Anda di halaman 1dari 35

PROPOSAL PROGRAM KREATIFITAS MAHASISWA

Aplikasi Smart Asisstant Feature Berbasis WebGIS Menuju Semarang Bebas Covid-19

BIDANG KEGIATAN
PKM PENGABDIAN MASYARAKAT

Diusulkan oleh:
Alvin Arrazy; 21120118130055; 2018
Erwinda Yuliyanti; 21110118120026; 2018
Eva Noor Fitriana; 21040120140055; 2020
Muhammad Zaky Akmal Falah; 21040120130130; 2020
R. Adi Wijaya Swastama; 21120120120035; 2020

UNIVERSITAS DIPONEGORO
SEMARANG
2021
DAFTAR ISI
DAFTAR ISI ............................................................................................................ i
DAFTAR GAMBAR .............................................................................................. ii
DAFTAR TABEL .................................................................................................. iii
BAB 1...................................................................................................................... 1
1.1 Latar Belakang ............................................................................................. 1
1.2 Rumusan Masalah ........................................................................................ 2
1.3 Tujuan ........................................................................................................... 2
1.4 Manfaat yang Diperoleh ............................................................................... 2
1.5 Luaran yang Diharapkan .............................................................................. 2
BAB 2...................................................................................................................... 3
2.1 Gambaran Kondisi Dinas Kesehatan Kabupaten Semarang ........................ 3
BAB 3...................................................................................................................... 5
3.1 Prosedur Pelaksanaan ................................................................................... 5
3.2 Studi Literatur dan Pengumpulan Data ........................................................ 5
3.3 Pengadaan Alat dan Bahan ........................................................................... 5
3.3.1 Alat yang Diperlukan ............................................................................. 5
3.3.2 Bahan yang Diperlukan ......................................................................... 6
3.4 Sprint Planning............................................................................................. 6
3.5 Perancangan dan Pengembangan Aplikasi ................................................... 6
3.6 Pengujian dan Analisis ................................................................................. 8
BAB 4...................................................................................................................... 9
4.1 Anggaran Biaya ............................................................................................. 9
4.2 Jadwal Kegiatan............................................................................................. 9
DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................... 10
LAMPIRAN-LAMPIRAN.................................................................................... 11
Lampiran 1. Biodata Ketua dan Anggota serta Dosen Pendamping ..................... 11
Lampiran 2. Justifikasi Anggaran Kegiatan .......................................................... 25
Lampiran 3. Susunan Organisasi Tim Penyusun dan Pembagian Tugas .............. 27
Lampiran 4. Surat Pernyataan Ketua Pelaksana ................................................... 29
Lampiran 5. Formulir Surat Pernyataan Kesediaan Kerjasama dari Mitra ........... 30
Lampiran 6. Denah Lokasi Mitra Program ........................................................... 31

i
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Team "SI LENTERA (Lentsa Petracovac) bersama perwakilan


dari Dinas Kesehatan Kabupaten Semarang ..................................................... 3
Gambar 2. Tampilan Website Lentsa Petracovac.............................................. 4
Gambar 3. Diagram Alir Metode Pelaksanaan .................................................. 5
Gambar 4. Diagram Alir Pengembangan WebGIS ............................................ 7
Gambar 5. Diagram Alir Pengembangan Peta ....................................................7

ii
DAFTAR TABEL

Tabel 1. Rekapitulasi Rencana Anggaran Biaya ................................................ 9


Tabel 2. Jadwal Kegiatan ..................................................................................... 9

iii
1

BAB 1
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Sejumlah negara telah menciptakan beberapa aplikasi yang bertujuan
memutus penyebaran Covid-19, serta mengimbau akan bahayanya virus tersebut.
Termasuk Indonesia yang turut serta dalam pembuatan aplikasi untuk pencegahan
Covid-19, yaitu aplikasi PeduliLindungi. Namun demikian, aplikasi ini kurang
menunjukkan adanya pembaruan data yang terorganisasi. Banyak daerah-daerah
yang belum terisi dengan lengkap data-data persebaran Covid-19, khususnya
daerah di Kabupaten Semarang. Diperlukan sebuah aplikasi yang ditujukan untuk
memantau dan memberikan informasi up to date untuk Kabupaten Semarang.
Kabupaten Semarang merupakan wilayah yang memiliki angka kenaikan
Covid-19 cukup tinggi di Jawa Tengah (Pemda Prov Jateng, 2020). Oleh karena
itu, website berbasis WebGIS dan Smart Assistant Feature sangat baik
dimanfaatkan. Perkembangan teknologi yang sangat mumpuni di dalam WebGIS
ataupun Smart Assistant Feature jika diintegrasikan dengan permasalahan Covid-
19, kebijakan vaksinasi, pelacakan kebutuhan masyarakat di Kabupaten Semarang
dalam ranah pemetaan struktural, pengarahan, dan pemberian pelayanan akan
menjadi solusi tepat. Namun, sayangnya permasalahan yang dialami Dinas
Kesehatan Kabupaten Semarang sendiri, yaitu belum melek teknologi WebGIS
maupun Smart Assistant Feature. Adanya pergerakan ataupun intensitas
masyarakat yang kurang terpantau dan beberapa inovasi lain dalam pendataan
masyarakat kurang fleksibel serta terorganisasi, menjadi suatu permasalahan
dengan skala besar di Kabupaten Semarang, jika tidak ditangani dengan tepat.
Adapun kebijakan pemerintah Kabupaten Semarang, yaitu Jogo Tonggo,
yang merupakan kebijakan untuk mempercepat penanganan Covid-19 di tingkat
Rukun Warga (Sulistiani dan Kaslam, 2020). Mengingat pentingnya akan
kemampuan sumber daya manusia untuk menguasai teknologi informasi maupun
substansi merupakan sebuah kebutuhan yang harus dipenuhi (Puspitasari dkk.,
2018). Untuk itu, implementasi teknologi dalam distribusi informasi dan
penanganan Covid-19 adalah hal mutlak yang harus dilakukan. Kehadiran
teknologi informasi dan komunikasi dapat membantu aktivitas serta urusan kita
dalam memperoleh ataupun menyampaikan informasi secara cepat (Parsaorantua
dkk., 2017). Oleh karena itu, tidak menutup kemungkinan hal serupa dapat
diimplementasikan di Kabupaten Semarang agar persoalan segera terselesaikan.
Oleh karena itu, kami hadirkan 5 (lima) Smart Assistant Feature dalam
website Lentsa Petracovac, di antaranya ada, Covid-19 Statistic, Vaksin Tracking,
Hospital Locator, Healthy Life, dan Sandays Program Nyepeda Sekejap. Smart
Assistant Feature ini ke depannya akan menjadi penyempurna aplikasi yang telah
dirancang oleh Kementrian Komunikasi dan Informatika (Kominfo), yang target
sasarannya adalah untuk membantu pemerintah, instansi maupun masyarakat
2

