Anda di halaman 1dari 46

LAPORAN MAGANG

Disusun Oleh:
Stephanie Carolina
20180102358

Program Studi Akuntansi


FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
UNIVERSITAS ESA UNGGUL
2021
PELAKSANAAN MAGANG BAGIAN CUSTOMER SERVICE di PT
BANK MAYAPADA INTERNASIONAL TBK

LAPORAN MAGANG

Diajukan Untuk Memenuhi Persyaratan Kurikulum Sarjana Strata – 1

Disusun Oleh
Stephanie Carolina
20180102358

Program Studi Akuntansi


Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Universitas Esa Unggul
2021

ii
LEMBAR PENGESAHAN

PELAKSANAAN MAGANG BAGIAN CUSTOMER SERVICE di PT


BANK MAYAPADA INTERNASIONAL TBK

Diajukan Untuk Memenuhi Persyaratan Kurikulum Sarjana Strata – 1


Pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Universitas Esa Unggul

Disusun Oleh
Stephanie Carolina
20180102358

Jakarta, 31 Desember 2021


Disetujui Oleh

Kepala Bagian Operasional Dosen


Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Universitas Esa Unggul

(Erwin Satrio) (Ickhsanto Wahyudi, SE., M.Ak)


Pembimbing Lapangan Pembimbing Materi

iii
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur saya panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena atas
berkat dan rahmat-Nya, saya dapat menyelesaikan penyusunan laporan magang
ini dengan judul “Pelaksanaan Magang Bagian Customer Service di PT Bank
Mayapada Internasional, Tbk”. Penulisan laporan magang ini dilakukan dalam
rangka memenuhi salah satu syarat untuk mendapatkan gelar Sarjana Akuntansi
pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Esa Unggul.
Saya menyadari bahwa tanpa bantuan dan bimbingan dari berbagai pihak, cukup
sulit bagi saya untuk menyelesaikan laporan magang ini. Oleh sebab itu, saya
mengucapkan terima kasih kepada :
1. Bapak Dr. Ir. Arief Kusuma A.P, MBA, selaku Rektor Universitas Esa Unggul.
2. Bapak Dr. Tantri Yanuar Rahmat Syah, SE., MSM selaku Dekan Fakultas
Ekonomi dan Bisnis Universitas Esa Unggul.
3. Bapak Ickhsanto Wahyudi, SE., M.Ak selaku ketua Prodi Akuntansi dan dosen
pembimbing Universitas Esa Unggul.
4. Bapak Erwin Satrio, selaku pembimbing lapangan di PT Bank Mayapada
Internasional, Tbk Cabang Kantor Pusat Operasional.
5. Seluruh dosen dan staff Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Esa Unggul
yang telah memberikan ilmu sehingga bermanfaat bagi penulis.
6. Kedua orang tua saya tercinta yang telah memberikan, dukungan dan motivasi
serta doa sehingga penulis dapat menyelesaikan magang ini.

Penulis menyadari bahwa dalam penyusunan laporan magang ini masih jauh
dari kata sempurna. Untuk itu kritik dan saran penulis harapkan guna membangun
perbaikan dan pembelajaran di kemudian hari. Semoga laporan magang ini dapat
bermanfaat khususnya bagi penulis dan bagi pembaca pada umumnya.

Jakarta, 31 Desember 2021

Stephanie Carolina

iv
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL................................................................................................ i

HALAMAN PENGESAHAN................................................................................iii

KATA PENGANTAR ........................................................................................... iv

DAFTAR ISI ........................................................................................................... v

DAFTAR LAMPIRAN .......................................................................................... vi

DAFTAR TABEL ................................................................................................. vii

DAFTAR GAMBAR ........................................................................................... viii

BAB I PENDAHULUAN ...................................................................................... 1


1.1 Latar Belakang ............................................................................................ 1
1.2 Maksud dan Tujuan Kerja Magang ............................................................. 1
1.3 Pemilihan Perusahaan/Instansi Kerja Magang ............................................ 1
1.4 Penempatan Kerja Magang ......................................................................... 2
1.5 Jadwal Kerja Magang .................................................................................. 2
1.6 Sistematika Pembahasan ............................................................................. 2

BAB II GAMBARAN UMUM INSTANSI .......................................................... 3


2.1 Data Umum Perusahaan .............................................................................. 3
2.2 Tugas dan Fungsi Perusahaan/Instansi ........................................................ 7
2.3 Tupoksi Perusahaan/Instansi ....................................................................... 8

