Anda di halaman 1dari 39

LAPORAN AKTUALISASI

NILAI-NILAI DASAR PROFESI PNS

PENERAPAN MEDIA KARTU HURUF BERGAMBAR UNTUK


KETERAMPILAN MEMBACA LANCAR PADA SISWA KELAS 1
SDN KEDUNGPAPAR KECAMATAN SUMOBITO
KABUPATEN JOMBANG

SUQNUL QORILIL UMMAH, S.Pd.

NIP. 19910711 202012 2 005

NDH : LII – 18

PELATIHAN DASAR CPNS


GOLONGAN III ANGKATAN LII
BADAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA
PROVINSI JAWA TIMUR
2021
1
LEMBAR PENGESAHAN

RANCANGAN AKTUALISASI

PENERAPAN MEDIA KARTU HURUF BERGAMBAR UNTUK


KETERAMPILAN MEMBACA LANCAR PADA SISWA KELAS 1
SDN KEDUNGPAPAR KECAMATAN SUMOBITO
KABUPATEN JOMBANG

Telah disempurnakan berdasarkan masukan dari Coach, Mentor, dan Penguji


Pada Seminar Rancangan Aktualisasi, hari Sabtu, 05 Juni 2021
Di Badan Pendidikan dan Pelatihan Provinsi Jawa Timur

Menyetuji,

COACH MENTOR

ANTONIUS KUSTORO Y.D. SE., MA., Ak. SAWIDJIYAH PUDJI L, S.PD.M.M.PD


Widyaiswara Ahli Utama Pembina Utama Muda / IV c
NIP. 19650613 198703 1 001 NIP. 19640501 198303 2 002

2
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan atas kehadirat Allah SWT atas segala rahmat dan
hidayah-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan rancangan aktualisasi ini dengan baik.
Penyusunan rancangan aktualisasi ini untuk memenuhi salah satu persyaratan dalam diklat
dasar CPNS Golongan III yang diadakan Balai Diklat Pemberdayaan Sumber Daya
Manusia.
Penerapan nilai-nilai dasar ANEKA (Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik,
Komitmen Mutu, Anti Korupsi) dimasukkan dalam rancangan ini. Penulis berupaya menjadi
ASN profesional dengan melakukan inovasi, sebagai upaya untuk mengatasi permasalahan
di instansi agar bisa menjadi lebih baik untuk ke depannya.
Penulis menyadari bahwa laporan rancangan aktualisasi ini dibantu berbagai pihak,
maka dalam kesempatan ini, penulis mengucapkan terima kasih kepada:
1. Ibu Sawidjiyah Pudji L, S.Pd.M.M.Pd. kepala SDN Kedungpapar yang telah memberikan
motivasi dan informasi hingga terselesaikannya laporan ini.
2. Bapak Antonius Kustoro Y.D. SE., MA., Ak. sebagai pembimbing (coach) yang telah
meluangkan waktu untuk memberikan bimbingan, masukan, dan arahan kepada penulis
selama penyelesaian laporan rancangan aktualisasi ini.
3. Kedua Orang Tua dan Suami yang telah memberikan dorongan semangat sehingga penulis
dapat menyelesaikan kegiatan dengan baik.
4. Keluarga besar SDN Kedungpapar Sumobito Jombang yang selalu memberi dukungan
dan bantuan dalam penyusunan rancangan aktualisasi.
5. Semua pihak yang telah membantu dalam penyusunan Laporan Rancangan Aktualisasi
ini.
Penulis menyadari sepenuhnya bahwa penyusunan laporan rancangan aktualisasi ini
masih jauh dari kata sempurna. Oleh karena itu, saran dan kritik yang membangun dari
pembaca dan pemerhati sangat diharapkan untuk penyempurnaan laporan rancangan
aktualisasi ini.

Jombang, 04 Juni 2021


Penulis

Suqnul Qorilil Ummah

i
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL
LEMBAR PENGESAHAN
KATA PENGANTAR ............................................................................................ i
DAFTAR ISI .......................................................................................................... ii
DAFTAR TABEL ................................................................................................. iii
DAFTAR GAMBAR ............................................................................................. iv
DAFTAR BAGAN ................................................................................................. v
BAB I PROFIL ORGANISASI DAN PESERTA .................................................... 1
A. Gambaran Umum Unit Kerja ............................................................... 1
B. Profil Peserta ..................................................................................... 10
BAB II RANCANGAN AKTUALISASI ................................................................. 13
A. Deskripsi Isu ...................................................................................... 13
B. Identifikasi Isu .................................................................................... 14
C. Penetapan Penyebab Isu dan Dampak .............................................. 19
D. Matriks Rancangan Aktualisasi .......................................................... 23
E. Rencana Jadwal Pelaksanaan Aktualisasi ......................................... 31
DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................ 32

ii
DAFTAR TABEL

Tabel 1.1 Profil Pendidik dan Tenaga Kependidikan SDN Kedungpapar............... 1


Tabel 1.2 Jumlah Siswa SDN Kedungpapar Kec. Sumobito................................. 3
Tabel 1.3 Kondisi Fisik SDN Kedungpapar Kec. Sumobito................................... 3
Tabel 1.4 Nilai-Nilai Dasar ASN ............................................................................ 7
Tabel 2.1 Deskripsi Isu ......................................................................................... 13
Tabel 2.2 Seleksi Isu Menggunakan Metode AKPL .............................................. 15
Tabel 2.3 Penilaian Harian Siswa Mapel Bahasa Indonesia ................................. 17
Tabel 2.4 Seleksi Penyebab Menggunakan Metode USG .................................... 20
Tabel 2.5 Matriks Rencana Kegiatan Aktualisasi .................................................. 24
Tabel 2.6 Rencana Jadwal Pelaksanaan Aktualisasi............................................ 31

iii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1 SDN Kedungpapar, Sumobito, Jombang ........................................... 1

iv
DAFTAR BAGAN

Bagan 1.1 Struktur Organisasi SDN Kedungpapar ............................................... 9


Bagan 1.2 Alur Pelayanan Perencanaan dan Pelaksanaan Pembelajaran .......... 12
Bagan 2.1 Analisis Penyebab Terjadinya Isu dengan Metode Fishbone .............. 19

v
BAB I
PROFIL ORGANISASI DAN PESERTA

1.A.Gambaran Umum Unit Kerja

1.A.1. Profil Sekolah

Gambar 1.1 SDN Kedungpapar, Sumobito, Jombang

Sekolah Dasar Negeri Kedungpapar merupakan unit kerja pemerintah


dibidang pendidikan dasar yang berada dibawah naungan Dinas Pendidikan
dan Kebudayaan Pemerintah Kabupaten Jombang. Sekolah Dasar Negeri
Kedungpapar beralamat di Dusun Penampan Desa Kedungpapar Kecamatan
Sumobito Kabupaten Jombang Provinsi Jawa Timur.

