Anda di halaman 1dari 12

PEMERINTAH PROVINSI JAMBI

DINAS PENDIDIKAN
SMK NEGERI 4 MUARO JAMBI
Alamat: JL. Ness KM 17 Desa Muhajirin Kec. Jambi Luar Kota Kode pos 36363

UJIAN SEMESTER GANJIL


TAHUN PELAJARAN 2021/2022

Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia


Kelas / Semester : XII / Ganjil
Waktu : 120 menit

1. Penulisan tempat dan tanggal yang benar dalam surat lamaran pekerjaan adalah.....

A. Bandung 17 Agustus 2021


B. jakarta, 21 Juli 2021
C. Semarang 12 juli 2021
D. Bandung, 18 Juli 2021
E. Bandung 18 juli 2021
2. Berikut ini ketentuan yang harus diperhatikan dalam surat lamaran pekerjaan, kecuali....

A. Gunakan bahasa baik dan benar, gunakan kata-kata yang sopan


B. Lengkapi bagian-bagian surat
C. Gunakan kata-kata yang ilmiah dan kata-kata yang berkonotasi
D. Gunakan kata yang jelas, singkat, padat, informatif dan tepat sasaran
E. Jaga agar tulisan bersih, mudah dibaca, sesuai dengan kaidah ejaan
3. Penulisan Lampiran yang benar dalam pembuatan surat lamaran pekerjaan adalah.....

A. Lampiran 1 bendel
B. Lamp. 5 bendel
C. Lamp. 5 lembar
D. Lampiran : 7 berkas.
E. Lampiran : 5 berkasi
4. Hal-hal yang harus dihindari dalam penulisan surat lamaran pekerjaan sebagai berikut,
kecuali…

A. Terdapat gambar dan pernak pernik


B. Menggunakan bahasa baku
C. bahasa yang digunakan bertele-tele
D. Tulisan menggunakan tinta warna warni
E. Cita-cita pelamar

5. Berikut fungsi perihal dalam surat lamaran pekerjaan, kecuali ....

A. Petunjuk bagi petugas surat pencatatan


B. Petunjuk intisari surat
C. Petunjuk bagi petugas pengarsipan
D. Referensi
E. Petunjuk pengiriman surat
6. Berikut yang bukan merupakan hal yang harus diperhatikan dalam isi surat lamaran adalah....

A. Jabatan yang dinginkan.


B. Identitas pelamar
C. Latar belakang pendidikan pelamar
D. Kualifikasi pelamar
E. Besaran upah/gaji yang dinginkan pelamar
7. Cermati kalimat berikut! “Saya lulusan SMK program keahlian Busana tahun 2021
mengajukan lamaran agar diterima sebagai Designer, Saya menguasai komputer MS Word,
Photoshop, dan Pagemaker.” Penggalan surat lamaran pekerjaan di atas berisikan, kecuali...

A. Tujuan penyampaian surat lamaran pekerjaan


B. Pemberitahuan ketrampilan tambahan yang dikuasai
A. penyebutan jabatan yang diminati
C. Alasan pengajuan surat lamaran pekerjaan
B. pemberitahuan mengenal program keahlian yang dimiliki

8. Contoh penulisan tempat dan tanggal pembuatan surat lamaran kerja yang benar adalah...

A. Jakarta, 12-04-2021
B. Bogor, 12 April 2021
C. Semarang, 12/04/2021
D. Surabaya 12 April 2021
E. Bandung: 12 April 2021

9. “Sebagai bahan pertimbangan, bersama ini saya lampirkan... “ Pernyataan tersebut ditulis
dalam surat lamaran pekerjaan pada bagian ....

A. Identitas
B. pembuka
C. Penutup
D. isi
E. Lampiran
10. Saya tertarik pada pekerjaan yang Ibu tawarkan melalui Harian Republika, 18 Oktober 2017.
Oleh karena itu, meski belum banyak pengalaman, saya mengajukan lamaran ini dengan
melengkapi persyaratan sesuai dengan ketentuan. Penulisan kata yang tidak tepat pada penggalan
surat lamaran di atas adalah ....

A. Ibu
B. Harian
C. Republika
D. Oktober
E. Saya
11. Berikut yang bukan merupakan langkah-langkah dalam menulis surat adalah ....

A. Menyusun kerangka karangan


B. Mengembangkan surat .
C. Menentukan hal surat
D. Menentukan bahasa yang digunakan
E. Mengumpulkan data/informasi
12. Berdasarkan informasi yang diperoleh dari salah satu media cetak mengenai lowongan
pekerjaan di perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin. Kalimat tersebut tidak baku karena....