BAB III URAIAN PROSES BISNIS ................................................................... 10


3.1 Data dan Pengolahan ................................................................................. 10
3.2 Analisis ...................................................................................................... 13

BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN ............................................................. 14


4.1 Kesimpulan................................................................................................ 14
4.2 Saran .......................................................................................................... 14

DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................... 15

LAMPIRAN .......................................................................................................... 16

v
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Surat Izin Magang dari Universitas ................................................... 17


Lampiran 2 Surat Keterangan Magang dari PT Bank Mayapada Internasional, Tbk
............................................................................................................................... 18
Lampiran 3 Lembar Penilaian Magang ................................................................. 19
Lampiran 4 Absensi Magang ................................................................................ 20
Lampiran 5 Formulir Aplikasi Pembukaan Rekening ......................................... 31
Lampiran 6 Formulir Data Nasabah Untuk Pembukaan Rekening ....................... 32
Lampiran 7 Aplikasi Pembukaan Deposito .......................................................... 33
Lampiran 8 Formulir untuk pengaktifan rekening ................................................ 34
Lampiran 9 Formulir untuk penggantian kartu ATM ........................................... 35
Lampiran 10 Formulir penggantian buku tabungan .............................................. 36
Lampiran 11 Formulir untuk pengkinian data ...................................................... 37
Lampiran 12 Kehadiran bimbingan magang ......................................................... 38

vi
DAFTAR TABEL

Tabel 3.1 Tabel SIPOC ......................................................................................... 10

vii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Struktur Organisasi Perusahaan PT Bank Mayapada Internasional,


Tbk .......................................................................................................................... 6
Gambar 2.2 Struktur Organisasi Bank Mayapada Cabang Kantor Pusat
Operasional ............................................................................................................. 7

viii
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 LATAR BELAKANG

Pengalaman merupakan guru yang terbaik. Begitupun dalam dunia kerja


khususnya di Indonesia. Dewasa ini, dunia kerja lebih mengutamakan orang-
orang yang berpengalaman. Semakin banyak pengalaman yang dimiliki, semakin
tinggi juga daya tarik pelamar kerja. Tidak jarang pengalaman dalam dunia kerja
menjadi salah satu kriteria yang dijadikan sebagai patokan penerimaan karyawan
baru. Terlebih lagi pada perusahaan-perusahaan yang sudah bonafit. Praktik Kerja
Lapangan yang diselenggarakan Fakultas Ekonomi Universitas Esa Unggul
,membuka kesempatan mahasiswa untuk terjun langsung ke dalam dunia kerja
sehingga memperoleh pengalaman berharga. Pengalaman tersebut dapat
menunjang kesiapan lulusan sebelum memasuki dunia kerja. Selama melakukan
kegiatan magang, mahasiswa dapat mengaplikasikan teori-teori yang di dapat
selama perkuliahan. Bahkan mahasiswa dapat membandingkan teori yang di dapat
dengan realita pada dunia kerja. Begitu banyak manfaat yang diperoleh
mahasiswa melalui kegiatan magang ini.
Pada pelaksanaannya, mahasiswa juga dapat meningkatkan kreativitas
melalui pemecahan masalah yang dihadapi. Mencoba-coba dilakukan bila
seseorang tidak tahu bagaimana harus memberikan respons atas sesuatu
kemungkinan akan ditemukan respons yang tepat berkaitan dengan masalah yang
dihadapinya. Selain belajar dari pengalaman secara langsung, kegiatan ini juga
menambah relasi dan melatih kemampuan berkomunikasi mahasiswa. Penilaian
kemampuan siswa dalam berkomunikasi bukan hanya dilakukan oleh dosen,
namun juga dilakukan oleh lingkungan kerja mahasiswa.

1.2 MAKSUD DAN TUJUAN


 Sebagai salah satu syarat mendapatkan gelar Strata- 1 di Fakultas
Ekonomi Universitas Esa Unggul.
 Mengetahui penerapan sistem kerja customer service di Bank
Mayapada khususnya di Cabang Kantor Pusat Operasional.
 Menambah keterampilan mahasiswa yang tidak di dapat di bangku
kuliah.