Kabupaten Semarang. Harapannya, ketika masyarakat membutuhkan bantuan


yang cepat dan informasi yang akurat, website “SI LENTERA (Lentsa
Petracovac)” yang didesain sebagai sebuah inovasi yang mungkin terlihat
sederhana, dapat berkontribusi membangun Kabupaten Semarang.
1.2 Rumusan Masalah
1. Bagaimana Dinas Kesehatan Kabupaten Semarang dapat tetap
melaksanakan program-program di masyarakat dengan menerapkan
protokol kesehatan?
2. Bagaimana membuat Aplikasi website berbasis WebGIS dan Smart
Assistant Feature untuk menangani persoalan di Kabupaten Semarang?
3. Bagaimana dampak yang dirasakan Dinas Kesehatan Kabupaten
Semarang setelah menggunakan “SI LENTERA”?
1.3 Tujuan
1. Dapat menyediakan informasi yang lengkap seputar vaksinasi, Covid-19,
data rumah sakit, pola hidup sehat, dan usulan kebijakan baru mengenai
Sandays Program Nyepeda Sekejap sebagai sebuah tren baru yang dapat
diterapkan di Kabupaten Semarang.
2. Mempermudah masyarakat untuk mendapatkan segala informasi yang
dibutuhkan mengenai vaksinasi, Covid-19, data rumah sakit, arahan
mengenai pola hidup sehat, dan penerapan kebijakan baru dari
pemerintah bagi masyarakat Kabupaten Semarang.
3. Dapat menjadi tempat penampungan dan transparansi data tentang
pelaksanaan vaksinasi, penyebaran Covid-19, informasi rumah sakit,
serta pelayanan yang menarik.
1.4 Manfaat yang Diperoleh
Dengan beberapa arahan maupun petunjuk yang sudah disediakan, website
berbasis WebGIS ini diharapkan dapat menuntaskan permasalahan serta
mempercepat informasi sebagai media interaksi di Era Teknologi saat ini.
Dinas Kesehatan dan masyarakat Kabupaten Semarang bisa merasakan
teknologi kami untuk bisa memperbaiki pelayanan, updating database serta
menyukseskan beberapa program kebijakan di masa transisi, yaitu vaksinasi.
1.5 Luaran yang Diharapkan
Program Aplikasi Smart Asisstant Feature Berbasis WebGIS Menuju
Semarang Bebas Covid-19, dalam program kreativitas mahasiswa kepada
mitra akan menghasilkan beberapa luaran, diantaranya berupa laporan
kemajuan, produk pedoman penggunaan “SI LENTERA (Lentsa Petracovac)”
bagi Dinas Kesehatan Kabupaten Semarang, aplikasi “SI LENTERA” yang
akan didaftarkan pada Direktorat Jendral HKI, artikel ilmiah tentang aplikasi
berbasis WebGIS dan Smart Assistant Feature akan dipublikasikan pada
Journal of Urban Planning terindeks SCOPUS, dipresentasikan dalam
diskusi Lingkar Plano di Universitas Diponegoro, publikasi populer pada
majalah Tempo, koran Wawasan, serta C-Radio.
3

BAB 2
GAMBARAN UMUM MASYARAKAT MITRA
2.1 Gambaran Kondisi Dinas Kesehatan Kabupaten Semarang
Dinas Kesehatan Kabupaten Semarang merupakan sebuah instansi yang
bergerak dibidang kesehatan dan juga pelayanan publik. Peran Dinas Kesehatan
Kabupaten Semarang sendiri, yaitu merumuskan kebijakan teknis kesehatan
berupa pelayanan, penyelenggaraan, pembinaan, pengembangaan di bidang
kesehatan masyarakat, serta fungsi lain yang heterogen dibidang pelayanan
publik.

