Anda di halaman 1dari 39

PANDUAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN

(PKL)

Di Susun Oleh :
Akademi Kesehatan Sumenep (AKS)

PROGRAM STUDI D-III FARMASI


AKADEMI KESEHATAN SUMENEP
(AKS)
2021
1

KATA PENGANTAR

Puji dan Syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT, akhirnya buku Panduan
Praktek Kerja Lapangan (PKL) Akademi Kesehatan Sumenep (AKS)
diterbitkan sebagai salah satu pedoman penyelenggaraan pendidikan.
Penyusunan Buku Panduan dilakukan semaksimal mungkin sesuai dengan
standar Pendidikan dan kurikulum yang berlaku. Penyusunan buku panduan
ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan Pendidikan. Namun demikian, buku
ini perlu untuk terus di sempurnakan dan di kembangkan secara berkala untuk
menutupi kekurangan, kesalahan dan ketidaklengkapan pada buku panduan
ini.
Buku ini merupakan buku pedoman resmi yang disusun oleh Tim Akademi
Kesehatan Sumenep dengan tujuan untuk memudahkan dan dijadikan sebagai
pegangan dalam perjalanan studi mahasiswa. Isi dalam buku panduan ini
berisikan petunjuk dan penjelasan mengenai pelaksanaan Praktek Kerja
Lapangan (PKL) dan penyusunan laporan Praktek Kerja Lapangan (PKL).
Buku ini diharapkan dapat menjadi rujukan bagi mahasiswa pada saat
menjalani Studi di D-III Farmasi Akademi Kesehatan Sumenep (AKS).
Dengan selesainya penyusunan buku panduan ini, kami selau tim penyusun
mengucapkan ucapan terima kasihb pada pihak yang terlibat aktif dalam
proses penyusunan sampai penerbitan buku ini. Buku ini diharapkan dapat
bermanfaat bagi pembaca dan penggunaannya.

Sumenep, 20 Mei 2021


Tim Penyusun
2

DAFTAR ISI
BAB I PENDAHULUAN ................................................................... 4
I.1 Latar Belakang .............................................................. 4
I.2 Maksud dan Tujuan ....................................................... 5
I.3 Manfaat ......................................................................... 5
BAB II MEKANISME PELAKSANAAN PRAKTEK KERJA
LAPANGAN........................................................................... 7
II.1 Persyaratan Praktek Kerja Lapangan ............................ 7
II.2 Prosedur Pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan ............ 7
II.3 Kriteria Instansi .............................................................. 8
II.4 Pembimbing................................................................... 9
II.5 Hak dan Tanggung Jawab Mahasiswa .......................... 10
II.6 Waktu Pelaksanaan ....................................................... 10
II.7 Kriteria Tempat Praktek Kerja Lapangan ....................... 10
II.8 Materi Praktek Kerja Lapangan...................................... 11
II.9 Prosedur Bimbingan ...................................................... 13
II.10 Sanksi Penyusunan Laporan ......................................... 13
II.11 Nilai AKhir ...................................................................... 13
BAB III ATURAN PENULISAN DAN PENCETAKAN LAPORAN ...... 15
III.1 Aturan Penulisan ........................................................... 15
III.2 Pencetakan Laporan ...................................................... 19
BAB IV PANDUAN PENYUSUNAN LAPORAN ................................. 20
IV.1 Bagian Awal................................................................... 20
IV.2 Bagian Inti ..................................................................... 20
IV.3 Bagian Akhir .................................................................. 20
3

DAFTAR LAMPIRAN

LAMPIRAN 1 KUMPULAN FORMULIR PKL.............................................21


LAMPIRAN 2 SUSUNAN LAPORAN ........................................................27
4

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Praktek Kerja Lapangan (PKL) adalah suatu bentuk pendidikan dengan cara
memberikan pengalaman belaqjar bagi mahasiswa untuk berpartisipasi dan
tugas secara langsung di dunia kerja pada bidang farmasi. PKL merupakan
salah satu bidang yang diperlukan untuk melihat dinamika dari perubahan dan
perkembangan dunia kefarmasian yang sangat cepat berubah. Pelaksanaan
PKL diharapkan dapat menambah pengetahuan dan kemampuan dalam
mengkaji serta menilai antara teori yang didapatkan dalam proses perkuliahan
dengan kenyataan yang terjadi di lapangan. Proses yang sudah terlaksana
diharapkan dapat meningkatkan kualitas analisis dan managerial mahasiswa
dalam mengamati permasalahan dan persoalan. Oleh karena itu, hampir
semua kurikulum pendidikan di perguruan tinggi mencantumkan kerja praktek
atau PKL sebagai mata kuliah wajib yang harus ditempuh oleh mahasiswa
sebelum lulus dari pendidikan di perguruan tinggi atau telah menempuh
minimal 75% dari jumlah SKS total yang wajib diambil.
Sama dengan pelaksanaan pendidikan tinggi lain, kurikulum yang berlaku di
Akademi Kesehatan Sumenep juga mewajibkan seluruh mahasiswa untuk
mengikuti mata kuliah / kegiatan PKL sebelum lulus. Diharapkan kegiatan PKL
yang dilaksanakan oleh mahasiswa memberikan pengalaman kerja yang
kongkrit pada mahasiswa sebelum lulus dari jenjang D-III Farmasi dan dapat
menjadi bekal pada saat bekerja kemudian hari. Selain itu, kegiatan PKL juga
menjadi sumbangsih Akademi Kesehatan Sumenep (AKS) dalam
menyumbangkan ilmu di bidang farmasi dan menyerap ilmu dan terknologi
yang berkembang secara dinamis di tempat kerja. Proses pelaksanaan PKL
sama dengan kegiatan akademik lain yang mana kegiatan yang ada harus
direncanakan, dikelola, dilaporkan dan dievaluasi.
5