1.3 PEMILIHAN PERUSAHAAN/INSTANSI MAGANG


Kegiatan magang kerja ini dilaksanakan di salah satu Bank umum
konvensional, yaitu Bank Mayapada. Berikut adalah identitas perusahaan tempat
pelaksanaan magang dilakukan :
Nama Perusahaan: PT. Bank Mayapada Internasional, Tbk
Cabang Kantor Pusat Operasional

1
Alamat Perusahaan : Mayapada Tower, Ground Floor - 3rd Floor
Jl. Jend. Sudirman Kav. 28, Jakarta 12920

1.4 PENEMPATAN KERJA MAGANG


Penempatan praktik magang pada bagian Frontliner yaitu Customer Service
di PT. Bank Mayapada Internasional Cabang Kantor Pusat Operasional. Dimana
posisi tersebut bertugas melayani nasabah baik secara langsung maupun tidak
langsung yaitu melalui via telepon.

1.5 JADWAL KERJA MAGANG


Pelaksanaan magang dilaksanakan selama 3 bulan terhitung sejak tanggal 01
Oktober 2021 s/d 31 Desember 2021. Waktu pelaksanaan magang menyesuaikan
jam kerja pada PT. Bank Mayapada Internasional, Tbk adalah pukul 08.00 – 17.00
WIB.

1.6 SISTEMATIKA PEMBAHASAN


Sistematika penulisan laporan magang adalah sebagai berikut :
 BAB I menjelaskan pendahuluan, latar belakang, maksud dan tujuan
magang serta penempatan pelaksanaan permagangan.
 BAB II menjelaskan gambaran umum perusahaan, tugas dan fungsi
perusahaan serta struktur organisasi perusahaan.
 BAB III menjelaskan tentang uraian proses magang serta analisis.
 BAB IV menjelaskan tentang kesimpulan dan saran.

2
BAB II
GAMBARAN UMUM INSTANSI

2.1 DATA UMUM PERUSAHAAN


2.1.1 Sejarah Umum dan Perkembangan

PT Bank Mayapada International didirikan di Jakarta pada 7


September 1989. Pada 10 Januari 1990, Bank diakui secara hukum oleh
Menteri Kehakiman Republik Indonesia, kemudian mengawali operasi
secara komersialnya pada 16 Maret 1990. Setelahnya, Menteri Keuangan
Republik Indonesia memberikan izin kepada Bank untuk menjadi bank
umum. Bank Mayapada juga dinyatakan sebagai bank devisa berdasarkan
surat izin dari Bank Indonesia pada tanggal 1 Juni 1993.

Daftar akta penting terkait pendirian Bank Mayapada adalah


sebagai berikut:
1. Akta Notaris No. 196 tanggal 7 September 1989, Notaris Edison
Jingga, SH, pengganti dari Notaris Misahardi Wilamarta, SH, di Jakarta;

2. Pengesahan Menteri Kehakiman Republik Indonesia, Surat


Keputusan No. C2-25.HT.01.01.Th.90 tanggal 10 Januari 1990;

3. Berita Negara Republik Indonesia No. 37 tanggal 10 Mei 1994,


Tambahan No.2469/1994 (Akta Pendirian);

4. Akta Notaris No. 114 tanggal 15 September 2016, Notaris


Buntario Tigris Darmawa NG, SH, SE, MH, Notaris di Jakarta;

5. Akta perubahan terakhir, Akta Notaris No. 101 tanggal 23 Juli


2020, Notaris Buntario Tigris Darmawa NG, SH, SE, MH, Notaris di
Jakarta.

Berdasarkan akta No. 104 tanggal 22 Desember 1995, PT Bank


Mayapada International mengubah namanya menjadi PT Bank Mayapada
Internasional. Pada 10 Juni 1997, Bank mencatatkan namanya ke dalam
daftar perusahaan terbuka atau go public di Bursa Efek Indonesia, dan kini
masyarakat luas lebih mengenal Bank sebagai PT Bank Mayapada
Internasional Tbk atau „Bank Mayapada‟. Inti dari aktivitas bisnis Bank
Mayapada adalah menghimpun dana masyarakat dan menyalurkan dana
tersebut melalui pinjaman dalam bentuk fasilitas kredit. Penjelasan dari
kegiatan usaha utama maupun penunjang Bank terkandung dalam
Anggaran Dasar Perusahaan. Demi mewujudkan visi dan misi perusahaan,
Bank Mayapada menumbuhkan semangat continuous improvement dalam
operasional bisnisnya. Bank terus melakukan peningkatan terhadap mutu,

