyah, sekalipun sebenarnya manfaat itu, menurut mereka ( Syafiiyah dan
Hanabilah), termasuk pengertian harta. Sejalan dengan pengertian di atas, menurut
Muhammad Syafi’I Antonio, ar-rahn adalah menahan harta salah satu harta milik si
peminjam sebagai jaminan atas pinjaman yang diterimanya.
Menurut Masjfuk Zuhdi, ar-rahn adalah perjanjian (akad) pinjam meminjam
dengan menyerahkan barang sebagai tanggungan hutang. Sementara menurut al-Ustad
H.Idris Ahmad berpandangan, ar-rahn adalah menjadikan harta benda sebagai
jaminan atas utang. Selanjutnya Imam Taqiyyuddin Abu-Bakar Al-Husaini dalam
kitabnya Kifayatul Ahyar Fii Halli Ghayati Al-Ikhtisar berpendapat bahwa definisi
rahn adalah “Akad/perjanjian utang-piutang dengan menjadikan harta sebagai
kepercayaan/penguat utang dan yang memberi pinjaman berhak menjual barang yang
digadaikan itu pada saat ia menuntut haknya”. Dalam buku lain didefinisikan bahwa
rahn adalah menahan sesuatu dengan hak yang memungkinkan pengambilan manfaat
darinya atau menjadikan sesuatu yang bernilai ekonomis pada pandangan syari’ah
sebagai kepercayaan atas hutang yang memungkinkan pengambilan hutang secara
keseluruhan atau sebagian dari barang itu. Sedangkan menurut S.A Hakim, yang
mengatakan jual gadai ialah penyerahan tanah dengan pembayaran sejumlah uang
secara kontan, demikian rupa sehingga yang menyerahkan tanah itu, masih
mempunyai hak untuk mengembalikan tanah itu kepadanya dengan pembayaran
kembali sejumlah uang yang tersebut.
Dengan demikian gadai menurut syariat Islam berarti penahanan atau
pengekangan. Sehingga dengan adanya akad gadai menggadai, kedua belah pihak
mempunyai tanggung jawab bersama, yang punya utang bertanggung jawab melunasi
utangnya dan yang berpiutang bertanggug jawab menjamin keutuhan barang
jaminannya. Apabila utang telah dibayar maka pemahaman. Oleh sebab akad itu
dilepas, dan keadaannya bebas dari tanggung jawab dan kewajiban masing-masing.

Akad Rahn memiliki tingkat keamanan tinggi dan risiko yang rendah, karena

25
jaminannya adalah dengan menahan (rahn) barang bergerak yang likuid milik anggota.
Bila anggota melakukan wanprestasi maka dapat dilakukan eksekusi atau pinalti atas
barang yang dijaminkannya. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif
analitis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa akad rahn memiliki prospek yang baik,
telah sesuai dengan Fatwa DSN-MUI tentang Rahn, namun masih lemah pengawasan
dari Dewan Pengawas Syariah (DPS) dan terkendala oleh lemahnya SDM, persaingan
dengan lembaga keuangan lain, asuransi dan promosi.

Tabel Perbandingan Gadai (Pand) dan Gadai Syariah (Rahn)

Gadai (Pand) Gadai Syariah (Rahn)

Pengertian Hak kreditur untuk Hak kreditur untuk


mengambil pelunasan atas mengambil pelunasan atas
benda jaminan benda jaminan

Pemberi Gadai Debitur atau pihak III Debitur

Penerima Gadai Orang perseorangan, Bank Orang perseorangan, Bank

Hak Penerima gadai 1. Parate eksekusi (hak 1. Hak menguasai benda


menjual benda gadai atas gadai sampai hutang dilunasi
kekuasaan sendiri)
2. Hak
2. Hak revindikasi dan menjual untuk mengambil
hak- hak kebendaan lainnya pelunasan

3.Hak retensi

4.Hak mengambil pelunasan


lebih dahulu

5.Dibebaskan dari tuntutan

hukum yang berkaitan


dengan benda gadai

26
Kewajiban Penerima Gadai 1. memberi tahu debitur 1. me
kalau melakukan eksekusi melihara dan
menyimpan benda gadai
2. memelihara benda
gadai dan menanggung 2. memberi tahu debitur
kerusakan karena salahnya agar segera melunasi
hutangnya
3. mengembalikan uang
sisa hasil eksekusi 3. mengembalikan uang
sisa eksekusi
4. berhak menerima
bunga dari piutang yang
digadaikan

Hak penerima gadai 1. Menerima 1. Menerima


pengembalian uang sisa pengembalian uang sisa
eksekusi eksekusi

2. Meminta pengembalian 2. Menerima ganti rugi


benda gadai kalau kalau benda gadai
disalahgunakan hilang/rusak

3. Menerima ganti rugi


kalau benda gadai
hilang/rusak

Kewajiban pemberi gadai Menjamin bahwa benda 1. Membayar biaya


gadai adalah milik pemberi pemeliharaan dan
gadai penyimpanan

2. Menjamin bahwa benda


gadai adalah milik pemberi
gadai

27
2.Rukun dan Syarat Rahn
Mohammad Anwar dalam buku Fiqh Islam menyebutkan rukun dan ketentuan
hukum perjanjian adalah sebagai berikut13 :
1. Ijab Qabul (Shigat), ini dapat dilakukan dalam bentuk tertulis atau lisan, asalkan berisi
maksud dari perjanjian perjanjian antara para pihak.
2. Transaksi (Aqid), syarat yang harus dipenuhi bagi orang yang bertransaksi ikrar yaitu
rahin (pemberi gadai) dan murtahin (penerima gadai) adalah dewasa (baligh), cerdas
dan atas keinginannya sendiri.
3. Keberadaan barang yang digadaikan (Marhun), syarat yang harus dipenuhi agar
barang yang akan digadaikan oleh rahin (pemberi gadai) dapat diterima,
menguntungkan, rahin (tukang gadai), jelas, tidak disatukan dengan aset lain ,
dikendalikan oleh seorang bhikkhu dan harta karun yang permanen atau dapat
ditransfer.
4. Marhun Bih (Utang), menurut Cendekiawan Hanafiyah dan Syafi'iyah, syarat utang
yang bisa dijadikan dasar hipotek adalah dalam bentuk utang yang masih bisa
dimanfaatkan, harus lazim pada saat itu. kontrak, dan harus jelas dan diketahui oleh
rahin dan murtahin.

Gadai atau pinjaman dengan jaminan suatu benda memiliki beberapa rukun, antala lain :

1. Akad ijab dan Kabul, seperti seseorang berkata “aku gadaikan mejaku ini dengan
harga Rp.10.000,00” dan yang satu lagi menjawab. “Aku terima gadai menjamu
seharga Rp.10.000,00” atau bisa pula dilakukan selain dengan kata-kata, seperti
dengan surat, isyarat, dll.
2. Aqid, yaitu yang menggadaikan (rahin) dan yang menerima gadai (murtahin). Syarat
bagi berakad adalah ahli tasharuf, maksudnya mampu membelanjakan harta dan dalam
hal inimemahami persoalan-persoalan yang berkaitan dengan gadai.
3. Barang yang dijadikan jaminan (borg), syarat pada benda yang dijadika jaminan ialah
keadaan barang itu tidak rusak sebelum janji utang harus dibayar.
4. Ada utang, diisyaratkan keadaan utang telah tetap.

