Anda di halaman 1dari 6

LAPORAN PELAKSANAAN KEGIATAN TERKAIT KETERAMPILAN

KREATIF DAN INOVATIF YANG MENCAKUP JENIS


KEGIATAN, DATA PARTISIPASI SISWA,
DATA KARYA DAN PRESTASI, DAN DOKUMENTASI KEGIATAN
SMKS PLUS MUTA’ALLIMIN

YAYASAN ISLAM HARAPAN BANGSA


SMKS PLUS MUTA’ALLIMIN
Kompetensi Keahlian Teknik Sepeda Motor
Kompetensi Keahlian Rekayasa Perangkat Lunak
LEMBAR PENGESAHAN

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Terkait Keterampilan Kreatif Dan Inovatif Yang Mencakup
Jenis Kegiatan, Data Partisipasi Siswa, Data Karya Dan Prestasi, Dan Dokumentasi Kegiatan
Smks Plus Muta’Allimin.

Telah Disetujui Oleh :

Kepala Sekolah,
SMKs Plus Muta’allimin

Dewi Sawitri, S.Pd.I


NUPTK: 1754756657300050
KATA PENGANTAR

Puji syukur kepada Allah SWT, yang telah memberikan rahmat dan karunia- nya
sehingga rancangan mengenai laporan pelaksanaan kegiatan terkait keterampilan kreatif dan
inovatif dapat diselesaikan dengan baik. Tidak lupa salawat serta salam semoga terlimpah
curahkan kepada Rasulullah SAW, keluarganya, sahabatnya, dan kepada kita selaku umatnya.
Penyusunan dokumen yang berjudul “Laporan Pelaksanaan Kegiatan Terkait
Keterampilan Kreatif Dan Inovatif Yang Mencakup Jenis Kegiatan, Data Partisipasi
Siswa,
Data Karya Dan Prestasi, Dan Dokumentasi Kegiatan. Smks Plus Muta’allimin”. Telah
disetujui oleh pihak sekolah khususnya Kepala Sekolah SMKs Plus Muta’allimin.
Pada kesempatan ini kami mengucapkan terima kasih kepada pihak yang turut serta
dalam penyusunan rancangan tata tertib sekolah . Semoga rancangan tata tertib sekolah ini
dapat bermanfaat bagi kita semua. Kami ucapkan terima kasih.

Sumedang, Juni 2022

Kepala Sekolah,
SMKs Plus Muta’allimin

Dewi Sawitri, S.Pd.I


NUPTK: 1754756657300050
A. PENGERTIAN KREATIF DAN INOVATIF
Kreatif diambil dari bahasa Latin yaitu “Creo”, yang dalam bahasa Inggris berarti” to
create”. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), kata kreatif memiliki arti memiliki
daya cipta; memiliki kemampuan untuk menciptakan, dan bersifat mengandung daya cipta;
pekerjaan yang menghendaki kecerdasan dan imajinas.
Kata inovasi berasal dari bahasa Inggris “innovation” yang memiliki arti
pembaharuan atau perubahan. Sementara, menurut yourdictionary.com, pengertian inovatif
adalah seseorang yang memiliki ide, konsep, atau metode baru.
Dapat disimpulkan kreatif adalah suatu langkah dalam proses penciptaan suatu barang
dengan memanfaatkan pikiran yang nantinya akan menghasilkan sebuah ide, gagasan,
pemikiran, karya seni dan lain-lain. Dalam hal ini dapat membantu kita dalam menyelesaikan
berbagai tugas ataupun menciptakan sebuah hal baru yang berkualitas.
Menurut Birdy, Leach, & Medley (dalam Jurnal, 2016), perilaku inovatif berpatokan
pada kemampuan untuk membuat sebuah ide yang orisinil, dengan memanfaatkan hasil kerja
sebagai sebuah ide baru yang memiliki potensi dan menerapkan ide-ide tersebut ke dalam
praktek kerja. Sehingga dapat disimpulkan bahwa inovatif adalah pengembangan dari
pengambilan sebuah ide atau gagasan yang sudah diciptakan untuk kemudian dimanfaatkan
dengan membuatnya ke dalam sebuah tindakan. Inovatif sangat terkait dengan kreatif karena
memanfaatkan ide yang dihasilkan dari pemikiran kreatif.
Perbedaan yang paling mencolok adalah dari dua kata di atas adalah kreatif
merupakan suatu hal yang kemudian mengacu pada pembuatan ide baru atau rencana.
Sedangkan, inovatif adalah menggambarkan untuk memulai suatu aktivitas yang diambil dari
sebuah ide atau gagasan.