3
pelayanan perbankan yang prima, dan produk perbankan sesuai kebutuhan
nasabah. Bank Mayapada memelihara kualitas kinerja operasional
perbankan dengan melakukan penilaian atas sistem manajemen mutu
setiap setahun sekali. Sistem manajemen mutu atas layanan keuangan telah
tersertifikasi ISO 9001 sejak tahun 2001. Capaian ini membuktikan bahwa
Bank Mayapada telah berhasil menerapkan sistem manajemen mutu yang
terus ditingkatkan sebaik mungkin. Sertifikat ISO 9001:2015 terbaru
berlaku dari 13 September 2018 hingga 07 Agustus 2021, yang diperoleh
melalui assessment pada Bank Mayapada. Layanan perbankan yang
disediakan oleh Bank dapat dirasakan oleh nasabah dan masyarakat luas
melalui pelayanan langsung di berbagai kantor yang dimiliki maupun
pelayanan secara digital. Hingga akhir 2020, terdapat 39 kantor cabang, 91
kantor cabang pembantu, 83 kantor fungsional, dan 3 kantor kas. Bank
Mayapada berkomitmen untuk memperkuat layanan digital dengan
memanfaatkan kecanggihan teknologi terkini, guna menjadi solusi
kemudahan bagi nasabah dalam bertransaksi dan mengakses layanan
perbankan lainnya. Bank berupaya menjangkau nasabah dan masyarakat
secara luas, ditandai oleh penyebaran jaringan ATM di 50 kota di
Indonesia dengan total mesin ATM sebanyak 145. Nasabah juga bisa
memanfaatkan jaringan ATM BERSAMA dan ATM PRIMA/BCA untuk
penggunaan kartu ATM Bank Mayapada sebagai debit card. Selain itu,
layanan digital yang dimiliki Bank berupa mobile banking, internet
banking dan e-channel lainnya, dan EDC.

2.1.2 Produk yang dihasilkan

Berikut ini adalah produk-produk yang dihasilkan oleh Bank


Mayapada :

 My saving
Bagi nasabah yang menginginkan kemudahan dalam pembukaan
rekening dengan setoran awal yang ringan, maka produk My
Saving dapat menjadi pilihan. Tabungan ini memiliki fleksibilitas
transaksi via ATM selama 24 jam dan berbagai keuntungan
menarik lainnya. My Saving juga memiliki keunggulan yaitu
perhitungan suku bunganya dihitung berdasarkan saldo rata-rata
harian, dan dilengkapi dengan layanan Mobile Banking dan
Internet Banking.
 My Saving Super Benefit
My Saving Super Benefit merupakan salah satu produk Bank
Mayapada yang menguntungkan karena suku bunga yang
diterapkan sama dengan suku bunga deposito. Keuntungan

4
lainnya dari produk ini yaitu gratis biaya RTGS, LLG, kliring,
bebas biaya tarik tunai dan cek saldo di ATM, serta dilengkapi
dengan fasilitas Mobile Banking dan Internet Banking.
 My Dollar
My Dollar adalah tabungan dengan mata uang Dollar Amerika
Serikat (US Dollar) dan Dollar Singapura (SGD). Keuntungan
dari memiliki produk ini adalah tidak adanya batasan dalam
frekuensi penarikan maupun penyetoran.
 Tabunganku
TabunganKu adalah salah satu produk Bank Mayapada yang
bertujuan untuk membumikan gerakan Indonesia Menabung.
TabunganKu memiliki persyaratan yang mudah dan ringan, salah
satunya adalah tidak adanya biaya bulanan jika rekening selalu
aktif.
 Tabungan SimPel
Tabungan SimPel adalah tabungan khusus untuk pelajar dengan
persyaratan yang mudah dan sederhana, serta jumlah minimum
menabung yang relatif ringan.
 My Depo
My Depo adalah simpanan berjangka dengan pilihan jangka
waktu 1 bulan, 3 bulan, 6 bulan, dan 12 bulan yang fleksibel
sesuai dengan kebutuhan nasabah.
 My Depo Valas
My Depo Valas adalah simpanan deposito berjangka dalam mata
uang Dollar Amerika Serikat (US Dollar) dan Dollar Singapura
(SGD).
 My Giro
My Giro merupakan produk simpanan dalam mata uang Rupiah,
dengan keunggulan berupa kemudahan bertransaksi untuk
mendukung kelancaran usaha nasabah.
 My Giro Valas
My Giro Valas adalah produk simpanan giro dalam mata uang
Dollar Amerika Serikat (US Dollar) dan Dollar Singapura
(SGD). My Giro Dollar dapat bermanfaat untuk memperlancar
transaksi bisnis nasabah dalam mata uang asing tersebut dan
memberikan bunga yang kompetitif.
 Pinjaman Rekening Koran (PRK) Bersaldo Kredit
Pinjaman Rekening Koran Bersaldo Kredit adalah rekening
debitur yang belum dilakukan penarikan terhadap rekening
pinjaman yang diberikan.