A. Mengandung pleonasme
B. dipengaruhi bahasa asing
A. bersifat rancu
C. merupakan ragam bahasa percakapan
D. Unsur-unsur kalimat tidak lengkap

13. Penulisan salam pembuka dalam surat lamaran pekerjaan yang benar adalah...

A. Dengan Hormat
B. Dengan hormat
C. dengan hormat,
D. Dengan hormat,
E. Dengan Hormat,
14. Penulisan salam penutup yang benar dalam pembuatan surat lamaran kerja adalah.....

A. Hormat saya,
B. Hormat saya
C. Hormat saya
D. Hormat Saya,
E. Waalaikum salam,
15. Surat lamaran pekerjaan tidak memiliki format yang resmi...... surat lamaran pekerjaan
memiliki aturan-aturan yang harus diperhatikan dalam penulisannya. Konjungsi (kata sambung)
yang tepat untuk mengisi bagian yang rumpang (kosong) adalah ....

A. Meskipun demikian
B. Selanjutnya
C. Akan tetapi
D. Dengan demikian
E. oleh sebab itu
16. Karena menghadapi senjata modern, rakyat Malaka tidak mampu menahan serangan
portugis. Malaka jatuh ke tangan Portugis pada tahun 1511. Sultan Malaka terpaksa menyingkir
ke Pulau Bintan. Tetapi perlawanan rakyat Malaka terus berkobar dan tidaj pernah terhenti,
sekalipun sifatnya lokal. Penutup bagian teks tersebut berupa....

A. Akibat
B. Penilaian
C. Komentar
D. Simpulan
E. Rekomendasi
17. judul teks cerita sejarah adalah...Kecuali

A. Cut Nyak Dhien


B. Ken Arok dan Ken dedes
C. Tenggelamnya Kapal Van De Wijk
D. Titanic
E. Menak Jingga: Sekar Kedaton
18. Teks sejarah bisa dikategorikan sebagai teks naratif jika ....

A. Menggunakan urutan peristiwa


B. Disajikan secara simbolisasi verbal
C. Menceritakan fakta sejarah
D. Mengangkat peristiwa penting
E. Disajikan dengan latar sejarah
19. Minke adalah seorang pribumi yang bersekolah di HBS Surabaya, sekolah orang orang Eropa
yang begitu terkenal di seluruh penjuru tanah air yang mengajarkan pendidikan Belanda. Semua
guru-gurunya berasal dari tanah Eropa. Minke, bribumi berdarah Jawa, mulai merasa ada yang
berbeda pada dirinya semenjak masuk sekolah HBS. Sepertinya sedikit demi sedikit budaya
Eropa telah masuk pada dirinya. Pribadinya sedikit melenceng menyalahi wujudnya sebagai
orang Jawa. Kutipan di atas termasuk cerita sejarah jenis....

A. Fiksi sejarah
B. fakta sejarah
C. Biografi sejarah
D. Catatan sejarah
E. Otobiografi sejarah
20. Berikut judul novel sejarah yang ditulis oleh Pramoedya Ananta Toer....

A. Kemelut Majapahit
B. Kuantar ke Gerbang
C. Gajah Mada
D. Negeri Senja
E. Mangir
21. Bagian awal dalam struktur novel sejarah adalah..

A. Pengungkapan peristiwa
B. Pengenalan situasi cerita
C. Menuju konflik
D. Konflik cerita
E. Resolusi
22. Minke adalah seorang pribumi yang bersekolah di HBS Surabaya, sekolah orang orang Eropa
yang begitu terkenal di seluruh penjuru tanah air yang mengajarkan pendidikan Belanda. Semua
guru-gurunya berasal dari tanah Eropa. Minke, bribumi berdarah Jawa, mulai merasa ada yang
berbeda pada dirinya semenjak masuk sekolah HBS. Sepertinya sedikit demi sedikit budaya
Eropa telah masuk pada dirinya. Pribadinya sedikit melenceng menyalahi wujudnya sebagai
orang Jawa. Pada teks tersebut terdapat kesalahan pleonasme (berlebihan), yaitu .....

A. Seluruh penjuru tahah air


B. Sekolah orang-orang Eropa
C. Seorang pribumi
D. Mulai merasa
E. Semua guru-gurunya
23. Bagian paling besar dan menengangkan dalam struktur novel sejarah adalah pada tahapan ....

