Anda di halaman 1dari 4

NAMA: SELMA DANDY IMANIA

NIM: 201910230311460

KELAS: I 2019

TUGAS PSIKOLOGI UMUM

ANALISIS FILM YANG BERJUDUL “FRIENDZONE”

1. Seperti apa hubungan Palm dan Gink ?


Saya akan bercerita tentang sebuah film yang sudah saya tonton bersama dosen
dan teman-teman saya di kelas yang berjudul “friendzone” yang didalamnya bercerita
tentang kisah cinta dua tokoh yang menjadi pemeran utama yaitu Palm dan Gink, Palm
adalah seorang laki-laki dan Gink adalah seorang perempuan. Mereka adalah sepasang
sahabat yang selalu menghabiskan waktu bersama dimanapun dan kapanpun, baik dalam
keadaan suka maupun duka. Palm adalah seorang pramugara yang bekerja di pesawat
dan selalu berinteraksi dengan para pramugari cantik, dia juga pernah memacari
beberapa perempuan cantik namun tidak ada satupun perempuan yang bisa mengisi
hatinya karena cinta dan sayangnya hanya untuk Gink yang notabenenya adalah
sahabatnya sendiri. Sedangkan Gink adalah manajer dari seorang penyanyi yang bernama
Teddy yang notabenenya adalah kekasihnya (Gink). Lalu bagaimana perasaan Gink
kepada Palm ? Gink menyayangi Palm, namun hanya sebatas sahabat. Palm menjadi
tempat curhat Gink apabila ia sedang menghadapi banyak masalah seperti perselingkuhan
ayahnya, pacarnya yang selalu ia curigai karena selalu keluar bersama perempuan lain
dan Palm pun dengan senang hati mendengar curahan hati Gink.Palm juga rela berbuat
apa saja untuk menghibur hati Gink dikala Gink sedang sedih seperti menemani Gink
jalan-jalan,makan, dan lain sebagainya. Gink tidak sadar bahwa Palm sangat
mencintainya ( lebih dari sekedar sahabat) dan ia sanga t mencintai kekasihnya (Ted).
Palm pun dengan sabar menunggu Gink hingga sadar bahwa Palm sangat mencintainya
sembari memberikan “kode” kepada Gink. Oleh karena itu saya dapat menyimpulkan
bahwa hubungan yang mereka jalani sebelum keduanya menikah adalah hubungan
persahabatan yang didalamnya ada rasa cinta dan sayang serta adanya keinginan untuk
menjalin hubungan yang lebih dari sekedar pertemanan (Palm untuk Gink) sedangkan
Gink hanya memiliki rasa sayang kepada Palm sebagai sahabat karena mereka telah
menyatakan rasa sayang satu sama lain sebagai seorang sahabat dan Gink sendiri pun
telah menjalin hubungan asmara dengan laki-laki lain ( Ted). Setelah keduanya menikah,
maka hubungan yang mereka jalani adalah hubungan dua orang yang saling mencintai
satu sama lain karena Palm telah menyatakan perasaannya yang sesungguhnya kepada
Gink dan Gink pun telah sadar bahwa dia mencintai Palm.
2. Apa yang membuat mereka terjebak dalam hubungan yang demikian ?
Pada pertanyaan yang kedua ini saya akan menjelaskan sebab Palm dan Gink
menjalin hubungan yang demikian atau apa yang membuat mereka terjebak dalam
hubungan yang yang demikian. Menurut saya ada dua faktor yang menyebabkan mereka
terjebak dalam hubungan tersebut. Faktor pertama yaitu faktor internal, yang berasal dari
dalam diri keduanya yaitu rasa nyaman untuk menjadi sahabat dan rasa takut kehilangan
apabila keduanya saling menyatakan rasa cinta dan menjadi sepasang kekasih. Sedangkan
faktor kedua yaitu faktor eksternal yang berasal dari luar diri seperti lingkungan keluarga
dan orang tua yang tidak sepenuhnya memberikan rasa kasih sayang dan tidak
sepenuhnya menunjukkan rasa peduli terhadap anaknya sehingga sang anak mencari
seseorang diluar yang lebih bisa untuk memahami perasaan dan lebih peduli terhadap apa
yang dia alami. Kedua faktor tersebut terjadi pada pada Palm dan Gink, yang mana Gink
selalu bercerita tentang keadaan ayahnya yang selalu sibuk bekerja diluar dan terlihat
peduli dengan ibunya (selalu mengantarkan Gink saat pergi ke sekolah dengan alasan
supaya sang ibu tidak kelelahan) namun nyatanya ayahnya mencari perempuan lain
(berselingkuh). Sedangkan Palm selalu dengan penuh perhatian mendengarkan semua
curahan hati Gink dan memilih untuk tidak menyampaikan secara terang-terangan kepada
Gink tentang perasaannya Karena Palm takut ketika dia menyatakan hal tersebut, sikap
Gink akan berubah dan merek tidak bisa lagi menjalani hubungan persahabatan mereka.
Begitu pula dengan Gink ketika mendengar perkataan Palm bahwa dia menginginkan