Adapun profil sekolah secara lengkap yaitu:


a. Nama Sekolah : SDN Kedungpapar
b. N S S : 10.1.05.13.09.007
c. N P S N : 20503361
d. Nama Kepala Sekolah : Sawidjiyah Pudji L,S.Pd.M.M.Pd
e. Alamat Sekolah :
• Dusun : Penampan
• Desa : Kedungpapar

1
• Kecamatan : Sumobito
• Kabupaten : Jombang
• Provinsi : Jawa Timur
• Kode Pos : 61483
f. Status Sekolah : Negeri
g. Tahun Berdiri : 1954
h. Status Tanah : Hak Guna Bangunan

Tabel 1.1 Profil Pendidik dan Tenaga Kependidikan SDN


Kedungpapar Kec. Sumobito
Paangkat /
No Nama NIP Jabatan
Golongan
Pembina
Sawidjiyah Pudji L, 19640501 198303 2 Kepala
1 Utama Muda
S.Pd.M.M.Pd 002 Sekolah
/ IV c
19840208 200604 2 Guru Keas
2 Fia Madinia,S.Pd. Penata /IIIc
017 6
Penata
19840527 201407 2 Guru Kelas
3 Nurmiaroh,S. Pd. Muda Tk.
001 2
I/IIIb
19910711 202012 2 Guru Kelas Penata
4 Suqnul Qorilil U, S.Pd.
005 1 Muda / IIIa
Guru Kelas
5 Umi Khoiroh,S.Pd - -
4
Guru Kelas
6 Siti Djuwariyah,S. Pd. - -
3
Guru Kelas
7 M. Arif Budiarto - -
5

8 Devis Aryanto,S. Pd. - Guru PJOK -

9 Nur Azizah,S. Pd.I - Guru PAI -


Guru
10 Wahyuningsih, S.AB. - -
Diniyah

2
Guru Mulok
11 Luluk Irmayani,S.Pd - -
Keagamaan
19620414 200112 1 Pengatur
12 Sukamto Penjaga
001 Muda/IIa

Tabel 1.2 Jumlah Siswa SDN Kedungpapar Kec. Sumobito

Jumlah Siswa
No Kelas
P L Total
1 I 17 17 34

2 II 17 15 32

3 III 20 19 39

4 IV 18 13 31

5 V 12 9 28

6 VI 13 14 27

Jumlah 104 87 191

Tabel 1.3 Kondisi Fisik SDN Kedungpapar Kec. Sumobito

No Nama Ruangan Jumlah (Ruangan)

1. Ruang Kelas 6

2. Ruang Guru 1

3. Kamar Mandi Guru 1

4. Kamar Mandi Siswa 4

5. Ruang Perpustakaan 1

6. Ruang UKS 1

7. Gudang 1

Jumlah 15

3
1.A.2. Visi, Misi, Tujuan SDN Kedungpapar
1.A.2.1 Visi Sekolah

“ UNGGUL DALAM PRESTASI, SANTUN DALAM BERBUDI,”

DISIPLIN
“BERDASARKAN IMAN DAN TAQWA “

Indikator VISI :
1. Terwujudnya peningkatan nilai di bidang Akademik
2. Terwujudnya peningkatan prestasi di bidang Non Akademik
3. Terwujudnya peningkatan kesopanan, ketertiban, dan kediplinan
4. Terwujudnya peningkatan nilai keimanan dan ketaqwaan
5. Terwujudnya sikap mandiri dan siap berkompetisi
1.A.2.2 Misi Sekolah
1. Melaksanakan pembelajaran PAKEMI ;
2. Melaksanakan latihan – latihan Olah Raga, Kesenian, Kepramukaan;
3. Menumbuhkan sikap santun ,disiplin, demokratis dan bertanggung
jawab;
4. Menegakkan nilai-nilai agama dalam berperilaku
5. Menumbuhkan sikap mandiri dan siap berkompetisi di segala bidang.

1.A.2.3 Tujuan Sekolah


1. Memiliki nilai rata-rata KKM dan Ujian Nasional yang meningkat dari
tahun ke tahun.
2. Memenangkan lomba –lomba akademis di tingkat kecamatan dan
kabupaten.
3. Memenangkan lomba –lomba non akademis di tingkat kecamatan (
olah raga, Banjari, Pramuka Siaga, penggalang, dan Drum band).
4. Memiliki Warga belajar yang santun, tertib,disiplin,taat beragama, dan
mempunyai integritas yang tinggi.
5. Memiliki Warga belajar yang aktif, kreatif,demokratis, dan siap
berkompetisi di segala bidang.
6. Melaksanakan manajemen pendidikan yang partisipatif,
akomodasi, transparan dan akuntabel.

4
1.A.3 Kedudukan, Tugas Pokok, dan Fungsi Unit Kerja

SDN Kedungpapar merupakan salah satu jenjang pendidikan yang


memiliki tugas pokok dan fungsi sebagai berikut :
1. Mampu meraih prestasi akademik dan non akademik didasari nilai-nilai
luhur.
2. Menghasilkan siswa-siswi yang mandiri dalam necapai cita-citanya.
3. Mewujudkan siswa-siswi yang disiplin, jujur dan berbudi pekerti luhur.
4. Menjadikan sekolah mempunyai ketahanan yang mantap.
5. Meluluskan siswa-siswi yang beriman dan bertaqwa terhadap Tuhan
Yang Maha Esa.

Tugas pokok dan fungsi pendidikan tingkat SD tersebut


berhubungan erat dengan tugas perkembangan pada tingkat sekolah dasar,
yaitu tugas-tugas perkembangan anak usia Sekolah Dasar (SD):
1. Memiliki sikap dan perilaku beriman dan bertaqwa terhadap Tuhan Yang
Maha Esa.
2. Memperoleh perangkat nilai sebagai pedoman berperilaku.
3. Mencapai kemandirian emosional.
4. Mengembangkan keterampilan intelektual.
5. Berperilaku sosial yang bertanggung jawab.
6. Mencapai peran sosial sebagai pria/wanita.
7. Menerima keadaan diri dan menggunakannya secara efektif.
8. Mencapai kemandirian perilaku ekonomis.
9. Memiliki wawasan persiapan karir.
10. Mencapai hubungan baru yang lebih matang dengan teman sebaya baik
pria maupun wanita.