A. Pengungkapan peristiwa
B. Pengenalan situasi cerita
C. Menuju konflik
D. Konflik cerita
E. Resolusi
24. Jiwa kepemimpinan sudah tampak sejak kanak-kanak. Pernyataan di atas mengandung
nilai....

A. Pendidikan
B. Patriotisme
C. Politik
D. Relegius
E. Profesionalisme
25. Contoh nilai yang dibatasi oleh waktu adalah nilai .....

A. Sosial
B. Budaya
C. Agama
D. Moral
E. Kemanusiaan
26. Bahasa novel sejarah menggunakan bahasa/kata-kata seperti karya sastra pada umumnya,
yaitu...

A. Konotatif dan kiasan


B. Konotatif dan emotif
C. Denotatif dan rasional
D. Rasional dan emotif
E. Rasional dan denotatif

27. Seorang pemimpin harus peka dalam memahami permasalahan, tajam dalam mengambil
keputusan. Pernyataan di atas menganalisis masalah, dan tegas dalam mengandung nilai ....

A. Religi
B. Estetika
C. Profesionalisme
D. Edukasi
E. Budaya
28. Strukrur teks sejarah adalah....

A. Orientasi, deskripsi peristiwa, komplikasi, Resolusi.


B. Reorientasi, komplikasi, deskripsi, orientasi.
C. Deskripsi peristiwa, orientasi, komplikasi,Resolusi.
D. Komplikasi, orientasi, deskripsi peristiwa, Resolusi.
E. Orientasi, bagian akhir, bagian tengah.

29. (1) Setiap bagian kaki, badan, dan kepala candi selalu memiliki perbandingan 4:6:9. (2)
Selain itu, adanya bagian relief yang diperkirakan berkaitan dengan astronomi menjadikan
Borobudur memang metupakan bukti sejarah yang menarik untuk diamati. (3) Penempatan
penempatan stupa nya juga memiliki makna tersendiri. (4) suatu hal yang unik ialah bahwa
Candi Borobudur ternyata memiliki arsitektur dengan format amat menarik atau terstruktur
secara matematika. Urutan kalimat yang tepat untuk membentuk paragraf yang koheren ialah....
A. 1, 2, 3, 4
B. 1, 2, 4, 3
C. 4, 1, 3, 2
D. 4, 3, 2, 1
E. 4, 3, 1, 2
30. Berikut ini adalah kata kerja yang menunjukan kalimat tak langsung sebagai cara
menceritakan tuturan seorang tokoh, kecuali ....

A. Mengatakan bahwa
B. Menceritakan tentang..
C. Menurut ...
D. Berkata ....
E. Mengungkapkan, menanyakan, menyatakan, menuturkan
31. Jenis tulisan berikut yang wajib ditulis oleh Redaktur adalah ....

A. Artikel
B. Opini
C. Iklan
D. Pikiran pembaca
E. Tajuk rencana
32. Berikut ini benar mengenai teks editorial, kecuali....

A. Artikel utama yang ditulis oleh redaktur koran


B. Pandangan redaksi terhadap peristiwa aktual, kontroversial, dan fenomenal
C. Peristiwa yang diangkat bersifat aktual, kontroversial, dan fenomenal
D. Diasumsikan sebagai sikap institusi massa terhadap semua peristiwa media
E. Tajuk rencana merupakan nama lain dari teks editorial
33. Cermati teks editorial berikut!

1) Masyarakat, terutama mereka yang berpendidikan, mulai khawatir terhadap pengaruhobat


kimia terhadap tubuh dari efek samping yang ditimbulkan oleh obat tersebut. (2) Kandungan
bahan kimia dalam obat pada umumnya dapat menimbulkan efek samping padaorang yang
mengonsumsinya. (3) Efek samping tersebut mulai dari efek samping ringanhingga lebih berat
apabila zat tertimbun dalam tubuh dalam jumlah besar dan waktu lama. (4) Dengan
mengonsumsi bahan herbal dari alam, Anda akan mendapatkan manfaat untukkesehatan tubuh
Anda. (5) Sebagai salah satu jenis tanaman herbal, daun sirsak bisa Anda jadikan sebagai
pengobatan herbal dengan mengkonsumsinya secara rutin, (6) Tanaman herbal yang diolah
dengan benar dan dikonsumsi dengan anjuran medis, tidak akan menimbulkan dampak negatif
terhadap tubuh. Kalimat alternatif solusi yang paling tepat adalah ....