Gambar 1. Team "SI LENTERA” (Lentsa Petracovac) bersama perwakilan


dariDinas Kesehatan Kabupaten Semarang
Sebelum adanya pandemi Covid-19 merebah di Kabupaten Semarang,
agenda Dinas Kesehatan Kabupaten Semarang sangat banyak, mulai dari penyedia
darah ataupun donor darah, adanya agenda pelayanan kesehatan yang dilakukan
lebih fleksibel tanpa adanya social distancing, penyesuaian beberapa acara seperti
seminar kesehatan ataupun acara lain untuk menunjang pelayanan kesehatan
publik di Kabupaten Semarang. Namun, setelah pandemi menerjang, beberapa
protokol kesehatan mulai diketatkan, beberapa kebijakan baru mulai disusun, dan
juga mengerahkan beberapa pihak dalam membantu mengupayakan penekanan
angka penyebaran Covid-19 di Kabupaten Semarang.
Saat ini, Dinas Kesehatan Kabupaten Semarang terkendala menemukan
teknologi yang pas dalam upaya pengawalan pelayanan kesehatan di masa
pandemi maupun masa transisi Covid-19, tanpa menghilangkan urgensi daripada
menjaga kesehatan bersama. Akhirnya, kami mengupayakan inovasi aplikasi
berbasis WebGIS ataupun Smart Assistant Feature untuk mengolah database
berupa transparansi data, pemetaan, tracking, pelayanan jarak jauh, pemantauan
data informasi, dan kebijakan publik yang sifatnya fleksibel. Karena selama ini,
pihak mitra dirasa belum melek teknologi pemetaan, pengolahan data yang baik
dan benar apalagi Smart Assistant Feature dalam pelayanan publik.
4

Gambar 2. Tampilan Website “SI LENTERA (Lentsa Petracovac)”


5

BAB 3
METODE PELAKSANAAN
3.1 Prosedur Pelaksanaan
Metode pelaksanan yang akan direalisasikan dalam teknologi Lentsa
Petracovac adalah Scrum dengan sedikit penyesuaian. Metodologi Scrum
dikhususkan penggunaannya dalam membuat produk perangkat lunak (Software
development). Oleh karena itu metode ini dapat digunakan dalam
mengembangkan produk, akan tetapi dibutuhkan beberapa tahapan tambahan agar
dapat menyempurnakan metode ini sesuai dengan kebutuhan dan keadaan.

Gambar 3. Diagram Alir Metode Pelaksanaan


3.2 Studi Literatur dan Pengumpulan Data
Dalam tahap ini akan dilakukan studi literatur tentang sistem program, sistem
web, sistem ArcGIS, sistem input/output data, sistem tracking GPS, dan sistem
pendaftaran vaksinasi di Indonesia. Data yang dibutuhkan berupa database dari
pemerintah setempat mengenai kasus dan persebaran Covid-19, informasi dan
persebaran vaksin di Kabupaten Semarang, informasi rumah sakit dan tenaga
kerja kesehatan protokol kesehatan, makanan dan minuman gizi seimbang, serta
pola kehidupan yang sehat.

3.3 Pengadaan Alat dan Bahan


Alat dan software diperlukan guna mengembangkan perencanaan ini menjadi
nyata. Alat yang dipakai berasal dari barang pribadi milik anggota Tim Program
Kreatifitas Mahasiswa Pengabdian Kepada Masyarakat “Aplikasi Smart Assistant
Feature Berbasis WebGIS Menuju Semarang Bebas Covid-19”.
3.3.1 Alat yang Diperlukan
Adapun alat yang diperlukan, yaitu laptop/personal computer yang
digunakan untuk mencari literatur atau jurnal, mengumpulkan data, mendesain,
6

membuka software yang diperlukan untuk menjalankan program alat ArcGIS,


memasukkan data, membuat website, dan uji coba website.

3.3.2 Bahan yang Diperlukan


Adapun bahan yang diperlukan adalah data-data dari jumlah masyarakat
total, masyarakat terjangkit Covid, masyarakat tidak terindikasi Covid-19,
masyarakat sembuh dari Covid, jumlah tenaga medis per rumah sakit, jumlah
kamar yang tersedia per rumah sakit, data orang membutuhkan donor darah, data
perkembangan distribusi vaksin Covid-19, informasi pengarahan pasca vaksinasi,
literatur penerapan pola hidup sehat, pembuatan aturan kebijakan, dan beberapa
tinjauan ke depan terkait kebijakan Sandays Program Nyepeda Sekejap.

3.4 Sprint Planning


Pada sprint planning akan dilakukan perencanaan dan pembagian jobdesk
selama seminggu ke depan. Tugas yang dibagi berupa task-task yang akan
diselesaikan oleh tim.

