Anda di halaman 1dari 13

KETERBUKAAN INFORMASI KEPADA PEMEGANG SAHAM SEHUBUNGAN DENGAN

PENAMBAHAN MODAL TANPA HAK MEMESAN EFEK TERLEBIH DAHULU


(“INFORMASI KEPADA PEMEGANG SAHAM”)

INFORMASI KEPADA PEMEGANG SAHAM INI PENTING UNTUK


DIPERHATIKAN OLEH PEMEGANG SAHAM
PT BUMI RESOURCES TBK (“PERSEROAN”)
Jika Anda mengalami kesulitan untuk memahami Informasi Kepada Pemegang Saham ini atau ragu-ragu dalam mengambil keputusan,
sebaiknya Anda berkonsultasi dengan perantara pedagang efek, manajer investasi, konsultan hukum, akuntan atau penasehat
profesional lainnya.

Jika Anda telah menjual seluruh saham dalam Perseroan yang Anda miliki, Anda diminta dengan hormat untuk segera me nyerahkan
Informasi Kepada Pemegang Saham ini berikut lampirannya kepada pembeli atau kepada perantara pedagang efek yang menjadi
perantara penjualan saham tersebut untuk diteruskan kepada pembeli yang bersangkutan.

PT BUMI RESOURCES Tbk


Kegiatan Usaha
Bergerak dalam bidang usaha perdagangan besar, aktivitas
kantor pusat, dan konsultasi manajemen lainnya serta
melalui anak perusahaannya melakukan kegiatan
pertambangan minyak bumi, batubara, dan mineral

KANTOR PUSAT:
Bakrie Tower, Lantai 12 - Rasuna Epicentrum
Jl. H.R. Rasuna Said - Jakarta 12940 – Indonesia
Telepon: (62-21) 5794 – 2080
Faksimili: (62-21) 5794 – 2070
Situs: www.bumiresources.com
E-mail: corsec@bumiresources.com
INFORMASI KEPADA PEMEGANG SAHAM SEHUBUNGAN DENGAN RENCANA PENERBITAN SEBANYAK-
BANYAKNYA 200.000.000.000 SAHAM BIASA SERI C TANPA HAK MEMESAN EFEK TERLEBIH DAHULU
Sehubungan dengan ketentuan yang diatur dalam Peraturan Otoritas Jasa Keuangan Nomor 32/POJK.04/2015 tentang Penambahan
Modal Perusahaan Terbuka Dengan Memberikan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu sebagaimana diubah dengan Peraturan Otoritas
Jasa Keuangan No. 14/POJK.04/2019 tentang Perubahan atas Peraturan Otoritas Jasa Keuangan Nomor 32/POJK.04/2015 tentang
Penambahan Modal Perusahaan Terbuka Dengan Memberikan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (“POJK 14/2019”), Perseroan
berencana untuk melakukan penerbitan sebanyak-banyaknya 200.000.000.000 saham biasa Seri C tanpa Hak Memesan Efek Terlebih
Dahulu (“PMTHMETD”). Sehubungan dengan rencana PMTHMETD, Perseroan bermaksud untuk meminta persetujuan dari para
pemegang saham dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (“RUPSLB”) yang akan diadakan pada hari Selasa,
11 Oktober 2022.
Dewan Komisaris dan Direksi Perseroan baik secara sendiri-sendiri maupun bersama-sama bertanggung jawab
sepenuhnya atas kebenaran dan kelengkapan semua informasi atau fakta material yang dimuat dalam Informasi
Kepada Pemegang Saham ini. Dewan Komisaris dan Direksi Perseroan setelah mengadakan cukup penyelidikan,
menegaskan bahwa tidak ada fakta penting dan relevan yang tidak dikemukakan yang menyebabkan informasi atau
fakta material dalam Informasi Kepada Pemegang Saham ini menjadi tidak benar dan/atau menyesatkan.

Pengumuman mengenai RUPSLB Perseroan diumumkan melalui situs web Bursa Efek Indonesia (“BEI”), situs web Perseroan dan
eASY.KSEI pada tanggal 2 September 2022.

Informasi Kepada Pemegang Saham ini diterbitkan pada tanggal 2 September 2022
1. PENDAHULUAN

Berdasarkan Pasal 3 huruf a dalam POJK 14/2019, perusahaan terbuka dapat melakukan PMTHMETD dalam penerbitan saham
dan/atau efek bersifat ekuitas lainnya dalam rangka perbaikan posisi keuangan.
Adapun selanjutnya dengan mengacu pada Pasal 8B dalam POJK 14/2019, penambahan modal dalam rangka memperbaiki posisi
keuangan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 3 huruf a dapat dilakukan sepanjang memenuhi kondisi sebagai berikut, antara lain
apabila suatu perusahaan tersebuka mempunyai modal kerja bersih negatif dan mempunyai liabilitas melebihi 80% (delapan puluh
persen) dari aset perusahaan terbuka pada saat rapat umum pemegang saham (“RUPS”) yang menyetujui PMTHMETD tersebut.
Berdasarkan laporan keuangan interim konsolidasian Perseroan untuk periode enam bulan yang berakhir pada tanggal 30 Juni 2022,
yang telah diaudit oleh Kantor Akuntan Publik Amir Abadi Jusuf, Aryanto, Mawar dan Rekan (RSM), Perseroan mempunyai:

1. modal kerja bersih negatif sebesar USD1.921.138.635 (yang berasal dari perhitungan total aset lancar konsolidasian
Perseroan (USD989.431.528) dikurangi total liabilitas jangka pendek konsolidasian Perseroan (sebesar
USD2.910.570.163)); dan
2. Rasio total kewajiban konsolidasi (sebesar USD3.573.120.274) terhadap total aset konsolidasi Perseroan (sebesar
USD4.460.706.322) adalah sebesar 80,1% atau melebihi 80%.
Sehubungan dengan hal di atas, Perseroan bermaksud meminta persetujuan dari pemegang saham Perseroan untuk melakukan
PMTHMETD dalam rangka perbaikan posisi keuangan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 3 huruf a pada POJK 14/2019, yang mana
dana dari PMTHMETD akan digunakan untuk pembayaran kewajiban Perseroan yang akan segera jatuh tempo (liabilitas jangka
pendek) sehingga setelah pembayaran kewajiban dengan menggunakan dana yang diperoleh dari PMTHMETD, posisi keuangan
Perseroan akan mengalami perbaikan dengan meningkatnya rasio likuiditas Perseroan dan juga rasio solvabilitas Perseroan.