Selain tugas dan fungsi SDN Kedungpapar, terdapat pula tugas dan
fungsi jabatan yang ada dalam lingkungan SDN Kedungpapar yaitu sebagai
berikut:
a) Kepala Sekolah
1. Kepala Sekolah berfungsi sebagai Edukator, Manager,
Administrator, Supervisor, Leader, Inovator dan Motivator.
2. Kepala Sekolah mempunyai tugas menyusun rencana dan program
sekolah; membina kepeserta didikan, pembelajaran dan

5
ketenagaan; administrasi sekolah serta membina dan
melaksanakan kerja sama/ hubungan dengan masyarakat.

b) Guru
Tugas pokok guru telah dijelaskan dalam Bab XI Pasal 39 Ayat
2 Undang-Undang No. 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan
Nasional, Pasal 20 Undang-Undang No. 14 Tahun 2005 tentang Guru
dan Dosen serta pasal 52 Peraturan Pemerintah No. 74 tahun 2008
tentang Guru yakni:
1. Merencanakan pembelajaran;
2. Melaksanakan proses pembelajaran yang bermutu;
3. Menilai dan mengevaluasi hasil pembelajaran;
4. Membimbing dan melatih peserta didik/siswa;
5. Melakukan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat;
6. Melaksanakan tugas tambahan yang melekat pada kegiatan pokok
yang sesuai; dan
7. Meningkatkan dan mengembangkan kualifikasi akademik dan
kompetensi secara berkelanjutan.

Tugas guru dalam profesinya bahwa guru sebagai pendidik


dan sebagai pengajar. Guru memainkan multi peran dalam proses
pembelajaran. Dalam hal ini guru memiliki tugas yang amat bervariasi.
Jika seorang guru telah berpegang teguh pada ketentuan tugas yang
bervariasi, diharapkan guru dapat mewujudkan suasana belajar yang
efektif dan menyenangkan. Adapun tugas guru adalah:
1. Guru sebagai konservator (pemelihara)
2. Guru sebagai penerus
3. Guru sebagai transformator (penerjemah)
4. Guru sebagai planner (perencana)
5. Guru sebagai manajer proses pembelajaran
6. Guru sebagai direktur (pemandu)
7. Guru sebagai organisator (penyelenggara)
8. Guru sebagai komunikator
9. Guru sebagai fasilitator
10. Guru sebagai motivator

6
11. Guru sebagai penilai (evaluator)

Terdapat beberapa fungsi lain yang terkandung dalam poin d


dan e Pasal 20 Undang-Undang No. 14 Tahun 2005 tentang Guru dan
Dosen serta poin a, b dan c Pasal 40 ayat 2 Undang-Undang No. 20
Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional yaitu:
1. Memelihara dan memupuk persatuan dan kesatuan bangsa;
2. Menjunjung tinggi peraturan perundang-undangan, hokum, dan
kode etik guru serta nilai-nilai agama dan etika;
3. Menciptakan suasasa pendidikan yang bermakna, menyenangkan,
kreatif, dinamis dan logis;
4. Memelihara komitmen secara professional untuk meningkatkan
mutu pendidikan; dan
5. Memberi teladan dan menjaga nama baik lembaga, profesi, dan
kedudukan sesuai dengan kepercayaan yang diberikan kepadanya.

Selain yang telah dijabarkan di atas, guru sebagai ASN


mempunyai beberapa nilai dasar yang harus diaktualisasikan pada
setiap kegiatan-kegiatan yang dirancang sebagai upaya untuk
menyelesaian masalah yang terjadi di tempat kerja (Isu yang
diangkat). Adapun nilai – nilai dasar tersebut adalah sebagaimana
digambarkan dalam tabel dibawah ini:

Tabel 1.4 Nilai-Nilai Dasar ASN


Nilai Dasar ASN Keterangan
Akuntabilitas Tanggung jawab, jujur, kejelasan target, netral,
mendahulukan kepentingan publik, adil,
transparan, konsisten, partsipatif.
Nasionalisme Ketuhanan: Religius, toleran, etos kerja,
transparan, amanah
Kemanusiaan: Humanis, tenggang rasa,
persamaan derajat, saling menghormati, tidak
diskriminatif.

7
Nilai Dasar ASN Keterangan
Persatuan: Cinta tanah air, rela berkorban,
menjaga ketertiban, mengutamakan kepentingan
publik, gotong royong.
Kerakyatan: Musyawarah mufakat, kekeluargaan,
menghargai pendapat, bijaksana.
Keadilan: Bersikap adil, tidak serakah, tolong
menolong, kerja keras, sederhana
Etika Publik Jujur, bertanggung jawab, integritas tinggi, cermat,
disiplin, hormat, sopan, taat pada peraturan, taat
perintah, menjaga rahasia,
Komitmen Mutu Efektivitas, efisiensi, inovasi, berorientasi mutu.
Anti Korupsi Jujur, disiplin, tanggung jawab, kerja keras,
sederhana, mandiri, adil, berani, peduli.
Pelayanan Publik Service excellent, 10 Prinsip Pelayanan Publik.
Whole Of
Koordinasi, kolaborasi, integritas, komunikasi
Government

8
1.A.4 Stuktur Organisasi KEPALA SEKOLAH KOMITE SEKOLAH

Sawidjiyah Pudji L,
M. Muhtarom
S.Pd.M.M.Pd

GURU KELAS I GURU KELAS II GURU KELAS III GURU KELAS IV GURU KELAS V GURU KELAS VI

Suqnul Qorilil U, S.Pd. Nur Miaroh S.Pd. Siti Djuwariyah, S.Pd. Umi Khoiroh, S.Pd. Arif Budiarto Fia Madinia, S,Pd.