Pegadaian syariah dalam melakukan pembiayaan rahn harus memenuhi rukun gadai

28
syariah. Rukun nya menurut Antonio (2001) adalah:

29
1. Orang yang menggadaikan (Ar Rahn) telah dewasa, berakal, bisa dipercaya, dan
memiliki barang yang akan digadaikan.
2. Orang yang menerima Gadai (Al-Murtahin)adalah bank, atau lembaga yang dipercaya
oleh rahin untuk mendapatkan modal dengan jaminan barang (gadai).
3. Barang yang digadaikan (Al-marhun/rahn)adalahBarang yang digunakan rahin untuk
dijadikan jaminan dalam mendapatkan utang.
4. Utang (Al-marhun bih)Sejumlah dana yang diberikan murtahin kepada rahin atas
dasar besarnya tafsiran marhun.
5. Sighat, Ijab, dan Qobul Kesepakatan antara rahin dan murtahin dalam melakukan
transaksi gadai.
Selain Al-Qur’an dan Hadits, gadai syariah juga merujuk pada Fatwa DSN-
MUINo.25/DSN-MUI/III/2002 tentang gadai syariah (Ar-rhan) yang menyatakan bahwa
pinjaman dengan menggadaikan barang sebagai jaminan utang dalam bentuk Rahn
diperbolehkan dengan ketentuan sebagai berikut :

a. Ketentuan Umum :
1. Murtahin(penerima barang) mempunyai hak untuk menahanMarhun(barang) sampai
semua utang Rahin(yang menyerahkan barang) dilunasi.
2. Marhundan manfaatnya tetap menjadi milik Rahin. Pada prinsipnya Marhun tidak
boleh dimanfaatkan oleh Murtahin kecuali seizin Rahin,dengan tidak mengurangi
nilai Mahrun dan pemanfaatannya itu sekedar pengganti biaya pemeliharaan
perawatannya.
3. Pemeliharaan dan penyimpanan Marhun pada dasarnya menjadi kewajiban Rahin,
namun dapat dilakukan juga oleh Murtahin, sedangkan biaya dan pemeliharaan
penyimpanan tetap menjadi kewajiba rahin.
4. Besarnya biaya administrasi dan penyimpanan Marhun tidak boleh ditentukan
berdasarkan jumlah pinjaman.
5. Penjualan Marhun
a. Apabila jatuh tempo, murtahin harus memperingatkan rahin untuk segera melunasi
utangnya.
b. Apabila Rahin tetap tidak melunasi utangnya, maka marhun dijual paksa/dieksekusi.
c. Hasil penjualan marhun digunakan untuk melunasi utang, biaya pemeliharaan dan
penyimpanan yang belum dibayar serta biaya penjualan.
d. Kelebihan hasil penjualan menjadi milik Rahin dan kekurangannya menjadi kewajiban
30
Rahin.
b. Ketentuan Penutup.
1. Jika salah satu pihak tidak dapat menunaikan kewajibannya atau jika terjadi
perselisihan diantara kedua belah pihak, maka penyelesaiannya dilakukan melalui
Badan Arbriterase Syariah setelah tidak tercapai kesepakatan melalui musyawara.
2. Fatwa ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan ketentuan jika dikemudian hari
terdapat kekeliruan akan diubah dan disempurnakan sebagai mana mestinya.

Rukun-rukun rahn ada empat, yaitu:


1. Marhun (harta yang digadaikan).
Syaratnya: Pertama, berupa harta benda,. Kedua, Sah untuk dijual-belikan, dengan
demikian, tidak sah akad gadai dengan jaminan benda najis, benda wakafan, dan lain
sebagainya.
2. Marhun bih (hutang yang ditanggung pihak penggadai)
Syaratnya: Pertama, Berupa tanggungan hutang yang sudah wujud. Dengan demikian
tidak sah akad gadai pada tanggungan yang belum wujud, seperti tanggungan nafkah
istri dihari esok. Kedua, Pihak rahin dan murtahin mengetahui kadar dan sifatnya,
maka tidak sah apabila tidak diketahui keduanya atau salah satunya. Ketiga, Tidak
memungkinkan untuk gugur. Dengan demikian tidak sah menggadaikan tanggungan
upah yang harus dibayarkan pihak ja’il (panitia sayembara) dalam transaksi ju’alah.
Karena akad tersebut bersifat ja’iz min al-tharafain (tidak mengikat dari kedua pihak
yang bertransaksi), sehingga memungkinkan gugurnya tanggungan upah yang harus
dibayarkan pihak panitia sayembara.
3. Dua pihak yang bertransaksi
rahin (pihak penggadai) dan murtahin (pihak penerima gadai), syaratnya: Pertama,
tidak adanya paksaan dalam bertransaksi. Kedua, ahli al-tabarru’ (Baligh, berakal dan
merdeka). Maka tidak sah akadnya anak kecil, orang gila, dan hamba sahaya.
4. Sighat/ ijab qabul.
Syarat-syarat sighat dalam akad gadai sama persis dengan syarat-syarat sighat dalam
akad jual beli.Adapun barang yang boleh digadaikan adalah barang-barang.
Analisis Fatwa Dewan Syariah yang berharga dan dapat diperjual belikan, karena gadai
itu termasuk menjual nilai dari barang tersebut. Barang yang digadaikan harus sudah tersedia
sewaktu akad, sehingga bisa diserahkan kepada orang yang menerima gadai. Dan dalam gadai
tersebut, orang yang berhutang harus menyebutkan dengan jelas jumlah hutang yang
31
diinginkan. Jadi kalau di lain hari orang yang menggadaikan meminta tambahan hutang
dengan jaminan barang yang telah digadaikan, maka tidak boleh. Jumlah hutang yang
diinginkan oleh pihak yang berhutang harus jelas dan pada saat akad, dengan membawa
barang yang akan digadaikan (marhun). Hal ini penting supaya dikemudian hari tidak terjadi
keinginan untuk menambah jumlah hutang oleh si rahin.
Syarat-syarat pada akad rahn, yaitu:
1. Rahin dan murtahin.
Pihak-pihak yang melakukan perjanjian rahn, yakni rahin dan murtahin, harus
mempunyai kemampuan, yaitu berakal sehat. Kemampuan juga berarti kelayakan
seseorang untuk melakukan transaksi kepemilikan. Setiap orang yang sah untuk
melakukan jual beli, maka ia juga sah melakukan rahn, karena gadai seperti jual beli,
yang merupakan pengelolaan harta.
2. Sighah (akad).
Sighah tidak boleh terikat dengan syarat tertentu dan juga dengan waktu di masa
mendatang. Rahn mempunyai sisi pelepasan barang dan pemberian utang seperti
halnya akad jual beli, sehingga tidak boleh diikat dengan syarat tertentu atau dengan
suatu waktu tertentu atau dengan waktu di masa depan.
3. Marhun bih (utang).
Harus merupakan hak yang wajib diberikan dan diserahkan kepada pemiliknya dan
memungkinkan pemanfatannya. Bila sesuatu yang menjadi utang itu tidak bias
dimanfaatkan maka tidak sah. Harus dikuantifikasikan atau dihitung jumlahnya. Bila
tidak dapat diukur atau tidak dapat dikuantifikasikan, rahn tidak sah.
4. Marhun (barang).
Menurut ulama Syafi’iyah, sebagaimana yang dikutip Ismail Nawawi, gadai bisa sah
dengan dipenuhinya tiga syarat. Pertama, harus berupa barang, karena utang tidak bisa
digadaikan. Kedua, penetapan kepemilikan penggadai atas barang yang digadaikan
tidak terhalang. Ketiga, barang yang digadaikan bisa dijual manakala sudah tiba

pelunasan utang gadai. Jadi, para ulama sepakat bahwa syarat pada gadai adalah
syarat yang berlaku pada barang yang bias diperjual belikan.
Adapun syarat-syarat barang rahn ialah :
1. Harus bisa diperjua lbelikan.
2. Harus berupa harta yang bernilai.
3. Marhun harus bisa dimanfaatkan secara syariah, tidak berupa barang haram.
32
4. Harus diketahui keadaan fisiknya.
5. Harus dimiliki oleh rahn, setidaknya harus atas izin pemiliknya.

Rukun dari akad rahn yang perlu dipenuhi dalam transaksi ada beberapa, yaitu :

1. Pelaku akad yaitu rahin (yang menyerahkan barang), dan murtahin(penerima


barang)
2. Objek akad, yaitu marhun (barang jaminan) dan marhun bih (pembiayaan)
3. Shighah, yaitu ijab dan qabul.

Sedangkan syarat-syarat dari akad rahn, yaitu :

1. Pemeliharaan dan penyimpanan jaminan


2. Penjualaan jaminan

Contoh penggunaan dalam jasa perbankan adalah gadai.