5
2.1.3 Kebijakan Perusahaan

Prinsip-prinsip, nilai-nilai, maupun kebijakan yang diikuti dalam


menjalankan bisnis hingga saat ini telah menjadi budaya kerja untuk
mendukung tercapainya visi dan misi perusahaan. Melalui seluruh
penerapan prinsip, nilai, dan kebijakan tersebut, akan tercipta iklim kerja
yang wajar dan kondusif dalam aktivitas perbankan sehari-hari. Setiap
Insan Bank Mayapada diwajibkan untuk mendukung pembangunan
budaya tersebut, tanpa terkecuali mulai dari karyawan hingga pejabat di
level top management. Hal-hal yang dibudayakan untuk diterapkan di
lingkungan kerja Bank Mayapada antara lain:
1. Penerapan Kode Etik yang berlaku bagi seluruh Insan Bank Mayapada
maupun mitra kerja yang terlibat kerja sama dengan perusahaan;

2. Penerapan prinsip-prinsip tata kelola perusahaan yang baik dalam


menjalankan pekerjaan setiap Insan Bank Mayapada, yang memuat
transparansi, akuntabilitas, pertanggungjawaban, kemandirian, dan
kewajaran;

3. Penerapan anti-fraud yang didukung oleh kebijakan zero tolerance


terhadap segala macam fraud, baik internal maupun eksternal.

2.1.4 Struktur Organisasi Perusahaan

Gambar 2.1 Struktur Organisasi PT Bank Mayapada Internasional, Tbk

6
Struktur Organisasi Bank Mayapada Internasional cabang Kantor Pusat
Operasional

Pimpinan

Wakil Pimpinan Wakil Pimpinan


Marketing Operasional
Ma
Kepala Bagian Kepala Bagian
Marketing Operasional

Marketing Marketing Back Teller Customer


Funding Lending Office Service

Gambar 2.2 Struktur Organisasi Bank Mayapada Cabang Kantor Pusat


Operasional
2.1.5 Jumlah Karyawan

Jumlah karyawan pada PT Bank Mayapada Internasional, Tbk cabang


Kantor Pusat Operasional yaitu 62 orang, terdiri dari:
 1 Pimpinan
 1 Wakil Pimpinan Marketing
 1 Wakil Pimpinan Operasional
 2 Kepala Bagian Operasional
 1 Kepala Bagian Marketing
 15 Marketing Lending
 8 Marketing Funding
 7 Teller
 7 Customer Service
 6 Back Office
 5 Office Boy
 8 Security

2.2 TUGAS DAN FUNGSI PERUSAHAAN


Bank Mayapada merupakan salah satu Bank umum yang ada di Indonesia, fungsi
bank umum yaitu sebagai lembaga keuangan yang bertugas menghimpun dana
dari masyarakat (funding) dalam bentuk simpanan dan menyalurkan kembali
kepada masyarakat dalam bentuk kredit (lending), Bank Mayapada juga

7
melakukan hal yang sama, dengan produk-produk yang dimilikinya pun juga
sama dengan bank umum lainnya. Fungsi utama Bank Mayapada adalah menjadi
bank memberikan layanan kepada masyarakat baik dalam sistem pembayaran
maupun sebagai penghimpun dan penyalur dana masyarakat.

