Anda di halaman 1dari 10

KATA PENGANTAR

Segala  puji  hanya  milik  Allah SWT.  Shalawat  dan  salam  selalu
tercurahkan kepada Rasulullah SAW.  Berkat  limpahan  dan rahmat-Nya penyusun 
mampu  menyelesaikan  tugas  makalah ini guna memenuhi tugas  mata pelajaran
Bahasa Indonesia.
Dalam penyusunan tugas atau materi ini, tidak sedikit hambatan yang penulis
hadapi. Namun penulis menyadari bahwa kelancaran dalam penyusunan materi ini
tidak lain berkat bantuan, dorongan, dan bimbingan orang tua, sehingga kendala-
kendala yang penulis hadapi teratasi.
Makalah ini disusun agar pembaca dapat memperluas ilmu tentang kemajuan
ilmu pengetahuan dan teknologi, yang kami sajikan dari berbagai sumber informasi,
referensi, dan berita. Makalah ini di susun oleh penyusun dengan berbagai rintangan.
Baik itu yang datang dari diri penyusun maupun yang datang dari luar. Namun
dengan penuh kesabaran dan terutama pertolongan dari Allah akhirnya makalah ini
dapat terselesaikan.
Semoga makalah ini dapat memberikan wawasan yang lebih luas dan menjadi
sumbangan pemikiran kepada pembaca khususnya para siswa. Kami sadar bahwa
makalah ini masih banyak kekurangan dan jauh dari sempurna. Untuk itu,  kepada 
bapak/ibu  guru  kami  meminta  masukannya  demi  perbaikan  pembuatan  makalah 
kami  di  masa  yang  akan  datang dan mengharapkan kritik dan saran dari para
pembaca.
Penyusun
DAFTAR ISI

HALAMAN AWAL   
KATA PENGANTAR   
DAFTAR ISI   
BAB I : PENDAHULUAN
A. Latar Belakang   
B. Rumuasn Masalah   
C. Tujuan   
BAB II :PEMBAHASAN
A. Perkembangan Iptek Dalam Era Globalisasi   
B. Perkembangan Teknologi Dalam Abad Ke-20   
C. Dampak Perkembangan Teknologi Pada Masyarakat   
BAB III : PENUTUP
A. Kesimpulan   
B. Saran   
DAFTAR PUSTAKA
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Atas dasar kreatifitas akalnya, manusia mengembangkan IPTEK dalam
rangka untuk mengolah SDA yang diberikan oleh Tuhan Yang Maha Esa. Dimana
dalam pengembangan IPTEK harus didasarkan terhadap moral dan kemanusiaan
yang adil dan beradab, agar semua masyarakat mengenyam IPTEK secara merata.
Begitu juga diharapkan SDM nya bisa lebih baik lagi, apalagi banyak kemudahan
yang kita dapatkan. Namun, berbanding terbalik dengan realita yang ada karena
semakin canggih perkembangan teknologi, telah membuat masyarakat menjadi malas
yang disebabkan oleh kemudahan-kemudahan yang ada tersebut.
Kalaupun teknologi mampu mengungkap semua tabir rahasia alam dan
kehidupan, tidak berarti teknologi merupakan kebenaran. Sebab iptek hanya mampu
menampilkan kenyataan. Kebenaran yang manusiawi haruslah lebih dari sekedar
kenyataan obyektif. Kebenaran harus mencakup pula unsur keadilan. Tentu saja iptek
tidak mengenal moral kemanusiaan, oleh karena itu, iptek tidak pernah bisa menjadi
standar kebenaran ataupun solusi dari masalah-masalah manusia.

B. Rumusan masalah
1. Bagaimana perkembangan iptek dalam era globalisasi?
2. Bagaimana perkembangan teknologi dalam abad ke-20?
3. Apa dampak perkembangan teknologi pada masyarakat?