3.5 Perancangan dan Pengembangan Aplikasi


Dalam perancangan sistem dibagi menjadi tiga bagian, yaitu:

A. Perancangan dan Pengembangan Aplikasi Web


Website dibuat dengan menggunakan program alat ArcGIS online. Pada
pengembangan website-nya akan dilakukan integrasi peta yang telah dibuat.
Dalam website ini akan menampung beberapa fitur, seperti:
1) Navigation bar, sebagai alat navigasi untuk berpindah halaman pada
website, halaman yang terdapat pada website terdiri atas: Beranda, Cara
Kerja, Fitur, Tips, Tentang Kami, dan Pendaftaran.
2) Menu Beranda, berisi:
a) komponen header penyambutan viewer website,
b) data persebaran Covid-19 dan peta distribusi vaksin,
c) kartu item fitur (Maps Tracking, Healthy life, Hospital Locators, dan
kebijakan Sandays Program Nyepeda Sekejap).
3) Menu Pendaftaran, berisi:
a) halaman pengecekan data diri, yang berisi typebox untuk menuliskan
data nama dan NIK, tombol cek data diri, dan halaman formulir
pendaftaran vaksinasi.
4) Pencerdasan atau informasi seputar tentang vaksinasi.
5) Footer bar yang berisi logo Lentsa Petracovac, syarat dan ketentuan, dan
kebijakan privasi.
7

B. Perancangan dan Pengembangan Peta dan Map Tracking


Peta dirancang dan disusun dengan menggunakan tools ArcGIS. Di
dalam peta yang sudah terstruktur dimasukkan data statistik persebaran
Covid-19, perkembangan distribusi vaksin, dan berbagai data rumah sakit
serta didukung Smart Assistant Feature.
C. Perancangan dan Pengembangan Sistem Tracking Distribusi Vaksin
Input/Output data diri diperlukan dalam pengembangan fitur pendaftaran
vaksin. Input/Output ini dirancang untuk bisa menampilkan informasi sesuai
nama dan NIK tentang informasi tahapan vaksinasi yang sedang berlangsung.
Dalam formulir tersebut disiapkan beberapa data yang perlu diisi oleh
pendaftar dimana nantinya akan terdata dan ditindaklanjuti oleh pihak rumah
sakit terkait penanganan pemberian vaksin. Berikut gambar alir cara kerja
sistem tracking distribusi vaksin.

Gambar 4. Diagram Alir Pengembangan WebGIS


D. Pemetaan dan Penggunaan ArcGIS Pro 2.5 dan ArcGIS Online

Gambar 5. Diagram Alir Pengembangan Peta


Pemetaan persebaran kasus COVID-19 dan vaksinasi dilakukan
menggunakan perangkat lunak ArcGIS Pro 2.5 dan ArcGIS Online dengan data
yang digunakan adalah data spasial poligon batas administrasi Kabupaten
8

Semarang per desa/kelurahan dan lokasi fasilitas kesehatan, serta data tabel kasus
Covid-19, vaksinasi, tenaga kesehatan, dan kebutuhan darah. Tahapan persiapan
dilakukan integrasi data batas administrasi dan data tabel dengan melakukan
joining data, sehingga data tabel kasus tergabung dalam atribut data spasial batas
administrasi. Data yang telah diintegrasikan selanjutnya dianalisis untuk
mendapatkan kepadatan kasus dengan menggunakan analisis kernel density. Hasil
dari data-data tersebut disimpan dalam file geodatabase, lalu diunggah ke ArcGIS
Online. File geodatabase yang sudah diunggah ke ArcGIS Online selanjutnya
divisualisasikan menggunakan Map Viewer.

3.6 Pengujian dan Analisis


Pengujian dilakukan dengan membuka website pada laptop/desktop computer
dan telepon genggam pintar (smartphone) dengan mencoba menggunakan seluruh
fitur website. Dari percobaan pada beberapa aplikasi pembuka website akan
didapatkan data komponen yang berhasil dijalankan dan informasi error atau bug
yang terdapat pada website maupun peta. Hasil analisis data nantinya akan
digunakan sebagai penyempurna aplikasi “SI LENTERA (Lentsa Petracovac)”,
pembuatan laporan, dan presentasi.
Lentsa Petracovac (SI LENTERA) diterapkan dalam membantu memberikan
5 (lima) Smart Assistant Feature yang akan tersedia dalam sebuah website. Fitur
pertama, yaitu Covid-19 Statistic yang dilengkapi dengan sistem GPS Tracking.
Fitur kedua, yaitu Vaksin Tracking. Sistem Pemosisi Global atau Global
Positioning System (GPS) adalah sistem untuk menentukan letak di permukaan
bumi dengan bantuan penyelarasan (synchronization) sinyal satelit (Hermawan
dkk., 2017). Fitur ketiga, yaitu Hospital Locator berupa pencarian rumah sakit
atau titik lokasi rumah sakit terdekat terhadap lokasi pengguna dan penyedia
kebutuhan bantuan donor darah di bagian “Siaga PMI”. Kemudian fitur keempat,
yaitu Healthy Life yang berisi berbagai macam informasi mengenai olahraga
rekomendasi, pengarahan do and don’t pasca vaksinasi, serta forum diskusi
sebagai media interaksi. Terakhir, fitur kelima berupa kebijakan pemerintah yang
bernama Sandays Program Nyepeda Sekejap. Program ini berupa kebijakan untuk
wajib bersepeda bagi masyarakat Kabupaten Semarang selama jangka waktu 3
hari. Dengan harapan masyarakat dapat menjalani kegiatan dengan cara yang
lebih sehat.
Pada seluruh fitur di atas, kami menerapkan website berbasis WebGIS.
WebGIS merupakan gabungan antara desain grafis pemetaan, peta digital dengan
analisis geografis, pemrograman komputer, dan sebuah database yang saling
terhubung menjadi satu bagian web design dan web pemetaan (Puspitasari dkk.,
2018). Kemudian, dengan memperkuat beberapa kinerja Smart Assistant Feature
yang disediakan, memberikan layanan yang unik, kemudian melakukan
pengujian, tes kelayakan serta prediksi kinerja yang baik, harapannya aplikasi “SI
LENTERA” dapat memberikan kinerja maupun layanan yang optimal.
9