1.2 Maksud dan Tujuan Praktek Kerja Lapangan


1.2.1 Maksud
Maksud dilaksanakannya praktek kerja lapangan adalah untuk
mengaplikasikan hasil belajar mahasiswa di kampus pada lapangan kerja
nyata.
1.2.2 Tujuan Umum
Tujuan dari kegiatan praktek kerja lapangan adalah untuk membandingkan
antara teori yang diberikan selama proses pendidikan dengan praktek
dilapangan dan untuk mengaplikasikan teori hasil belajar kedalam praktek di
lapangan dunia kerja
1.2.3 Tujuan Khusus
Tujuan khusus dari kegiatan praktek kerja lapangan adalah sebagai berikut :
1. Untuk meningkatkan proses pendidikan dan pelatihan yang berkualitas
dan professional sesuai dengan perkembangan dunia kerja
2. Untuk membekali mahasiswa tentang dunia kerja serta memantapkan
kemampuan dan keahlian mahasiswa sesuai dengan bidangnya
3. Untuk meningkatkan kualitas tenaga kerja yang memiliki keahlian
professional dengan tingkat pengetahuan, keahlian dan etos kerja yang
sesuai dengan dunia kerja
4. Untuk meningkatkan kerja sama antara pihak perguruan tinggi dan
instansi dunia kerja
5. Untuk memberikan pengakuan dan penghargaan terhadap pengalaman
kerja sebagai bagian dari proses pendidikan
6. Untuk meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam melakukan
analisis pengembangan organisasi.

1.3 Manfaat
1.3.1 Manfaat Bagi Mahasiswa
Praktek kerja lapangan memiliki manfaat sebagai sarana untuk menguji
kemampuan, keahlian dan teori yang didapatkan selama duduk dibangku
6

kuliah. Selain itu manfaat yang dirasakan mahasiswa ialah mengasah


keterampilan, sebelum memasuki dunia kerja.
1.3.2 Manfaat Bagi Institusi
Praktek kerja lapangan bermanfaat sebagai bahan masukan untuk
mengevaluasi sampai sejauh mana kegiatan yang berjalan di instansi apakah
sudah sesuai dengan standar dan teori.
7

BAB II
MEKANISME PELAKSANAAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN

II.1 Persyaratan Praktek Kerja Lapangan


Sebelum melaksanakan PKL, mahasiswa harus memenuhi persyaratan baik
persyaratan akademik maupun administrative. Adapun persyaratan Akademik
dan Persyaratan Administratif adalah sebagai berikut :
1. Persyaratan Akademik
a. Telah mengisi Kartu Rencana Studi (KRS) dan merencanakan PKL
b. Telah Melewati mata kuliah dan Lulus minimal 98 SKS
c. Memiliki Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3.0 (Tiga Koma
Nol)
d. Tidak ada mata kuliah yang mendapatkan nilai D disemua mata
kuliah
2. Persyaratan Administratif
a. Terdaftar sebagai mahasiswa aktif dalam tahun akademik berjalan
b. Telah memenuhi semua kewajiban terkait pembiayan.

II.2 Prosedur Pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan


Prosedur pelaksanaan PKL di Akademi Kesehatan Sumenep adalah sebagai
berikut :
1. Mahasiswa telah memenuhi semua persyaratan baik persyaratan
akademik maupun administrative
2. Mahasiswa mengajukan nama instansi usulan tempat PKL ke bagian
administrasi menggunakan Form PKL-01 yang kemudian akan disetujui
oleh Wakil Direktur 1
3. Mahasiswa menghubungi bagian akademik untuk mendapatkan surat
pengantar terkait perizinan PKL
4. Apabila instansi tempat PKL menolak, maka mahasiswa harus
mengulang prosedur dari no.1-3
8

5. Apabila instansi tempat PKL memberikan persetujuan dan memperoleh


informasi terkait waktu pelaksanaan, maka pihak kampus akan
menunjuk pembimbing akademik dan instansi tempat PKL menunjuk
pembimbing lapangan
6. Selama PKL berlangsung mahasiswa wajib mengisi buku
agenda/harian yang berisi kegiatan / aktifitas yang dilakukan
mahasiswa di tempat PKL dan ditanda tangani pembimbing lapangan
dan pembimbing akademik menggunakan form PKL-02
7. Setelah pelaksanaan PKL selesai, mahasiswa diwajibkan menyusun
laporan PKL dan dikumpulkan paling lambat 1 bulan setelah
pelaksanaan PKL selesai
8. Penyusunan laporan PKL yang dilakukan oleh mahasiswa wajib
melakukan konsultasi baik dengan pembimbing akademik maupun
dengan pembimbing lapangan.
9. Konsultasi yang dilakukan dalam penyusunan laporan PKL wajib
mengisi form konsultasi form PKL-05
10. Laporan PKL wajib diseminarkan dihadapan pembimbing akademik,
pembimbing lapangan dan penguji.
11. Laporan PKL disusun mengikuti kaidah penulisan ilmiah serta mengikuti
format penyusunan yang telah ditetapkan
12. Laporan PKL dicetak sebanyak 2 eksemplar dan diserahkan untuk
perpustakaan Akademi Kesehatan Sumenep (AKS) serta instansi
tempat PKL berlangsung
13. Pembimbing akademik dan pembimbing lapangan memberikan nilai
terhadap proses pelaksanaan PKL dan Laporan PKL sesuai dengan
ketentuan yang telah ditetapkan pada form PKL-03 dan PKL-04