GURU PAI GURU PJOK GURU DINIYAH GURU KEAGAMAAN

Nur Azizah, S.PdI Devis Ariyanto, S.Pd. Wahyuningsih, S.AB. Luluk Irmawati, S.Pd.
PENJAGA

Sukamto

PESERTA DIDIK

MASYARAKAT

Bagan 1.1 Struktur Organisasi SDN Kedungpapar Kec. Sumobito Kab. Jombang

9
1.B. Profil Peserta

1.B.1. Uraian Tugas Jabatan Peserta: Guru Kelas Ahli Pertama

Peraturan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara dan


Reformasi Birokrasi (Permenegpan RB) No. 16 tahun 2009 menjelaskan
bahwa Jabatan fungsional guru adalah jabatan fungsional yang
mempunyai ruang lingkup, tugas, tanggung jawab, dan wewenang untuk
melakukan kegiatan mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan,
melatih, menilai, dan mengevaluasi peserta didik pada pendidikan anak
usia dini jalur pendidikan formal, pendidikan dasar, dan pendidikan
menengah sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang diduduki
oleh Pegawai Negeri Sipil.

Rincian kegiatan tugas jabatan guru dimuat pada Permenegpan


RB No 16 tahun 2009 pasal 13 ayat 1, yaitu:

1. Menyusun kurikulum pembelajaran pada satuan pendidikan.


2. Menyusun silabus pembelajaran.
3. Menyusun rencana pelaksanaan pembelajaran.
4. Melaksanakan kegiatan pembelajaran.
5. Menyusun alat ukur/ soal sesuai mata pelajaran.
6. Menilai dan mengevaluasi proses dan hasil belajar pada mata
pelajaran di kelasnya.
7. Menganalisis hasil penilaian pembelajaran.
8. Melaksanakan pembelajaran/perbaikan dan pengayaan dengan
memanfaatkan hasil penilaian dan evaluasi.
9. Melaksanakan bimbingan dan konseling di kelas yang menjadi
tanggung jawabnya.
10. Menjadi pengawas penilaian dan evaluasi terhadap proses dan hasil
belajar tingkat sekolah dan nasional.
11. Membimbing guru pemula dalam program induksi.
12. Membimbing siswa dalam kegiatan ekstrakurikuler proses
pembelajaran.
13. Melaksanakan pengembangan diri.
14. Melaksanakan publikasi ilmiah dan membuat karya inovtif.

10
Jabatan penulis adalah sebagai Guru Kelas I di SDN
Kedungpapar. Uraian tugas jabatan sesuai dengan Sasaran Kerja Pegawai
(SKP) adalah sebagai berikut :

1. Merencanakan dan melaksanakan pembelajaran.


2. Mengevaluasi dan menilai hasil pembelajaran.
3. Menganalisis hasil pembelajaran.
4. Melaksanakan tindak lanjut hasil pembelajaran.
5. Menjadi wali kelas.
6. Melaksanakan pembimbingan pada kelas yang menjadi tanggung
jawabnya.
7. Menyusun kurikulum pada satuan pendidikannya.
8. Menjadi pengawas penilaian dan evaluasi terhadap proses dan hasil
belajar tingkat sekolah.
9. Membimbing siswa dalam kegiatan ekstrakurikuler proses pembelajaran.
10. Mengikuti diklat fungsional.
11. Mengikuti kegiatan kolektif Guru di KKG menyusun Kurikulum Sekolah,
Implementasi Pembelajaran Kurikulum 2013.
12. Menjadi anggota aktif Organisasi Profesi.
13. Menjadi anggota aktif Organisasi Pramuka.
14. Menjadi Pengawas Ujian Sekolah / Nasional.

11
1.B.2. Diskripsi Singkat Alur Pelayanan Yang Dilakukan Peserta

Bagan 1.2 Alur Pelayanan Perencanaan dan Pelaksanaan


Pembelajaran di kelas

(Penyusunan Prota,Promes, Silabus,RPP)

(Penggunaan Metode, Model dan Media


Pembelajaran)

(Tulis, Kinerja, Proyek, Portofolio)

ya tidak

( Soal HOTS ) ( Soal LOTS )

12
BAB II
RANCANGAN AKTUALISASI

2.A. Deskripsi Isu

Rencana kegiatan aktualisasi dibuat berdasarkan isu-isu


permasalahan yang terjadi di tempat tugas penulis yaitu di SDN
Kedungpapar Kec. Sumobito , diantaranya:

Tabel 2.1 Deskripsi Isu


No Isu yang Terjadi Kondisi Saat Ini Kondisi yang Diharapkan
1 Rendahnya motivasi Banyak siswa yang Semua Siswa
belajar siswa karena tidak mengumpulkan mengumpulkan tugas
sudah bosan melakukan tugas yang diberikan yang diberikan oleh guru
pembelajaran secara oleh guru selama secara tepat waktu.
daring selama pandemi pembelajaran daring.
ini.
2 Rendahnya ketrampilan Banyak siswa yang Semua siswa bisa lancar
aspek membaca lancar belum lancar membaca untuk
kelas 1 pada mata membaca. memudahkan proses
pembelajaran Bahasa pembelajaran.
Indonesia
3 Belum tercapainya nilai Nilai yang diperoleh Nilai siswa pada mata
Kriteria Ketuntasan siswa pada mata pelajaran Matematika
Minimal (KKM) pada pelajaran tuntas KKM.
mata pelajaran Matematika tidak
matematika. tuntas KKM.

4 Adanya sikap memilih- Siswa hanya mau Semua siswa dapat


milih teman saat bekerja berkelompok dengan diarahkan berkelompok
kelompok teman oleh guru.
sepermainannya.
5 Kurangnya kepedulian Beberapa siswa Semua siswa sadar dan
siswa terhadap masih sering peduli terhadap
kebersihan lingkungan membuang sampah kebersihan dilingkungan
sekitar. di kolong meja. sekitar.

13
6 Siswa tidak percaya diri Siswa tidak berani Semua siswa berani dan
maju ke depan kelas mendemonstrasikan percaya diri
untuk hasil kerjanya di mendemonstrasikan
mendemonstrasikan hasil depan kelas. hasil kerjanya di depan
kerjanya. kelas.

7 Siswa sering membolos / Siswa tidak Semua siswa


tidak masuk sekolah menyampaikan izin menyampaikan izin
tanpa keterangan secara tertulis atau secara tertulis atau lisan
lisan ketika tidak ketika tidak masuk
masuk sekolah. sekolah.
8 Ramai atau ribut selama Siswa ramai ketika Siswa fokus pada saat
pembelajaran guru menjelaskan guru menjelaskan materi
berlangsung materi pelajaran. pelajaran.