BAB 4
BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN
4.1 Anggaran Biaya

Tabel 1. Rekapitulasi Rencana Anggaran Biaya


No Jenis Pengeluaran Biaya (Rp)
Bahan/Perlengkapan Habis
1 Rp 5.625.000,00
Pakai
2 Paket Data Rp 750.000,00
3 Penyimpanan Data Rp 1.709.000,00
4 Lain-Lain Rp 1.907.500,00
JUMLAH Rp. 9.991.500,00

4.2 Jadwal Kegiatan

Tabel 2. Jadwal Kegiatan


Bulan Person Penanggung-
No Jenis Kegiatan
1 2 3 4 Jawab
Studi Literatur dan
1 Eva Noor Fitriana
Pengumpulan Data
R. Adi Wijaya
2 Persiapan Alat dan Bahan
Swastama
Perancangan Sistem
3 Website dan Input/Output Alvin Arrazy
Data
Perancangan Sistem Peta
4 Eva Noor Fitriana
dan Tracking GPS
Desain Website dan Muhammad Zaky
5
Komponen Website Akmal Falah
6 Pengembangan Website Alvin Arrazy
Pengembangan Peta dan Erwinda Yuliyanti
7
Tracking GPS
R. Adi Wijaya
8 Pengujian Aplikasi Swastama

9 Evaluasi Akhir Erwinda Yuliyanti

10 Penyempurnaan Aplikasi Alvin Arrazy


Perlindungan dan Muhammad Zaky
11
Publikasi Aplikasi Akmal Falah
12 Laporan Akhir Eva Noor Fitriana
10

DAFTAR PUSTAKA

Hermawan, A., Awaluddin, M. and Yuwono, B. (2017) ‘Pembuatan Aplikasi


Webgis Informasi Pariwisata Dan Fasilitas Pendukungnya Di Kabupaten
Kudus’, Jurnal Geodesi Undip, 6(4), pp. 51–59.
Parsaorantua, P. H., Pasoreh, Y. and Rondonuwu, S. A. (2017) ‘Implementasi
teknologi informasi dan komunikasi (Studi tentang web e-government di
Kominfo Kota Manado)’, ACTA DIURNA KOMUNIKASI, 6(3).
Pemda Prov Jateng. (2020) ‘Tabel Sebaran Covid-19 Jawa Tengah’.
https://corona.jatengprov.go.id/data. Diakses pada 20 Maret 2021.
Puspitasari, S. R., Awaluddin, M. and Firdaus, H. S. (2018) ‘PEMBUATAN
APLIKASI WEBGIS UNTUK INFORMASI PERSEBARAN SARANA
DAN FASILITAS KESEHATAN DIKABUPATEN KUDUS’, Jurnal
Geodesi Undip, 7(3), pp. 1–10.
Sulistiani, K. and Kaslam, K. (2020) ‘Kebijakan Jogo Tonggo Pemerintah
Provinsi Jawa Tengah dalam Penanganan Pandemi Covid-19’, Vox Populi,
3(1), pp. 31–43.
11

LAMPIRAN-LAMPIRAN
Lampiran 1. Biodata Ketua dan Anggota serta Dosen Pendamping
1. Biodata Ketua Pelaksana
A. Identitas diri
1 Nama Lengkap Eva Noor Fitriana
2 Jenis Kelamin Perempuan
3 Program Studi Teknik PWK
4 NIM 21040120140055
5 Tempat dan Tanggal Lahir Kudus, 23 Februari 2002
6 Alamat E-mail evanoorfitriana@students.undip.ac.id
7 Nomor Telepon/HP 087832072422

B. Kegiatan Kemahasiswaan yang Sedang/Pernah Diikuti


Status dalam Waktu dan
No Jenis Kegiatan
Kegiatan Tempat
Staff Muda Lingkar
Himpunan Mahasiswa Sedang diikuti,
Plano, Pendidikan
1 Teknik Planologi UNDIP HMTP UNDIP,
dan Penalaran
2021 (HMTP UNDIP) Semarang
(DIKLAN)
Staff Muda, Sedang diikuti,
Research and Business
2 Sekretaris Internal UNDIP,
UNDIP 2021 (RNB)
Project RNB Semarang
Pemilihan Raya (Pemira) November 2020,
3 Divisi Acara
HMTP UNDIP 2020 daring

C. Penghargaan yang Pernah Diterima


No Jenis Penghargaan Institusi Pemberi Penghargaan Tahun
Medali Perak World
Indonesian Young Scientist
1 Invention and Exhibition, 2020
Association
Subang Jaya, Malaysia
Juara 3 Essay Nasional Fakultas Geografi
2 (EGSA Competition) Lingkungan Universitas 2020
Tingkat Mahasiswa Gadjah Mada
Medali Emas Indonesian
Indonesian Young Scentist
3 International Applied 2021
Association
Science Project Olympiad
Pembicara Indonesian
Youth Educators National Indonesian Youth Educators
4. 2021
UI, UGM, UNDIP, ITB, National
IPB
12
13