II.3 Kriteria Instansi Tempat PKL


1. Instansi tempat dilaksanakannya PKL bagi mahasiswa Akademi
Kesehatan Sumenep (AKS) adalah instansi baik pemerintah maupun
9

swasta yang bergerak dibidang produksi, distribusi dan pelayanan


kefarmasian
2. Instansi berlokasi didalam maupun diluar Kabupaten Sumenep
3. Instansi memiliki badan hukum
4. Instansi bersedia menugaskan 1 orang sebagai pembimbing lapangan
selama pelaksanaan PKL dengan kualifikasi minimal lulusan Strata I.

II.4 Pembimbing
Mahasiswa selama pelaksanaan PKL akan didampingi oleh 2 orang
pembimbing yaitu pembimbing akademik dan pembimbing lapangan. Syarat
pembimbing adalah minimal memiliki kualifikasi pendidikan profesi apoteker
(Apt.). pembimbing mahasiswa yaitu :
1. Pembimbing Lapangan ditempat PKL adalah pembimbing yang berasal
dari instansi tempat diadakannya PKL berlangsung dan memiliki
minimal kualifikasi pendidikan (Apt.)
2. Pembimbing akademik PKL adalah pembimbing yang berasal dari
Akademi Kesehatan Sumenep yang diusulkan kaprodi dan disetujui
oleh Wakil Direktur 1

Tugas dan Wewenang pembimbing adalah sebagai berikut :


1. Memutuskan kelayakan laporan PKL
2. Memberikan catatan perbaikan dan melaksanakan bimbingan
3. Memberikan dorongan dan semangat kepada mahasiswa agar dapat
melaksanakan PKL dengan baik dan dapat menyusun laporan dengan
baik
4. Memberikan tugas dan materi pendukung PKL
5. Bertanggung jawab terhadap segala aktifitas mahasiswa selama proses
pelaksanaan PKL berlangsung
6. Menyerahkan rekapitulasi penilaian pelaksanaan PKL kepada bagian
Akademik Akademi Kesehatan Sumenep
10

II.5 Hak dan Tanggung Jawab Mahasiswa


Selama pelaksanaan PKL mahasiswa memiliki Hak dan Tanggung Jawab yang
harus dipenuhi mahasiswa. Hak yang bisa didapatkan mahasiswa dalam
pelaksanaan PKL yaitu :
1. Mendapatkan bimbingan dan motivasi dari pembimbing baik
pembimbing akademik dan pembimbing lapangan
2. Mendapatkan motivasi dari pembimbing baik pembimbing akademik
dan pembimbing lapangan

Selama pelaksanaan PKL mahasiswa memiliki tanggung jawab yang harus


dilaksanakan, yaitu :
1. Mematuhi segala peraturan yang berlaku di instansi PKL dilaksanakan
dan ketentuan pelaksanaan yang telah ditetapkan oleh Akademi
Kesehatan Sumenep
2. Wajib mengisi agenda harian yang telah ditetapkan
3. Menyusun laporan PKL
4. Melakukan Seminar hasil PKL

II.6 Waktu Pelaksanaan


PKL dilaksanakan pada akhir semester 5 (lima) dimana waktu pelaksanaan
disesuaikan dengan kalender akademik Akademi Kesehatan Sumenep. PKL
dilaksanakan selama 40 hari kerja dengan durasi kerja 8 jam per hari. Untuk
jadwal jam kerja disesuaikan dengan kebijakan instansi PKL dilaksanakan.

II.7 Kriteria Tempat Praktek Kerja Lapangan


Mahasiswa D-III farmasi Akademi Kesehatan Sumenep dapat melakukan PKL
pada instansi yang bergerak di bidang pelayanan kefarmasian (apotek,
puskesmas, klinik dan rumah sakit) maupun instansi/lembaga kesehatan
terkait lainnya.
11

II.8 Materi Praktek Kerja Lapangan


II.8.1 Materi
Materi adalah materi yang berkaitan dengan pekerjaan kefarmasian yang
menjadi tanggung jawab teknis kefarmasian di instansi tempat berlangsungnya
PKL serta peran dan tugas tenaga teknis kefarmasian. Materi dibagi menjadi 2
yaitu materi kefarmasian secara umum dan manajerial.