Informasi Kepada Pemegang Saham 2


2. URAIAN SINGKAT TENTANG PERSEROAN

A. Riwayat Singkat
Perseroan didirikan secara sah berdasarkan hukum yang berlaku di wilayah Republik Indonesia berdasarkan Akta Notaris No. 130
tanggal 26 Juni 1973, sebagaimana telah diubah dengan Akta Perubahan Anggaran Dasar No. 103 tanggal 28 Nopember 1973,
keduanya dibuat di hadapan Djoko Soepadmo, S.H. dan telah sah menjadi badan hukum sejak tanggal 12 Desember 1973 berdasarkan
pengesahan dari Menteri Kehakiman Republik Indonesia dengan Surat Keputusan No. Y.A.5/433/12, tanggal 12 Desember 1973.
Anggaran Dasar Perseroan telah mengalami beberapa kali perubahan terakhir berdasarkan persetujuan pemegang saham Perseroan
sebagaimana dituangkan dalam Akta Pernyataan Keputusan Rapat No. 132 tanggal 7 Juni 2022 dibuat oleh Humberg Lie, S.H., Notaris
di Jakarta, yang merubah strukur permodalan Perseroan.

B. Struktur Permodalan dan Susunan Pemegang Saham


Berdasarkan Daftar Pemegang Saham Perseroan yang dikeluarkan oleh Biro Administrasi Efek Perseroan yaitu PT Ficomindo Buana
Registrar, Komposisi pemegang saham Perseroan per 22 Agustus 2022 adalah sebagai berikut:
Jumlah Saham Nilai Nominal (Rp) %
Modal Dasar
Seri A Nominal Rp500 per saham 20.773.400.000 Rp 10.386.700.000.000 3,89%
Seri B Nominal Rp100 per saham 53.501.346.007 Rp 5.350.134.600.700 10,01%
Seri C Nominal Rp50 per saham 460.263.307.986 Rp 23.013.165.399.300 86,10%
Total Modal Dasar 534.538.053.993 Rp 38.750.000.000.000 100,00%

Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh


Seri A Nominal Rp500 per saham 20.773.400.000 Rp 10.386.700.000.000 14,83%
Seri B Nominal Rp100 per saham 53.501.346.007 Rp 5.350.134.600.700 38,21%
Seri C Nominal Rp50 per saham 65.760.991.226 Rp 3.288.049.561.300 46,96%
Total Modal ditempatkan dan disetor penuh 140.035.737.233 Rp 19.024.884.162.000 100,00%

Susunan Pemegang Saham


1 HSBC-Fund SVS A/C Chengdong Investment Corp-Self 14.845.151.178 data tidak tersedia 10,60%
2 NBS Client 9.417.265.262 data tidak tersedia 6,72%
3 Watiga Trust Ltd. 7.716.639.554 data tidak tersedia 5,51%
4 Masyarakat (kepemilikan saham di bawah 5%) 108.056.681.239 data tidak tersedia 77,16%
Total 140.035.737.233 Rp 19.024.884.162.000 100,00%
Saham dalam portopel
Seri A Nominal Rp500 per saham - Rp -
Seri B Nominal Rp100 per saham - Rp -
Seri C Nominal Rp50 per saham 394.502.316.760 Rp 19.725.115.838.000

C. Pengurusan dan Pengawasan Perseroan


Sesuai dengan Anggaran Dasar Perseroan, Perseroan diurus dan dipimpin oleh suatu Direksi di bawah pengawasan Dewan Komisaris.
Anggota Dewan Komisaris dan Anggota Direksi diangkat oleh RUPS untuk jangka waktu 5 tahun sampai dengan ditutupnya RUPS
yang diselenggarakan 5 tahun berikutnya. Tugas dan wewenang Dewan Komisaris dan Direksi masing-masing diatur dalam Pasal 15
dan Pasal 18 Anggaran Dasar Perseroan.
Berdasarkan Akta Pernyataan Keputusan Rapat No. 102 tanggal 24 Agustus 2022, yang dibuat oleh Humberg Lie, S.H., Notaris di
Jakarta dan telah diterima oleh Departemen Hukum dan Hak Asasi Manusia berdasarkan
Penerimaan Pemberitahuan No. AHU AH.01.09-0048278 tanggal 26 Agustus 2022, susunan Dewan Komisaris dan Direksi Perseroan
adalah sebagai berikut:

Dewan Komisaris
Presiden Komisaris dan Komisaris Independen : Sharif Cicip Sutardjo
Komisaris Independen : Anton Setianto Soedarsono
Komisaris Independen : Kanaka Poeradiredja
Komisaris Independen : Y.A. Didik Cahyanto
Komisaris : Adhika Andrayudha Bakrie
Komisaris : Benjamin Bao
Komisaris : Jinping Ma
Komisaris : Thomas M. Kearney
Direksi
Presiden Direktur : Adika Nuraga Bakrie
Direktur Independen : Dileep Srivastava
Direktur : Nalinkant A. Rathod
Direktur : R.A. Sri Dharmayanti
Direktur : Andrew C. Beckham
Direktur : Ashok Mitra
Direktur : Maringan MIH Hutabarat
Direktur : Rio Supin
Direktur : Jian Wang
Direktur : Yingbin Ian He
Direktur : Shuyou Dong

Informasi Kepada Pemegang Saham 3


D. Ikhtisar Data Keuangan Penting
Ikhtisar dari laporan keuangan interim konsolidasian untuk periode enam bulan yang berakhir 30 Juni 2022, yang telah diaudit oleh
Kantor Akuntan Publik Amir Abadi Jusuf, Aryanto, Mawar dan Rekan (RSM), adalah sebagai berikut:
Laporan Posisi Keuangan

Deskripsi Jumlah
Jumlah Aset USD 4.460.706.322
Jumlah Aset Lancar USD 989.431.528
Jumlah Aset Tidak Lancar USD 3.471.274.794
Jumlah Liabilitas USD 3.573.120.274
Jumlah Liabilitas Jangka Pendek USD 2.910.570.163
Jumlah Liabilitas Jangka Panjang USD 662.550.111
Jumlah Ekuitas USD 887.586.048
Modal Disetor USD 2.105.319.623
Saldo Defisit USD (2.719.763.786)
Ekuitas Lainnya USD 283.014.243
Kepentingan Non Pengendali USD 1.219.015.968