9 Siswa masih sering Beberapa siswa Semua siswa selalu


mengabaikan penerapan sering lupa memakai memakai masker saat
protokol kesehatan masker saat proses proses pembelajaran.
selama proses pembelajaran.
pembelajaran tatap muka

10 Beberapa siswa kurang Masih banyak Semua siswa displin


disiplin terhadap siswa yang mematuhi tata tertib
pemakaian atribut melanggar tata sekolah.
sekolah
tertib sekolah
utamanya soal
berseragam
lengkap.

2.B. Identifikasi Isu

Dari beberapa 10 isu di atas , langkah selanjutnya adalah


mempertimbangkan isu mana yang akan menjadi prioritas utama yang dapat
dicari solusi berdasarkan peran dan wewenang jabatan di instansi. Selanjutnya,
menganalisis isu tersebut menggunakan metode A(Aktual), K(Kekhalayakan),
P(Problematik), L(Kelayakan) untuk mengetahui isu mana yang dominan.

14
Tabel 2.2 Seleksi Isu Menggunakan Metode AKPL

NO ISU A K P L TOTAL PRIORITAS


1. Rendahnya motivasi belajar
siswa karena sudah bosan
melakukan pembelajaran 4 4 4 4 16 3
secara daring selama
pandemi ini.
2. Rendahnya ketrampilan
aspek membaca lancar kelas
5 4 5 4 18 1
1 pada mata pembelajaran
Bahasa Indonesia.
3. Belum tercapainya nilai
Kriteria Ketuntasan Minimal
4 4 5 4 17 2
(KKM) pada mata pelajaran
matematika.
4. Adanya sikap memilih-milih
3 4 3 3 13 6
teman saat bekerja kelompok.
5. Kurangnya kepedulian siswa
terhadap kebersihan 3 4 4 4 15 4
lingkungan sekitar .
6 Siswa tidak percaya diri maju
ke depan kelas untuk
3 2 2 2 9 10
mendemonstrasikan hasil
kerjanya.
7 Siswa sering membolos /
tidak masuk sekolah tanpa
4 3 3 4 14 5
keterangan

8 Ramai atau ribut selama


4 3 3 2 12 7
pembelajaran berlangsung
9 Siswa masih sering
mengabaikan penerapan
protokol kesehatan selama 3 2 3 2 10 9
proses pembelajaran tatap
muka

15
10 Beberapa siswa kurang
disiplin terhadap pemakaian 4 3 2 2 11 8
atribut sekolah

Kriteria penetapan:
Aktual
1: pernah benar-benar terjadi
2: benar-benar sering terjadi
3: benar-benar terjadi dan bukan menjadi pembicaraan
4: benar-benar terjadi terkadang menjadi bahan pembicaran
5: benar-benar terjadi dan sedang hangat dibicarakan

Khalayak
1: tidak menyangkut hajat hidup orang banyak
2: sedikit menyangkut hajat hidup orang banyak
3: cukup menyangkut hajat hidup orang banyak
4: menyangkut hajat hidup orang banyak
5: sangat menyangkut hajat hidup orang banyak

Problematik
1: masalah sederhana
2: masalah kurang kompleks
3: masalah cukup kompleks namun tidak perlu segera dicarikan solusi
4: masalah kompleks
5: masalah sangat kompleks sehingga perlu dicarikan segera solusinya

Layakannya
1: masuk akal.
2: realistis.
3: cukup masuk akal dan realistis.
4: masuk akal dan realistis.
5: masuk akal, realistis, dan relevan untuk dimunculkan inisiatif pemecahan
masalahnya.

Berdasarkan analisis dengan menggunakan AKPL di atas, maka diperoleh


isu utama yaitu “Rendahnya ketrampilan aspek membaca lancar klas 1 pada
mata pembelajaran Bahasa Indonesia.” Hal ini dibuktikan dengan tabel nilai

16
siswa pada mata pelajaran Bahasa Indonesia KD 4.7 yang tercantum pada tabel
berikut ini:

Aspek Penilaian
KKM
No Nama Siswa Into Kelan Jumlah Nilai
Lafal ( 75 )
nasi caran
1 2 1 4 33 Tidak
1
Abidzar Firdaus Tri Amindrian Tuntas
2 2 1 5 42 Tidak
2
Achmad Firdaus Al-Fatih Tuntas
2 2 2 6 50 Tidak
3
Achmad Haidar Malikul Rifa'i Tuntas
3 3 4 10 83 Tuntas
4
Affandi Nur Rasyid
2 2 2 6 50 Tidak
5
Ahmad Ferdi Prayoga Tuntas
2 2 1 5 42 Tidak
6
Aisyah Novellina Tuntas
3 3 4 10 83 Tuntas
7
Akbar Nurdaffa Pratama
4 4 4 12 100 Tuntas
8
Alifa Nabila Cantika
3 4 4 11 92 Tuntas
9
Aminatuz Zahriya
2 2 1 5 42 Tidak
10
Amora Dwi Anggraeni Tuntas
2 2 2 6 50 Tidak
11
Aqhila Cika Septriasa Tuntas
2 2 1 5 42 Tidak
12 Tuntas
Attaya Bilal Rizkillah
2 2 3 7 58 Tidak
13
Azahwa Septiara Jazila Tuntas
2 2 3 7 58 Tidak
14
Azara Nadirah Najwa Tuntas
2 2 1 5 42 Tidak
15
Dinda Fitria Sari Tuntas
3 3 4 10 83 Tuntas
16
Dzakira Putri Nuramalina

17
4 4 4 12 100 Tuntas
17
Farhelia Silsilia Fharadiba
4 4 4 12 100 Tuntas
18 Jihan Aprilia As-Sifaq
3 3 3 9 75 Tuntas
19 Keyla Syfa Naqibah
3 3 3 9 75 Tuntas
20
Mei Choirotun Ni'mah
2 2 1 5 42 Tidak
21 Tuntas
Muchammad Reihan Aditya
3 3 3 9 75 Tuntas
22
Muhammad Akbar Sakbana
4 4 4 12 100 Tuntas
23
Mochammad Dwi Tri Ardiansyah
2 2 3 7 58 Tidak
24
Muhammad Kenzie Al Ghifari Tuntas
4 4 4 12 100 Tuntas
25
Muhammad Umar Akbar
2 2 3 7 58 Tidak
26 Tuntas
Muhammad Yafik Annadim Rafif
4 4 4 12 100 Tuntas
27
Muhammmad Zhafran Bektiandra
2 2 1 5 42 Tidak
28
Mochammad Zidan Ashar Tuntas
4 4 4 12 100 Tuntas
29
Nadine Khansa Farhanah
2 2 1 5 42 Tidak
30
Qiano Farrel Athaya Yudistira Tuntas
4 4 4 12 100 Tuntas
31
Rahmad Kurniawan
4 4 4 12 100 Tuntas
32 Talita Indah Saputri
2 2 1 5 42 Tidak
33
Wanda Alenka Saputra Tuntas
2 2 3 7 58 Tidak
34
Yasmin Faizah Tuntas
Skala Penilaian 1 – 4.