3. Dasar hukum rahn/gadai


Hukum Gadai (Rahn) untuk menilai ketentuan dalam muamalah, maka harus diketahui
ketentuan tentang rahn dan akad secara umum. Secara syar’i, oleh Imam An-Nawawi dalam
al-Majmu’, kitab ar-rahn memberi pengertian rahn adalah menjadikan harta sebagai jaminan
kepercayaan atas utang agar utang bisa dibayar dengannya ketika orang yang wajib
membayarnya tidak mampu membayarnya.
Boleh tidaknya transaksi gadai menurut islam, diatur dalam Al-Qur’an, sunnah dan ijtihad.
Al-Qur’an
Ayat alquran dapat dapat dijadikan dasar hukum perjanjian gadai adalah QS Al-Baqaroh
ayat 282 dan 283

“ Hai orang orang yang beriman, apabila kamu bermuamalah secara tunai untuk waktu
yang ditentukan hendaklah kamu menuliskannya”“jika kamu dalam perjalanan sedang kamu
tidak mendapatkan seorang penulis, maka hendaklah ada barang jaminan yang dipegang.
Tetapi, jika sebagian kamu mempercayai sebagian yang lain, hendaklahyang dipercayai itu
menunaikan amanatnya (utangnya)”
As-Sunnah
33
Aisyah berkata bahwa rasul bersabda: Rasulullah membeli makanan dari seorang Yahudi
dan meminjamkan kepadanya baju besi. (HR Bukhari dan Muslim). Dari Abu Hurairahr.a
Nabi SAW bersabda: Tidak terlepas kepemilikan barang gadai dari pemilik yang
mengendalikannya. Ia memperoleh manfaat dan menaggung resikonya.Nabi bersabda:
Tunggangan (kendaraan)yang digadaikan boleh dinaiki menanggung biayanya dan binatang
ternak yang digadaikan dapat diperah susunya dengan menanggung biyanya. Bagi yang
menggunakan kendaraan dan memerah susu wajib menyediakan biaya perawatan dan
pemeliharaan.

Nabi SAW bersabda :

‫ﻒ اﻟﻨُﺒَْﺮَﺷ َﻲ ُوﺑَ ْﻜَﺮي ﯾِ ﱠﺬى اﻟَﻠَ َﻌﺎ ًووﻧُ ْﮭَﺮ َﻣﺎﻧَﻚ‬


‫ا َ ِذ ِٕا ِھﺘََﻘَﻔِﻦ ﺑُﺒَْﺮشُ ﯾﱢﱠﺮ اﻟ ُﺪﻧَﺒََﻼ ًووﻧُ ْﮭَﺮ َﻣﺎﻧَﺎ َﻛ ِﺬ ِٕا ِھﺘََﻘَﻔﻦِ ﺑُﺒَ ْﻜُﺮ ﯾُ ْﻨﮫﱠ“ اﻟُﺮةََﻗ ﱠ‬

“Al Rahn (Gadai) ditunggangi dengan sebab nafkahnya, apabila digadaikan dan susu
hewan menyusui diminum dengan sebab nafkah apabila digadaikan dan wajib bagi
menungganginya dan meminumnya nafkah.” (HR Al Bukhori no. 2512)

Dari Abi Hurairah r.a. Rasulullah bersabda :

‫ﻒ اﻟﻨُﺒَْﺮَﺷ َﻲ ُوﺑَ ْﻜَﺮ ﯾِ ﱠﺬى اﻟَﻠَ َﻌﺎ ًووﻧُ ْﮭَﺮ َﻣﺎﻧَﻚ‬


‫ا َ ِذ ِٕا ِھﺘََﻘَﻔِﻦ ﺑُﺒَْﺮشُ ﯾﱢﱠﺮ اﻟ ُﺪﻧَﺒََﻼ ًووﻧُ ْﮭَﺮ َﻣﺎﻧَﺎ َﻛ ِﺬ ِٕا ِھﺘََﻘَﻔﻦِ ﺑُﺒَ ْﻜُﺮ ﯾُ ْﻨﮭﱠﺎﻟُﺮةََﻗ ﱠ‬

“Binatang tunggangan boleh ditunggangi sebagai imbalan atas nafkahnya (makanannya)


bila sedang digadaikan, dan susu binatang yang diperah boleh diminum sebagai imbalan atas
makanannya bila sedang digadaikan. Orang yang menunggangi dan meminum susu
berkewajiban untuk memberikan makanan.” (Hr. Al-Bukhari no. 2512)

Juga sabda Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam

‫ﻒ ﻧُﺒَْﺮَﺷ َﻲ ُوﺑَ ْﻜَﺮي ﯾِ ﱠﺬى اﻟَﻠَ َﻌﻮ‬


َ ‫ا ًوﻧُ ْﮭَﺮ َﻣﺎﻧَﺎ َﻛ ِﺬ ُٕاﺑَْﺮشُ ﱢﯾﱠﺮ اﻟ ُﺪﻧَﺒََﻼ ًووﻧُ ْﮭَﺮ َﻣﺎﻧَﺎ َﻛ ِﺬ ُٕاﺑَ ْﻜُﺮ ﯾُْﺮھﱠﺎﻟُﻈﺘََﻘ‬

Binatang tunggangan boleh ditunggangi sebagai imbalan atas nafkahnya (makanannya) bila
sedang digadaikan, dan susu binatang yang diperah boleh diminum sebagai imbalan atas
makanannya bila sedang digadaikan. Orang yang menunggangi dan meminum susu
berkewajiban untuk memberikan makanan.” (Hr. Tirmidzi; hadits shahih).

34
Ijtihad

Berkaitan dengan pembolehan perjanjian gadai ini, Jumhur ulama juga berpendapat boleh
dan mereka tidak pernah berselisih pendapat mengenai hal ini. Jumhur ulama berpendapat
disyariatkan pada waktu tidak berpergian maupun pada waktubrpergian, berargumentasi
kepada perbuatan Rasulullah SAW terhadap riwayat hadis tentang orang yahudi tersebut di
Madinah. Adapun keadaan dalam perjalanan seperti ditentukan dalam QS. Al-Baqarah: 283,
karena melihat kebiasaan dimana pada umumnya rahn dilakukan saaat berpergian ( Sayyid
Sabiq, 1987: 141). Adh-Adhahak dan penganut madzhab Az-Zahiri berpendapat bahsa rahn
tidak disyariatkan kecuali pada waktu berpergian, berdalil pada ayat tadi. Pernyataan meraka
telah terbantahkan dengan adanya hadist tersebut.

Menurut hukum perdata,


antara gadai dan rahn dalam hukum Islam ada persamaan dan perbedaan. Persamaannya
antara lain:
• Hak gadai berlaku atas pinjaman uang.
• Adanya agunan sebagai jaminan utang.
• Tidak boleh mengambil manfaat dan barang yang digadaikan.
• Biaya barang yang digadaikan ditanggung oleh pemberi gadai.
• Apabila batas waktu pinjaman uang telah habis, barang yang digadai-kan boleh dijual
atau dilelang.
Sedangkan perbedaan gadai dengan rahn antara lain:
1. Rahn dalam hukum Islam dilakukan secara suka rela atas dasar tolong menolong
tanpa mencari keuntungan, sedangkan gadai menurut hu-kum perdata, disamping
berprinsip tolong menolong juga menarik ke-untungan melalui bunga atau sewa
modal yang ditetapkan.
2. Dalam hukum perdata, hak gadai hanya berlaku pada benda yang bergerak,
sedangkan dalam hukum Islam rahn berlaku pada seluruh harta, baik yang
bergerak maupun yang tidak bergerak.
3. Dalam rahn menurut hukum Islam tidak ada istilah ”bunga uang’’.