C. Tujuan
1. Untuk mengetahui perkembangan iptek dalam era globalisasi
2. Untuk mengetahui perkembangan teknologi dalam abad ke-20
BAB II
PEMBAHASAN

A. Perkembangan Iptek dalam Era Globalisasi

Iptek adalah ilmu pengetahuan dan teknologi dimana ilmu pengetahua dan
teknologi memilki arti tersendiri. Ilmu dipandang sebagai produk, proses dan
paradigma etika. Ilmu diperoleh melalui kegiatan ilmiah sedangkan pengetahuan
didapatkan dengan proses pemahaman diluar metode ilmiah. Jika ilmu pengetahuan
rumus dan teorii, teknologi merupakan praktek terapan darirumus dan teori ilmu
pengetahuan. Kemajuan teknologi adalah sesuatu yang tidak bisa dihindari dalam
kehidupan, karena kemajuan teknologi akan berjalan sesuai dengan kemajuan ilmu
pengetahuan.
Teknologi yang sebenarnya merupakan alat bantu/ eksitensi kemampuan diri
manusia, telah menjadi kekuatan otonom yang justru membelenggu prilaku dan gaya
hidup kita sendiri. Dengan daya pengaruhnya yang sangat besar karena ditopang oleh
sistem-sistem sosial yang kuat dan dalam kecepatan yang semakin tinggi teknologi
telah menjadi pengaruh bagi kehidupan manusia. Masyarakat yang kurang
kemampuan teknologinya cendrung tegantung dan hanya mampu bereaksi terhadap
dampak oleh kecanggihan teknologi.
Teknologi berasal dari bahasa yunani yaitu tekne yang berati pekerjaan, dan
logos berarti suatu studi peralatan, prosedur dan metode yang digunakandari berbagai
cabang Industri. Menurut Prayitni dalam Ilyas (2001) teknologi adalah seluru
perangkat ide, metode,teknik benda-benda material yang digunakan dalam waktu dan
tempat tertentu mampu untuk memenuhi kebutuhan manusia. Menurut Mardianto
(1993) teknologi adalah suatu prilaku produk informasi dan oraktek-praktek baru
yang belum banyak diketahui, diterima dan digunakan atau diterapkan oleh
masyarakat dalam suatu lokasi tertentu dalam rangka mendorong terjadinya
perubahan Individu atau seluruh warga masyarakat. 
Ilmu pengetahuan dan teknologi saling mempunyai hubungan, jika tida ada
ilmu pengetahuan maka teknologi tidak ada.
B. Perkembangan Teknologi Dalam Abad Ke-20

Beberapa perkembangan Teknologi akan diuraikan sebagai berikut :


1. Senar Laser
Laser adalah akronim atau kependekan dari Light Amplication by Stimulated
Emmision of Radiation ( penguatan cahaya melalui emisi radiasi yang dirancang ).
Sinar laser ini banyak digunakan dalam dunia kedokteran sebagai alat pemotong
ataunoperasi mikro. Teori dasarnya telah dikemukakan oleh Albeirt Einstein ( 1879-
1955 ) pada tahun 1917. Pada tahun 1951 seorang ahli fisika Amerika melakukan
eksperimen dengan menggunakan gelombang mikro sebagai energi yang diperkuat.

2. Pembangkit Listrik tenaga Nuklir


Rekasi nuklir pertama yang yelah dilakukan secara berkesinambungan terjadi
pada 1942. Setelah digunakan sebagai senjata berupa bom atom di nagasaki dan
hirosima. Energi Nuklir digunakan sebagai sumber energi listrik. Negara amerika
mulai membangiun reaktor nuklir pembangkit listrik atau pembangkit listrik tenaga
nuklir pada tahun 1951.

3. Serat optic
Serat Optik mempunayai keistimewahan yaitu dapat membengkokan jalannya
cahaya, sebagaimana yang kita ketahui jalan cahaya bergerak dengan satu garis lurus.
Serat optik yang bersifat fleksibel atau flamen plastik transparaan yang memancarkan
cahaya melaalui serangkaian pantulan internal. Jhon Tyhidall, ahli fisika inggris 1870
S. Kapani dia menampatkan dalam sebuah endeskop yaitu instrumen optikal yang
digunakan oleh para dokter untuk melakukan pemeriksaan terhadap bagian dalam
tubuh manusia. Pada 1970 digunakan untuk mengirim telex, telepon dan sinyal
televisi kabel dengan efisien dari pada kabel logam.

