Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH DAERAH KOTA DEPOK

DINAS PENDIDIKAN
UPTD SD NEGERI CINERE 3
Jl. Lempuyang VII Blok L Kel. Cinere Kec. Cinere Kota Depok 16514 Telp. (021) 7531413
NSS : 101026609003 NPSN : 20228679 e-mail : sdnciinere3@gmail.com

Assalamu‘alaikum warohmatullahi wabarokatuh,


Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? Semoga kita semua selalu dalam keadaan sehat. Mohon bimbingan
Ayah/Bunda untuk terus mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah. Ayah/Bunda yang
hebat-hebat tetap semangat mendampingi putra putrinya di rumah, kita sama-sama berjuang untuk dapat
memberikan pendidikan yang menyenangkan bagi anak-anak kita tercinta.
Ayah/Bunda jangan lupa untuk mengingatkan ananda untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap
aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran virus COVID-19 dan
wabah demam berdarah. Terima kasih.

SKENARIO PEMBELAJARAN
Kelas : 5 (Lima)
Tema : 4. (Sehat Itu Penting)
Sub Tema : 1 (Peredaran Darahku Sehat)
Semester : I (Ganjil)
Alokasi Waktu : 120 menit
Hari/ tanggal : Kamis, 14 Oktober 2021

Kompetensi Dasar Materi


Bahasa Indonesia
3.3 Menganalisis informasi yang disampaikan paparan iklan dari media cetak atau elektronik.
Cara membuat iklan media
4.3 Memeragakan kembali informasi yang disampaikan paparan iklan dari media cetak atau
cetak
elektronik dengan bantuan lisan, tulis, dan visual.

Matematika
Denah
3.3 Menjelaskan skala melalui denah.
4.3 Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan skala pada denah.

Tujuan Pembelajaran

Setelah menyimak video siswa dapat membuat contoh iklan media cetak dan menjelaskan denah dengan teliti dan
cermat.

Alat/Media
Whatsapp group (WAG)/Zoom Meeting antara guru, orang tua, dan siswa
Orang tua/wali yang menggunakan WA bersama anak. Jika anak yang mengoperasikan WA, maka orangtua/wali
wajib mendampingi mereka

Bahan/Materi
Video

Penilaian
(1) Keaktifan partisipasi, (2) Refleksi atas pengetahuan yang diperoleh, (3) Voice note, foto, atau video hasil kerja
1
Anak-anak bagaimana kabar kalian? Mudah-mudahan selalu sehat, semangat dan bahagia ya. Anak-anak
sebelum memulai kegiatan kita baca doa belajar dulu ya (berdoa sesuai agama dan kepercayaan masing-
masing). Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan
ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Kegiatan 1 Kegiatan 2
Bagaimana kabar Ananda hari ini? Semoga sehat dan Terimakasih Ananda yang sudah mengirimkan tugas pertamanya.
bersemangat. Ananda memang hebat!
Kemarin Ananda telah mempelajari pengertian skala,
Pada pembelajaran sebelumnya kita sudah mengetahui ciri-ciri
rumus dan contoh soalnya. Penting bagi kita untuk
iklan media cetak. Pada kali ini kita akan membuat sebuah iklan
memahami tentang denah yang sering berkaitan dengan
media cetak dengan tema sistem peredaran darah manusia.
skala. Apakah definisi denah itu? Ada baiknya Ananda
Sebelum kita membuat iklan kita harus memperhatikan syarat-
mengetahui pengertiannya agar lebih mudah lagi dalam
syarat berikut ini :
mengerjakan soal latihan.
1 .Memiliki sasaran yang jelas
Untuk lebh jelasnya, yuk, simak video pada tautan link 2. Menggunakan bahasa yang singkat dan jelas
berikut! 3. Menggunakan kalimat utama yang menarik
Jika sudah tahu syarat-syarat membuat sebuah iklan yang baik,
https://youtu.be/pJWenIkaxkc
kita sudah bisa membuat iklan media cetak. Siapkan alat dan
Tugas Ananda sekarang adalah mengamati gambar, bahan yang diperlukan seperti kertas gambar, pensil, dan pensil
kemudian menjawab pertanyaan-pertanyaan. warna. Setelah siap kita buat rancangan iklannya. ( contoh
rancangan iklan ada pada lampiran).
Untuk lebih jelasnya simak contoh pada video berikut!

https://youtu.be/XFAB38Xodsk

Bagaimana videonya menarik sekali bukan? Pastinya Ananda


sudah dapat membuat contoh iklan media cetak.
Sekarang, Ayo kita buat contoh iklan media cetak seperti
Lala ingin bermain ke rumah Labiba temannya. Karena pada video yang telah Ananda simak. Jangan lupa beri warna
belum pernah ke rumah Labiba, Lala meminta denah rumah gambar iklan media cetakmu agar lebih menarik lagi.
Labiba. Perhatikan denah rumah Labiba beikut!

Berdasarkan denah di atas, tentu ananda dapat mencari Kerjakan pada buku gambar, Setelah selesai, kirimkan foto atau
rumah Labiba. Rumah Labiba terletak di jalan Mawar. video ke WAG Kelas!

Rumah Labiba terletak di sebelah timur Toko Plastik dan di


sebelah barat kantor RW.
Anak-anak hebat, pembelajaran hari ini telah usai. Tetapi
1. Di manakah letak rumah Makan? anak-anak tidak boleh lupa, bahwa besok kita akan belajar
2. Di manakah letak Bank Halamon? yang lebih seru lagi. Persiapkan diri kalian untuk kegiatan
3. Gedung apakah yang terletak paling timur? besok ya! Pelajari untuk materi esok hari yaitu

Kerjakan pada buku tugas, Setelah selesai, kirimkan https://pintarinah.blogspot.com/2021/10/sistem-


jawaban ke WAG Kelas! peredaran-darah-pada-manusia.html

Bagi siswa yang tidak menggunakan smartphone


simpan dulu tugasnya, nanti tunjukkan ke Bapak/Ibu
guru kalau sudah masuk sekolah.
Lampiran :

Contoh rancangan iklan

Rancangan Iklan
1. Topik iklan : Buah untuk melancarkan peredaran darah
2. Kata kunci iklan : Makan jangan Asal makan!
Makan buah jeruk
Terbukti mengandung banyak anti oksidan, mencegah penggumpalan darah, dan
memperlancar peredaran darah.
3. Gambar iklan : animasi Jeruk yang mengajak kita hidup sehat dengan makan buah, awan kata-kata
dengan pesan-pesan di dalamnya.
4. Pesan yang disampaikan : jangan asal makan , lebih bagus lagi makan buah jeruk. Menyehatkan
karena buah jeruk Terbukti mengandung banyak anti oksidan, mencegah penggumpalan darah,
dan memperlancar peredaran darah.
5. Sasaran iklan : semua orang yang membaca iklan

Gambar iklannya

Anda mungkin juga menyukai