1. Instansi Pelayanan Kefarmasian (Rumah Sakit, Puskesmas dan Klinik)


Minggu Ke -
No Rencana Kegiatan
1 2 3 4 5
1 Pengenalan Lokasi dan Profil Instansi
Sejarah dan Perkembangan
Visi dan Misi
Falsafah Pelayanan Kesehatan
Tujuan Pelayanan Kesehatan
Struktur Organisasi
Akreditasi
2 Peninjauan Instalasi Farmasi
Struktur Organisasi
Pengelolaan perbekalan Farmasi
Perencanaan
Pembelian / Pengadaan
Penyimpanan
Penerimaan Barang
Gudang
Pendistribusian
Pengelolaan Pelayanan Resep
Distribusi Rawat Inap
Penyimpanan
Rawat Jalan
Pelayanan Non Resep
Pelayanan Rresep
Pelayanan KIE
Pengelolaan Sistem Informasi
3 Analisis Managerial
Analisis Situasi
Analisis Pengembangan (SWOT)
Prioritas Masalah
Sumber Masalah
Alternatif Pemecahan Masalah
12

Rekomendasi
4 Penelusuran Pustaka
5 Penulisan Laporan

2. Apotek
Minggu Ke -
No Rencana Kegiatan
1 2 3 4 5
1 Pengenalan Lokasi dan Profil Instansi
Sejarah dan Perkembangan
Visi dan Misi
Struktur Organisasi
2 Pengelolaan perbekalan Farmasi
Perencanaan
Pembelian / Pengadaan
Penyimpanan
Penerimaan Barang
Gudang
Pendistribusian
Pengelolaan Pelayanan Kefarmasian
Pelayanan Swamedikasi
Pelayanan Resep
Pelayanan KIE
Pengelolaan Sistem Informasi
3 Analisis Managerial
Analisis Situasi
Analisis Pengembangan (SWOT)
Prioritas Masalah
Sumber Masalah
Alternatif Pemecahan Masalah
Rekomendasi
4 Penelusuran Pustaka
5 Penulisan Laporan

II.8.2 Agenda Harian


Agenda harian PKL wajib diisi oleh mahasiswa setiap harinya selama proses
kegiatan PKL berlangsung dan harus ditandatangani oleh pembimbing PKL.
Materi yang harus ditulis dalam agenda yaitu :
1. Kegiatan yang dilaksanakan pada masing – masing unit kerja yang telah
ditentukan
2. Materi yang berkaitan dengan tempat PKL
13

II.9 Prosedur Bimbingan


1. Mahasiswa menghubungi pembimbing yang telah ditunjuk untuk
membuat kesepakatan terkait waktu dan tempat bimbingan
2. Setiap melakukan bimbingan mahasiswa wajib membawa form PKL-05
yang harus di isi oleh pembimbing. Form PKL-05 dapat digandakan dari
buku panduan sesuai kebutuhan mahasiswa.
3. Proses bimbingan minimal dilakukan 4 kali selama prosses penyusunan
laporan terhadap masing – masing pembimbing.

II.10 Sanksi Penyusunan Laporan PKL


Mahasiswa yang telah menyelesaikan proses PKL diwajibkan untuk
melaporkan hasil PKL yang telah di laksanakan dalam 2 bentuk yaitu bentuk
Laporan akhir PKL dan juga seminar hasil PKL yang diikuti oleh pembimbing
akademik dan pembimbing lapangan. Mahasiswa yang telah menyelesaikan
PKL tetapi belum mendaftar untuk seminar hasil dalam kurun waktu maksimal
3 bulan dari masa akhir PKL, maka dikenakan sanksi mengulang kegiatan
PKL.
Mahasiswa yang dalam proses penyusunan laporan PKL melakukan tindakan
yang melanggar norma akademik (plagiasi, menjiplak) maka akan diberikan
sanksi mengulang proses PKL.

II.11 Nilai Akhir PKL


Nilai akhir PKL adalah gabungan antara nilai Laporan PKL dan nilai yang
diberikan oleh pembimbing instansi dan pembimbing akademik.
Rincian perhitungan nilai akhir PKL :
1. 15% Nilai Penguji Seminar 1
2. 15% Nilai Penguji Seminar 2
3. 35% Nilai Dosen Pembimbing Instansi
4. 35% Nilai Dosen pembimbing Akademik
14

Konversi nilai akhir PKL :

Skala
Nilai
Huruf
A >90
A- 83 – 89
B+ 76 – 82
B 70 – 75
B- 65 – 69
C+ 60 – 64
C 54 – 59
D 40 – 53
E 0 – 39

Mahasiswa dinyatakan lulus PKL jika mendapatkan nilai akhir dengen huruf
mutu minimal “B”. mahasiswa dengan nilai akhir PKL kurang dari huruf mutu
B, maka mahasiswa diharuskan mengulang kegiatan PKL.
15