4. Satelit Komunikasi
Satelit komunikasi sangat penting dalam kehidupn kita karena telah membuat
komunikasi globalmenjadi wajar dan murah, raadio dan tv dilakukan melalui satelit
pertama yang telah diluncurkan pada tahun 1957. Dan pada tahun1962 NASA telah
meluncurkan satelit komunikasi komersal pertama, Telstar I.

C. Dampak Perkembangan Teknologi Pada Masyarakat


Perkembangan mesin uap yang ditemukan oleh James. E. Watt ternyata
membawa dampak pada Industri. Lahirnya teknologi itu berdampak pada industrialis
dengan menggunakan mesin. Mesin-mesin berbahan dasar besi diciptakan di inggris
pada 1780 menjadi fenomena yabg disebut “ Revolusi industri” dibidang pertekstilan.
Perkembangan Iptek yang demikian pesatnya telah membawa manfaat luar biasa bagi
kemajuan peradaban umat. Jenis-jeis pekerjaan yang sebelumnya menuntut fisik
sekarang telah menggunakan robot dan perangkat mesin yang telah mengalihkan
fungsi manusia dengn kecepatan yang menakjubkan , begitu juga dengan
ditemukannya kafasiras komputer  yang telahmenggeser kemampuan otak manusia
dalam berbagai bidangn  ilmu dan aktivitas manusia. Perkembangan Iptek dianggap
sebagai solusi dari permasalahan yang ada. Iptek diyakini akan memberi umat
kesehatan, kebahagian dan imortalitas. Sumbangan Iptek terhadap peradaban
manusia tidak dapat dipungkiri, namun manusia tidak bisa memungkir kenyataan
bahwa Iptek mendetangkan dampak yang negatif terhdap manusia.

Namun tidak dapat dipungkiri jika teknologi mendatangkan efek negatif


diantaranya :
a. Perubahan tata nilai
b. Adanya kesenjangan sosial
c. Merosot dan rusaknya lingkungan alam
Akibat dari semakin meningkatnya jumlah penduduk dan penerapan iptek
yang kurang bijaksana telah menimbulkan kemerosotan kualitas lingkungan alam
bahkan juga mulai timbul kerusakan sistem lingkungan alam, diantara merosotnya
kualitas lingkungan alam adalah :
a. Kemerosotan kualitas dan kuantitas sumberdaya alam
b. Pencemaran oleh limbah dan bahan berbahay
c. Meningkatnya lapisan gas CO2 dan kenaikan suhu bumi
d. Adanya hujan asam
e. Lubang lapisan ozon
f. Adanya bencana banjir
Kekawatiran manusia terhadap persenjataan kimia dan nuklir, perkembangan
Iptek tidak menutup kemungkinan mengembangkan persenjataan canggih termasuk
senjata kimia dan nuklir yang membahayakan kehidupan manusia. Berkembangnya
kenakalan remaja dan kriminalitas remaja, perkembangan dan penerapan Iptek telah
mendorong terjadinya globalisasi. Dengan berbagai macam media setiap orang
termasuk remaja muda terkena pengaruh nilai budaya lain termasuk tingkah laku
kekerasan ternasuk televisi media yang sangat besar pengaruhnya khususnya para
remaja.
Kemajuan teknologi yang semakin hari semakin cepat ini tentunya membuat
banyak perubahan terhadap sebuah negara tidak terkecuali di Indonesia. Dari
pesatnya perkembangan teknologi informasi ini membawa banyak pengaruh positif,
yang dimaksud dari pengaruh positif ini halnya seperti:

 Pertukaran sebuah informasi yang menjadi lebih mudah dan cepat


 Memudahkan pekerjaan

 Pekerjaan yang dapat dilakukan oleh satu orang menjadi lebih efektif dan
efisien

 Sistem pembelajaran dapat dilakukan secara online tanpa harus melakukan


tatap muka

Banyaknya pengaruh positif yang dihasilkan dari tumbuhnya teknologi juga


sebanding dengan hal yang negatif ditimbulkan, seperti hal-hal di bawah ini:

 Masuknya budaya luar yang tidak mudah untuk diterima oleh anak di
Indonesia
 Penggunaan gadget yang berlebihan dan akhirnya dapat merusak
perkembangan otak pada anak

 Kurangnya orang-orang bersosialisasi, karena fokusnya selalu kepada


teknologi
Dari beberapa hal yang sudah dibahas di atas disimpulkan bahwa
perkembangan teknologi memang menimbulkan hal yang positif dan negatif. Untuk
dapat menekan hal negatif yang dapat mempengaruhi diri kita sendiri adalah kita
harus mengelola kemajuan teknologi informasi ini dengan baik.