Laporan Laba Rugi Komprehensif

Deskripsi Jumlah
Pendapatan USD 968.688.893
Laba Bruto USD 213.722.933
Laba Usaha USD 157.139.173
Laba sebelum Pajak Penghasilan USD 277.475.238
Beban Pajak Penghasilan USD (82.856.879)
Bagi Hasil USD (16.176.429)
Laba Periode Berjalan USD 178,441,930
(Rugi) Laba Komprehensif Lain Neto – setelah pajak USD (607.298)
Laba Komprehensif Periode Berjalan USD 177.834.632

Laporan Arus Kas


Deskripsi Jumlah
Arus Kas dari Aktivitas Operasi USD 89.339.346
Arus Kas dari Aktivitas Investasi USD (69.756.337)
Arus Kas dari Aktivitas Pendanaan USD 59.379.909
Kenaikan (Penurunan) Kas dan Setara Kas – Neto USD 78.962.918
Dampak Perubahan Selisih Kurs USD (2.799.072)
Kas dan Setara Kas Awal Periode USD 220.979.398
Kas dan Setara Kas Akhir Periode USD 297.143.244

Rasio-Rasio Keuangan Penting

Deskripsi Rasio Keuangan


Rasio Lancar (%) 33,99%
ROA 4,00%
ROE 20,10%
EBITDA terhadap pendapatan (%) 38,83%

Informasi Kepada Pemegang Saham 4


3. KETERANGAN MENGENAI RENCANA PMTHMETD

Berikut ini adalah keterangan mengenai rencana PMTHMETD yang akan dilakukan oleh Perseroan:
1. Alasan dan Tujuan PMTHMETD

Berdasarkan Pasal 3 huruf a dalam POJK 14/2019, Perseroan bermaksud melakukan PMTHMETD dalam rangka perbaikan
posisi keuangan, sehubungan dengan kondisi Perseroan saat ini yang mempunyai modal kerja bersih negatif dan mempunyai
liabilitas melebihi 80% (delapan puluh persen) dari aset Perusahaan Terbuka pada saat RUPS yang menyetujui penambahan
modal tersebut, dengan perincian berdasarkan laporan keuangan interim konsolidasian Perseroan untuk periode enam bulan
yang berakhir pada tanggal 30 Juni 2022, yang telah diaudit oleh Kantor Akuntan Publik Amir Abadi Jusuf, Aryanto, Mawar
dan Rekan (RSM), sebagai berikut:
1. modal kerja bersih negatif sebesar USD1.921.138.635 (yang berasal dari perhitungan total aset lancar konsolidasian
Perseroan (USD989.431.528) dikurangi total liabilitas jangka pendek konsolidasian Perseroan (sebesar
USD2.910.570.163)); dan
2. Rasio total kewajiban konsolidasi (sebesar USD3.573.120.274) terhadap total aset konsolidasi Perseroan (sebesar
USD4.460.706.322) adalah sebesar 80,1%, atau melebihi 80%.
Oleh karena itu, Perseroan bermaksud meminta persetujuan dari pemegang saham Perseroan untuk melakukan PMTHMETD
dalam rangka perbaikan posisi keuangan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 3 huruf a pada POJK 14/2019, yang mana dana
dari PMTHMETD akan digunakan untuk pembayaran kewajiban Perseroan yang akan segera jatuh tempo (liabilitas jangka
pendek).
Beberapa manfaat yang akan diperoleh Perseroan dari rencana PMTHMETD ini antara lain adalah:

▪ Penyelesaian kewajiban Perseroan akan memperkuat struktur permodalan Perseroan dengan rasio utang terhadap
ekuitas yang menurun.

▪ Beban keuangan yang menurun sehingga akan meningkatkan profitabilitas Perseroan.

▪ Penurunan rasio utang terhadap ekuitas (DER) akan meningkatkan fleksibilitas Perseroan dalam mencari pendanaan baru
yang dibutuhkan untuk pengembangan usaha di masa yang akan datang.

▪ Meningkatkan nilai perusahaan dan nilai investasi bagi para pemangku kepentingan ( stakeholders).
2. Informasi mengenai Rencana PMTHMETD
Perseroan bermaksud melakukan PMTHMETD melalui penerbitan sebanyak-banyaknya 200.000.000.000 lembar saham Seri C
baru dengan nilai nominal sebesar Rp50 per lembar saham.
Jumlah Saham Seri C yang akan diterbitkan Perseroan dalam PMTHMETD adalah setara dengan nilai penyetoran dana oleh
Pemodal dalam mata uang Dolar Amerika Serikat yang akan dikonversikan menjadi nilai Rupiah pada kurs tukar Rp15.000 per
1 Dolar Amerika Serikat, pada Harga Pelaksanaan (sebagaimana didefinisikan di bawah ini), dan informasi ini akan
disampaikan dalam keterbukaan informasi sehubungan pelaksanaan PMTHMETD yang diberitahukan dan diumumkan paling
lambat 5 (lima) hari kerja sebelum pelaksanaan PMTHMETD sebagaimana diatur dalam Pasal 43A POJK 14/2019.
Saham baru tersebut akan dikeluarkan dari portepel Perseroan dan akan dicatatkan di BEI sesuai dengan peraturan
perundangan yang berlaku, termasuk Peraturan BEI No. I-A Tentang Pencatatan Saham Dan Efek Bersifat Ekuitas Selain
Saham Yang Diterbitkan Oleh Perusahaan Tercatat, Lampiran Keputusan Direksi BEI Nomor Kep-00101/BEI/12-2021 tanggal
21 Desember 2021. Saham baru akan memiliki hak yang sama dan sederajat dalam segala hal termasuk hak atas dividen
dengan saham Perseroan lainnya.
3. Rencana Penggunaan Dana dari hasil PMTHMETD
Dana yang diperoleh dari penerbitan saham seri C dalam PMTHMETD akan digunakan untuk: (i) melakukan penyelesaian
kewajiban Perseroan berupa pembayaran Utang PKPU (sebagaimana didefinisikan di bawah ini) kepada Kreditur PKPU
(sebagaimana didefinisikan di bawah ini) dengan rincian sebagaimana disebutkan dalam angka (4) di bawah; dan (ii)
tambahan modal kerja dan pembayaran biaya-biaya terkait restrukturisasi utang dan pelaksanaan PMTHMETD.
4. Riwayat Utang yang Dibayar dengan Menggunakan Dana Hasil PMTHMETD

