Anda di halaman 1dari 3

ADMISI PASIEN RUANG ICU DARI INSTALASI

RAWAT JALAN
No. Dokumen No. Revisi Halaman

Jl. Kesehatan No. 77 Majalengka143411 445/APK/317/ 0 /2


Telp: 0233-281043 - 281189 Fax: 0233- PELAYANAN
282741
email : rsu.majalengka@gmail.com
Website: www.rsudmajalengka.info
Tetapkan :
Tanggal Terbit Direktur
Standar Prosedur
Operasional
10 Januari 2017
dr. H. Harizal F Harahap,MM
Pembina
NIP. 19691217 200212 1 005
PENGERTIAN Suatu tata cara masuknya pasien yang akan dirawat di
Ruang ICU dari Instalasi Rawat Jalan.
TUJUAN Sebagai acuan penerapan langkah-langkah pasien yang
akan dirawat di Ruang ICU dari Instalasi Rawat Jalan.
KEBIJAKAN Setiap pasien yang akan dirawat di ruang ICU
berdasarkan permintaan dari dokter spesialis.
(Kebijakan Direktur Nomor 12 Tahun 2014 tentang
Pelayanan ICU)
PROSEDUR 1. Apabila pasien dinyatakan bisa dirawat di ruang ICU
RSUD Majalengka, maka pasien dan atau keluarga
pasien diberi informasi oleh dokter yang memeriksa
tentang hal tersebut;
2. Apabila pasien dan atau keluarga pasien tidak setuju
maka pasien atau keluarga pasien menandatangani
formulir penolakan nasehat medis;
3. Apabila pasien dan atau keluarga pasien setuju untuk
dirawat di ruangan ICU, maka pasien atau keluarga
pasien menandatangani formulir persetujuan nasehat
medis;
4. Pasien yang akan dirawat di ruangan ICU wajib
dilaporkan kepada Dokter Anestesi dan disetujui untuk
dirawat di ruangan ICU RSUD Majalengka;
5. Keluarga pasien diarahkan ke ruang admisi untuk
melakukan pendataran rawat inap;
6. Petugas admisi memberikan informasi tentang:
 Pelayanan yang tersedia di ruang ICU;
ADMISI PASIEN RUANG ICU DARI INSTALASI
RAWAT JALAN
No. Dokumen No. Revisi Halaman

Jl. Kesehatan No. 77 Majalengka143411 445/APK/317/ 0 /2


Telp: 0233-281043 - 281189 Fax: 0233- PELAYANAN
282741
email : rsu.majalengka@gmail.com
 Pelayanan yang ditawarkan dan perkiraan
biaya;
 Ketersediaan ruang ICU.
7. Petugas admisi mengklarifikasi keputusan yang
diambil oleh pasien atau keluarga pasien dan
mendokumentasikannya dalam surat pengantar rawat;
8. Apabila ruang ICU tersedia, petugas admisi
mendaftarkan pasien sebagai pasien rawat inap
kemudian mengisi identitas pasien pada buku rekam
medis rawat inap dan mencetak gelang identitas
pasien;
9. Keluarga pasien diarahkan untuk menemui dokter
kembali dan menyerahkan surat pengantar rawat
yang sudah di isi oleh petugas admisi;
10.Perawat klinik mengisi formulir keterangan rawat ICU
dan ditandatangani oleh dokter spesialis yang
memeriksa;
11.Buku rekam medis rawat inap pasien dan gelang
identitas pasien diambil oleh petugas IRJ di ruang
admisi;
12.Pasien dipasang gelang identitas kemudian diantar
oleh perawat klinik ke ruangan ICU dan dilakukan
serah terima dengan perawat ruangan ICU;
13.Bila ruangan ICU tidak tersedia:
 Jika pasien tetap ingin dirawat di RSUD
Majalengka, pasien dimasukan kedalam daftar
antrian pasien rawat inap dan petugas admisi
menuliskan keputusan yang disepakati pada surat
pengantar rawat;
 Jika pasien membatalkan untuk dirawat di RSUD
Majalengka, petugas admisi menuliskan
keputusan yang disepakati pada surat pengantar
rawat;
14.Keluarga pasien diarahkan untuk menemui dokter
kembali dan menyerahkan surat pengantar rawat
yang sudah diisi oleh petugas admisi;
ADMISI PASIEN RUANG ICU DARI INSTALASI
RAWAT JALAN
No. Dokumen No. Revisi Halaman

Jl. Kesehatan No. 77 Majalengka143411 445/APK/317/ 0 /2


Telp: 0233-281043 - 281189 Fax: 0233- PELAYANAN
282741
email : rsu.majalengka@gmail.com
15.Pasien/keluarga pasien mendiskusikan rencana
pengobatan selanjutnya dengan dokter yang
memeriksa dan mengutamakan keselamatan pasien
serta mendokumentasikan kesepakatan yang dibuat
dalam buku rekam medis.
UNIT TERKAIT 1. IGD
2. ICU
3. Pendaftaran Rawat Inap

Anda mungkin juga menyukai