2. Anggota Pelaksana 1
A. Identitas Diri
1 Nama Lengkap Muhammad Zaky Akmal Falah
2 Jenis Kelamin Laki-laki
3 Program Studi Teknik PWK
4 NIM 21040120130130
5 Tempat dan Tanggal Lahir Bekasi, 01 Agustus 2002
6 Alamat E-mail zaky@students.undip.ac.id
7 Nomor Telepon/HP 085156454101

B. Kegiatan Kemahasiswaan yang Sedang/Pernah Diikuti


Status dalam Waktu dan
No Jenis Kegiatan
Kegiatan Tempat
Pemilihan Umum Raya Divisi Publikasi
Desember 2020,
1 (Pemira) Fakultas Dekorasi
Undip, Semarang
Teknik Undip 2020 Dokumentasi (PDD)
Indonesia Youth
Educators National UI, Januari 2021,
2 Divisi Medikom
UGM, UNDIP, ITB, IPB Daring
(IYEN U3I2)
Sedang diikuti,
Kronik Filmmedia
3 Anggota Universitas
Undip 2021
Diponegoro
Badan Eksekutif Staf Media Unit
Sedang diikuti,
4 Mahasiswa Fakultas Kantor Media dan
Undip, Semarang
Teknik 2021 Informasi

C. Penghargaan yang Pernah Diterima


Institusi Pemberi
No Jenis Penghargaan Tahun
Penghargaan
Juara 1 Lomba Vlog Hari
Kesatuan Gerak
1 Bhayangkari ke-67 Bhayangkari 2019
kategori SMA se-
Jabodetabek

Juara 3 Lomba Short


2 Movie Explosive kategori SMAN 9 Bekasi 2018
SMA Regional Bekasi
14
15

3. Anggota Pelaksana 2
16

4. Anggota Pelaksana 3
A. Identitas Diri
1 Nama Lengkap Alvin Arrazy
2 Jenis Kelamin Laki-Laki
3 Program Studi Teknik Komputer
4 NIM 21120118130055
5 Tempat Tanggal Lahir Lhokseumawe, 20 Januari 2000
6 Alamat E-Mail alvinarrazy@students.undip.ac.id
7 Nomor Telepon/HP 085373627494

B. Kegiatan Kemahasiswaan yang Sedang/Pernah diikuti


Jenis Kegiatan Status dalam kegiatan Waktu dan
No.
tempat
Januari 2021,
Badan Eksekutif
Ketua Bidang Ekonomi dan BEM FT
1 Mahasiswa Fakultas
Bisnis UNDIP,
Teknik 2021
Semarang

Januari 2020,
Ketua Himpunan
Himpunan Mahasiswa Himaskom
2 Mahasiswa Teknik
Teknik Komputer 2020 UNDIP,
Komputer periode 2020
Semarang

Kepanitiaan event September


3 Nasional “Diponegoro Ketua Umum kepanitiaan 2019,
Entrepreneur Festival” Semarang
Februari
Badan Eksekutif
Staf Bidang Ekonomi dan 2019, BEM
4 Mahasiswa Fakultas
Bisnis FT UNDIP,
Teknik 2019
Semarang

C. Kegiatan Kemahasiswaan yang Sedang/Pernah diikuti


Jenis Penghargaan Institusi Pemberi Tahun
No.
Penghargaan

Peserta Terbaik
1 Leadership Training Himaskom UNDIP 2019
Himaskom
17
18

5. Anggota Pelaksana 4
A. Identitas Diri
1 Nama Lengkap Erwinda Yuliyanti
2 Jenis Kelamin Perempuan
3 Program Studi Teknik Geodesi
4 NIM 21110118120026
5 Tempat Tanggal Lahir Pati, 25 Juli 1999
6 Alamat E-Mail yuliyantierwinda@gmail.com
7 Nomor Telepon/HP 085292968845

B. Kegiatan Kemahasiswaan yang Sedang/Pernah diikuti


Jenis Kegiatan Status dalam kegiatan Waktu dan
No.
tempat
Januari 2021,
Badan Eksekutif Wakil Ketua Badan
BEM FT
1 Mahasiswa Fakultas Eksekutif Mahasiswa
UNDIP,
Teknik 2021 Fakultas Teknik
Semarang

HM Teknik Geodesi Staf Bidang Hubungan Maret 2019,


2
2019 Masyarakat Semarang

Februari 2019,
Badan Eksekutif
Staf Bidang Sosial dan BEM FT
3 Mahasiswa Fakultas
Politik UNDIP,
Teknik 2019
Semarang

C. Penghargaan yang Pernah Diterima


Jenis Penghargaan Institusi Pemberi Tahun
No.
Penghargaan

Lulusan Terbaik 1
1 SMAN 2 Pati 2018
MIPA SMAN 2 Pati
19
20

Biodata Dosen Pendamping


A. Identitas Diri
1 Nama Lengkap Novia Sari Ristianti, ST, MT
2 Jenis Kelamin Perempuan
3 Program Studi Teknik Perencanaan Wilayah dan Kota
4 NIDN 0009118605
5 Tempat dan Tanggal Lahir Semarang, 9 Nopember 1986
6 E-mail novia.sari@live.undip.ac.id
7 Nomor telepon 085640817731

B. Riwayat Pendidikan
D3/Diploma Sarjana S2/Magister
Nama Institusi UNDIP UNDIP UNDIP
Jurusan Teknik PWK Teknik PWK Teknik PWK
Tahun Masuk-
2005-2008 2008-2010 2010-2011
Lulus