Perseroan akan menggunakan dana hasil PMTHMETD untuk melakukan pembayaran atas seluruh sisa kewajiban Perseroan
berdasarkan Putusan Pengesahan Perdamaian (Homologasi) atas Perkara No. 36/Pdt.Sus-PKPU/2016/PN.Niaga.Jkt.Pst tanggal
28 Nopember 2016 (“Putusan Homologasi”) (selanjutnya disebut “Utang PKPU”), kepada pihak-pihak kreditur yang
terdaftar dalam Putusan Homologasi (selanjutnya disebut “Kreditur PKPU”). Jumlah Utang PKPU per tanggal 30 Juni 2022
adalah sebesar USD1.793.965.418, dan saldo Utang PKPU setelah jadwal pembayaran di 12 Juli 2022 adalah sebesar
USD1.725.896.664 sehubungan dengan adanya penambahan dari kapitalisasi bunga sebesar USD47.208.188 dan
pengurangan dari pembayaran sebagian Utang PKPU sebesar USD115.276.942 dengan menggunakan kas internal Perseroan.
Selanjutnya pada tanggal Informasi kepada Pemegang Saham ini, diproyeksikan jumlah Utang PKPU pada saat rencana
pelaksanaan PMTHMETD menjadi sebesar USD1.541.354.921 karena adanya penambahan dari porsi bunga terutang yang
diproyeksikan sampai 17 Oktober 2022 sebesar USD36.420.978 dan pengurangan dari rencana pembayaran sebagian Utang
PKPU sebesar USD220.962.722 dengan menggunakan kas internal Perseroan.
Perseroan akan melaksanakan pembayaran seluruh Utang PKPU kepada Kreditur PKPU berdasarkan Cash Account
Management Agreement tertanggal 11 Desember 2017 yang telah diamandemen beberapa kali dengan amandemen
terakhirnya pada tanggal 30 Juni 2020, yang dibuat oleh dan antara Perseroan dan Bank of New York Mellon, cabang
Singapura, lembaga keuangan (agen rekening kas, dan rekening bank lepas pantai), Bank of China (Hong Kong) Limited,

Informasi Kepada Pemegang Saham 5


cabang Jakarta, Lembaga keuangan (rekening bank onshore, agen fasilitas dan agen fasilitas CDB), Bank of New York Mellon,
cabang London, Lembaga keuangan (wali amanat senior secured notes, agen pembayaran senior secured notes, wali amanat
mandatory convertible bonds, agen pembayaran mandatory convertible bonds, wali amanat contingent value rights, agen
pembayaran contingent value rights), Madison Pacific Trust Limited (wali amanat mandatory convertible bonds), KPMG
Services Pte. Ltd. (monitoring accountant) dan China Development Bank, cabang Hong Kong, lembaga keuangan (rekening
bank debitur, rekening USD Perseroan, rekening bank USD Tranche C Perseroan dan rekening bank cadangan pajak), yang
menyepakati dan mengatur prosedur pendistribusian kas berdasarkan prioritas yang disepakati (“CAMA”).
Berikut ini merupakan Riwayat dan Keterangan mengenai Utang PKPU:
Pada tanggal 9 Nopember 2016, para kreditor Perseroan yang telah terverifikasi mengadakan pemungutan suara (voting) atas
rencana perdamaian yang diajukan oleh Perseroan dalam usulan Perjanjian Perdamaian (sebagaimana didefinisikan di bawah).
Berdasarkan hasil pemungutan suara, 100% kreditur konkuren dan 99,84% kreditur separatis yang hadir menyepakati isi
usulan perjanjian perdamaian tersebut, yang kemudian ditandatangani pada tanggal 9 Nopember 2016 antara Perseroan dan
Kreditur PKPU (“Perjanjian Perdamaian”).

Pengadilan Niaga selanjutnya telah mengesahkan Perjanjian Perdamaian pada tanggal 28 Nopember 2016 berdasarkan
Putusan Homologasi, dan selanjutnya setelah Perjanjian Perdamaian disahkan, maka status penundaan kewajiban
pembayaran utang Perseroan secara resmi dihilangkan.
Selanjutnya sesuai dengan Putusan Homologasi, Utang PKPU yang akan dibayar Perseroan kepada Kreditur PKPU dengan
dana hasil PMTHMETD adalah sebagai berikut:
A. Fasilitas New Senior Secured
Fasilitas New Senior Secured merupakan bagian dari Utang PKPU yang merupakan hasil restrukturisasi kewajiban Perseroan
berdasarkan Putusan Homologasi dengan perincian berikut:

(dalam USD)
Fasilitas Ketentuan Saldo (Pembayaran) Saldo Porsi Bunga Rencana Saldo
Kewajiban / Kapitalisasi Kewajiban terutang pembayaran Kewajiban
30 Juni Bunga 12 Juli 2022 (Periode 13 yang Yang akan
2022 Juli – 17 dilakukan Dibayar
Oktober dengan kas pada saat
2022) internal Pelaksanaan
Perseroan PMTHMETD

Tranche A (i) Total bunga (tunai 2.965.902 (2.126.568) 839.334 16.962 (856.296) -
dan ditangguhkan)
hingga 7,5% per
tahun yang
ditentukan
berdasarkan harga
batubara (sebagai
harga acuan)
(ii) Bunga tunai yang
terutang dan belum
dibayar pada setiap
tanggal
pembayaran bunga
(iii) Bunga yang
ditangguhkan akan
dikapitalisasi dan
dibayarkan penuh
pada saat jatuh
tempo jika bunga
tidak dibayarkan
pada setiap tanggal
pembayaran bunga
(iv) Jatuh Tempo: 11
Desember 2022
(v) Pembayaran: Setiap
ketersediaan kas
dan dibayarkan
dengan merujuk
kepada Cash
Waterfall
(sebagaimana
diatur dalam CAMA)

Tranche B (i) 8% per tahun 16.672.545 340.861 17.013.406 366.733 (3.227.272) 14.152.867
(Tidak ada bunga
tunai)
(ii) Bunga dibayarkan
jika kas tersedia
dengan merujuk
kepada Cash
Waterfall
(sebagaimana
diatur dalam CAMA)
(iii) Jika tidak
dibayarkan, bunga
akan dikapitalisasi
dan dibayarkan
penuh pada saat
jatuh tempo
(iv) Jatuh tempo: 11
Desember 2022
(v) Pembayaran: Setiap

Informasi Kepada Pemegang Saham 6


Fasilitas Ketentuan Saldo (Pembayaran) Saldo Porsi Bunga Rencana Saldo
Kewajiban / Kapitalisasi Kewajiban terutang pembayaran Kewajiban
30 Juni Bunga 12 Juli 2022 (Periode 13 yang Yang akan
2022 Juli – 17 dilakukan Dibayar
Oktober dengan kas pada saat
2022) internal Pelaksanaan
Perseroan PMTHMETD

ketersediaan tunai
dan dibayarkan
dengan merujuk
kepada Cash
Waterfall
(sebagaimana
diatur dalam
CAMA).

