Anda di halaman 1dari 3

PERJANJIAN KERJASAMA PROGRAM PELATIHAN /

MAGANG PRAKTIK KERJA ASISTEN KEPERAWATAN DAN CAREGIVER


ANTARA
LPK DHARMA HUSADA BANYUWANGI dengan ……………………………………………………………………

Pada hari …………….…… tanggal ………………………….….. bulan ….……………………….………………. tahun


………………………..………………….………… yang bertanda tangan di bawah ini :

1. Nama : TOHA,S.Pd
Jabatan : HRD Manager
Alamat : Kantor LPK Dharma Husada Banyuwangi
: Jl. Sanusi RT.29 RW.10 Jepit - Kaligondo, Kecamatan Genteng, Kabupaten
Banyuwangi, Jawa Timur

Bertindak untuk dan atas nama LPK DHARMA HUSADA BANYUWANGI, untuk selanjutnya disebut sebagai
PIHAK PERTAMA.

2. Nama : ………………………………………………………………………

Jabatan : ……………………………………………………………………..

Alamat : …………………………………………………………………………………………………………………….
……………………………………………………………………………………………………………………..
……………………………………………………………………………………………………………………….

Bertindak untuk dan atas nama …………………………………………………………………., untuk selanjutnya disebut


sebagai PIHAK KEDUA.

Para pihak menerangkan terlebih dahulu :

a. Bahwa PIHAK PERTAMA atas nama LPK DHARMA HUSADA BANYUWANGI, satu organisasi di
Indonesia yang menyelenggarakan Program Penyaluran tenaga Kerja Perawat dan Asisten
keperawatan di dalam dan luar negeri ( selanjutnya disebut LPK DHARMA HUSADA BWI )
memberikan kesempatan kepada pemuda/i Indonesia untuk mengikuti program PENYALURAN
KERJA.

b. Bahwa PIHAK KEDUA sebagai …………………………………………………………………………………….


berkehendak untuk membantu menyalurkan alumni
……………………………………………………………………………… memasuki lapangan kerja dan atau untuk
lebih lanjut meningkatkan kemampuan akademis dan kompetensi alumninya dalam arti yang
seluas-luasnya. Berhubung dengan hal-hal tersebut, maka kedua belah pihak dengan ini
membuat perjanjian mengenai keikutsertaan alumni PIHAK KEDUA pada program PELATIHAN
KERJA yang diselenggarakan oleh PIHAK PERTAMA sebagai siswa praktek kerja, dengan syarat-
syarat dan ketentuan sebagai berikut :
PASAL 1
Penyediaan dan Penentuan Peserta

1. PIHAK PERTAMA berdasarkan kriterianya sendiri dapat memberikan kesempatan kepada alumni
PIHAK KEDUA untuk mengikuti program PENYALURAN KERJA yang diselenggarakan oleh PIHAK
PERTAMA di kota Jakarta atau tempat-tempat lainnya yang ditunjuk oleh PIHAK PERTAMA dan
selanjutnya jika memenuhi syarat akan mengikutsertakan alumni PIHAK KEDUA tersebut dalam program
PENYALURAN KERJA.
2. Berdasarkan kesempatan yang diberikan oleh PIHAK PERTAMA tersebut, PIHAK KEDUA akan
menyiapkan alumninya sesuai dengan kriteria yang ditetapkan oleh PIHAK PERTAMA untuk mengikuti
seleksi yang diselenggarakan oleh PIHAK PERTAMA untuk keperluan sebagaimana diterangkan oleh
PIHAK PERTAMA untuk keperluan sebagaimana diterangkan dalam butir 1, di atas.
3. Penentuan jumlah dan kualifikasi peserta seleksi yang dipilih untuk mengikuti program PENYALURAN
KERJA ini sepenuhnya menjadi wewenang PIHAK PERTAMA.
4. Dalam hal adanya pengenaan biaya dari masing-masing pihak yang harus ditanggung oleh calon
peserta PELATIHAN KERJA yang berkaitan dengan kegiatan akibat dari adanya perjanjian ini, harus
disampaikan secara transparan oleh pihak yang mengenakan biaya tersebut kepada pihak lainnya.
Pengenaan biaya yang tidak sesuai dengan ketentuan ini adalah merupakan penyimpangan dari
perjanjian ini, dan karenanya sepenuhnya menjadi tanggung jawab pihak yang mengenakan biaya
tersebut.

PASAL 2
Bantuan Sarana Pendidikan

1. PIHAK PERTAMA akan selalu berusaha untuk membantu upaya pengembangan pendidikan yang
dilakukan oleh PIHAK KEDUA.

PASAL 3
Koordinasi Pelaksanaan Pemagangan

1. PIHAK PERTAMA akan menyampaikan informasi penting yang berhubungan dengan siswa praktek
kerja selama yang bersangkutan mengikuti program Pihak Pertama.
2. PIHAK PERTAMA mengupayakan adanya Staf yang memonitoring / membimbing siswa praktek kerja
baik didalam maupun diluar negeri.
PASAL 4
Jangka Waktu

1. Perjanjian ini berlaku untuk jangka waktu 3 (tiga) tahun terhitung mulai dari tanggal
penandatanganan Perjanjian ini sampai dengan tanggal ……………………………………………….
2. Setiap saat berdasarkan pertimbangannya sendiri, masing-masing pihak dapat mengakhiri perjanjian
ini. Untuk itu pihak yang akan mengakhiri perjanjian ini akan menyampaikan maksudnya secara tertulis
kepada pihak lainnya, dan selanjutnya 1 (satu) bulan sejak penyampaian tersebut, perjanjian ini akan
berakhir.
3. Setelah masa waktu perjanjian ini berakhir sebagaimana dinyatakan dalam butir 1 di atas, perjanjian
ini dapat diperpanjang atau diperbaharui sesuai dengan keinginan dan kesepakatan kedua belah pihak.
Tanpa perpanjangan atau pembaharuan dimaksud, maka perjanjian ini akan secara otomatis berakhir.

PASAL 5
Lain-lain
1. Hal – hal lain yang belum diatur dalam perjanjian ini akan dibuat dan diatur tersendiri, di mana untuk
itu materi dan kekuatan hukumnya melekat dan tidak terlepas dari perjanjian ini.
2. Apabila dalam pelaksanaan perjanjian terjadi ketidaksesuaian antara kedua belah pihak, maka kedua
belah pihak sepakat untuk menyelesaikan ketidaksesuaian tersebut dengan cara musyawarah mufakat.
Demikian perjanjian ini dibuat dengan itikad baik dari kedua belah pihak, serta ditandatangani oleh
masingmasing pihak dalam rangkap dua, di mana masing-masing pihak mendapatkan satu rangkap yang
mempunyai kekuatan hukum sama.

PIHAK KEDUA, PIHAK PERTAMA,


………………………………………………………. LPK DHARMA HUSADA BANYUWANGI
………………………………………………………..

…………………………………………………… TOHA.S.Pd
HRD Manager

Anda mungkin juga menyukai