Anda di halaman 1dari 2

Nama : Nico Wirawan

Tanggal Review : 24/02/2020

Sesi Pembahasan : PEMBAHARUAN PENDIDIKAN UNTUK MEMBENTUK


MANUSIA INDONESIA BARU YANG SIAP BERKIPRAH
DENGAN BERJAYA PADA ABAD 21

REVIEW JURNAL

Judul : PEMBAHARUAN PENDIDIKAN UNTUK MEMBENTUK


MANUSIA INDONESIA BARU YANG SIAP BERKIPRAH
DENGAN BERJAYA PADA ABAD 21
.

Jurnal : FBS Universitas Negeri Yogyakarta

Tujuan Penelitian : Untuk mengetahui pembaharuan bagi bangsa Indonesia dikarenakan

rendahnya kualitas SDM, Sistem pendidikan belum membentuk manusia

Indonesia yang berkepribadian kuat dan cerdas (intelektual, emosional,

spiritual, fisik) sehingga mampu menjawab tantangan jaman tidak hanya

untuk kejayaan bagi diri sendiri tetapi juga bagi masyarakat dan bangsa

Pokok Pokok Penelitian:


 Tujuan dan kebijakan pendidikan selalu diarahkan untuk mencapai tujuan dengan
melaksanakan aturan oleh setiap setiap satuan organisasi pendidikan. Struktur ditentukan
oleh persyaratan kerja, bukan oleh kewenangan, atau kekuasaan atau kecocokan. Prinsip
ini hendaknya diterapkan pada saat dilakukan pengaturan kembali struktur organisasi,
misalnya untuk tujuan perampingan dan atau desentralisasi manajemen, dan pada saat
membentuk lembaga baru.
 Organisasi/lembaga pendidikan dipandang sebagai sistem terbuka yang berlindung /
bernaung dalam lingkungan yang kompleks dan terus berinteraksi dengan lingkungan
tersebut. Tuntutan yang berubah-ubah dari lingkungan diikuti dan ditanggapi secara tepat.
Perubahan untuk perbaikan PBM dan juga manajemen keuangan harus menguntungkan
setiap individu yang terlibat, baik dari segi pengembangan pribadi maupun profesional.
Perubahan akan berhasil dilakukan di sekolah asal tidak membebani guru.

 Pimpinan harus memiliki kualitas imaginasi dan visi, memiliki apresiasi terhadap tujuan
pendidikan yang khusus, baik sosial, spiritual maupun intelektual, mampu
mengkomunikasikan tujuan keapda stafnya, dan memahami staf dan murid muridnya,
serta siap berbagi kekuasaan dengan orang-orang kunci dalam lembaganya.

Refleksi :

 Usulan pembaharuan tersebut merupakan wujud kepedulian terhadap masalah kualitas


SDM Indonesia. Peningkatan kualitas SDM sudah tidak dapat diundur-undur lagi karena
beratnya tantangan abad mendatang, di mana setiap orang harus mampu mengambil
keputusan yang cepat dan tepat, dan mampu bersaing dengan warga lain untuk
mengangkat harkat kehidupannya. Jika setiap warga memiliki kualitas SDM yang tinggi,
niscaya seluruh bangsa akan berjaya. Semua ini dapat dicapai lewat pendidikan yang
menjamin berkembangnya semua kecerdasan anak didik sesuai dengan potensinya. Untuk
dapat memberikan sumbangan yang bermakna pada keberhasilan upaya meningkatkan
kualitas SDM, pembaharuan pendidikan perlu dilakukan secara mendasar.

Anda mungkin juga menyukai