hubungan yang lebih dari sebuah persahabatan maka Gink dengan spontan menyatakan
bahwa ”bagaimana jika kita berpacaran lalu putus setelahnya ?, kita tidak akan bisa
menjadi sahabat seperti ini lagi”. Setelah Palm menyatakan perasaannya kepada Gink,
hubungan mereka pun menjadi renggang dan canggung. Gink mulai sibuk dengan
kekasihnya, Ted dan Palm pun menyibukkan diri dengan pekerjaan dan perempuan yang
pada hakikatnya tidak bisa mengisi hatinya. Setelah sekian lama tidak saling memberi
kabar, akhirnya Gink menyatakan bahwa dia bersedia untuk menikahi Palm dan mereka
pun hidup bahagia bersama.
Keterkaitan antara cerita ini dengan teori Sigmund Freud yang mengatakan jiwa
terdiri dari 3 sistem yaitu: Id yang merupakan tempat dari dorongan-dorongan primitif,
yaitu dorongan-dorongan yang belum dibentuk atau dipengaruhi oleh kebudayaan yaitu
dorongan untuk hidup dan mempertahankan kehidupan, dan dorongan untuk mati. Bentuk
dari dorongan hidup adalah seksual atau disebut libido dan bentuk dari dorongan mati
adalah agresi, yaitu dorongan yang membuat orang ingin menyerang orang lain, berkelahi
atau berperang atau marah. Prinsip yang dianut oleh id adalah prinsip kesenangan, yaitu
bahwa tujuan dari id adalah memuaskan dorongan primitive ini. Contohnya ketika merasa
lapar ataupun haus maka akan segera memenuhi /memuaskan kebutuhan tersebut dengan
cara makan ataupun minum. Dari film “friendzone” ini terlihat bahwa sebagai manusia
Palm dan Gink memiliki dorongan primitif. Id yang dimiliki Gink adalah dia merasa
cemas, curiga, dan tidak yakin kepada ayahnya yang terlihat sangat menyayanginya dan
ibunya, namun pada akhirnya ternyata ayahnya berselingkuh sehingga Gink memenuhi
rasa curiganya tersebut dengan memata-matai ayahnya yang pergi ke Chiangmai. Id lain
yang dimiliki Gink adalah rasa kecewa kepada Palm yang mengatakan bahwa dia
menyayangi Gink hanya sebatas sahabat padahal Gink pada saat itu bisa jadi menyayangi
Palm lebih dari sahabat. Hal tersebut terbukti pada adegan Gink menangis dan berpindah
tempat ke kursi lain setelah mendengar perkataan Palm yang menyayanginya hanya
sebatas sahabat. Gink memuaskan rasa kecewanya dengan mengabaikan perasaan Palm
pada dirinya.
Sedangkan id yang dimiliki oleh Palm adalah rasa cinta dan sayang Palm pada
Gink sehingga membuat Palm meluangkan segala waktu, tenaga, dan pikiran untuk Gink.
System kedua yang dikatakan Freud adalah Superego. Superego adalah suatu system
yang merupakan kebalikan dari id. System ini sepenuhnya dibentuk oleh kebudayaan.
Superego yang dimiliki Gink adalah rasa setia Gink kepada Ted, meskipun Gink berulang
kali melihat Ted berduaan dengan para penyanyi dan keluar bersama perempuan lain,
Gink secara tidak langsung belajar dari lingkungannya, yaitu kedua orangtua yang pisah
karena salah satu dari mereka telah selingkuh sehingga Gink memilih untuk tetap setia
kepada Ted karena menurutnya perpisahan adalah suatu hal yang tidak baik.
Superego yang dimiliki oleh Palm adalah kontrol nafsu untuk tidak melakukan hal
“seperti itu” pada Gink ketika mereka berdua (Palm dan Gink) berada didalam bathup
karena menurut Palm melakukan hal “seperti itu” tidak baik ketika mereka berdua belum
ada ikatan yang resmi. Sistem ketiga yang dikatakan Freud adalah Ego, yaitu sistem
tempat kedua dorongan dari id dan superego beradu kekuatan. Fungsi ego adalah
mempertahankan keseimbangan antara kedua system yang lainnya, sehingga tidak terlalu
banyak dorongan dari id yang dimunculkan ke kesadaran, sebaliknya tidak semua
dorongan superego saja yang dipenuhi. Ego sendiri tidak mempunyai dorongan atau
energi. Ia hanya menjalankan prinsip kenyataan. Ego yang dimiliki Gink adalah balas
dendam kepada Palm dengan mengabaikan perasaan Palm pada dirinya karena Gink
pernah dikecewakan Palm dengan mengatakan bahwa Palm menyayanginya hanya
sebatas sahabat, tidak lebih. Ego yang dimiliki Palm adalah menjadikan Gink seseorang
yang paling penting dari segala-galanya, sehingga Palm meluangkan waktunya untuk
Gink pada saat dia dibutuhkan. Ego Palm yang lainnya adalah dia menahan perasaannya
untuk Gink tanpa berkata yang sebenarnya karena dia takut Gink marah dan hubungan
persahabatan mereka berakhir.

Sekian, Terima Kasih

Anda mungkin juga menyukai