B. JENIS KEGATAN
Mengasah keterampilan siswa dan mengekspresikan kemampuannya secara kreatif
dan inovatif adalah hal yang penting, oleh karena itu sekolah membuat kegiatan-kegiatan
yang memotivasi siswa untuk menunjukan kreativitas dan inovasi yang dimilikinya.
Ada indikator dan aspek yang ingin dicapai sekolah untuk mengasah keterampilan
siswa dalam mengekspresikan kemampuannya secara kreatif dan inovatif, indikator-indikator
tersebut adalah:
1. Keterampilan siswa menentukan gagasan atau konsep baru
2. Keterampilan siswa menganalisis dan mengevaluasi ide-ide untuk meningkatkan
kreativitas
dan inovasi
3. Keterampilan siswa mengembangkan gagasan dan konsep yang sudah ada
4. Keterampilan siswa menerapkan gagasan dan konsep baru
Berdasarkan indikator tersebut, sikap sekolah untuk mengasah keterampilan siswa
dalam mengekspresikan kemampuannya maka sekolah membuat program di mana siswa bisa
mengasah keterampilannya masing-masing maupun berkelompok.

C. DATA KARYA DAN KEGIATAN SISWA


Praktek kewirausahaan untuk menghasilkan produk dilakukan agar kreativitas dan
inovasi dalam menciptakan produk baru atau mengembangkan produk yang sudah ada bisa
dilakukan. Dalam hal ini sekolah mengadakan sebuah kegatan yang bernama “BAZAR
SEKOLAH PENCETAK WIRAUSAHA SMK PLUS MUTA’ALLIMIN
SUMEDANG”, dengan adanya praktek bazar ini siswa, guru-guru hingga masyarakat bisa
melihat hasil karya kreatif dan inovatif yang siswa buat. Adapun beberapa karya kreatif dan
inovatif yang siswa lakukan antara lain :
1. Membuat aneka macam produk pangan dari berbagai macam bahan
2. Membuat aneka macam produk pangan yang berbeda setiap hari selama kegatan
berlangsung
3. Membuat inovasi layanan COD atau Cash on Delivery bagi masyarakat sekitar
Praktek ekstrakulikuler juga dibuat sebagai wadah untuk mengekspresikan jiwa
kreatif dan Inovatif, selain itu juga ekstrakulikuler diadakan untuk mengasah keterampilan
sesuai dengan minat dan bakat. Karena itu sekolah melakukan upaya agar siswa berpartisipasi
mengikuti kegiatan ekstrakulikuler di sekolah yang mencakup Pramuka, Bola Volley, Sepak
Bola, dan Silat.
Beberapa kegatan yang d lakukan antara lain:
1. Melakukan pertandingan persahabatan dengan organisasi dan sekolah lain

 Pertandingan persahabatan sepak bola SMK Plus Muta'allimin vs SMK Pemuda


 Pertandingan persahabatan sepak bola dengan para pemuda Dusun Samoja Desa
Malaka – Situraja
 Pertandingan persahabatan sepak bola MUTASI Vs HIMBA
 Pertandingan persahabatan sepak bola SMK Plus Muta'allimin vs Karang Taruna
Karang nangka
 Pertandingan persahabatan bola volley SMK Plus Muta'allimin vs SMK Industri
Logam
 Pertandingan persahabatan bola volley Putra SMK Plus Muta'allimin vs SMK
Pemuda
 Pertandingan persahabatan bola volley MUTASI86 VS SMANTURA

2. Mengikuti perlombaan atau turnamen

 BBC Cup Cipeundeuy - Sumedang 2022


 Lomba Musikalisasi Puisi Tingkat Nasonal antar pelajar SMA/SMK/MA sederajat
3. Mengikuti diklat dan diklatsar

 Kegiatan Diklatsar Sakawira Kartika Kodim 0610/Sumedang


E. PENUTUP
Kegiatan yang berhubungan dengan pengembangan keterampilan kreatif dan inovatif
membuat siswa menemukan gagasan baru, menganalisis dan mengevaluasi ide-ide untuk
meningkatkan kreativitas dan inovasi, mengembangkan gagasan dan konsep yang sudah ada
serta menerapkan gagasan dan konsep baru dalam kegiatan ekstrakurikuler.
Masih banyak sekali kekurangan pada laporan ini, baik kekurangan dari sistem
pelaksanaan kegiatan maupun bentuk penulisan, untuk itu kami mohon maaf. Semoga
kekurangan-kekurangan tersebut dapat menjadi awal untuk lebih baik lagi di masa yang akan
datang.
Demikianlah laporan ini disusun, kritik dan saran sangat kami perlukan untuk
meningkatkan kualitas pelaksanaan kegiatan dan penulisan laporan di tahun berikutnya.

Anda mungkin juga menyukai