BAB III
ATURAN PENULISAN DAN PENCETAKAN LAPORAN

III.1 Aturan Penulisan


1. Ukuran Kertas
Menggunakan kertas ukuran A4 210 x 297 mm
2. Jenis Huruf
Seluruh naskah laporan menggunakan jenis huruf Times New Roman
3. Ukuran Huruf
a. Seluruh Naskah : Ukuran 12
b. Bab dan Judul : Ukuran 14
c. Judul Sub Bab : Ukuran 12
d. Daftar Pustaka : Ukuran 12
e. Judul Gambar dan Tabel : Ukuran 12
4. Jenis Huruf
a. Huruf cetak tebal digunakan untuk judul bab, sub bab dan lampiran
b. Huruf cetak miring (italic) dapat digunakan untuk penulisan istilah
asing dan istilah ilmiah (Bahasa latin)
5. Margin
a. Margin atas : 3 cm
b. Margin kiri : 4 cm
c. Margin bawah : 3 cm
d. Margin kanan :3
6. Spasi dan Perataan
a. Seluruh naskah menggunakan spasi 1,5
b. Tidak diperkenankan menambahkan spasi untuk before paragraph
maupun after paragraph
c. Indent paragraph 1 cm
d. Perataan seluruh paragraph “justify”
e. Judul Bab menggunakan rata tengah
16

f. Judul gambar / grafik ditulis pada bagian bawah tengah dari


gambar
g. Judul table diketik dibagian atas kiri tabel
7. Penomoran Halaman
a. Bagian Awal
1) Kata pengantar, daftar isi, daftar table, daftar gambar, daftar
lampiran
2) Menggunakan angka romawi kecil (I,ii,iii,iv,…….,dst)
3) Letak penomoran lanjutan berada di sebelah kanan atas
margin
b. Bagian isi dan akhir
1) Menggunakan angka arab besar (1,2,3,4……,dst)
2) Letak penomoran halaman pertama bab, daftar pustaka dan
lampiran ada di tengah bawah margin
3) Letak penomoran berada di pojok kanan atas
8. Judul dan Nomor Gambar / Grafik / Tabel
a. Judul gambar dan grafik di tulis di bagi9an tengah bawah gambar /
grafik
b. Judul table ditulis di atas kiri table
c. Penomoran gambar / grafik / table disesuaikan pada bab yang
bersangkutan, contoh gambar 1.1 apabila gambar berada di bab 1;
grafik 2.1 apabila grafik berada di bab 2; table 3.1 apabila table
berada di bab 3
9. Numbering
a. Judul Bab ditulis menggunakan huruf dan angka arab yang dicetak
besar dan Bold. Contoh : BAB 1, BAB 2, BAB 3
b. Numbering pada sub bab menggunakan angka bab pada angka
pertama yang diikuti urutan sub bab, contoh : 1.1; 2.1;3.1
c. Penggunaan numbering dengan urutan :
1. Angka Arab
17

2. Angka Arab
a. Huruf Romawi Kecil
b. Huruf Romawi Kecil
1) Angka Arab Berkurung
2) Angka Arab Berkurung
a) Huruf Romawi Kecil Berkurung
b) Huruf Romawi Kecil Berkurung
10. Penulisan Pustaka
a. Sitasi / pengutipan
Penulisan / pengutipan pustaka menggunakan Harvard style
dimana kutipan ditulis dengan format (nama penulis1, nama penulis
2,….dst, tahun referensi / pustaka) contoh : (Cully and Teten, 2008).
Apabila sebuah paragraph mengutip lebih dari 1 referensi / pustaka
maka dipisahkan dengan separator “;”, contoh : (Kai, Konishi and
Obata, 2010; González-Sanguino et al., 2019).
b. Syarat daftar pustaka
1) Minimal terdapat 10 daftar pustaka
2) Menggunakan 1 spasi dengan ukuran font 12
3) Jarak antar daftar pustaka adalah 1 spasi dengan jarak antar
paragraph 1.5
4) Menggunakan urutan Ascending (A-Z)
c. Penulisan Daftar Pustaka
1) Pustaka dalam bentuk artikel dari internet harus berasal dari
situs resmi dari pemerintah dan tidak diperkenankan mengutip
dari situs Wikipedia maupun blogspot. Artikel yang diterbitkan
dalam sebuah majalan / koran diperbolehkan untuk dikutip.
a) Pengutipan artikel dari situs resmi pemerintah adalah
sebagai berikut : Nama Situs. (Tahun). Judul Artikel. Situs
Penyedia. Link Artikel (Tanggal Pengutipan)
18

Contoh Pengutipan di Artikel : (World Health Organization,


2018)
Contoh Daftar Pustaka : World Health Organization (2018)
Tuberculosis data, WHO. World Health Organization.
Available at: http://www.who.int/tb/data/en/ (Accessed: 18
September 2018).
b) Pengutipan artikel dalam majalan / koran adalah sebagai
berikut : Nama Penulis. (Tahun). Judul Artikel. Penerbit
(Tanggal Pengutipan).
Contoh Pengutipan di Artikel : (Kementrian Kesehatan,
2019)
Contoh Daftar Pustaka : Kementrian Kesehatan (2019) Stop
Stigma Dan Diskriminasi Terhadap Orang Dengan
Gangguan Jiwa (ODGJ). Kementrian Kesehatan (Dikutip :
29 Januari 2019)
2) Pustaka dalam bentuk Buku diperbolehkan untuk pengutipan
dengan usia buku maksimal 10 tahun terakhir. Pengutipan
sumber pustaka dari buku yaitu : Penulis. (Tahun). Judul Buku.
Lokasi Penerbit : Penerbit
Contoh Pengutipan : (Yusuf, Fitryasari and Nihayati, 2015)
Contoh Penulisan Daftar Pustaka : Yusuf, A., Fitryasari, R., and
Nihayati, H. E. (2015) Buku Ajar Keperawatan Kesehatan jiwa.
Jakarta: Salemba Medika.
3) Pustaka dalam bentuk Tugas Akhir / Laporan Penelitian
diperbolehkan pengutipan dengan usia maksimal 5 tahun
terakhir. Pengutipan sumber Tugas Akhir / Laporan Penelitian
yaitu : Penulis. (Tahun). Judul. Institusi
Contoh Pengutipan : (Tine, 2016)
Contoh Penulisan Daftar Pustaka : Tine, R. B. (2016) Model
Faktor Risiko Kejadian Malaria Pada Ibu Hamil Berbasis
19

Analisis Spasial Di Kabupaten Timor Tengah Selatan.