35
Pengertian yang hampir serupa juga diungkapkan oleh Ahmad Azhar Basyir
bahwa perjanjian gadai dalam Islam disebut rahn, yaitu per janjian menahan sesuatu
barang sebagai tanggungan utang. Kata rahn menurut bahasa berarti “tetap”,
“berlangsung”dan “menahan”. Sedangkan menurut istilah berarti menjadikan sesuatu
benda bernilai menur ut pendangan syara’ sebagai tanggungan utang, dengan adanya
tanggungan utang itu seluruh atau sebagian utang dapat diterima16.
• Pandangan Ulama’ tentang Pemanfaatan Barang Gadai (al-Marhuun).
Biaya pemeliharaan dan manfaat barang yang diagunkan adalah milik orang yang
menggadaikan (rahin), sedangkan penerima barang (murtahin) tidak boleh mengambil
manfaat dari barang gadaian tersebut karena barang itu bukan miliknya secara penuh.
Penerima barang agunan hanya sebagai jaminan piutang, dan apabila orang yang memiliki
utang tidak mampu melunasinya, ia boleh menjual atau menghargai barang tersebut untuk
melunasi piutangnya. Pada asalnya barang, biaya pemeliharaan dan manfaat barang yang
digadaikan adalah milik orang yang menggadaikan (rahin). Adapun Murtahin, ia tidak boleh
mengambil manfaat barang gadaian tersebut, kecuali bila barang tersebut berupa kendaraan
atau hewan yang diambil air susunya, maka boleh menggunakan dan mengambil air susunya
apabila ia memberikan nafkah (dalam arti pemeliharaan barang tersebut).
Hal ini dikarenakan jumhur ulama beralasan dengan sabda Rasulullah Saw, yang
berbunyi :
‫ﺻ ِﻦ ُﻣﻨُﮫﱠ اﻟ ُﺮﻗَ ْﻠ ُﻎ َي»ﻻ‬
ْ ‫ ﻟُﮭَﻨَﮫَ ْرﯾِ ﱠﺬ اﻟِ ِﮭﺒِﺎ َح‬،َ‫ُ ھُ َﻤ َﺮ ِﻏ ْﮭﯿَﻠَ َﻊ ُوھُ َﻤﻦَ ُﻏﮫ‬
“Agunan itu tidak boleh dihalangi dari pemiliknya yang telah mengagunkannya. Ia berhak
atas kelebihan (manfaat)-nya dan wajib menanggung kerugian (penyusutan)-nya.” (HR as-
Syafii, al-Baihaqi, al-Hakim, Ibn Hibban dan ad-Daraquthni).
Sebagian ulama Hanafiyyah memperbolehkan barang agunan dimanfaatkan apabila
pemilik barang telah mengijinkan, maka tidak ada halangan bagi pemegang barang agunan
untuk memanfaatkannya. Akan tetapi sebagian ulama Hanafiiyah lainnya, ulama Malikiyah
dan ulama Syafi’iyah berpendapat sekalipun pemilik barang agunan itu mengijinkan, karena
jika barang agunan itu dimanfaatkan itu merupakan riba yang dilarang syara’ .Ulama
Hanabilah berpendapat bahwa apabila dijadikan barang agunan tersebut adalah hewan, maka
pemegang barang agunan berhak untuk mengambil susunya dan mempergunakannya sesuai
dengan jumlah biaya pemeliharaannya yang dikeluarkan pemegang barang agunan.

36
Dalam kondisi sekarang, maka akan lebih tepat apabila marhun berupa hewan itu di-
qiyas-kan dengan kendaraan. Illat-nya yang disamakan adalah hewan dan kendaraan sama-
sama memiliki fungsi yang dapat dinaiki. dan diperah susunya dapat di-illat-kan dengan
digunakannya kendaraan itu untuk hal yang ‘menghasilkan’, dengan syarat tidak merusak
kendaraan itu. Hal yang dapat dipersamakan illat-nya adalah ‘hasilnya’, yaitu apabila hewan
hasilnya susu, maka kendaraan hasilnya uang. Selanjutnya syarat bagi murtahin untuk
mengambil manfaat marhun yang bukan berupa hewan yaitu, adanya izin dari penggadai
rahin dan adanya gadai bukan sebab mengutangkan. Sedangkan apabila marhun itu tidak
dapat diperah dan tidak dapat ditunggangi, maka barang tersebut dibagi menjadi 2 bagian:
• Apabila marhun berupa hewan, maka boleh menjadikannya sebagai khadam.
• Apabila marhun bukan hewan, seperti rumah, kebun, sawah dan sebagainya, maka
tidak boleh mengambil manfaatnya. Kebolehan murtahin mengambil manfaat dari
marhun yang dapat ditunggangi dan diperah ialah berdasarkan hadist Nabi yang
berbunyi:
‫ ال ظﮭﺮ ﯾﺮﻛﺐ ﺑﻨﻔﻘﺘﮫ اذا‬:‫وﺳﻠﻢ‬، ‫ ﻗﺎل ﻋﻨﺄﺑٮﮭﺮﯾﺮة وﻟﺒﻦ اﻟﺪر ﯾﺸﺮب ﺑﻨﻔﻘﺘﮫ‬:‫رﺳﻮﻻﷲ ﺻﻠﻰ اﷲ ﻋﻠﯿﮫ رﺿٮﺎﷲ ﻋﻨﮫ ﻗﺎل‬
‫اذا ﻛﺎن ﻣﺮھﻮﻧﺎ‬، ‫ وﻋﻠﻰ اﻟﺬي ﯾﺮﻛﺐ‬.‫ﻛﺎن ﻣﺮھﻮﻧﺎ(رواھﺎﻟﺒﺨﺎرٮﻮﯾﺸﺮب اﻟﻨﻔﻘﺔ‬
Artinya:”Dari Abu Hurairah ra, dia berkata: Rasulullah Saw bersabda,”Punggung
hewan ditunggangi sesuai dengan biayanya apabila digadaikan. Air susu hewan
diminum sesuai biayanya apabila digadaikan. Bagi yang menunggang dan meminum
wajib menanggung biayanya.”(HR.Bukhari) Hadist lain yang dijadikan alasan
murtahin.
4. Aplikasi Akad Dalam Produk
Sejumlah besar studi tentang dampak produk rahn telah dilakukan dan hasilnya
menunjukkan bahwa rahn merupakan alat yang signifikan dalam memberdayakan aspek
ekonomi dan sosial pelanggannya. Namun, ada studi yang sangat terbatas yang dianalisis,
meneliti tentang pengaruh wanita rahn khususnya dalam meningkatkan status ekonomi dan
sosial mereka.
Aplikasi rahn dapat berupa :
• Produk Tambahan

37
Rahn diaplikasikan sebagai produk tambahan, yakni sebagai pelengkap pada
produk utama. Dalam konteks pelengkap yang dimaksud adalah seperti pegadaian jaminan
oleh bank Syariah, dalam praktik pembiayaan, seperti terdapat pada pembiayaan
mudharabah, musyarakah, dan murabahah. Bank dapat menahan barang nasabah sebagai
konsekuensi dari adanya kesepakatan akad pembiayaan antara bank dengan nasabah.
• Produk Awal Pilihan
Dalam rangka terhindar dari transaaksi dengan pengadaian konvensional yang
sifatnya non syariah, maka produk gadai syariah menjadi pilihan utama dalam transaksi
gadai pada lembaga keuangan. Biasanya aplikasi ini terdapat pada pegadaian syariah.
Berbeda halnya dengan gadai konvensional yang menerapkan bunga (sewa modal
berdasarkanpinjaman) yang mudah jelas haram kepada nasabahnya, gadai syariah hanya
menerapkan biaya penitipan atau pemeliharaan (jasa simpananberdasarkan nilai taksiran).
Menurut jenis barang yang digadaikan, prinsip utama barang yang digunakan untuk
menjamin adalah barang yang dihasilkan dan sumber yang sesuai dengan syariah, atau
keberadaan barang tersebut di tangan nasabah bukan karena hash praktek riba, gharar, dan
maysir. Keberadaan barang gadai selain karena alasan syariah, juga dikarenakan alasan
keterbatasan tempat penyimpanan barang jaminan, kesulitan dalam menaksirkan barang
jaminan, jenis barang jaminan mudah rusak dan jenis barang jaminan berbahaya.
Sedangkan menurut penaksiran barang, besarnya pinjaman dan pegadaian syariah yang
diberikan kepada nasabah tergantung dan besarnya nilai barang yang akan digadaikan.
Dalam penaksiran nilai barang gadai, pegadaian syariah harus menghindari hasil
penaksiran yang dapat merugikan nasabah atau pihak pegadaian itu sendiri.
Secara umum, baik pegadaian konvensional maupun pegadaian syariah merupakan
lembaga keuangan non bank yang memberikan pinjaman kepada masyarakat dengan dasar
hukum gadai, atau dengan disertai barang yang bernilai ekonomis yang dijadikan jaminan.
Transaksi gadai pada pegadaian konvensional membutuhkan beberapa persyaratan, yakni
perjanjian hutang piutang sebagai perjanjian pokok dan ditambah benda bergerak sebagai
jaminan hutang. Adanya gadai tergantung pada adanya perjanjian pokok hutang piutang.