C. Rekam Jejak Tri Dharma PT


Pendidikan/Pengajaran
No Nama Mata Kuliah Wajib/Pilihan SKS
1 Praktikum Teknologi Informasi Wajib 3

2 Teknik Komunikasi (IUP) Wajib 2

3 Perencanaan Tapak S1 Wajib 3

Studio Perancangan dan Pembangunan 4


4 Wajib
Kota S1
5 Perancangan Kota S1 Wajib 3

6 MKP Kota Layak Huni S1 Pilihan 3

7 MKP Panduan Rancang Kota S1 Pilihan 3

MKP Dimensi Ruang Publik Perkotaan 3


8 Pilihan
S1
9 MKP Perancangan Kota Inklusif S1 Pilihan 3
21

Penelitian
No Judul Penelitian Penyandang Dana Tahun

Hibah Bersaing
Model Sistem Proteksi Kebakaran
Dana DIPA
1 Pada Permukiman Kumuh Di 2015
Fakultas Teknik
Kabupaten Semarang
UNDIP

Kajian City Branding "Variety


Penelitian Dasar
Of Culture" Dalam Promosi
Hibah Bersaing
Wisata Cagar Budaya Kabupaten
2 Dana DIPA 2016
Semarang (Studi Kasus: Kawasan
Fakultas Teknik
Wisata Cagar Budaya Pecinan
UNDIP
Semarang)
Penelitian Strategis
Bentuk Adaptasi Keruangan dan
Hibah Bersaing
Sosial Ekonomi Masyarakat
3 Dana DIPA 2018
Sebagai Implikasi
Fakultas Teknik
Studentification di Tembalang
UNDIP
Penelitian Strategis
Pengembangan Kawasan Heritage Hibah Bersaing
4 Museum Diponegoro Magelang Dana DIPA 2018
Berbasis Pariwisata Fakultas Teknik
UNDIP
Kampung Regeneration Melalui
Model Penyediaan Ruang Penelitian Strategis
Bermain Anak Menuju kampung Hibah Dana RKAT
5 2019
ramah anak Fakultas Teknik
Di Kelurahan Ngemplak UNDIP 2019
Simongan Semarang
Model Keberlanjutan Pelestarian
Kampung Bersejarah Sebagai
Penelitian Riset
Destinasi Wisata Di Kabupaten
6 Pengembangan dan 2019
Semarang: Dualisme
Penerapan (RPP)
Transformasi Modern Versus
Cagar Budaya
Resilient Coastal Settlement
Penelitian Riset
Model In Semarang Through
7 Publikasi 2019
Water Sensitive Urban Design
Internasional (RPI)
Approach
22

No Judul Penelitian Penyandang Dana Tahun


Kajian Efektivitas Pemanfaatan Penelitian
Ruang Bermain Anak Yang Strategis Hibah
8 Inklusif Di Tembalang Kabupaten Dana RKAT 2020
Semarang Berdasarkan Fakultas Teknik
Pendekatan Behaviour-Setting UNDIP 2020
MODEL WATER SENSITIVE
Penelitian Riset
URBAN DESIGN DI
Pengembangan
9 KABUPATEN KLATEN 2020
dan Penerapan
BERBASIS SISTEM
(RPP)
INFORMASI GEOGRAFIS

Pengabdian Kepada Masyarakat

No Judul Pengabdian kepada Masyarakat Penyandang Dana Tahun

FGD Sosialisasi Desain Coastal Small


1 Dana Mandiri 2015
Industrial Di Kabupaten Kendal

FGD Sosialisasi Desain


2 Mangunharjo Resort di Kabupaten Dana Mandiri 2015
Semarang
Penyusunan Profil Potensi Lokal
Hibah Bersaing
Dalam Pengembangan Konsep
Dana DIPA
3 Kawasan Bahari Terpadu Di Desa 2015
Fakultas Teknik
Mororejo Kecamatan Kaliwungu
UNDIP
Kabupaten Kendal
Sosialisasi Desain Penataan Kampung Hibah Bersaing
Nelayan Dengan Konsep Dana DIPA
4 2015
Neighbourhood Unit Di Kawasan Fakultas Teknik
Tambak Lorok Kabupaten Semarang UNDIP
Sosialisasi Pengelolaan Sampah
Rumah Tangga Dengan Teknik Dana DIPA
5 Komposter Di Kampung Plasansari Fakultas Teknik 2016
Kelurahan Srondol Kulon Kabupaten UNDIP
Semarang
Sosialisasi Desain Penataan Kawasan
Perdagangan Jasa Pasar Pegandon Dana DIPA
6 Dan Sekitarnya Dengan Konsep Fakultas Teknik 2016
Pedestrian Mall Di Kecamatan UNDIP
Pegandon Kabupaten Kendal
23

Penerapan Urban Farming Melalui


Dana DIPA
Hidroponik dengan Media Pasir di
7 Fakultas Teknik 2017
Lingkungan Perumahan Pucang
UNDIP
Gading, Mranggen, Demak
Urban Farming sebagai
Pengembangan Pertanian Perkotaan Dana DIPA
8 Melalui Hidroponik Dengan Sistem Fakultas Teknik 2017
Wick Di RW 23 Desa Batursari, UNDIP
Mranggen, Demak