Surat Utang (i) Total bunga (tunai 131.664.975 (94.404.499) 37.260.476 737.447 (37.997.923) -
Seri A dan ditangguhkan)
hingga 7,5% per
tahun yang
ditentukan
berdasarkan harga
batubara (sebagai
harga acuan)
(ii) Bunga tunai yang
terutang dan belum
dibayar pada setiap
tanggal pembayaran
bunga
(iii) Bunga yang
ditangguhkan, yang
belum dibayar pada
setiap tanggal
pembayaran bunga
akan dikapitalisasi
dan dibayarkan
penuh pada saat
jatuh tempo.
(iv) Jatuh Tempo: 11
Desember 2022
(v) Pembayaran: Setiap
ketersediaan kas dan
dibayarkan dengan
merujuk kepada Cash
Waterfall
(sebagaimana diatur
dalam CAMA)

Surat Utang (i) 8% per tahun (Tidak 736.224.817 14.888.102 751.112.919 15.856.828 (142.884.229) 624.085.518
Seri B ada bunga tunai)
(ii) Bunga dibayarkan
jika kas tersedia
dengan merujuk
kepada Cash
Waterfall
(sebagaimana diatur
dalam CAMA)
(iii) Jika tidak dibayarkan,
bunga akan
dikapitalisasi dan
dibayarkan penuh
pada saat jatuh
tempo
(iv) Jatuh tempo: 11
Desember 2022
(v) Pembayaran: Setiap
ketersediaan tunai
dan dibayarkan
dengan merujuk
kepada Cash
Waterfall
(sebagaimana diatur
dalam CAMA).

Fasilitas New Senior Secured memiliki jangka waktu selama 5 (lima) tahun hingga tanggal 11 Desember 2022.
Fasilitas New Senior Secured merupakan hasil restrukturisasi kewajiban Perseroan berdasarkan Putusan Homologasi untuk
pembayaran kewajiban Perseroan kepada para kreditur yang terverifikasi dalam proses penundaan kewajiban pembayaran
utang yaitu China Investment Corporation, Credit Suisse, Axis Bank Limited, Deutsche Bank, UBS AG, Raiffeisen Bank
International, para pemegang surat utang 2016 (Notesholders 2016) dan para pemegang surat utang 2017 (Notesholders
2017).

B. Fasilitas China Development Bank (“Fasilitas CDB”)

Fasilitas CDB merupakan bagian dari Utang PKPU yang merupakan hasil restrukturisasi kewajiban Perseroan berdasarkan
Putusan Homologasi yang terdiri dari:
(dalam USD)

Informasi Kepada Pemegang Saham 7


Fasilitas Ketentuan Saldo (Pembayaran) Saldo Porsi Bunga Rencana Saldo
Kewajiban 30 / Kapitalisasi Kewajiban terutang pembayaran Kewajiban
Juni 2022 Bunga 12 Juli 2022 (Periode 13 yang Yang akan
Juli – 17 dilakukan Dibayar pada
Oktober dengan kas saat
2022) internal Pelaksanaan
Perseroan PMTHMETD

Tranche A (i) Total bunga (tunai 26.144.678 (18.745.875) 7.398.802 149.517 (7.548.320) -
dan ditangguhkan)
hingga 7,5% per
tahun yang
ditentukan
berdasarkan harga
batubara (sebagai
harga acuan)
(ii) Bunga tunai yang
terutang dan belum
dibayar pada setiap
tanggal
pembayaran bunga
(iii) Bunga yang
ditangguhkan akan
dikapitalisasi dan
dibayarkan penuh
pada saat jatuh
tempo jika bunga
tidak dibayarkan
pada setiap tanggal
pembayaran bunga
(iv) Jatuh Tempo: 11
Desember 2022
(v) Pembayaran: Setiap
ketersediaan kas
dan dibayarkan
dengan merujuk
kepada Cash
Waterfall
(sebagaimana
diatur dalam CAMA)

Tranche B (i) 8% per tahun 146.969.955 3.004.719 149.974.675 3.232.787 (28.448.682) 124.758.780
(Tidak ada bunga
tunai)
(ii) Bunga dibayarkan
jika kas tersedia
dengan merujuk
kepada Cash
Waterfall
(sebagaimana
diatur dalam CAMA)
(iii) Jika tidak
dibayarkan, bunga
akan dikapitalisasi
dan dibayarkan
penuh pada saat
jatuh tempo
(iv) Jatuh tempo: 11
Desember 2022
(v) Pembayaran: Setiap
ketersediaan tunai
dan dibayarkan
dengan merujuk
kepada Cash
Waterfall
(sebagaimana
diatur dalam
CAMA).

Tranche C (i) Total bunga (tunai 633.322.546 28.974.506 662.297.052 16.060.704 - 678.357.756
dan ditangguhkan)
hingga 9% per
tahun
(ii) Bunga yang tidak
dibayarkan akan
dikapitalisasi dan
dibayarkan penuh
pada saat jatuh
tempo Tranche C
Facility
(iii) Jatuh tempo: 11
Desember 2022
(iv) Pembayaran: Setiap
ketersediaan kas
dan dibayarkan
dengan merujuk
kepada Cash
Waterfall
(sebagaimana
diatur dalam CAMA)

Fasilitas CDB memiliki jangka waktu selama 5 (lima) tahun hingga tanggal 11 Desember 2022.
Fasilitas CDB merupakan hasil restrukturisasi kewajiban Perseroan berdasarkan Putusan Homologasi untuk pembayaran

