Anda di halaman 1dari 3

1.

Sofware Geogebra
A. Pengertian Software GeoGebra
Menurut Honenwater (Ali Syabana, 2016) software Geogebra adalah
perangkat lunak matematika yang dinamis, dan multiplatform yang
menggabungkan geometri, aljabar, tabel, grafik, statistic dan kalkulus dalam
satu paket yang mudah dan bisa digunakan untuk semua jenjang pendidikan
GeoGebra pertama kali dikembangkan oleh Markus Hohenwater
sebagai proyek tesis masternya di Universitas Florida Atlantik pada tahun
2001 dengan ide dasarnya adalah membuat suatu perangkat lunak yang
menggabungkan kemudahan penggunaan perangkat lunak geometri dinamis
(DGS-Dynamic Geometri Software) dengan kekuatan dan fitur-fitur system
aljabar computer atau CAS (Computer Algebra System) untuk pembelajaran
matematika.
B. Kelebihan GeoGebra
1. Termasuk dalam kategori perangkat lunak geometri dinamis (DGS)
dan computer algebra (CAS)
2. Mudah digunakan
3. Merupakan perangkat lunak yang bebas digunakan dan digandakan
4. Tersedia untuk berbagai jenis computer (multiplatform)
5. Telah diterjemahkan ke lebih 35 bahasa
6. Dukungan komunitas yang kuat
C. Manfaat geogebra dalam pembelajaran matematika
1. Sebagai media demonstrasi dan visualisasi
Dalam hal ini dalam pembelajaran yang bersifat tradisional, guru
memanfaatkan geogebra untuk mendomonstruksikan dan
memvisualisasikan konsep-konsep matematika tertentu.
2. Sebagai alat bantu konstruksi
Dalam hal ini GeoGebra digunakan untuk memvisualkan konstruksi
konsep-konsep matematika tertentu,misalnya mengkonstruksi
lingkaran dalam maupun lingkaran luar segitiga, atau garis singgung.
Sebagai alat bantu proses penemuan
3. Dalam hal ini GeoGebra digunakan sebagai alat bantu bagi siswa
untuk menemukan suatu konsep matematis, misalnya tempat
kedudukan titik-titik atau karakteristik grafik parabola.
D. Penggunaan software geogebra
1. Penggunaan software geogebra pada materi kalkulus
Kalkulus (bahasa latin “calculus”, artinya “batu kecil” untuk
menghitung). Kalkulus adalah ilmu matematika yang mencakup limit,
turunana, integral dan deret tak terhingga.
Kalkulus adalah ilmu mengenai perubahan. Kalkulus memiliki dua
cabang utama yaitu kalkulus diferensial dan kalkulus integral yang saling
berhubungan melalui teorema dasar kalkulus. Pelajaran kalkulus adalah pintu
gerbang menuju pelajaran matematika lainnya yang lebih tinggi yang khusus
mempelajari fungsi dan limit, yang secara umum dinamakan analisis
matematika. Secara umum aplikasi GeoGebra dalam pembelajaran kalkulus
ada tiga jenis yaitu : (1) Penggunaan GeoGebra pada limit, (2) Penggunaan
GeoGebra pada integral dan (3) Penggunaan geogebra pada integral .
Penggunaan geogebra dalam pembelajaran kalkulus yaitu pada materi; 1)
irisan kerucut, 2) integral, 3) turunan fungsi.
2. Penggunaan aplikasi geogebra pada materi geometri bidang
Secara umum materi yang bisa diterapkan dengan menggunakan
software geogebra pada materi geometri bidang antara lain : transformasi
geometri yang meliputi (pergeseran, pencerminan, perputaran dan perkalian),
lingkaran yang meliputi (persamaan lingkaran dan persamaan garis singgung
lingkaran).
E. Langkah-Langkah UntukMengunduh Software Geogebra
a. Tutorial untukmengunduh Software GeoGebra denganGawai
1. Buka AplikasiPlaystore yang terdapat pada Gawai Anda
2. Masuk kebilah pencarian, kemudian masukkan “GeoGebra untuk
Android”, kemudianKliktandaPenelusuran
3. Pilih Aplikasi dengan Nama “GeoGebra Calculator Suite”
kemudian Klik tombol Instal
4. KemudianAplikasi akan terpasang di Gawai anda
b. Tutorial untukmengunduh Software GeoGebra dengan PC
1. Untuk mengunduh Software GeoGebra pada PC atau Laptop
anda, Aplikasi tersebut dapat di unduh melalui browser yang
anda gunakan
2. Gunakan browser Chrome,Microsoft Edge atau Mozilla Firefox,
pada bilah pencarian anda dapat mengetikkan “Download
Aplikasi Geogebra for Windows”
3. Pilihlah website yang mencakup kata-kata “Geogebra for
windows”
4. Kemudian anda akan di perlihatkan dengan bilah untuk Instal
aplikasi tersebut
5. Setelah itu klik tombol Instaal dan tunggu
6. Setelah di unduh, file unduahn akan berbentuk file.zip, maka
anda perlu Extract file terlebih dahulu
7. Setelah di Extract anda baru dapat menginstal Aplikasi tersebut
pada PC anda

Anda mungkin juga menyukai