Tabel 2.3 Penilaian Harian Siswa Mapel Bahasa Indonesia Kd 4.7

18
Berdasarkan tabel perolehan nilai, dapat dilihat bahwa dari 34 siswa
hanya 16 siswa yang tuntas KKM dan 18 siswa tidak tuntas KKM dengan
nilai rata-rata kelas 68,14 dan prosentase kelulusan 47,06 %. Apabila Isu
tersebut dibiarkan secara terus menerus, maka prestasi yang dicapai
siswa akan terus mengalami penurunan dan berpengaruh terhadap
kualitas mutu pendidikan sekolah.

2.C. Penetapan Penyebab Isu Dan Dampak

Setelah isu utama ditetapkan berdasarkan AKPL, maka


selanjutnya diidentifikasi penyebab terjadinya isu. Untuk memudahkan
menemukan penyebab dari isu tersebut, maka dibuatlah diagram analisis
penyebab terjadinya isu dengn metode fishbone sebagai berikut:

Lingkungan Metode SDM

Lokasi sekolah dekat


pabrik almini yang Menggunakan Guru kurang tepat
menimbulkan metode ceramah menerapkan media
kebisingan sehingga tanpa umpan balik pembelajaran
mengganggu
Rendahnya
konsentrasi siswa.
ketrampilan
. membaca
Media lancar
Siswa kurang pembelajaran yang
termotivasi Alat peraga kurang
digunakan kurang
belajar di bervariatif
maksimal, tidak
dalam kelas menarik dan
kurang menyenangkan.
menarik.
Motivasi Material Mesin

Bagan 2.1 Analisis Penyebab Terjadinya Isu Dengan Metode Fishbone

Dari beberapa penyebab isu tersebut, kemudian dianalisis untuk


menemukan penyebab utama dengan metode analisis USG. Penilaian secara
USG dilakukan dengan menggunakan nilai dengan rentang nilai 1 sampai 5,

19
semakin tinggi nilai menunjukkan bahwa isu tersebut sangat urgen dan sangat
serius untuk segera ditangani. USG adalah Urgency yaitu seberapa mendesak
suatu isu harus dibahas, dianalisa dan ditindak lanjuti; Seriousness adalah
seberapa serius suatu isu harus dibahas yang dikaitkan dengan akibat yang
ditimbulkan; Growth didefisinikan seberapa besar kemungkinan memburuknya
isu tersebut jika tidak ditangani segera. Hasil analisis penyebab isu dengan
metode USG dapat dilihat pada tabel berikut:

Tabel 2.4 Seleksi Penyebab Isu Menggunakan USG

NO PEYEBAB TERJADINYA ISU U S G TOTAL PRIORITAS


Media pembelajaran yang
digunakan kurang maksimal,
1. 5 4 4 13 1
tidak menarik dan
menyenangkan.

2. Alat peraga kurang bervariatif 3 4 3 10 4

Siswa kurang termotivasi belajar


3. 4 4 4 12 2
di dalam kelas

Guru kurang tepat menerapkan


4 media pembelajaran 4 4 3 11 3

Lokasi sekolah dekat pabrik


almini yang menimbulkan
5 kebisingan sehingga 3 3 2 8 6
mengganggu konsentrasi siswa.

Menggunakan metode ceramah


6 tanpa umpan balik 3 3 3 9 5

Kriteria penetapan:
Urgency
1: tidak penting
2: kurang penting

20
3: cukup penting
4: penting
5: sangat penting
Seriousness
1: akibat yang ditimbulkan tidak serius
2: akibat yang ditimbulkan kurang serius
3: akibat yang ditimbulkan cukup serius
4: akibat yang ditimbulkan serius
5.: akibat yang ditimbulkan sangat serius
Growth
1: tidak berkembang
2: kurang berkembang
3: cukup berkembang
4: berkembang
5: sangat berkembang

Dari analisis USG yang telah dilakukan, maka ditemukan penyebab


utamanya yaitu “Media pembelajaran yang digunakan kurang maksimal,
tidak menarik dan menyenangkan.”

Berdasarkan hasil analis penyebab utama isu dengan pendekatan


teknik USG, maka dapat disimpulkan bahwa Rendahnya ketrampilan
aspek membaca lancar kelas 1 pada mata pembelajaran Bahasa Indonesia
disebabkan oleh media pembelajaran yang digunakan kurang maksimal,
tidak menarik dan menyenangkan. Ini merupakan hal yang mendesak,
sehingga jika tidak ditangani maka akan berdampak pada:

a. Kemampuan baca yang rendah akan membuat anak cenderung malas


membaca.
b. Menurunnya kualitas belajar siswa sehingga berimplikasi pada hasil yang
dicapai siswa.
c. Kesulitan dalam belajar membaca akan berpengaruh pada siswa dalam
proses pembelajaran mata pelajaran lainnya.

21
Atas dasar isu dan penyebab tersebut, maka ditetapkan judul penelitian
“Penerapan Media Kartu Huruf Bergambar Untuk Meningkatkan Keterampilan
Membaca Lancar Pada Siswa Kelas 1 SDN Kedungpapar Kecamatan Sumobito
Kabupaten Jombang”. Tujuannya untuk mewujudkan proses pembelajaran yang
menarik dan menyenangkan.

Keterampilan berbicara merupakan kemampuan mengucapkan kalimat-kalimat


untuk mengekspresikan, menyatakan, menyampaikan pikiran, gagasan dan perasaan
(Arsjad dan Mukti, 1993:23). Keterampilan berbicara dibutuhkan untuk dapat menjalin
komunikasi yang baik dengan sesama teman atau dengan bapak ibu guru di sekolah.
Dalam proses pembelajaran berbahasa di sekolah, siswa dituntut untuk dapat
mengembangkan kemampuannya. Meliputi struktur kalimat, pilihan kata, bervariasinya
kalimat yang digunakan.
Kemampuan siswa dalam membaca dapat meningkatkan keberanian siswa
dalam mengungkapkan pendapat. Dimana dengan keberanian tersebut siswa
diharapkan dapat berfikir kritis, berkepribadian dan dapat bermanfaat dalam kehidupan
bermasyarakat (Tarigan, Henry G. 1995:Dasar – dasar keberanian siswa dalam
berpendapat).