Informasi Kepada Pemegang Saham 8


kewajiban Perseroan kepada para kreditur yang terverifikasi dalam proses penundaan kewajiban pembayaran utang yaitu
China Development Bank (“CDB”).
C. Contingent Value Rights (CVR)
Contingent Value Rights (CVR) merupakan instrumen yang diterbitkan kepada para kreditur yang terverifikasi dalam proses
penundaan kewajiban pembayaran utang yaitu China Investment Corporation, CDB, Credit Suisse, Axis Bank Limited, Deutsche
Bank, UBS AG, Raiffeisen Bank International, para pemegang surat utang 2016 (Notesholders 2016) dan para pemegang surat
utang 2017 (Notesholders 2017) secara pro-rata, dan instrumen ini dapat diperdagangkan.
CVR merupakan kewajiban yang timbul karena harga acuan rata-rata batubara dari periode 11 Desember 2017 sampai dengan
12 Juni 2019 (18 bulan berturut-turut) di atas harga USD70 per metrik ton. Kondisi ini memenuhi persyaratan dalam perjanjian
CVR trust deed yang mengharuskan Perseroan membayar sebesar USD100.000.000 tergantung dari distribusi dana yang
tersedia sebagaimana yang diatur dalam CAMA. Kewajiban tersebut akan diselesaikan setelah Tranche A dan B dilunasi secara
penuh sesuai dengan Perjanjian Perdamaian yang telah disepakati dengan para kreditor pada tanggal 11 Desember 2017.
Saldo Kewajiban CVR yang akan diselesaikan pada saat pelaksanaan PMTHMETD adalah sebesar USD100.000.000.

5. Harga Pelaksanaan dalam PMTHMETD


Berdasarkan ketentuan V.1.3. dalam Lampiran II Keputusan Direksi BEI Nomor Kep-00101/BEI/12-2021 tanggal
21 Desember 2021 tentang Pencatatan Saham Dan Efek Bersifat Ekuitas Selain Saham Yang Diterbitkan oleh Perusahaan
Tercatat, penambahan modal tanpa Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu dalam rangka memperbaiki posisi keuangan
Perseroan sebagaimana diatur dalam Pasal 3 huruf a POJK 14/2019, penetapan harga pelaksanaan ditentukan berdasarkan
kesepakatan para pihak, dilaksanakan dengan wajar ( arm’s length transaction), tidak melanggar undang-undang yang
berlaku, dan dilaksanakan dengan tidak merugikan pemegang saham bukan pengendali dan bukan pemegang saham utama.
Sehubungan dengan hal tersebut, Perseroan telah menetapkan bahwa harga pelaksanaan adalah Rp120 per saham
(“Harga Pelaksanaan”).
6. Nilai dari Rencana PMTHMETD
Dari pelaksanaan PMTHMETD, akan dilakukan penerbitan sebanyak-banyaknya 200.000.000.000 (dua ratus miliar) saham
biasa Seri C pada harga pelaksanaan Rp120 per saham, sehingga nilai keseluruhannya adalah sebesar-besarnya
Rp24.000.000.000.000 (dua puluh empat triliun Rupiah) atau setara dengan sebesar-besarnya USD1.600.000.000 (satu miliar
enam ratus juta Dolar Amerika Serikat) pada kurs tukar Rp15.000 per 1 Dolar Amerika Serikat yang telah disepakati antara
Perseroan dan Pemodal.
Mengingat nilai Utang PKPU adalah dalam mata uang Dolar Amerika Serikat, maka pelaksanaan penyetoran dana dalam
PMTHMETD oleh Pemodal akan dilakukan dalam bentuk mata uang Dolar Amerika Serikat, yang telah disepakati untuk
dikonversikan menjadi nilai Rupiah pada kurs tukar Rp15.000 per 1 Dolar Amerika Serikat.
7. Periode Pelaksanaan PMTHMETD
Penerbitan sebanyak-banyaknya 200.000.000.000 (dua ratus miliar) saham biasa Seri C pada Harga Pelaksanaan akan
dilaksanakan selambat-lambatnya pada akhir bulan Oktober 2022.

Tanggal pasti dari Pelaksanaan PMTHMETD di bulan Oktober 2022 akan disampaikan melalui keterbukaan informasi
sebagaimana diatur dalam Pasal 43A POJK 14/2019, sebagai berikut:
1) Paling lambat 5 (lima) hari kerja sebelum pelaksanaan penambahan modal tanpa HMETD, Perseroan akan
memberitahukan kepada OJK serta mengumumkan kepada masyarakat mengenai waktu pelaksanaan penambahan
modal tersebut.
2) Paling lambat 2 (dua) hari kerja setelah pelaksanaan penambahan modal tanpa HMETD, Perseroan akan
memberitahukan kepada OJK serta masyarakat mengenai hasil pelaksanaan penambahan modal tersebut, yang
meliputi informasi antara lain pihak yang melakukan penyetoran, jumlah dan harga saham yang diterbitkan dan
rencana penggunaan dana.
8. Analisis dan Pembahasan oleh Manajemen
Berdasarkan posisi laporan keuangan interim konsolidasian per 30 Juni 2022 yang telah diaudit oleh Kantor Akuntan Publik Amir
Abadi Jusuf, Aryanto, Mawar dan Rekan (RSM), total kewajiban Perseroan adalah sebesar USD3.573.120.274. Sejak tanggal 30
Juni 2022 hingga Informasi Kepada Pemegang Saham ini diterbitkan, telah terdapat penurunan kewajiban sebesar USD60.282.067
sehingga total kewajiban Perseroan sebelum pelaksanaan PMTHMETD adalah sebesar USD3.512.838.207.
Pelaksanaan PMTHMETD akan menyebabkan penurunan total kewajiban Perseroan sebesar USD1.541.354.921, sehingga setelah
PMTHMETD total kewajiban Perseroan akan tersisa sebesar USD1.971.483.285.
Selain itu, penerbitan sebanyak-banyaknya 200.000.000.000 (dua ratus miliar) saham baru dalam PMTHMETD akan
menyebabkan peningkatan ekuitas yang berasal dari tambahan modal disetor dan agio saham. Sebagai hasil pelaksanaan
PMTHMETD, ekuitas berdasarkan laporan keuangan konsolidasi per 30 Juni 2022 akan mengalami peningkatan sebesar
USD1.511.758.200, dari sebesar USD887.586.048 menjadi sebesar USD2.399.344.248. Dengan peningkatan ekuitas Perseroan,
rasio kewajiban terhadap ekuitas (debt-to-equity ratio – DER) Perseroan akan membaik dimana DER per 30 Juni 2022 yang
sebelumnya 4,0x menjadi 0,8x, sementara rasio total kewajiban terhadap total aset (total debt-to-total aset ratio – DTA) Perseroan
akan membaik dimana DTA per 30 Juni 2022 yang sebelumnya 80,1% menjadi 45,1%. PMTHMETD juga akan memperbaiki
likuiditas Perseroan dimana modal kerja bersih Perseroan akan membaik dari posisi negatif USD1.921.138.635 per 30 Juni 2022
menjadi negatif USD177.412.952 setelah pelaksanaan PMTHMETD.