2.3 TUPOKSI PERUSAHAAN/INSTANSI


 Pimpinan Cabang bertanggung jawab untuk memberikan laporan
kemajuan cabang kepada Direksi Pusat termasuk laporan keuangan
cabang, menjalankan Program Perusahaan untuk cabang tersebut dan
mengejar target. Selain itu, pimpinan bertugas melaksanakan misi kantor
cabang secara keseluruhan, mengelola pelaksanaan sistem dan prosedur,
memberikan kontribusi laba yang nyata terhadap upaya pencapaian laba
bank secara keseluruhan.
 Wakil Pimpinan Marketing bertanggung jawab kepada pimpinan cabang,
tugas wakil pimpinan ialah memantau cara kerja para marketing baik
marketing lending atau funding dan melaporkan hasil kerja pada pimpinan
cabang serta membantu cabang dalam mencapai target.
 Wakil Pimpinan Operasional bertanggung jawab dengan setiap kegiatan
operasional agar sesuai standar layanan Bank Mayapada, bertanggung
jawab kepada pimpinan cabang dengan membantu jalannya operasional
cabang.
 Kepala Bagian Operasional bertanggung jawab sebagai supervisor dari
teller dan customer service, mengotorisasi jalannya transaksi pada teller
dan customer service dengan sesuai standar layanan dan standar
operasional perusahaan.
 Kepala Bagian Marketing bertanggung jawab memantau para marketing
agar dapat mencapai target yang telah diberikan, mencari nasabah baru
baik untuk meminjam dana atau menyimpan dana di bank, mengecek
proposal marketing lending, mengatur kunjungan survei ke tempat
nasabah dan membantu cabang dalam mencapai target yang telah
ditentukan.
 Marketing Lending bertanggung jawab kepada kepala bagian marketing
serta wakil pimpinan marketing dalam menjalankan tugasnya. Tugas dari
marketing lending ialah mencari kredit baru, melakukan survei usaha,
membuat proposal pinjaman kredit.
 Marketing Funding bertanggung jawab kepada kepala bagian marketing
serta wakil pimpinan marketing dalam menjalankan tugasnya. Tugas dari
marketing funding ialah mencari nasabah baru, menjalin hubungan dengan
nasabah lama, mempromosikan produk Bank Mayapada dan menghimpun
dana dari nasabah.
 Teller bertugas melayani penarikan, transfer uang, setoran tunai dari
nasabah, mampu melakukan pemeriksaan kas dan juga menghitung
transaksi harian menggunakan mesin penghitung, komputer, atau

8
kalkulator, menerima cek dan uang tunai untuk kepentingan verifikasi
jumlah serta periksa keakuratan slip setoran tersebut.
 Customer Service bertanggung jawab kepada kepala bagian operasional.
Customer Service bertugas melakukan interaksi baik melalui telepon atau
secara langsung tatap muka, memberikan informasi produk dan layanan,
memberikan solusi terhadap keluhan yang dihadapi nasabah, membantu
nasabah dalam pembukaan rekening, dan melayani nasabah sesuai dengan
standar operasional perusahaan.
 Back Office bertugas menjalankan transaksi deposito baik penempatan
deposito maupun pencairan deposito, mendebet rekening nasabah terkait
hal tertentu seperti biaya materai, biaya buku warkat, melaporkan deposito
yang jatuh tempo pada marketing dan kepala bagian operasional.

9
BAB III
URAIAN MATERI MAGANG

3.1 DATA DAN PENGOLAHAN


Berikut ini proses yang dilakukan oleh customer service dalam
menjalankan tugasnya di Bank Mayapada Cabang Kantor Pusat Operasional :

Supplier Inputs Process Output Customer

• Masyarakat • Tabungan • Nasabah • Tabungan • Masyarakat


yang ingin • Deposito data ng ke • Deposito yang ingin
menabung dan • Giro cabang, • Giro menabung
meminjam kemudian isi atau
• Pinjaman • Pinjaman
dana formulir, meminjam
Customer dana
service
menginput
disistem,
nasabah
berhasil
membuat
tabungan.

Tabel 3.1 Tabel SIPOC


Adapun transaksi-transaksi yang dilakukan oleh customer service yaitu:
1. Melakukan konfirmasi penarikan cek nasabah
Konfirmasi penarikan cek akan dilakukan oleh customer service jika
nominalnya diatas Rp 25.000.000. Dengan alur sebagai berikut :
 Nasabah datang ke teller untuk melakukan pencairan cek diatas
Rp 25.000.000.
 Teller memberikan cek kepada customer service untuk
dilakukan konfirmasi via telepon ke nasabah yang bersangkutan
atau kuasa dari nasabah tersebut.
 Customer service menerima cek dari teller kemudian menelepon
kuasa atau nasabah yang bersangkutan dengan menyebutkan
nominal yang akan ditarik atau akan digunakan untuk
pemindahbukuan. Kemudian, jika nasabah dapat dihubungi dan
nasabah mengiyakan transaksi tersebut, customer service
melakukan stempel pada lembar cek dan menuliskan konfirmasi
dengan siapa, jam konfirmasi dan paraf customer service,
setelah itu diberikan kembali ke teller.