38
Selain pegadaian konvensional, terdapat pula lembaga pegadaian lain yaitu,
pegadaian syariah. Pegadaian syariah tidak jauh berbeda dengan pegadaian
konvensional karena pegadaian konvensional maupun pegadaian syariah merupakan
suatu lembaga yang memberikan pinjaman kepada masyarakat disertai barang sebagai
jaminan hutang. Pegadaian konvensional maupun pegadaian syariah sama-sama
mempunyai hak gadai atas pinjaman berupa uang dan sama-sama disertai barang
sebagai agunan atau sebagai jaminan hutang. Pegadaian syariah dipandang sebagai
alternatif yang lebih baik daripada pegadaian konvensional terutama di Malaysia yang
memiliki komunitas mayoritas Muslim.

Perbedaan mendasar pada kedua lembaga ini adalah dalam hal pemungutan biaya
dalam bentuk bunga yang bersifat akumulatif dan berlipat ganda pada pegadaian
konvensional. Hal ini berbeda dengan pegadaian syariah, pegadaian syariah tidak
menerapkan sistem bunga. “Transaksi gadai dalam Fiqh Islam disebutar-rahn” Gadai
menurut Hukum Islam bertujuan untuk menolong orang yang membutuhkan bukan
untuk kepentingan komersial.

Implementasi operasi Pegadaian Syariah hampir bermiripan dengan Pegadaian


konvensional. Seperti halnya Pegadaian konvensional, Pegadaian Syariah juga
menyalurkan uang pinjaman dengan jaminan barang bergerak.Prosedur untuk
memperoleh kredit gadai syariah sangat sederhana, masyarakat hanya menunjukkan
bukti identitas diri dan barang bergerak sebagai jaminan, uang pinjaman dapat
diperoleh dalam waktu yang tidak relatif lama (kurang lebih 15 menit saja). Begitupun
untuk melunasi pinjaman, nasabah cukup dengan menyerahkan sejumlah uang dan
surat bukti rahn saja dengan waktu proses yang juga singkat.
E. QARDH
1. Pengertian Qardh

Secara etimologis qardh merupakan bentuk masdar dari qardha asy-syai’ –


yaqridhu, yang berarti dia memutuskan. Qardh adalah bentuk masdar yang berarti
memutuskan. Dikatakan, qaradhu asy-syai’a bil- miqradh, atau memutus suatu
dengan gunting. Al-qardh adalah sesuatu yang diberikan oleh pemilik untuk dibayar.

Adapun qardh secara terminologis adalah memberikan harta kepada orang


yang akan memanfaatkan dan mengembalikan gantinya dikemudian hari. Adapun
menurut Ascaray qardh merupakan pinjaman kebijakan/lunak tanpa imbalan,
39
biasanya untuk pembelian barang-barang fungible (yaitu barang yang dapat
diperkirakan dan diganti sesuai berat, ukuran, dan jumlahnya). Sedangkan
Muhammad berpendapat dalam bukunya, qardh atau iqradh secara etimologi berarti
pinjaman. Secara terminologi muamalah (ta’rif) adalah memiliki sesuatu yang harus
dikembalikan dengan pengganti yang sama.
Berdasarkan pengertian di atas, maka dapat disimpulkan bahwa yang
dimaksud dengan qardh adalah pinjaman uang atau modal yang diberikan sesorang
kepada pihak lainnya, di mana pinjaman tersebut digunakan untuk untuk usaha atau
menjalankan bisnis tertentu. Pihak peminjam berkewajiban mengembalikan pinjaman
tersebut sesuai dengan jumlah yang dipinjamkan tanpa bergantung pada untung atau
rugi usaha yang dijalankannya. Pinjaman qardh juga tidak berbunga, karena prinsip
dalam qard adalah tolong menolong.

2. Dasar Hukum Qardh


Dalil Al – Qur’an
Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman dalam surah Al – Baqarah ayat 280 :

“Dan jika (orang yang berhutang itu) dalam kesukaran, maka berilah
tangguh sampai dia berkelapangan. Dan menyedekahkan (sebagian atau
semua utang) itu, lebih baik bagimu, jika kamu mengetahui.”
Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman dalam surah Al – Baqarah ayat 245:

Hadits Riwayat Jama’ah


“Penundaan (pembayaran) yang dilakukan oleh orang mampu adalah suatu
kedzaliman “ (HR. Jama’ah)

40
Ijma
Para Ulama Sepakat bahwa qardh dibolehkan dalam Islam. Kesepakatan ini
didasari pada tabiat manusia yang tidak bisa hidup sendiri tanpa bantuan orang lain.
Tidak ada orang yang memiliki semua barang yang ia butuhkan. Oleh karena itu pinjam
meminjam sudah menjadi salah satu bagian dari kehidupan didunia ini, Islam adalah
agama yang sangat memperhatikan segenap kebutuhan umatnya.
3. Rukun, Syarat dan Ketentuan terkait akad Qardh
Adapun syarat – syarat dan ketentuan dalam melakukan akad qardh :
a. Shighat
Yang dimaksud dengan shighat adalah ijab dan kabul. Tidak ada
perbedaan diantara fukaha bahwa ijab kabul sah dengan lafaz utang
dan dengan semua lafaz yang menunjukan maknanya seperti kata,
“Aku memberimu utang” atau “Aku menghutangimu”. Demikianlah
pula kabul sah dengan semua lafaz yang menunjukan kerelaan, seperti
“Aku berhutang” atau “Aku ridha” dan lain sebagainya.
b. ‘Aqidain
Yang dimaksud dengan ‘Aqidain (dua pihak yang melakukan
transaksi) adalah pemberi utang dan pengutang. Adapun syarat – syarat
bagi pengutang adalah merdeka, balig, berakal, sehat, dan pandai
(rasyid, dapat membedakan baik dan buruk).
c. Harta yang diutangkan
 Harta berupa harta yang ada padanya, maksudnya harta yang satu sama lain
dalam jenis yang sama tidak banyak berbeda yang mengakibatkan perbedaan
nilai, seperti uang, barang – barang yang dapat ditakar, ditambang, ditanam, dan
dihitung.
 Harta yang diutangkan disyaratkan berupa benda, tidak sah menghutangkan
manfaat (jasa).
 Harta yang diutangkan diketahui, yaitu diketahui kadarnya dan diketahui
sifatnya.
4. Manfaat Qardh dalam dunia usaha
Qardh memberikan manfaat bagi masyarakat dan bank syariah sendiri.
Manfaat qardh antara lain:
41
a. Memungkinkan nasabah yang sedang dalam kesulitan mendesak untuk
mendapat talangan jangka pendek.
b. Al-qardh al-hasan juga merupakan salah satu ciri pembeda antara bank
syariah dan bank konvensional yang di dalamnya terkandung misi sosial,
dan komersial.
c. Adanya misi sosial-kemasyrakatan ini akan meningkatkan citra baik dan
meningkatkan loyalitas masyarakat terhadap bank syariah.
F. AS-SHARF
1. Pengertian As-Sharf
Secara bahasa as-sharf bermakna : Tambahan. Sedangkan menurut istilah
adalah: jual beli uang dengan uang yang sejenis maupun tidak sejenis (jual beli
emas dengan emas, atau perak dengan perak, atau emas dengan perak baik berupa
perhiasan atau uang)
Menurut Heri Sudarsono, As-Sharf adalah perjanjian jual beli suatu valuta
dengan valuta lainnya. Transaksi jual beli mata uang asing (valuta asing) dapat
dilakukan baik dengan sesama mata uang yang sejenis, misalnya rupiah dengan
rupiah maupun yang tidak sejenis, misalnya rupiah dengan dolar atau sebaliknya.
Menurut Tim Pengembangan Institut Bankir Indonesia, Sharf adalah jasa
yang diberikan oleh bank kepada nasabahnya untuk melakukan transaksi valuta
asing menurut prinsip-prinsip Sharf yang dibenarkan secara syari'ah.
2. Hukum dan Dalil legalitas as-sharf.
As-sharf hukumnya boleh sebagaimana dalam Allah Swt. Berfirman :
“Dan Allah telah menghalalkan jual beli dan mengharamkan riba” (QS. Al-
Baqarah 2:275).
Dan dalam hadist bahwasanya Rasulullah Saw. Bersabda: “(Juallah) emas
dengan emas, perak dengan perak, gandum dengan gandum, sya'ir dengan
sya'ir,kurma dengan kurma, dan garam dengan garam (dengan syarat harus) sama
dan sejenis sertasecara tunai. Jika jenisnya berbeda, juallah sekehendakmu jika
dilakukan secara tunai.” (HR Muslim).
Hadits ini juga menerangkan enam macam jenis yang tidak boleh dijual
kecuali dengan sama timbangannya dan tunai:
1. Emas dengan emas
2. Perak dengan perak
42
3. Gandum dengan gandum
4. Sya’ir dengan sya’ir
5. Kurma dengan kurma
6. Garam dengan garam
Maka apabila berlainan, misalnya emas dibeli dengan beras itu hukumannya boleh
dengan syarat harus kontan.
Sebagai contoh dalam dunia moderen apabila emas dan perak sebagai mata uang tidak
boleh ditukarkan dengan sejenisnya (Rupiah to rupiah atau Dollar to Dollar) kecuali sama
jumlahnya.
Bila berbeda jenisnya, Rupiah to Pounds Egypt, dapat ditukarkan (exchange) sesuai
denan market rate dengan catatan harus naqdan atau spot b(tunai)
3. Rukun dan Syarat akad as-sharf
 Rukun akad as-sharf
Rukun akad as-sharf dalam fikih islam sama dengan rukun jual beli, karena as-sharf
adalah bagian dari jual beli. Dalam mazhab Hanafi rukun as-sharf ada satu yaitu Shigah
( ijab dan qabul), sedangkan dalam mazhab jumhur rukun as-sharf ada tiga, yaitu Shigah
(ijab dan qabul) , ‘Aqidani ( penjual dan pembeli yang melakukan akad), Ma’qud
‘alaih/mahallu al-‘aqd (objek akad).
 Syarat akad As-sharf
Adapun syarat –syarat yang telah ditentukan dalam akad as-sharf adalah :
1. Taqabudh (serah terima ketika akad berlangsung)
Para ulama fuqaha’ telah bersepakat untuk syarat taqabudh ketika transaksi sebelum
berpisah. Menurut Ibnu Mundzir bahwa apabila berpisah sebelum serah terima maka
akad as-sharf menjadi rusak.
Nilai tukar yang dijual-belikan harus telah dikuasai(taqabudh) baik oleh pembeli maupun
penjual, sebelum keduanya berpisah. Penguasaan itu dapat berbentuk penguasaan secara
material maupun hukum. Penguasaan secara material, misalnya pembeli langsung
menerima dolar AS yang dibeli dan penjual langsung menerima uang rupiah. Adapaun
penguasaan hukum, misalnya pembayaran dengan menggunakan cek.
2. Akad as-sharf tanpa khiyar
Jumhur ulama fuqaha berpendapat : ( Hanafi, Maliki dan Syafi’I ) bahwa akad tidak
menjadi sah dengan khiyar syarat. Khiyar syarat adalah hak pilih bagi pembeli untuk

