Anda di halaman 1dari 3

DEWAN PENGURUS KABUPATEN

KORPS PEGAWAI REPUBLIK INDONESIA


KABUPATEN BOYOLALI
Kompleks Perkantoran Terpadu Kabupaten Boyolali
Jl. Merdeka Barat telp. (0276) 321021 Fax. (0276) 321172, Kemiri Mojosongo
Boyolali 57321, Provinsi Jawa Tengah, em ail: korpri@boyolali.go.id

Boyolali, 1} Mei 2022

Nomor : 05/DPKAB-KORPRI/IV/2022 Kepada Yth .


Sifat Ketua KORPRI Unit OPD, BUMD
Lampiran : 1 (Satu) Bendel dan Kecamatan Kab. Boyolali
Perihal : Penegasan iuran dan seragam
D i-
KORPRI Kabupaten Boyolali
BOYOLALI

Menindaklanjuti hasil Rakor Dewan Pengurus KORPRI Kabupaten Boyolali


bersama KORPRI Unit OPD, Kecamatan dan BUMD pada tanggal 31 Maret 2022,
bersama ini disampaikan sebagai berikut:
A. Iuran Anggota KORPRI

Sebagaimana Surat Keputusan Dewan Pengurus KORPRI Kabupaten Boyolali


Nomor: 01/KEP/DPKAB-KORPRI/III/2021, maka :
1. Ketentuan besaran iuran anggota KORPRI sebagai berikut:
a. PNS Golongan IV, Direksi BUMD, : Rp.15.000;-per bulan
b. PNS/CPNS Golongan III, Setingkat Kabag / Kabid : Rp.10.000;-per bulan
BUMD
c. PNS/CPNS Golongan I / II, P3K dan Pegawai : Rp.5.000;- per bulan
Tetap BUMD
2. Iuran anggota KORPRI disetorkan dari masing-masing unit ke rekening Bank
Jateng Atas nama Dewan Pengurus KORPRI kabupaten Boyolali dengan nomor
rekening : 1-026-0036-1. Dan selanjutnya Bendahara unit mengirimkan OB Gaji
perbulan atau bukti setor dari masing-masing unit kepada Bendahara KORPRI
Kabupaten Boyolali, Agar proses untuk pengembalian iuran KORPRI bisa
ditindaklanjuti.
3. Dewan Pengurus KORPRI Kabupaten Boyolali akan mengirimkan pengembalian
iuran KORPRI anggota dari masing-masing unit dengan ketentuan 40% untuk
kepentingan Dewan Pengurus KORPRI Kabupaten Boyolali dan 60% untuk
kegiatan Dewan Pengurus KORPRI Unit masing-masing.

B. Seragam KORPRI
Ketentuan mengenai Seragam KORPRI telah diatur dengan Surat Edaran Dewan
Pengurus Nasional KORPRI Nomor: 02 Tahun 2022 tentang Pakaian Seragam Batik
KORPRI, Maka :
1. Seragam Batik KORPRI di lingkungan Pemkab Kabupaten Boyolali mengikuti
ketentuan dalam Surat Edaran tersebut.
2. Pengadaan Seragam Batik KORPRI Di Lingkungan Pemkab Boyolali akan
dikoordinasikan oleh Dewan Pengurus KORPRI Kabupaten Boyolali.
3. Biaya pengadaan Seragam Batik KORPRI bagi setiap anggota KORPRI sebesar
Rp.50.000-; dan sisanya akan diberikan subsidi dari Dewan Pengurus KORPRI
Kabupaten Boyolali.
4. Bagi masing-masing Unit (OPD, BUMD dan Kecamatan), untuk mengirimkan data
jumlah anggota KORPRI di Unit masing-masing (PNS, Pegawai tetap BUMD dan
P3K). dan dikirimkan ke Dewan Pengurus KORPRI Kabupaten Boyolali.
5. Bagi Unit Kecamatan untuk melakukan pendataan seluruh anggota KORPRI di
Kecamatan termasuk di lingkungan Pendidikan dan Kesehatan (SD, SMP dan
UPT).
6. Biaya pengadaan seragam batik KORPRI dapat dikoordinasikan masing-masing
unit dan di transfer ke rekening Bank Jateng Atas nama Dewan Pengurus KORPRI
kabupaten Boyolali dengan nomor rekening : 1-026-0036-1.
7. Penggunaan seragam KORPRI Bagi PNS, P3K dan Pegawai tetap BUMD diatur
sebagai berikut:
a. Upacara HUT KORPRI.
b. Tanggal 17 setiap Bulan (Kecuali bertepatan dengan hari libur).
c. Upacara besar Hari Nasional.
d. Rapat atau pertemuan yang diselenggarakan oleh KORPRI.
e. Kegiatan Unit sesuai ketentuan.

C. Bea siswa PNS / anggota KORPRI aktif


Dalam rangka peningkatan SDM unggul di Pemkab Boyolali. KORPRI Kabupaten
Boyolali bekerja sama dengan Universitas Boyolali dengan memberikan subsidi bagi
ASN anggota KORPRI yang bersedia mengikuti jenjang kuliah sarjana di Universitas
Boyolali dengan ketentuan sebagai berikut:
1. ASN Pemkab Boyolali dengan pangkat golongan / ruang minimal golongan II
(diutamakan golongan / ruang ll/c keatas)
2. Ketua KORPRI Unit untuk mengirimkan Nama ASN yang dimaksud kepada Ketua
Dewan Pengurus KORPRI Kabupaten Boyolali.
3. Bersedia mengikuti perkuliahan sampai dengan batas waktu yang telah di
tentukan.
4. Adapun Prodi yang disediakan di Universitas Boyolali sebagai berikut:
a. S1 Akutansi (Terkareditasi B)
b. S1 Manajemen (Terkareditasi B)
c. S1 llmu Hukum (Terkareditasi B)
d. S1 Peternakan (Terkareditasi B)
5. Memenuhi persyaratan masuk Universitas dan persyaratan ijin belajar
Demikian atas perhatiannya kami ucapkan terimakasih.

DEWAN PENGURUS KORPRI


KABUPATEN BOYOLALI
Lampiran Seragam Baru KORPRI :

Motif Batik :

Seragam KORPRI Baru :

Anda mungkin juga menyukai