A. Mengonsumsi obat herbal jauh lebih sehat daripada mengonsumsi obat kimia.
B. Berdasarkan penelitian, di dalam buah sirsak terdapat suatu selkanker. Zat yang bisa
melawan
C. Daun sirsak dapat memberikan manfaat kesehatan dan kecantikan bagi orang yang
inginsehat dan cantik
D. Mengonsumsi obat kima dalam jumlah banyak lebih menyehatkan dari pada
mengonsumsi obat herbal.
E. Mengonsumsi obat kimia dalam jumlah tidak akan menimbulkan efek cukup samping
bagi pengonsmsi
34. Berikut ini yang bukan merupakan sifat teks editorial/opoini adalah ....

A. Kursial dan ditulis secara berkala


B. Isinya menyikapi situasi yang berkembang masyarakat luas
C. Selalu memihak kepada rakyat
D. Terkait erat dengan kebijakan media
E. karakter atau konsistensi yang teratur
35. Masalah yang diangkat dalam teks editorial merupakan masalah yang aktual, kontroversial,
dan fenomenal. Kontroversial berarti....

A. Peristiwa luar biasa


B. diulas tidak hanya satu media
C. polemik muncul dalam bentuk diskusi, debat, konferensi
D. dipublikasikan berulang-ulang
E. baru terjadi ditandai dengan tulisan mencolok

36. Berikut poin yang tidak termasuk dalam struktur teks editorial adalah ....

A. Daftar pustaka
B. Isu penting/ berita aktual yang muncul menjadi perhatian bersama
C. Ulasan/opini tentang isu disertai argumen pendukung
D. Solusi/ harapan/ penegasan
E. Judul
37. Berikut ini merupakan struktur teks editorial yaitu....

A. Tesis-isi-penegasan
B. Tesis-argumen-penegasan
C. Isu-argumen-penutup
D. Tesis-isi-penutup
E. Isu-inti-penegasan
38. Salah satu ciri tajuk rencana pers papan atas adalah ....

A. Normatif
B. Atraktif
C. Progresif
D. Proaktif
E. Psikologis
39. Ciri kebahasaan teks editorial salah satunya menggunakan kalimat pertanyaan tidak yang
ditujukan untuk mendapatkan jawaban. Kalimat-kalimat tersebut dimaksudkan agar pembaca
merenungkan masalah yang dipertanyakan sehingga tergugah untuk berbuat sesuatu. Kalimat
tersebut dinamakan....

A. Kalimat tidak langsung


B. Kalimat majemuk
C. Kalimat retorik
D. Kalimat aktif
E. Kalimat pasif
40. Bacalah kutipan teks berikut! (1) Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan
diperkirakan akan terus mengalami defisit karena selisih antara iuran peserta yang terkumpul
dengan biaya manfaat yang dibayarkan kepada puskesmas dan rumah sakit atau fasilitas
kesehatan terlalu jauh. (2) Selisih ini sudah terjadi sejak tahun pertama program Jaminan
Kesehatan Nasional Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) dilaksanakan pada 2021. (3) Selisih tahun
pertama sebesar Rp.1,9 triliun. (4) Kemudian, pada tahun kedua menjadi Rp. 5,1 triliun sert
tahun 2021 mencapai Rp.9 triliun. (5) Defisit akan terus terjadi selama struktur iuran peserta
tidak dinaikkan sesuai dengan perekonomian. Keberpihakan penulis pada teks editorial tersebut
adalah kepada....

A. BPJS
B. Puskesmas
C. Peserta BPJS
D. Rumah Sakit
E. Peserta JKN- KIS
41. Karakter tokoh Tegar dalam kutipan novel tersebut dapat diketahui melalui ...

A. Dialog antartokoh
B. Penjelasan langsung
C. Pikiran tokoh
D. Tindakan tokoh
E. Tanggapan tokoh lain

42. Namun takdir berkata lain, dimalam sebelum pertunangan mereka, Bali terserang Bom dan
keluarga Rosie menjadi korban. Nathan meninggal, Rosie yang tak mampu menahan kehilangan,
depresi dan bersikap seperti orang gila.

Suasana yang terdapat dalam novel tersebut adalah ...


A. Gunda
B. Sedih
C. Tegang
D. Khusyuk
E. Hening

43. (1) Perahu terombang-ambing pelan (2) Jasmine memperbaiki posisi snorkel (3) Tegar
meneriakkan agar tidak jauh-jauh (4) Jasmine mengacungkan tangannya (5) Dari sini terlihat
betul betapa senangnya Jasmine.

Kalimat yang menunjukkan latar tempat terdapat dalam nomor ...