43
dapat melanjutkan jual-beli mata uang tersebut setelah selesai berlangsungnya jual-beli
yang terdahulu atau tidak melanjutkan jual beli itu, yang mana syarat itu itu sudah
diperjanjikan ketika berlangsungnya transaksi terdahulu tersebut. Khiyar ini
menyebabkan kepemilikan belum tetap sementara ketentuan taqabudh adalah syarat
sahnya akad sharf.
Dan adapun Khiyar ru’yah dan a’ib tidak menghalangi sahnya transaksi karena tidak
menghalangi kepemilikan dan taqabudh.
3. Akad secara tunai tanpa syarat penundaan.
Ulama bersepakat bahwa tidak diperbolehkan dalam akad as-sharf melakukan
penundaan. Karena akan merusak syarat sah taqabudh dalam akad as-sharf.
4. Tamatsul (Sepadan atau sebanding)
Ini adalah syarat khusus ketika dua barang yang ditukar adalah barang yang sejenis.
Seperti emas ditukar dengan emas, perak dengan perak maka harus sepadan dalam
timbangannya.

4. Perbankan Syariah dalam Pasar Valuta Asing (Foreign Exchange)


Perbankan syariah sebagai lembaga keuangan yang memfasilitasi perdagangan nasional
dan internasional tidak dapat menghindarkan diri dari keterlibatannya pada pasar valuta
asing. Maka perbankan syariah harus menyusun pedoman kerja operasianl bagi dirinya
sendiri agar mempunyai akses yang luas ke pasar valuta asing tanpa harus terlibat pada
mekanisme perdagangan yang bertentangan dengan prinsip-prinsip syariah.
Aktifitas perdagangan valuta asing dalam perbankan syariah harus terbebas dari unsur
riba, maisir(gambling), dan gharar. Oleh karena itu dalam pelaksanaannya harus
memperhatikan beberapa ketentuan dan batasan umum diantaranya:
a. Pertukaran tersebut harus dilakukan secara tunai (spot), artinya masing-masing pihak
harus menerima /menyerahkan masing-masing mata uang pada saat yang bersamaan.
b. Motif pertukaran adalah dalam rangka mendukung transaksi komersial, yaitu transaksi
perdagangan barang dan jasa antarbangsa, bukan dalam rangka spekulasi.
c. Harus dihindari jual-beli bersyarat. Misalnya A setuju membeli barang dari B hari ini
dengan syarat B harus membelinya kembali pada tanggal tertentu di masa mendatang.
d. Transaksi berjangka harus dilakukan dengan pihak-pihak yang diyakini mampu
menyediakan valuta asing yang dipertukarkan.

44
e. Tidak dibenarkan menjual barang yang belum dikuasai atau dengan kata lain tidak
dibenarkan jual beli tanpa hak kepemilikan.
Selain memperhatikan beberapa batasan diatas, terdapat juga beberapa tingkah laku
perdagangan yang dewasa ini biasa dilakukan dipasar valuta asing konvensional dan
harus dihindari, yaitu diantara lain:
a. Perdagangan tanpa penyerahan (future non delivery trading atau margin trading)
b. Jual beli valas bukan transaksi komersial (arbitrage) baik spot maupun forward.
c. Melakukan penjualan melebihi jumlah yang dimiliki atau dibeli (oversold).
d. melakukan transaksi swap
5. Fatwa Dewan syariah Nasional tentang jual beli mata uang (As-Sharf)
Pasar valuta asing (valas) atau sering disebut Foreign Exchange Market
merupakan pasar dimana trasanksi valuta asing dilakukan baik antara Negara maupun
dalam negeri. Dalam perdagangan forex konvensional terdapat beberapa praktik yang
menyimpang dari ketetapan syariah sebagaimana ketentuannya yang telah tertuang dalam
hadist Rasulullah Saw. Dan menjadi dasar Fatwa DSN-MUI nomor 28 tahun 2002
tentang Jual beli mata uang (As-Sharf) :

FATWA

DEWAN SYARI’AH NASIONAL

NOMOR 28/DSN-MUI/III/2002

TENTANG

JUAL BELI MATA UANG (AL-SHARF)

ِ ‫بِس ِْم ٱهَّلل ِ ٱلرَّحْ ٰ َم ِن ٱلر‬


‫َّح ِيم‬

Dewan Syari’ah Nasional setelah

Menimbang : a. bahwa dalam sejumlah kegiatan untuk memenuhi berbagai keperluan,

seringkali diperlukan transaksi jual-beli mata uang (al-sharf), baik antar

mata uang sejenis maupun antar mata uang berlainan jenis;

b. bahwa dalam 'urf tijari (tradisi perdagangan) transak-si jual-beli mata

uang dikenal beberapa bentuk transaksi yang status hukumnya dalam


45
pandang ajaran Islam berbeda antara satu bentuk dengan bentuk lain;

c. bahwa agar kegiatan transaksi tersebut dilakukan sesuai dengan ajaran

Islam, DSN memandang perlu menetapkan fatwa tentang al-sharf untuk

dijadikan pedoman.