Contoh, Perkembangan Teknologi dalam Dunia Finansial

Jika menilik kembali 10 tahun kebelakang, perkembangan teknologi dalam


dunia finansial tumbuh begitu cepat. Perkembangan itu dapat dilihat mulai dari
segala bentuk transaksi yang dapat dilakukan melalui smartphone, mulai dari e-
money, hingga melakukan investasi atau pengembangan dana dengan lebih mudah. 

Salah satu bukti perkembangan teknologi dalam dunia finansial adalah


munculnya financial technology (fintech). Berkat adanya sistem finansial dari fintech
ini memberikan banyak manfaat seperti kemudahan layanan finansial, membantu
mempermudah UKM yang unbankable mendapatkan modal usaha dan
tentunya inklusi keuangan. Dengan kemudahan layanan finansial yang ditawarkan
oleh teknologi dalam dunia finansial inilah yang membuat orang memanfaatkannya
dengan baik salah satunya dengan melakukan pengembangan dana di salah satu
fintech.

Fungsi dan Manfaat Teknologi

Munculnya teknologi tentu memberikan banyak sekali manfaatnya untuk


keberlangsungan hidup salah satu contoh teknologi yang benar-benar bermanfaat saat
ini adalah google. Ya, manfaat teknologi secara umum memang untuk
mempermudah penggunanya dapat mengerjakan semua hal dengan lebih cepat dan
singkat, semua itu juga membuat pekerjaan yang dihasilkan lebih baik. Sedangkan
manfaat teknologi yang secara khusus adalah membantu kegiatan mendidik anak
agar tidak lagi gagap teknologi dan dapat mempermudah untuk menyesuaikan
lingkungan dengan sekitar. Selain itu, teknologi juga dapat digunakan sebagai sebuah
sarana eksplorasi untuk menambahkan wawasan serta pengetahuan dalam
penyelesaian pekerjaan.
BAB III

PENUTUP

1. Kesimpulan

Manfaat teknologi secara umum memang untuk mempermudah penggunanya


dapat mengerjakan semua hal dengan lebih cepat dan singkat, semua itu juga
membuat pekerjaan yang dihasilkan lebih baik. Sedangkan manfaat teknologi yang
secara khusus adalah membantu kegiatan mendidik anak agar tidak lagi gagap
teknologi dan dapat mempermudah untuk menyesuaikan lingkungan dengan sekitar.
Kemajuan teknologi adalah sesuatu yang tidak bisa dihindari dalam kehidupan,
karena kemajuan teknologi akan berjalan sesuai dengan kemajuan ilmu pengetahuan.

2. Saran

Semoga dengan makalah ini kita semua dapat memahami dan mempelajari lebih
banyak ilmu pengetahuan dan tentang teknologi yang terjadi di era zaman sekarang
ini.
DAFTAR PUSTAKA

Internet
1. http://not4pay.blogspot.co.id/2012/04/makalah-peranan-iptek-dalam-
kehidupan.html
2.  http://rezkimatematika.blogspot.co.id/2015/03/perkembangan-iptek-
dalam-era.html
3. Lestari. Umi, Makalah Dampak Teknologi Informasi dan Komunikasi
(TIK) Terhadap Aktivitas Pendidikan, 2011. Website : https://
umilestari67.wordpress.com/2011/04/03/makalah-dampak
teknologiinformasi-dan-komunikasi-tik-terhadap-aktivitas-pendidikan/,
diakses pada 26 Maret 2017.
4. Syam. Firman, Perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi, 2015.
Website :
https://firmansyam22.blogspot.sg/2015/11/makalahperkembangan-
ilmu-pengetahuan.html, diakses pada 26 Maret 2017.
5. Tim Redaksi, Pengertian IPTEK Menurut Para Ahli, 2016. Website :
http://www.pengertianmu.com/2016/10/pengertian-iptek-menurutpara-
ahli.html, diakses pada 26 Maret 2017.

Anda mungkin juga menyukai