A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5

44. Begitulah takdir membentuk suatu kisah yang sangat panjang hanya untuk menyatukan
kedua orang tersebut. Setelah melalui banyak kesedihan, waktu, akhirnya mereka diberi
kesempatan untuk bersama.

Kalimat dalam kutipan novel di atas merupakan ...

A. Orientasi
B. Komplikasi
C. Resolusi
D. Koda
E. Evaluasi

Baca kutipan novel "Koala Kumal" di bawah ini!

Jam kerja gue selesai pukul 11 malam. Pada saat itu gue baru bisa ngeliat handphone kembali
setelah seharian di-silent. Dan hari itu, gue menemukan 15 missed call dari Trisna.

Radit: “Gila, 15 miskol? Ada gempa bumi? Pesawat jatuh? Dorce operasi kelamin lagi?”

Trisna: “Lo dimana sekarang?”

45. Kutipan novel di atas dibuka dengan ...

A. Mendeskripsikan suasana
B. Mendeskripsikan orang
C. Mendiskripsikan tempat
D. Mendeskripsikan waktu
E. Mendiskripsikan objek

46. Trisna: “Gue juga punya tips masakan yang bisa jadiin makanan enak”

Radit: “Apa emang?”

Trisna: “Salmon fillet paling bagus dimasak dalam oven tingkat panas rendah, perlahan, dan
dengan satu loyang air agar udaya panasnya terasa sedikit lembab”

Radit: “Gue punya tips untuk nambahin tips lo, tips masak gue satu-satunya: kalo abis masak,
kompornya jangan lupa dimatiin.”

Watak tokoh Radit dalam dialog novel diatas adalah ...

A. Kocak
B. Aneh
C. Cerdas
D. Gak jelas
E. Pendendam

47. (1) Gak lama kemudian gue dan Trisna berangkat ke bioskop.

(2) Trisna memang tergila-gila sama Harry Potter semua blognya penuh dengan Harry Potter.

(3) Di buku hariannya di SMA di kolom cita-cita Trisna menulis pengen ketemu Harry Potterku
untuk menyihirku menadi gadisnya yang cantik. Konjungsi temporal terdapat dalam kalimat
nomor ...

A. 1
B. 2
C. 3
D. 1 dan 2
E. 2 dan 3

Bacalah novel berikut untuk nomor 8 s.d 9!

Novel Ayat-Ayat Cinta menceritakan tokoh Fahri yang dicintai banyak wanita. Karakter tokoh
Fahri yang digambarkan sebagai anak muda tampan, cerdas, ramah, dan saleh. Salah satu wanita
yang mencintai Fahri adalah Noura yang karena frustasinya tidak mendapatkan cinta Fahri, ia
nekat memfitnah Fahri dengan tuduhan kejam.
48. Kekurangan novel Ayat-Ayat Cinta dalam kutipan diatas ...

A. Sungguh luar biasa pengarang mampu menampilkan sosok Fahri begitu sempurna
sehingga layak dicintai banyak wanita
B. Bahasa yang digunakan pengarang sederhana dan mudah dipahami pembaca
C. Dalam kutipan nyata sulit menemukan sosok Fahri yang begitu sempurna. Cerita
ini semakin tidak logis ketika Noura tega memfitnahnya dengan kejam
D. Dalam dunia nyata sangat mudah menemukan sosok Fahri yang sempurna
E. Bahasa yang digunakan pengarang rumit dan tidak mudah dipahami pembaca

49. Kelebihan novel Ayat-Ayat Cinta dalam kutipan diatas ...

A. Sungguh luar biasa pengarang mampu menampilkan sosok Fahri begitu sempurna
sehingga layak dicintai banyak wanita
B. Bahasa yang digunakan pengarang sederhana dan mudah dipahami pembaca
C. Dalam kutipan nyata sulit menemukan sosok Fahri yang begitu sempurna. Cerita ini
semakin tidak logis ketika Noura tega memfitnahnya dengan kejam
D. Dalam dunia nyata sangat mudah menemukan sosok Fahri yang sempurna
E. Novel ini merupakan novel terbaik

50. "Selesaikan pelajaranmu dulu, Manen. Zaman sekarang, seorang wanita sebaiknya dapat
berdiri sendiri, apalagi kalau ia dapat membangun masyarkat.”

Amanat yang paling tepat untuk penggalan novel diatas adalah ...

A. Wanita sebaiknya dapat mandiri


B. Wanita harus bermasyarakat
C. Pendidikan suami istri harus seimbang
D. Wanita tidak boleh kalah oleh pria
E. Cita-cita jangan sampai gagal

Anda mungkin juga menyukai