Universitas Airlangga.
4) Pustaka dalam bentuk artikel ilmiah (jurnal) dan prosiding
diperbolehkan pengutipan dengan usia maksimal 5 tahun
terakhir. Pengutipan sumber artikel ilmiah dan prosiding, yaitu :
Penulis. (Tahun). Judul Artikel Ilmiah. Jurnal Penerbit. Volume.
Issue. Halaman
Contoh Pengutipan : (Kopelowicz et al., 2018)
Contoh Penulisan Daftar Pustaka : Kopelowicz, A., Zarate, R.,
Wallace, J. C., Liberman, R. P., and Lopez, R. R. (2018) ‘Using
The Theory Of Planned Behavior To Improve Treatment
Adherence In Mexican Americans With Schizophrenia Alex’,
Physiology & behavior, 176(1), pp. 139–148. doi:
10.1016/j.physbeh.2017.03.040.

III.2 Pencetakan Laporan


1. Jenis Kertas
Naskah dicetak menggunakan kertas HVS putih ukuran A4 berat 80gsm
2. Warna Cover
Biru Telur Asin
3. Bentuk Jilid
Cover Buffalo terusan dilipat (Lem Dalam) Tanpa Lakban (Hard Cover)
4. Jumlah Laporan
1 Laporan diserahkan ke Bagian Akademik Akademi Kesehatan
Sumenep dan 1 Laporan diserahkan pada Instansi tempat PKL.
20

BAB IV
PANDUAN PENYUSUNAN LAPORAN

IV.1 Bagian Awal


1. Cover
2. Lembar Pengesahan Praktek Kerja Lapangan
3. Kata Pengantar
4. Daftar Isi
5. Daftar Tabel
6. Daftar Gambar
7. Daftar Lampiran

IV.2 Bagian Inti


1. BAB I PENDAHULUAN
2. BAB II TINJAUAN UMUM
3. BAB III PROFIL INSTANSI TEMPAT PKL
4. BAB IV HASIL KEGIATAN PKL
5. BAB V PENUTUP

IV.3 Bagian Akhir


1. DAFTAR PUSTAKA
2. LAMPIRAN
a. Daftar Riwayat Hidup Mahasiswa
b. Surat Keterangan telah selesai melaksanakan PKL dari Institusi
tempat PKL
c. Agenda Kegiatan PKL (Form PKL-02)
d. Form / Lampiran yang berkaitan dengan pelaksanaan PKL
e. Lembar Bimbingan PKL (Form PKL-05)
21

LAMPIRAN 1
KUMPULAN FORMULIR PKL

Lampiran Kumpulan Formulir PKL :


1. Form PKL-01 : Formulir Pendaftaran PKL
2. Form PKL-02 : Formulir Agenda Harian Kegiatan PKL
3. Form PKL-03 : Formulir Penilaian Dosen Pembimbing Tempat PKL
4. Form PKL-04 : Formulir Penilaian Dosen Pembimbing Akademik PKL
5. Form PKL-05 : Lembar Bimbingan PKL
PERKUMPULAN PEMBINA LEMBAGA PENDIDIKAN PERGURUAN
TINGGI
PERSATUAN GURU REPUBLIK INDONESIA
(PPLP PT PGRI) SUMENEP
AKADEMI KESEHATAN SUMENEP
Program Studi : D III FARMASI
www.akademikesehatansumenep.ac.id
Jl. Trunojoyo Gedungan Sumenep. Telp. (0328) 671732 Fax. 664094

FORM PKL-01
FORMULIR PENDAFTARAN PKL
Kepada Yth,
Direktur Akademi Kesehatan Sumenep
Di
Sumenep

Dengan Hormat
Yang bertanda tangan dibawah ini :
Nama : ..................................................................................................

NPM : ..................................................................................................

Dengan ini saya mengajukan Tempat Praktek Kerja Lapangan (PKL) di instansi

……………………………………………………………………………………….

Demikian permohonan ini saya sampaikan, atas perhatiannya kami ucapkan


terima kasih.