Informasi Kepada Pemegang Saham 9


Berikut merupakan tabel proforma keuangan yang tidak diaudit yang menampilkan perubahan pada akun-akun terkait dan rasio
keuangan lain yang atas dilaksanakannya PMTHMETD berdasarkan laporan keuangan interim konsolidasian per 30 Juni 2022 yang
telah diaudit oleh Kantor Akuntan Publik Amir Abadi Jusuf, Aryanto, Mawar dan Rekan (RSM):

(Dalam USD)
Penyesuaian
Karena
Proforma yang tidak audit
pembayaran 12 Juli
berdasarkan Laporan Posisi
2022 dan proyeksi Sebelum Penyesuaian Setelah
Keuangan per 30 Juni 2022 Posisi 30 Juni 2022
pembayaran PMTHMETD PMTHMETD PMTHMETD
(dalam Satuan Penuh Dolar
dengan kas internal
Amerika Serikat)
pada tanggal 17
Oktober 2022

Jumlah Aset 4.460.706.322 (111.391.867) 4.349.314.455 21.513.079 4.370.827.534


Jumlah Aset Lancar 989.431.528 (111.391.867) 878.039.661 21.513.079 899.552.740
Jumlah Aset Tidak Lancar 3.471.274.794 - 3.471.274.794 - 3.471.274.794
Jumlah Liabilitas 3.573.120.274 (60.282.067) 3.512.838.207 (1.541.354.921) 1.971.483.285
Jumlah Liabilitas Jangka Pendek 2.910.570.163 (292.249.551) 2.618.320.612 (1.541.354.921) 1.076.965.691
Jumlah Liabilitas Jangka Panjang 662.550.111 231.967.483 894.517.594 - 894.517.594
Jumlah Ekuitas 887.586.048 (51.109.800) 836.476.248 1.562.868.000 2.399.344.248
Modal Disetor 2.105.319.623 - 2.105.319.623 675.675.676 2.780.995.299
Saldo Defisit (2.719.763.786) (51.109.800) (2.770.873.586) (37.132.000) (2.808.005.586)
Ekuitas lainnya 283.014.243 - 283.014.243 924.324.324 1.207.338.567
Kepentingan Non Pengendali 1.219.015.968 - 1.219.015.968 - 1.219.015.968

Rasio Keuangan Rasio Keuangan Sebelum Rasio Keuangan Setelah


30 Juni 2022 PMTHMETD PMTHMETD
Rasio Lancar (%) 33,99% 83,53%
ROA 4,00% 4,08%
ROE 20,10% 7,44%
DER 4,0x 0,8x
Total Kewajiban terhadap Total Asset 80,10% 45,11%
Net Working Capital (Modal Kerja Bersih) (USD1.921.138.635) (177.412.952)

9. Risiko atau Dampak Rencana PMTHMETD kepada Pemegang Saham


Persentase kepemilikan saham seluruh pemegang saham Perseroan akan terdilusi sampai dengan sebesar-besarnya 58,8% setelah
pelaksanaan rencana PMTHMETD dilaksanakan.
10. Struktur Permodalan Perseroan Sebelum dan Setelah Pelaksanaan PMTHMETD
Tabel berikut menunjukkan komposisi pemegang saham dan struktur permodalan Perseroan sebelum pelaksanaan rencana PMTHMETD
(berdasarkan Daftar Pemegang Saham Perseroan per 22 Agustus 2022 yang dikeluarkan oleh PT Ficomindo Buana Registrar sebagai Biro
Administrasi Efek yang ditunjuk Perseroan) dan setelah pelaksanaan PMTHMETD.
Jumlah Saham Nilai Nominal (Rp) % Jumlah Saham Nilai Nominal (Rp) %
Modal Dasar
Seri A Nominal Rp500 per saham 20.773.400.000 Rp 10.386.700.000.000 3,89% 20.773.400.000 Rp 10.386.700.000.000 3,89%
Seri B Nominal Rp100 per saham 53.501.346.007 Rp 5.350.134.600.700 10,01% 53.501.346.007 Rp 5.350.134.600.700 10,01%
Seri C Nominal Rp50 per saham 460.263.307.986 Rp 23.013.165.399.300 86,10% 460.263.307.986 Rp 23.013.165.399.300 86,10%
Total Modal Dasar 534.538.053.993 Rp 38.750.000.000.000 100,00% 534.538.053.993 Rp 38.750.000.000.000 100,00%

Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh


Seri A Nominal Rp500 per saham 20.773.400.000 Rp 10.386.700.000.000 14,83% 20.773.400.000 Rp 10.386.700.000.000 6,11%
Seri B Nominal Rp100 per saham 53.501.346.007 Rp 5.350.134.600.700 38,21% 53.501.346.007 Rp 5.350.134.600.700 15,73%
Seri C Nominal Rp50 per saham 65.760.991.226 Rp 3.288.049.561.300 46,96% 265.760.991.226 Rp 13.288.049.561.300 78,16%
Total Modal ditempatkan dan disetor penuh 140.035.737.233 Rp 19.024.884.162.000 100,00% 340.035.737.233 Rp 29.024.884.162.000 100,00%