Media kartu huruf bergambar merupakan suatu strategi pendekatan


pembelajaran yang mempergunakan media gambar/kartu dan tulisan huruf yang
menarik, yang mudah dipahami oleh siswa kelas I Sekolah Dasar. Kartu kata bergambar
adalah kartu kecil yang berisi gambar, teks, atau tanda simbol yang mengingatkan atau
mengarahkan anak kepada sesuatu yang berhubungan dengan gambar.

Menurut Sumardiono media kartu kata bergambar adalah kartu yang dilakukan
dengan cara menunjukkan gambar secara cepat untuk memicu otak anak agar dapat
menerima informasi yang ada dihadapan anak, dan sangat efektif untuk membantu anak
belajar membaca, mengenal huruf di usia sedini mungkin (Rita Kusumawati,
Pengembangan Media Flashcard Tema Binatang Untuk Anak Kelompok B Di Taman
Kanak-kanak Asemjajar Surabaya, Jurnal Teknologi Pendidikan, Vol 4, No 1 (2016), h
2). Sedangkan menurut Arsyad dalam bukunya (2011: 119-120) kartu kata bergambar
adalah kartu kecil berukuran 8x12 cm yang berisi gambar, teks, atau simbol yang
mengingatkan atau mengarahkan anak kepada sesuatu yang berhubungan dengan
gambar.

22
2.D Matriks Rancangan Aktualisasi

Nama : Suqnul Qorilil Ummah, S.Pd.

Unit Kerja : Guru Kelas Ahli Pertama SDN Kedungpapar


Kec. Sumobito Kab. Jombang

Identifikasi isu :Rendahnya motivasi belajar siswa karena sudah


bosan melakukan pembelajaran secara daring
selama pandemi ini.

Penyebab Isu : Media pembelajaran yang digunakan kurang


maksimal, tidak menarik dan menyenangkan.

Gagasan pemecahan isu : Penerapan Media Kartu Huruf Bergambar


Untuk Meningkatkan Keterampilan Membaca Lancar
Pada Siswa Kelas 1 SDN Kedungpapar Kecamatan
Sumobito Kabupaten Jombang.

23
Tabel 2.5 Matriks Rencana Kegiatan Aktualisasi

Kontribusi Penguatan
Keterkaitan Substansi Bukti
No Kegiatan Tahapan Kegiatan Output/Hasil Terhadap Visi Misi Nilai
Mata Pelatihan Pendukung
Organisasi Organisasi
1 2 3 4 5 6 7 8

1 Melakukan 1) Menghubungi mentor Mendapat ijin Nasionalisme Misi SDN Inovatif Draft
konsultasi dan 2) Memaparkan untuk Kedungpapar Rancangan
(menyampaikan dan (kreatif)
koordinasi permasalahan dan melaksanakan Aktualisasi
menghargai pendapat) adalah
dengan mentor gagasan pemecahan rancangan
terkait rancangan isu. aktualisasi “Menumbuhkan
aktualisasi yang 3) Meminta persetujuan Sinergi
sikap santun
dibuat dari mentor mengenai Etika Publik
,disiplin, demokratis (bekerja sama)
gagasan yang (hormat, komunikatif,
diajukan jelas,sopan santun) dan bertanggung
jawab; Profesional

(bisa bekerja
Komitmen mutu
sama dengan
(inovatif, kreatifitas) atasan)

Whole of Government

(Koordinasi)

24
Kontribusi Penguatan
Keterkaitan Substansi Bukti
No Kegiatan Tahapan Kegiatan Output/Hasil Terhadap Visi Misi Nilai
Mata Pelatihan Pendukung
Organisasi Organisasi

1 2 3 4 5 6 7 8

2 Melakukan 1) Memaparkan Persetujuan Etika Publik Misi SDN Profesional Draft


konsultasi dengan rancangan aktualisasi atas Kedungpapar adalah Rancangan
(Sopan santun, (kompeten)
coach terkait yang sudah rancangan “Menumbuhkan Aktualisasi
Komunikatif, kerjasama)
rancangan direncanakan aktualisasi sikap santun
aktualisasi yang yang dibuat ,disiplin, demokratis
2) Meminta saran, Sinergi
dibuat dan bertanggung
masukan dan dari Nasionalisme jawab (bekerja sama)
coach atau
pembimbing (Saling menghormati,
musyawarah mufakat,
kekeluargaan)

Whole Of Government
(Kerja sama)

3 Menyusun 1. Menentukan tujuan Komitmen Mutu Misi SDN Profesional Dokumentasi


Rancangan 1) Rencana Kedungpapar (kompeten) Foto
dan indikator (efektif)
Pelaksanaan pelaksanaa “Melaksanakan
Pembelajaran pembelajaran n pembelajaran
(RPP) dengan 2. Menyusun pembelajar PAKEMI” Akuntabel Perangkat
menggunakan an dengan Akuntabilitas
(Bertanggung pembelajaran
rancangan kegiatan media kartu jawab)

25
Kontribusi Penguatan
Keterkaitan Substansi Bukti
No Kegiatan Tahapan Kegiatan Output/Hasil Terhadap Visi Misi Nilai
Mata Pelatihan Pendukung
Organisasi Organisasi

1 2 3 4 5 6 7 8

media kartu huruf pembelajaran huruf (Konsisten, tanggung


bergambar bergambar. jawab)
(pendahuluan,inti,
dan penutup)
3. Menggunakan Media
Pembelajaran kartu
huruf bergambar
dalam RPP.
4 Melakukan 1) Memaparkan rencana Mendapatkan Akuntabilitas Misi SDN Inovatif Dokumentasi
koordinasi pelaksanaan saran dan Kedungpapar adalah (Melaksanakan Foto
(tanggung jawab,
dengan rekan pembelajaran masukan dari “Menumbuhkan ide baru)
partisipatif)
kerja mengenai 2) Meminta saran dan rekan kerja sikap santun
media kartu masukan dari rekan ,disiplin, demokratis
huruf bergambar. kerja Nasionalisme dan bertanggung Profesional
jawab (kompeten)
(musyawarah mufakat,
menghargai pendapat)