2.Transaksi ganti buku


Alur transaksi ganti buku sebagai berikut :

 Awali dengan layanan sesuai standar perusahaan

10
 Mempersilahkan nasabah duduk
 Customer service menerima buku tabungan dan KTP
 Nasabah mengisi formulir ganti buku dan menandatangani buku
baru
 Customer service membawa buku nasabah ke teller untuk dicetak
 Setelah dicetak buku tersebut harus ditandatangani dan distempel
oleh kepala bagian operasional
 Customer service memberikan buku tabungan yang telah dicetak dan
ditandatangani oleh kepala bagian operasional kepada nasabah
 Akhiri sikap layanan

3. Transaksi pembukaan deposito


Syarat yang harus dibawa oleh nasabah ialah :
 KTP
 Buku tabungan
Alur transaksi pembukaan deposito sebagai berikut :

 Awali sikap layanan sesuai standar perusahaan


 Mempersilahkan nasabah duduk
 Customer service menerima buku tabungan dan KTP
 Menjelaskan produk deposito
 Nasabah mengisi formulir pembukaan deposito
 Customer service menginput disistem berupa nominal, jangka waktu,
serta bunga yang diberikan
 Kepala bagian operasional mengotorisasi dengan mengecek
kebenaran penginputan dengan yang diisi oleh nasabah pada
formulir
 Mencetak bilyet deposito
 Memberikan bilyet deposito kepada wakil pimpinan untuk ditanda
tangani dan diberi materai
 Memberikan bilyet deposito yang sudah jadi kepada nasabah
 Akhiri sikap layanan

4. Transaksi pembukaan rekening My saving


Syarat yang harus dibawa oleh nasabah ialah :
 KTP
 NPWP
 Surat referensi kerja

Alur pembukaan rekening My saving sebagai berikut :


 Awali sikap layanan sesuai standar perusahaan

11
 Mempersilahkan nasabah duduk
 Menerima KTP, NPWP, surat referensi kerja
 Menjelaskan produk My saving
 Nasabah mengisi formulir pembukaan rekening
 Customer service menginput sesuai dengan data yang diisi oleh
nasabah
 Mendaftarkan kartu atm pada sistem, dan menanyakan nasabah
apakah ingin menggunakan buku tabungan atau e-statement
 Kepala bagian operasional mengotorisasi dan mengecek kebenaran
penginputan yang dilakukan oleh customer service
 Setelah semua yang diinput benar maka proses pembukaan rekening
telah selesai. Customer service memberikan ATM dan buku
tabungan kepada nasabah tersebut.
 Akhiri sikap layanan

5. Melakukan pengaktifan buku cek


 Awali sikap layanan sesuai standar perusahaan
 Mempersilahkan nasabah duduk
 Customer service menerima resi pengaktifan buku cek
 Mengecek spesimen disistem apakah sesuai dengan yang
ditandatangani
 Menginput resi pengaktifan cek, kepala bagian operasional
mengotorisasi pengaktifan
 Akhiri sikap layanan

6. Pengkinian data nasabah


 Awali sikap layanan sesuai standar perusahaan
 Mempersilahkan nasabah duduk
 Customer service menerima buku tabungan dan KTP
 Memberikan formulir pengkinian data
 Merubah data yang ingin diubah oleh nasabah, yang kemudian
diotorisasi oleh kepala bagian operasional
 Akhiri sikap layanan

7.Ganti kartu ATM


 Awali sikap layanan sesuai standar perusahaan
 Mempersilahkan nasabah duduk
 Customer service menerima buku tabungan dan KTP
 Nasabah mengisi formulir ganti kartu
 Customer Service menginput kartu baru disistem dan diotorisasi oleh
kepala bagian operasional

12
 Memberikan kartu baru pada nasabah
 Akhiri sikap layanan

8.Pengaktifan rekening nasabah yang dormant


 Awali sikap layanan sesuai standar perusahaan
 Mempersilahkan nasabah duduk
 Customer service menerima buku tabungan dan KTP
 Nasabah mengisi formulir data nasabah
 Customer Service menginput pengaktifan rekening disistem dan
diotorisasi oleh kepala bagian operasional
 Menginfokan pada nasabah agar segera disetor rekeningnya
 Akhiri sikap layanan