Mengingat : 1. Firman Allah, QS. al-Baqarah [2]: 275:

… ‫… َوأَ َح َّل هللاُ ْالبَ ْي َع َو َح َّر َم الرِّ بَا‬


"… Dan Allah telah menghalalkan jual beli dan mengharamkan riba
…."

2. Hadits Nabi riwayat al-Baihaqi dan Ibnu Majah dari Abu Sa'id al-

Khudri:

ٍ ‫ إِنِّ َما ْالبَ ْي ُع ع َْن تَ َر‬:‫صلَّى هللاُ َعلَ ْي ِه َوآلِ ِه َو َسلَّ َم قَا َل‬
‫ (رواه البيهقي وابن‬،‫اض‬ َ ِ‫أَ َّن َرسُوْ َل هللا‬

)‫ماجه وصححه ابن حبان‬


Rasulullah SAW bersabda, "Sesungguhnya jual beli itu hanya boleh
dilakukan atas dasar kerelaan (antara kedua belah pihak)" (HR. al-
Baihaqi dan Ibnu Majah, dan dinilai shahih oleh Ibnu Hibban).

3. Hadits Nabi riwayat Muslim, Abu Daud, Tirmizi, Nasa'i, dan Ibn Majah,

dengan teks Muslim dari 'Ubadah bin Shamit, Nabi s.a.w. bersabda:

‫التَّ ْم ِر َو ْال ِم ْل ُح‬ÉÉ‫ ُر ِب‬É‫ير َوالتَّ ْم‬ َّ ِ‫ ِعي ُر ب‬É‫الش‬


ِ ‫ ِع‬É‫الش‬ ْ Éِ‫رُّ ب‬ÉÉُ‫ ِة َو ْالب‬É‫ض‬
َّ ‫البُرِّ َو‬É َّ ِ‫ضةُ بِ ْالف‬
َّ ِ‫ب َو ْالف‬ َّ ‫الذهَبُ ِب‬
ِ َ‫الذه‬ َّ

ْ َ‫ت هَ ِذ ِه ْاأل‬
‫فَ ِش ْئتُ ْم‬ÉÉ‫وْ ا َك ْي‬ÉÉ‫نَافُ فَبِ ْي ُع‬É‫ص‬ ْ ‫ فَإ ِ َذا‬،‫ يَدًا بِيَ ٍد‬،‫ َس َوا ًء بِ َس َوا ٍء‬،‫ح ِم ْثالً بِ ِم ْث ٍل‬
ْ َ‫اختَلَف‬ ِ ‫بِ ْال ِم ْل‬
.‫إِ َذا َكانَ يَدًا بِيَ ٍد‬
"(Juallah) emas dengan emas, perak dengan perak, gandum dengan
gandum, sya'ir dengan sya'ir, kurma dengan kurma, dan garam
dengan garam (dengan syarat harus) sama dan sejenis serta secara
tunai. Jika jenisnya berbeda, juallah sekehendakmu jika dilakukan
secara tunai."

4. Hadits Nabi riwayat Muslim, Tirmidzi, Nasa'i, Abu Daud, Ibnu Majah,

dan Ahmad, dari Umar bin Khatthab, Nabi s.a.w. bersabda:


46
ِ ‫الذهَبُ بِ ْال َو ِر‬
... ‫ق ِربًا إِالَّ هَا َء َوهَا َء‬ َّ
"(Jual beli) emas dengan perak adalah riba kecuali (dilakukan)
secara tunai."

5. Hadits Nabi riwayat Muslim dari Abu Sa'id al-Khudri, Nabi s.a.w.

bersabda:

َ ‫ َوالَ تَبِ ْيعُوا ْال َو ِر‬،‫ْض‬


‫ق‬ َ ‫ب إِالَّ ِم ْثالً بِ ِم ْث ٍل َوالَ تُ ِشفُّوْ ا بَع‬
ٍ ‫ْضهَا َعلَى بَع‬ ِ َ‫َب بِال َّذه‬
َ ‫الَ تَبِ ْيعُوا ال َّذه‬

.‫ َوالَ تَبِ ْيعُوا ِم ْنهَا غَائِبًا بِنَا ِج ٍز‬،‫ْض‬ َ ‫ق ِإالَّ ِم ْثالً بِ ِم ْث ٍل َوالَ تُ ِشفُّوا بَع‬
ٍ ‫ْضهَا َعلَى بَع‬ ِ ‫بِ ْال َو ِر‬
"Janganlah kamu menjual emas dengan emas kecuali sama
(nilainya) dan janganlah menambahkan sebagian atas sebagian
yang lain; janganlah menjual perak dengan perak kecuali sama
(nilainya) dan janganlah menambahkan sebagian atas sebagian
yang lain; dan janganlah menjual emas dan perak tersebut yang
tidak tunai dengan yang tunai."

6. Hadits Nabi riwayat Muslim dari Bara' bin 'Azib dan Zaid bin Arqam:

.‫ب َد ْينًا‬ ِ ‫صلَّى هَّللا ُ َعلَ ْي ِه َو َسلَّ َم ع َْن بَي ِْع ْال َو ِر‬
ِ َ‫ق بِال َّذه‬ َ ِ ‫نَهَى َرسُو ُل هَّللا‬
"Rasulullah saw melarang menjual perak dengan emas secara
piutang (tidak tunai)."

7. Hadits Nabi riwayat Tirmidzi dari 'Amr bin 'Auf al-Muzani, Nabi s.a.w.

bersabda:

‫لِ ُمونَ َعلَى‬É ‫ا َو ْال ُم ْس‬ÉÉ‫ َّل َح َرا ًم‬É‫ َّر َم َحالَالً أَوْ أَ َح‬É‫ ْلحًا َح‬É ‫ص‬
ُ َّ‫لِ ِمينَ إِال‬É ‫ ائِ ٌز بَ ْينَ ْال ُم ْس‬É‫ ْل ُح َج‬É ‫الص‬
ُّ

.‫ُشرُو ِط ِه ْم إِالَّ شَرْ طًا َح َّر َم َحالَالً أَوْ أَ َح َّل َح َرا ًما‬
"Perjanjian boleh dilakukan di antara kaum muslimin kecuali
perjanjian yang mengharamkan yang halal atau menghalalkan
yang haram; dan kaum muslimin terikat dengan syarat-syarat
mereka kecuali syarat yang mengharamkan yang halal atau
menghalalkan yang haram."

8. Ijma'.

47
Ulama sepakat (ijma') bahwa akad al-sharf disyari'at-kan dengan syarat-

syarat tertentu.

Memperhatika : 1. Surat dari pimpinan Unit Usaha Syariah Bank BNI Nomor: UUS/2/878.
n
2. Pendapat peserta Rapat Pleno DSN pada hari Kamis, tanggal 14

Muharram 1423 H/ 28 Maret 2002 M.


MEMUTUSKAN

Menetapka :FATWA TENTANG JUAL BELI MATA UANG


n

 Pertama :Ketentuan Umum.


Transaksi jual beli mata uang pada prinsipnya boleh dengan ketentuan sebagai
berikut:

a. Tidak untuk spekulasi (untung-untungan)

b. Ada kebutuhan transaksi atau untuk berjaga-jaga (simpanan)

c. Apabila transaksi dilakukan terhadap mata uang sejenis maka nilainya harus

sama dan secara tunai (at-taqabudh).

d. Apabila berlainan jenis maka harus dilakukan dengan nilai tukar (kurs) yang

berlaku pada saat transaksi dilakukan dan secara tunai.