Akuntabel
Etika publik (Bertanggung
jawab)

26
Kontribusi Penguatan
Keterkaitan Substansi Bukti
No Kegiatan Tahapan Kegiatan Output/Hasil Terhadap Visi Misi Nilai
Mata Pelatihan Pendukung
Organisasi Organisasi

1 2 3 4 5 6 7 8

(hormat, jelas, sopan,


santun, dan komunikatif)

Whole Of Government
(Kerja sama)

5 Merancang Membuat Tersusunnya Akuntabilitas Misi SDN Inovatif 1. Draft


rancangan media Kedungpapar
media kartu huruf rancangan (kejelasan target) (kreatif) pembuat
kartu huruf “Melaksanakan
bergambar media pembelajaran an media
bergambar
disesuaikan dengan pembelajaran PAKEMI” pembelaj
Nasionalisme
materi pada RPP
aran
(kerjasama)
2. Dokume
ntsi
kegiatan

27
Kontribusi Penguatan
Keterkaitan Substansi Bukti
No Kegiatan Tahapan Kegiatan Output/Hasil Terhadap Visi Misi Nilai
Mata Pelatihan Pendukung
Organisasi Organisasi

1 2 3 4 5 6 7 8

6 Melaksanakan 1) Menyampaikan tujuan 1) Materi dan Akuntabilitas Misi SDN Profesional Foto
kegiatan dan memotivasi siswa. tujuan Kedungpapar (kompeten)
(Kejelasan materi,
pembelajaran 2) Menyajikan informasi pembelajar “Melaksanakan
keadilan)
menggunakan kepada siswa an pembelajaran Materi ajar
media kartu huruf 3) Mengorganisasikan tersampaik PAKEMI” Inovatif
bergambar siswa ke dalam an (Melaksanaka
kelompok-kelompok 2) Terlaksana Nasionalisme
n ide baru) Daftar Hadir
belajar nya (Kerjasama)
4) Membimbing kelompok kegiatan
bekerja dan belajar pembelajar Akuntabel
dengan menggunakan an dengan (Bertanggung
media kartu huruf media kartu jawab, kinerja
bergambar. huruf Etika publik tinggi)
5) Memberikan umpaan bergambar
(komunikatif)
balik. yang
6) Memberikan menarik
penghargaan kepada dan
Komitmen Mutu
kelompok dan individu menyenang
dengan skor terbaik kan. (efektif)

.
Anti Korupsi

28
Kontribusi Penguatan
Keterkaitan Substansi Bukti
No Kegiatan Tahapan Kegiatan Output/Hasil Terhadap Visi Misi Nilai
Mata Pelatihan Pendukung
Organisasi Organisasi

1 2 3 4 5 6 7 8

(Alokasi waktu)

7 Melakukan 1) Membagikan lembar • Nilai siswa Akuntabilitas Misi SDN Akuntabel Daftar nilai
evaluasi berkaitan evaluasi kepada Kedungpapar adalah (Bertanggung
Catatan hasil (transparansi)
dengan setiap siswa “Menumbuhkan jawab)
pembelajaran 2) Mengukur analisis Nasionalisme sikap santun
Tematik dengan kemampuan ,disiplin, demokratis
media kartu huruf membaca siswa (adil) dan bertanggung Transparan
bergambar dengan rubric jawab (terbuka, adil)
penilaian.
3) Memasukkan hasil Etika Publik
evaluasi siswa ke (memberikan layanan
dalam daftar nilai kepada publik secara
4) Menganalisis jujur, tanggap, cepat,
peningkatan tepat, akurat, berdaya
keterampilan guna, berhasil guna, dan
membaca lancar. santun)

Komitmen Mutu

(Komitmen)

29
Kontribusi Penguatan
Keterkaitan Substansi Bukti
No Kegiatan Tahapan Kegiatan Output/Hasil Terhadap Visi Misi Nilai
Mata Pelatihan Pendukung
Organisasi Organisasi

1 2 3 4 5 6 7 8

8 Menyusun 1) Mengumpulkan data 1) Terkumpuln Akuntabilitas Misi SDN Akuntabel Foto


laporan kegiatan dan bukti pendukung ya data dan Kedungpapar adalah (Bertanggung dokumentasi
(Pertanggung jawaban,
aktualisasi laporan bukti “Menumbuhkan jawab)
transparan)
pendukung sikap santun
2) Melakukan konsultasi
laporan ,disiplin, demokratis Draft laporan
dengan mentor
2) Terealisasi dan bertanggung Transparan
mengenai hasil Nasionalisme Aktualisasi
nya laporan jawab. (Melaporkan
aktualisasi
kegiatan (Kerja keras, menghargai apa adanya
3) Mencetak laporan pendapat orang lain) sesuai
kegiatan kejadian
sebenarnya)
Anti Korupsi

(Tepat Waktu)

30
2.E. RENCANA JADWAL PELAKSANAAN AKTUALISASI

Kegiatan aktualisasi akan dilaksanakan di SDN Kedungpapar 5 Juni 2021 - 8


Juli 2021. Kegiatan – kegiatan aktualisasi akan dijabarkan dalam tabel jadwal
pelaksanaan aktualisasi berikut :

Tabel 2.5 Rencana Jadwal Pelaksanaan Aktualisasi


Mei 2021 Juni 2021
No Kegiatan
1 2 3 4 1 2 3 4
Melakukan konsultasi dan
1 koordinasi dengan mentor terkait
rancangan aktualisasi yang dibuat
2 Melakukan konsultasi dengan
coach terkait rancangan
aktualisasi yang dibuat
3 Menyusun Rancangan
Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)
sesuai media yang dibuat
4 Melakukan koordinasi dengan
rekan kerja mengenai media
kartu huruf bergambar.
5 Merancang media kartu huruf
bergambar
6 Melaksanakan kegiatan
pembelajaran menggunakan
media kartu huruf bergambar
7 Melakukan evaluasi berkaitan
dengan pembelajaran Tematik
dengan media kartu huruf
bergambar
8 Menyusun laporan kegiatan
aktualisasi

31
DAFTAR PUSTAKA

Arsjad, Maidar G dan Mukti, U.S. 1993. Pembinaan Kemampuan Berbicara Bahasa
Indonesia. Jakarta: Erlangga

Azhar Arsyad. 2011. Media Pembelajaran. Jakarta: Rajawali Press.

32

Anda mungkin juga menyukai