Anda di halaman 1dari 3

SPO ALUR PASIEN MASUK ICU

RUMAH SAKIT
YASMIN NO DOKUMEN : NO REVISI : HALAMAN :
BANYUWANGI 0044/RSY/II/2022 01 1 dari 2

DITETAPKAN DIREKTUR
PROSEDUR TANGGAL TERBIT:
TETAP 14 Rajab 1443 H
15 Februari 2022 M dr. Wahyu Irawan, MM
Direktur Utama
PENGERTIAN Alur pasien sebelum masuk ruang ICU untuk mendapatkan
perawatan intensif

TUJUAN Tujuan Umum :


Meningkatkan mutu pelayanan di Rumah Sakit Yasmin
Tujuan Khusus :
1. Pasien bisa segera mendapatkan pelayanan perawatan di ruang
ICU
2. Meningkatkan tingkat kerja perawat dalam memberikan
penanganan awal pada pasien dengan kategori yang masuk ke
Ruang ICU
KEBIJAKAN 1. Poin B No. 7.c.1) pasien harus mendapatkan pelayanan
sesuai dengan alur pasien pendaftaran pasien rawat inap
2. SK Direktur Rumah Sakit Yasmin Banyuwangi No.
SKK0073/RSY/ADM/III/2017 tentang kebijakan
manajemen operasional Rumah Sakit Yasmin Banyuwangi
poin D No. 4.d. kebutuhan pasien yang gawat dan darurat
segera di identifikasi dengan proses triase berbasis bukti
untuk memprioritaskan pasien dengan kebutuhan
emergensi

PROSEDUR 1. Pasien masuk melalui IGD

a. Pasien diberikan penanganan awal di IGD sesuai SPO


b. Dokter jaga IGD / DPJP mengadviskan pasien segera
mendapatkan perawatan intensif di ICU
c. Dokter jaga IGD / DPJP menjelaskan kondisi pasien
dan kebutuhan pasien terhadap perawatan intensif di
ruang ICU
d. Perawat IGD / Admin IGD menjelaskan ke keluarga
pasien (penanggung jawab) tentang biaya yang
mungkin dikenakan saat masuk ICU
e. Jika setuju, perawat IGD memintakan surat persetujuan
yang ditanda tangani oleh keluarga atau penanggung
jawab pasien
f. Dokter jaga IGD / DPJP menuliskan konsulan ke
SPO ALUR PASIEN MASUK ICU

RUMAH SAKIT
YASMIN NO DOKUMEN : NO REVISI : HALAMAN :
BANYUWANGI 0044/RSY/II/2022 01 2 dari 2

dokter Spesialis Anestesi selaku Penanggung Jawab


Ruang ICU untuk rawat bersama
g. Jika menolak, perawat IGD memintakan surat
penolakan yang ditanda tangani oleh keluarga atau
penanggung jawab biaya pasien
h. Perawat ICU menyiapkan alat-alat medis yang
dibutuhkan, seperti ECG Monitor, Suction Unit,
Syringe Pump Set, Ventilator (jika dibutuhkan)
i. Pasien dipindahkan ke ICU, perawat IGD serah terima
dengan perawat ICU

2. Pasien Rawat Inap

a. Pasien di instruksikan oleh DPJP (dokter penanggung


jawab pasien) untuk segera dirawat di Ruang ICU
untuk mendapatkan perawatan secara intensif
b. DPJP menjelaskan kepada pasien tentang kondisi
pasien dan kebutuhan untuk segera mendapatkan
perawatan intensif di ICU
c. Perawat menjelaskan tentang pembiayaan yang
mungkin dikenakan selama perawatan di Ruang ICU
(sewa ruang, pemakaian alat-alat, dll)
d. Jika setuju, perawat rawat inap memintakan surat
persetujuan yang ditanda tangani oleh keluarga atau
penanggung jawab pasien
e. Perawat Rawat Inap menginformasikan ke Perawat
ICU untuk segera menyiapkan Ruang ICU
f. Jika menolak, perawat Rawat Inap memintakan surat
penolakan yang ditanda tangani oleh keluarga atau
penanggung jawab biaya pasien
g. Perawat ICU menyiapkan alat-alat medis yang
dibutuhkan, seperti ECG Monitor, Suction Unit,
Syringe Pump Set, Ventilator (jika dibutuhkan)
h. Pasien dipindahkan ke ICU, perawat Rawat Inap serah
terima dengan perawat ICU

UNIT TERKAIT 1. Ruang Rawat Inap Timur


2. Ruang Rawat Inap Barat
3. IGD
4. ICU
SPO ALUR PASIEN MASUK ICU

RUMAH SAKIT
YASMIN NO DOKUMEN : NO REVISI : HALAMAN :
BANYUWANGI 0044/RSY/II/2022 01 3 dari 2

Anda mungkin juga menyukai