Kedua :Jenis-jenis Transaksi Valuta Asing.

a. Transaksi Spot, yaitu transaksi pembelian dan pen-jualan valuta asing

(valas) untuk penyerahan pada saat itu (over the counter) atau

penyelesaiannya  paling lambat dalam jangka waktu dua hari. Hukumnya

adalah boleh, karena dianggap tunai, sedangkan waktu dua hari dianggap

sebagai proses penyelesaian yang tidak bisa dihindari ( ‫ ) ِم َّما الَ بُ ّد منه‬dan

merupakan transaksi internasional.

b. Transaksi Forward, yaitu transaksi pembelian dan penjualan valas yang

nilainya ditetapkan pada saat sekarang dan diberlakukan untuk waktu yang akan

datang, antara 2 x 24 jam sampai dengan satu tahun. Hukumnya adalah haram,

karena harga yang diguna-kan adalah harga yang diperjanjikan (muwa'adah)

48
dan penyerahannya dilakukan di kemudian hari, padahal harga pada waktu

penyerahan tersebut belum tentu sama dengan nilai yang disepakati, kecuali

dilakukan dalam bentuk forward agreementuntuk kebutuhan yang tidak dapat

dihindari (lil hajah).

c. Transaksi Swap, yaitu suatu kontrak pembelian atau penjualan valas dengan

harga spot yang dikombinasi-kan dengan pembelian antara penjualan valas yang

sama dengan harga forward. Hukumnya haram, karena mengandung

unsur maisir (spekulasi).

d. Transaksi Option, yaitu kontrak untuk memperoleh hak dalam rangka

membeli atau hak untuk menjual yang tidak harus dilakukan atas sejumlah unit

valuta asing pada harga dan jangka waktu atau tanggal akhir tertentu.

Hukumnya haram, karena mengandung unsur maisir (spekulasi).

Ketiga :Fatwa ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan keten-tuan jika di kemudian hari
ternyata terdapat kekeliruan, akan diubah dan disempurnakan sebagaimana
mestinya.

Ditetapkan di : Jakarta
Tanggal: 14 Muharram1423 H
28 Maret 2002 M

49
BAB III
PENUTUP
A. Kesimpulan
1. Wakalah
Wakalah (Perwakilan), penyerahan, pendelegasian, akad pelimpahan
kekuasaan oleh satu pihak kepada pihak lain dalam hal-hal yang boleh diwakilkan.
2. Kafalah
Kafalah adalah "Jaminan yang diberikan oleh penanggung (kafil) kepada
pihak ketiga yaitu pihak yang memberikan hutang/kreditor (makful lahu) untuk
memenuhi kewajiban pihak kedua yaitu pihak yang berhutang/debitoratau yang
ditanggung (makful ‘anhu, ashil)”.
3. Hiwalah
Hiwalah adalah memindahkan utang dari tanggungan seseorang kepada
tanggungan orang lain. Rukun hiwalah :
Muhil
Muhal
Muhal ‘alaih
Utang muhil kepada muhal
Utang muhal ‘alaih kepada muhal
Sighat
4. Ar-Rahn

Menurut bahasa, gadai (al-rahn) merupakan al-tsubut dan al-habs berarti


penetapan dan penahanan. Ada pula yang menjelaskan bahwa rahn adalah
terkurung atau terjerat. Rahn menurut syariah berarti menahan sesuatu dengan
cara yang dibenarkan yang memungkinkan ditarik kembali. Rahn juga berarti
menjadikan barang yang mempunyai nilai harta menurut pandangan syariah
sebagai jaminan utang. Dengan kata lain, rahn merupakan akad berupa
menggadaikan barang dari satu pihak kepada pihak lain dengan utang sebagai
gantinya. Rahn (Mortgage) merupakan pelimpahan kekuasaan dari satu pihal
kepada pihak lain (bank) dalam hal-hal yang boleh diwakilkan. Rahn menurut
istilah syara adalah akad yang objeknya menahan harga terhadap sesuatu hak
yang mungkin diperoleh bayaran dengan sempurna darinya.

50
5. Qardh

Hutang-piutang berkonotasi pada uang dan barang yang dipinjam dengan


kewajiban untuk membayar kembali apa yang sudah diterima dengan yang
sama. Sedangkan menurut bahasa arab hutang-piutang sering disebut juga
dengan AL-qardh.
6. As-Sharf
Dari Pembahasan diatas kita dapat menyimpulkan bahwa dalam Islam
sebagai agama yang universal maka tidak luput dalam perkembangan instrumen
keuangan terutama dalam akad As-sharf seperti dalam perdagangan valuta asing.
Dengan tetap menjaga unsur syariah dalam setiap transaksi demi menghindari
praktik riba, maysir(gambling), dan gharar maka diperbolehkan dengan beberapa
syarat yaitu : apabila mata uang yang di pertukarkan harus sama baik kuantitas
maupun kuantitasnya, sedangkan apabila pertukaran dengan mata uang yang tidak
sejenis, maka pertukaran tersebut harus berdasarkan kurs yang berlaku saat itu
terhadap mata uang yang ditukar dan pertukaran tersebut hanya diperbolehkan
secara spot (Tunai).

51
DAFTAR PUSTAKA
Djuwaini,dimyauddin.2007.Pengantar fiqm muamalah.Yogyakarta:Pustaka pelajar
Sabiq,sayid..Fikih sunnah 13.Bandung:PT.AL-MA`ARIF
Az-zuhaili,wahbah.2011.Fiqih islam5.Jakarta:Gema Insani
Rozalinda.2016.Fikih ekonomi syariah.Depok:PT.Rajagrafindo persada
Djamil, F. (2012). Penerapan Hukum Perjanjian dalam Transaksi di Lembaga Keuangan
Syari'ah. In T. d. Suryani, Penerapan Hukum Perjanjian dalam Transaksi di Lembaga
Keuangan Syari'ah (pp. 221-232). Jakarta: Sinar Grafika.
Hakim, A. A. (2011). Fiqih Perbankan Syari'ah. In S. A. Mifka, Fiqih Perbankan Syari'ah (pp.
276-284). Bandung: PT Refika Aditama.
Iyadh, Q. (2013, April 16). Makalah Al-Kafalah. Retrieved Februari 19, 2017, from Makalah
Al-Kafalah: http://al-qodhi.blogspot.co.id
Lubis, C. P. (1996). Hukum Perjanjian Dalam Bisnis. In C. P. Lubis, Hukum Perjanjian
Dalam Bisnis (p. 150152). Jakarta: Sinar Grafika.
Muslich, A. W. (2015). Fiqih Muamalat. In Lihhiati, & Lihhiati (Ed.), Fiqih Muamalat (pp.
417-446). Jakarta: AMZAH.
Pamungkas, B. (2015, Mei 30). Makalah Kafalah. Retrieved Februari 19, 2017, from
Makalah Kafalah: http://desbayy.blogspot.co.id
Veitzhal Rivai, A. P. (2011). Islamic Transaction Law In Business dari Teori ke Praktek. In
D. Ispurwanti, Islamic Transaction Law In Business dari Teori ke Praktek (p. 100). Jakarta:
PT Bumi Aksara.

http://pasar-islam.blogspot.com/2010/10/bab-10-hiwalah-pemindahan hutang.html.
Rasjid, Sulaiman. Fiqih Islam (Hukum Fiqih Lengkap). Bandung : Sinar Baru Algesindo.
1994.
Suhendi, Hendi. Fiqih Muamalah. Jakarta : PT. Raja Grafindo Persada. 2011.
Wirdyaningsih. Bank dan Asuransi Islam di Indonesia. Jakarta : Kencana. 2005.
Abdullah bin Muhammad ath Thayyar. 2009. Ensklipedi Fiqh Muamalah dalam
Pandangan 4 Mazhab. Yogyakarta: Maktabah al - hanif.
Ascara. 2013. Akad & Produk Bank Syariah. Jakarta : Rajawali Pers.

Hamzah Ya’qub. 1984. Kode Etik Dagang Menurut Islam; Pola Pembinaan
Hidup Dalam Berekonomi. Bandung: Diponegoro.

52
Imam Mustofa. 2016. Fiqih Mu’amalat Kontemporer. Jakarta : Rajawali Pers. Mardani.
2012. Fiqh Ekonomi Syariah : Fiqh Muamalah. Jakarta : Kencana. Muhammad. 2009
Model-Model Akad Pembiayaan di Bank Syariah. Yogyakarta :
UII Press.

Muhammad Syafi’I Antonio. 2001. Bank Syariah dan Teori Praktik. Jakarta:
Gema Insani.
Sutan Remy Syahdeni. 1999. Perbankan Islam dan Kedudukannya Dalam Tata Hukum
Perbankan Indonesi.Jakarta: PT. Pustaka Utama.

53

Anda mungkin juga menyukai