Sumenep, ……………………..
Hormat Saya,

…………………………………
NPM.
PERKUMPULAN PEMBINA LEMBAGA PENDIDIKAN PERGURUAN TINGGI
PERSATUAN GURU REPUBLIK INDONESIA
(PPLP PT PGRI) SUMENEP
AKADEMI KESEHATAN SUMENEP
Program Studi : D III FARMASI
www.akademikesehatansumenep.ac.id
Jl. Trunojoyo Gedungan Sumenep. Telp. (0328) 671732 Fax. 664094

FORM PKL-02

AGENDA KEGIATAN HARIAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN

No. Hari / Tanggal Uraian Kegiatan Paraf


Pembimbing
PERKUMPULAN PEMBINA LEMBAGA PENDIDIKAN PERGURUAN
TINGGI
PERSATUAN GURU REPUBLIK INDONESIA
(PPLP PT PGRI) SUMENEP
AKADEMI KESEHATAN SUMENEP
Program Studi : D III FARMASI
www.akademikesehatansumenep.ac.id
Jl. Trunojoyo Gedungan Sumenep. Telp. (0328) 671732 Fax. 664094

FORM PKL-03
FORM PENILAIAN
PRAKTEK KERJA LAPANGAN
(Diisi Oleh Pembimbing Instansi / Penilaian Kerja Praktek)
1. MAHASISWA
Nama Mahasiswa :
NPM :
2. TEMPAT PRAKTEK KERJA LAPANGAN
Nama Instansi Tempat PKL :
Alamat :
3. PEMBIMBING
Nama :
Jabatan :
4. HASIL PENILAIAN
No Kriteria Penilaian Nilai (0- Bobot (%) Nilai Total (Nilai
100) X Bobot)
1 Penguasaan Materi 30
2 Sikap dan Perilaku 10
3 Kemampuan Komunikasi 10
4 Kerjasama, Inisiatif dan 20
Kreativitas
5 Laporan 30
Rata - Rata
Sumenep, …………………….

………………………………….
PERKUMPULAN PEMBINA LEMBAGA PENDIDIKAN PERGURUAN
TINGGI
PERSATUAN GURU REPUBLIK INDONESIA
(PPLP PT PGRI) SUMENEP
AKADEMI KESEHATAN SUMENEP
Program Studi : D III FARMASI
www.akademikesehatansumenep.ac.id
Jl. Trunojoyo Gedungan Sumenep. Telp. (0328) 671732 Fax. 664094

FORM PKL-04
FORM PENILAIAN
PRAKTEK KERJA LAPANGAN
(Diisi Oleh Pembimbing Instansi / Penilaian Kerja Praktek)
1. MAHASISWA
Nama Mahasiswa :
NPM :
2. TEMPAT PRAKTEK KERJA LAPANGAN
Nama Instansi Tempat PKL :
Alamat :
3. PEMBIMBING
Nama :
Jabatan :
4. HASIL PENILAIAN
No Kriteria Penilaian Nilai (0- Bobot (%) Nilai Total (Nilai
100) X Bobot)
1 Penguasaan Materi 30
2 Sikap dan Perilaku 10
3 Kemampuan Komunikasi 10
4 Kerjasama, Inisiatif dan 20
Kreativitas
5 Laporan 30
Rata - Rata

Sumenep, …………………….

………………………………….
PERKUMPULAN PEMBINA LEMBAGA PENDIDIKAN PERGURUAN
TINGGI
PERSATUAN GURU REPUBLIK INDONESIA
(PPLP PT PGRI) SUMENEP
AKADEMI KESEHATAN SUMENEP
Program Studi : D III FARMASI
www.akademikesehatansumenep.ac.id
Jl. Trunojoyo Gedungan Sumenep. Telp. (0328) 671732 Fax. 664094

FORM PKL-05
LEMBAR BIMBINGAN KERJA PRAKTEK

Nama :
NPM :
Nama Pembimbing :
Lokasi PKL :

No Hari / Tanggal Bimbingan dan Saran Paraf


27

LAMPIRAN 2
SUSUNAN LAPORAN

IV.1 Bagian Awal


1. Cover
2. Lembar Pengesahan Praktek Kerja Lapangan
3. Kata Pengantar
4. Daftar Isi
5. Daftar Tabel
6. Daftar Gambar
7. Daftar Lampiran

IV.2 Bagian Inti


1. BAB I PENDAHULUAN
2. BAB II TINJAUAN UMUM
3. BAB III TINJAUAN INSTANSI TEMPAT PKL
4. BAB IV HASIL KEGIATAN PKL
5. BAB V PENUTUP

IV.3 Bagian Akhir


1. DAFTAR PUSTAKA
2. LAMPIRAN
28

Cover Laporan
(Times New Roman Bold Ukuran 14)
LAPORAN
PRAKTEK KERJA LAPANGAN
(LOKASI PRAKTEK)
(ALAMAT LOKASI PRAKTEK)
(WAKTU PELAKSANAAN)

(Times New Roman Bold Ukuran 12)


NAMA MAHASISWA
NPM.XXXXXXXXXXX

(Times New Roman Bold Ukuran 14)


AKADEMI KESEHATAN SUMENEP
(Times New Roman Bold Ukuran 12)
PROGRAM STUDI D3 FARMASI
SUMENEP
2021
29

Lembar Pengesahan
(Times New Roman Bold Ukuran 14)
LEMBAR PENGESAHAN

(Times New Roman Bold Ukuran 12)


LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN
(LOKASI PRAKTEK)
(ALAMAT LOKASI PRAKTEK)
(WAKTU PELAKSANAAN)

Disusun Oleh :
(Nama)
(NPM)

Laporan ini telah disetujui oleh :

Pembimbing I Pembimbing II

……………………………….. ………………………………..
Mengetahui,
Wakil Direktur 1 Bidang Akademik

………………………………..
30

Lampiran Penjelasan Isi Laporan

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Uraian latar belakang berisi tentang alasan dan pentingnya dilakukan praktek
kerja lapangan