Sosialisasi Wisata Multikultur di


9 RKAT FT 2018 2018
Kampung Pekojan

Sosialisasi Film Dokumenter


10 RKAT FT 2018 2018
Kampung Bubutan Semarang

Sosialisasi Perancangan Dan


Pengelolaan Desa Karangpelem 2019
11 RKAT FT 2018
Kabupaten Sragen Melalui Konsep
Integrated Rural Tourism
Sosialisasi Konsep Desain "Jelajah
Samudra: Community Based Eco-
12 Retorical Tourism" Di Desa Pendem Mandiri 2019
Kecamatan Sumberlawang Kabupaten
sragen
Sosialisasi Konsep Desain “Edu-
Fishery Tourism” Di Dukuh 2019
13 Mandiri
Boyolayar Kecamatan sumberlawang
kabupaten sragen
Sosialisasi Perancangan “Cultural
14 Tourism” Di Desa Banyuripan-Jarum Mandiri 2019
Kecamatan Bayat Kabupaten Klaten
24
25

Lampiran 2. Justifikasi Anggaran Kegiatan

JUSTIFIKASI ANGGARAN KEGIATAN

No Jenis Pengeluaran Volume Harga Satuan (Rp) Nilai (Rp)


Bahan/Perlengkapan Habis Pakai
a) Arcgis Online
1 akun Rp 4.000.000,00 Rp 4.000.000,00
For Editor
b) Freepik
2 bulan Rp 300.000,00 Rp 600.000,00
Premium
c) Alcatroz
Mouse USB 5 buah Rp 55.000,00 Rp 275.000,00
Wireless
d) Uji Coba
1.
Aplikasi di 1 kali Rp 150.000,00 Rp 150.000,00
Dinas
e) Uji Coba
Aplikasi di 1 kali Rp 150.000,00 Rp 150.000,00
Lapangan
f) Survey
Lapangan dan
3 kali Rp 150.000,00 Rp 450.000,00
Pengumpulan
Data
SUB TOTAL Rp 5.625.000,00
Paket Data
2. a) Paket Internet
5 paket Rp 150.000,00 Rp 750.000,00
50 GB
SUB TOTAL Rp 750.000,00
Penyimpanan Data
a) USB On-the-
1 buah Rp 49.000,00 Rp 49.000,00
Go
b) Penyimpanan
Google Drive 2 bulan Rp 30.000,00 Rp 60.000,00
3.
100 GB
c) Publikasi atau
Pengajuan
1 buah Rp 1.600.000,00 Rp 1.600.000,00
Hak Cipta dan
Paten
SUB TOTAL Rp 1.709.000,00
Lain-Lain
4. a) Masker 1 box Rp 30.000,00 Rp 30.000,00
b) Hand 5 pcs Rp 18.500,00 Rp 92.500,00
26

Sanitizer
c) HVS A4 1 rim Rp 40.000,00 Rp 40.000,00
d) Alat Tulis 1 paket Rp 75.000,00 Rp 75.000,00
e) Brosur 250 buah Rp 1.000,00 Rp 250.000,00
f) Poster 15 buah Rp 20.000,00 Rp 300.000,00
g) Banner 3 buah Rp 245.000,00 Rp 735.000,00
h) Sewa Kamera 1 buah Rp 385.000,00 Rp 385.000,00
SUB TOTAL Rp 1.907.500,00
TOTAL Rp. 9.991.500,00
27

Lampiran 3. Susunan Organisasi Tim Kegiatan dan Pembagian Tugas

Alokasi
Program Bidang Waktu Uraian
No Nama / NIM
Studi Ilmu (jam / Tugas
minggu)

 Studi literatur dan


mengumpulkan
data
 Menyusun laporan
akhir
 Berkoordinasi
Eva Noor dengan pihak-
Teknik 28 jam
1 Fitriana / Pemetaan pihak terkait
PWK /minggu
21040120140055  Merencanakan dan
mengawasi
pelaksanaan
kegiatan
 Mengembangkan
Peta dan GPS
Tracking
 Membuat desain
website dan
Muhammad Zaky komponen website
Teknik 28 jam  Membuat video
2 Akmal Falah / UI/UX
PWK /minggu cara kerja website
21040120130130
dan peta
 Mengatur
keuangan
 Mengumpulkan
data terkait
pengembangan
R. Adi Wijaya website dan peta
Teknik 28 jam
3 Swastama / Pemrograman
Komputer /minggu  Mengatur
21120120120035 ketersediaan alat
dan bahan
pengembangan
website
28

 Merencanakan
sistem
pengembangan
Alvin Arrazy / Teknik 28 jam website
4 Pemrograman  Mengembangkan
21120118130055 Komputer /minggu
website sesuai
desain website
yang sudah
disiapkan
 Merencanakan
sistem
Erwinda pengembangan
Teknik 28 jam
5 Yuliyanti / Pemetaan peta dan GPS
Geodesi /minggu
21110118120026 Tracking
 Mengembangkan
peta
29

Lampiran 4. Surat Pernyataan Ketua Pelaksana


30

Lampiran 5. Surat Pernyataan Kesediaan dari Mitra


31

Lampiran 6. Denah Detail Lokasi Mitra

Gambar Denah Universitas Diponegoro ke Kantor Dinas Kesehatan Kabupaten


Semarang

Anda mungkin juga menyukai