9. Balancing aktivitas user


 Mencetak transaksi yang telah dilakukan hari ini
 Menulis dibuku user jika ada pengaktifan resi cek dan
pembukan deposito
 Memberikannya kepada kepala bagian operasional

3.2 ANALISIS
Setiap harinya penulis melakukan transaksi pelayanan nasabah. Tugas
seorang customer service ialah membantu memberikan solusi terhadap kendala
yang dihadapi oleh nasabah sehingga nasabah dapat merasa puas misalnya,
membantu nasabah dalam pembukaan rekening tabungan yang akan digunakan
untuk penerimaan gaji, membantu ganti kartu nasabah yang rusak, membantu
mengganti buku nasabah yang telah habis, dan melakukan pengkinian data
nasabah agar data nasabah tersebut update. Dalam tugasnya sehari-hari customer
service selalu mengingatkan nasabah untuk menjaga kerahasiaan pin dari
siapapun. Dalam pekerjaan sehari-hari tentunya penulis mengalami kendala
seperti sistem yang belum online antar cabang mengenai face capture dan
spesimen cabang lain, terkadang adanya gangguan sistem, sejauh ini kendala
tersebut dapat diatasi dengan adanya bantuan dari kerjasama tim.

Analisa terkait setiap proses transaksi customer service membutuhkan


otorisasi kepala bagian operasional agar dapat di cek kebenaran penginputan
dengan apa yang diisi oleh nasabah. Transaksi harian customer service di PT
Bank Mayapada Internasional, Tbk tidaklah begitu rumit, karena didukung oleh
kerjasama tim, sistem yang memadai dalam melayani nasabah.

13
BAB IV
KESIMPULAN DAN SARAN

4.1 KESIMPULAN
Berikut ini kesimpulan atas pembahasan pelaksanaan magang yaitu :

1. Mengetahui pentingnya menjaga hubungan baik dengan nasabah agar


nasabah merasa puas dalam pelayanan di Bank Mayapada.
2. Aktivitas transaksi yang dilakukan oleh customer service diproses
sesuai dengan prosedur yang telah ditentukan.
3. Kerjasama tim dalam Bank Mayapada sudah berjalan dengan baik,
dimana masing-masing divisi saling berhubungan dan membutuhkan
satu sama lain.

4.2 SARAN
Beberapa saran yang dapat di berikan sebagai bahan evaluasi Bank Mayapada
yaitu :

1. Tetap menjaga dan meningkatkan tingkat pelayanan dalam melayani


nasabah Bank Mayapada.
2. Sistem antar cabang dalam hal face capture dan spesimen dapat dilihat
cabang lain sehingga memudahkan customer service dalam bertransaksi.

14
DAFTAR PUSTAKA

Sejarah Bank Mayapada, diperoleh pada 5 Desember 2021 di:


https://www.bankmayapada.com/id/hubungan-investor/laporan-tahunan

15
LAMPIRAN

16
Lampiran 1 Surat Izin Magang dari Universitas

17
Lampiran 2 Surat keterangan Magang dari PT Bank Mayapada
Internasional, Tbk

18
Lampiran 3 Lembar Penilaian Magang

19
Lampiran 4 Absensi Magang

20
21
22
23
24
25
26
27
28
29
30
Lampiran 5 Formulir Aplikasi Pembukaan Rekening

31
Lampiran 6 Formulir Data Nasabah Untuk Pembukaan Rekening

32
Lampiran 7 Aplikasi Pembukaan Deposito

33
Lampiran 8 Formulir untuk pengaktifan rekening

34
Lampiran 9 Formulir untuk penggantian kartu ATM

35
Lampiran 10 Formulir penggantian buku tabungan

36
Lampiran 11 Formulir untuk pengkinian data

37
Lampiran 12 Kehadiran bimbingan magang
KEHADIRAN BIMBINGAN MAGANG
No Hari/ Tanggal Materi Konsultasi Paraf
1. Selasa, 19 Oktober 2021 Pembahasan surat
keterangan magang dari
perusahaan
2. Minggu, 04 November Pengarahan mengenai
2021 penulisan sesuai
pedoman magang
3. Senin, 06 Desember Pengarahan mengenai
2021 penulisan sesuai
pedoman magang
4.

Mengetahui,
Ketua Program Studi Akuntansi

(Ickhsanto Wahyudi, SE., M.Ak.)

38

Anda mungkin juga menyukai