1.2 Tujuan dan Manfaat


1.2.1 Tujuan
Uraikan tujuan umum dan tujuan khusus dilaksanakannya Praktek Kerja
Lapangan
1.2.2 Manfaat
Uraikan manfaat dari hasil pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan
31

BAB II
TINJAUAN UMUM
(Penjelasan berdasarkan pustaka / teori)

APOTEK
2.1 Definisi
2.2 Struktur Organisasi
2.3 Pusat Informasi Obat
2.4 Pengelolaan Perbekalan Farmasi
a. Perencanaan
b. Pembelian
c. Penyimpanan
d. Penerimaan Barang
e. Gudang
f. Pendistribusian
2.5 Pengelolaan Pelayanan Kefarmasian
a. Pelayanan Swamedikasi
b. Pelayanan Resep
2.6 Pelayanan KIE
32

RUMAH SAKIT / PUSKESMAS / KLINIK


2.1 Tinjauan Umum Rumah Sakit / Puskesmas / Klinik
a. Definisi
b. Klasifikasi
c. Struktur Organisasi
d. Formularium
2.2 Tinjauan Umum Instalasi Farmasi Rumah Sakit / Puskesmas /
Klinik
a. Struktur Organisasi
b. Pusat Informasi Obat
c. Pengelolaan Perbekalan Farmasi
1) Perencanaan
2) Pengadaan
3) Pembelian
4) Penyimpanan
5) Distribusi
d. Pengelolaan Pelayanan Resep
1) Rawat Inap
a) Distribusi Rawat Inap
b) Penyimpanan
2) Rawat Jalan
a) Pelayanan Non Resep
b) Pelayanan Resep
e. Pelayanan KIE
f. Pengelolaan Sistem Informasi
33

BAB III
TINJAUAN APOTEK / RUMAH SAKIT / PUSKESMAS / KLINIK
(Tinjauan Tempat PKL yang berisi penjelasan kondisi dari system yang ada
di instansi tempat PKL)

APOTEK
3.1 Definisi
3.2 Struktur Organisasi
3.3 Pusat Informasi Obat
3.4 Pengelolaan Perbekalan Farmasi
a. Perencanaan
b. Pembelian
c. Penyimpanan
d. Penerimaan Barang
e. Gudang
f. Pendistribusian
3.5 Pengelolaan Pelayanan Kefarmasian
a. Pelayanan Swamedikasi
b. Pelayanan Resep
3.6 Pelayanan KIE
3.7 Tugas Khusus
34

RUMAH SAKIT / PUSKESMAS / KLINIK


2.1 Tinjauan Umum Rumah Sakit / Puskesmas / Klinik
a. Definisi
b. Klasifikasi
c. Struktur Organisasi
d. Formularium
2.2 Tinjauan Umum Instalasi Farmasi Rumah Sakit / Puskesmas /
Klinik
a. Struktur Organisasi
b. Pusat Informasi Obat
c. Pengelolaan Perbekalan Farmasi
1) Perencanaan
2) Pengadaan
3) Pembelian
4) Penyimpanan
5) Distribusi
d. Pengelolaan Pelayanan Resep
3) Rawat Inap
a) Distribusi Rawat Inap
b) Penyimpanan
4) Rawat Jalan
a) Pelayanan Non Resep
b) Pelayanan Resep
e. Pelayanan KIE
f. Pengelolaan Sistem Informasi
2.3 Tugas Khusus
35

BAB IV
HASIL KEGIATAN PKL
(Membandingkan TInjauan Tempat PKL dengan pustaka / teori kemudian
melakukan analisis pengembangan organisasi untuk pemecahan masalah)

4.1 Analisis Sistem Berjalan


Analisis system dilakukan selama PKL dengan membandingkan apakah
system yang berjalan di institusi PKL sesuai dengan teori atau tidak dan
menemukan kekurangan dan kelebihan system yang berjalan

4.2 Analisis Pengembangan Organisasi


Lakukan analisis pengembangan organisasi sampai dengan alternative
pemecahan masalah yang ada pada institusi PKL dengan langkah yaitu :
1. Analisis Strategi Pengembangan (SWOT)
2. Analisis Pemecahan Masalah
a. Analisis Situasi
b. Analisis Prioritas Masalah
c. Analisis Sumber Masalah
d. Analisis Alternatif Pemecahan Masalah
e. Rekomendasi Pemecahan Masalah
36

BAB V
PENUTUP

5.1 Kesimpulan
Berisi uraian singkat tentang ksimpulan dari pelaksanaan PKL

5.2 Saran
Saran berisi terkait perluasan, strategi pengembangan, pendamalaman dan
atau pengkajian ulang yang perlu disampaikan.
37

DAFTAR PUSTAKA

Daftar pustaka ditulis menurut kaidah penulisan ilmiah yang telah ditetapkan
pada buku panduan ini yaitu menggunakan “Harvard Style” yang disusun
berdasarkan alfabetis
38

LAMPIRAN

Pada halaman lampirkan berisi terkait keseluruhan hal yang berhubungan


dengan pelaksanaan PKL mulai dari surat permohonan, surat keterangan telah
melaksanakan PKL, laporan kegiatan harian, laporan kegiatan khsusu, lembar
konsultasi, dokumentasi, dll.

Anda mungkin juga menyukai