Susunan Pemegang Saham


1 HSBC-Fund SVS A/C Chengdong Investment 14.845.151.178 data tidak tersedia 10,60% 14.845.151.178 data tidak tersedia 4,37%
Corp-Self
2 NBS Client 9.417.265.262 data tidak tersedia 6,72% 9.417.265.262 data tidak tersedia 2,77%
3 Watiga Trust Ltd. 7.716.639.554 data tidak tersedia 5,51% 7.716.639.554 data tidak tersedia 2,27%
4 Pemodal 200.000.000.000 Rp. 10.000.000.000.000 58,82%
5 Masyarakat (kepemilikan saham di bawah 108.056.681.239 data tidak tersedia 77,16% 108.056.681.239 data tidak tersedia 31,78%
5%)
Total 140.035.737.233 Rp 19.024.884.162.000 100,00% 340.035.737.233 Rp 29.024.884.162.000 100,00%
Saham dalam portopel
Seri A Nominal Rp500 per saham - Rp - - Rp -
Seri B Nominal Rp100 per saham - Rp - - Rp -
Seri C Nominal Rp50 per saham 394.502.316.760 Rp 19.725.115.838.000 194.502.316.760 Rp 9.725.115.838.000

Direksi dan Dewan Komisaris Perseroan tidak memiliki saham yang diterbitkan oleh Perseroan.
11. Pengendalian Atas Perseroan Setelah Pelaksanaan rencana PMTHMETD
Tidak terdapat perubahan pengendalian dalam Perseroan setelah rencana PMTHMETD dilaksanakan.

12. Keterangan Mengenai Pemodal


Pemodal adalah suatu badan hukum yang akan melakukan penyetoran modal kepada Perseroan melalui PMTHMETD
(“Pemodal”).

Informasi Kepada Pemegang Saham 10


Hubungan Afiliasi dengan Perseroan
Pemodal memiliki hubungan afiliasi dengan Perseroan, karena Pemodal merupakan pihak terafiliasi dari pemegang saham
pengendali Perseroan.
Penjelasan, pertimbangan dan alasan dilakukannya penambahan modal oleh pemodal yang merupakan pihak
terafiliasi dibandingkan dengan apabila dilakukan bukan oleh pihak terafiliasi.
Sehubungan dengan urgensi daripada pelaksanaan PMTHMETD ini dalam rangka perbaikan posisi keuangan dimana dana
hasil PMTHMETD perlu segera digunakan untuk penyelesaian kewajiban yang akan segera jatuh tempo dalam jumlah yang
signifikan, maka Pemodal sebagai pihak terafiliasi Perseroan memiliki kesiapan segera untuk memberikan dukungan bagi
Perseroan dalam menyediakan dana dalam jumlah tersebut untuk penyelesaian kewajiban Perseroan dalam rangka
menghindari terjadinya kegagalan bayar yang dapat berimplikasi negatif bagi Perseroan. Apabila Perseroan mencoba
memperoleh pendanaan melalui PMTHMETD dari pemodal yang tidak terafiliasi, maka proses tersebut akan membutuhkan
waktu yang sangat lama terutama dengan kondisi Perseroan saat ini yang memiliki modal kerja bersih negatif dan total
kewajiban terhadap total aset yang sudah melebihi 80%. Seluruh saham yang diterbitkan dalam PMTHMETD akan
diambilbagian oleh Pemodal.

Informasi Kepada Pemegang Saham 11


4. RAPAT UMUM PEMEGANG SAHAM LUAR BIASA

Sehubungan dengan PMTHMETD sebagaimana telah diuraikan dalam Informasi Kepada Pemegang Saham ini, Perseroan bermaksud
untuk meminta persetujuan dari RUPSLB Perseroan yang akan diselenggarakan pada hari Selasa tanggal 11 Oktober 2022 dengan
memperhatikan ketentuan yang diatur dalam Anggaran Dasar Perseroan, yaitu sebagai berikut:
a. Sesuai dengan Pasal 41 Peraturan OJK Nomor 15/POJK.04/2020 tentang Rencana dan Penyelenggaraan Rapat Umum
Pemegang Saham Perusahaan Terbuka dan ketentuan dalam Anggaran Dasar Perseroan, untuk PMTHMETD sebagaimana
dimaksud dalam Informasi Kepada Pemegang Saham ini, RUPSLB Perseroan harus dihadiri oleh pemegang saham yang
mewakili lebih dari ½ bagian dari jumlah seluruh saham dengan hak suara yang sah dan keputusan disetujui oleh lebih dari
½ bagian dari jumlah suara yang dikeluarkan dengan sah dalam RUPSLB.

b. Dalam hal kuorum kehadiran dan keputusan dalam RUPSLB pertama tidak dapat mencapai kuorum yang dipersyaratkan,
maka RUPSLB kedua dapat diadakan dengan ketentuan RUPSLB kedua sah dan berhak mengambil keputusan jika dalam
RUPSLB dihadiri oleh pemegang saham yang mewakili paling sedikit 1/3 bagian dari jumlah seluruh saham dengan hak suara
yang sah. Keputusan RUPSLB kedua adalah sah jika disetujui oleh lebih dari 1/2 bagian dari seluruh saham dengan hak suara
yang hadir dalam RUPSLB.
c. Dalam hal kuorum kehadiran pada RUPSLB kedua sebagaimana dimaksud di atas tidak tercapai, RUPSLB ketiga dapat
diadakan dengan ketentuan RUPSLB ketiga sah dan berhak mengambil keputusan jika dihadiri oleh pemegang saham dari
saham dengan hak suara yang sah dan kuorum kehadiran dan kuorum keputusan yang ditetapkan oleh Otoritas Jasa
Keuangan atas permohonan Perseroan.
Sehubungan dengan pelaksanaan RUPSLB, Pengumuman RUPSLB telah dipublikasikan melalui situs web BEI, situs web Perseroan
dan eASY.KSEI pada tanggal 2 September 2022. Sedangkan Pemanggilan RUPSLB dipublikasikan pada tanggal 19 September 2022
melalui situs web BEI, situs web Perseroan dan eASY.KSEI.

Sebagai informasi, tanggal-tanggal penting yang perlu diperhatikan dalam kaitannya dengan penyelenggaraan RUPSLB Perseroan
adalah sebagaimana tertera pada tabel jadwal berikut ini:

PERISTIWA TANGGAL
Pemberitahuan ke Otoritas Jasa Keuangan mengenai agenda RUPSLB 11 Agustus 2022
Pengumuman Informasi Kepada Pemegang Saham mengenai PMTHMETD 2 September 2022
Pengumuman RUPSLB melalui situs web BEI, situs web Perseroan dan eASY.KSEI 2 September 2022
Tanggal Daftar Pemegang Saham ( Recording Date) 16 September 2022
Pemanggilan RUPSLB melalui situs web BEI, situs web Perseroan dan eASY.KSEI 19 September 2022
RUPSLB 11 Oktober 2022
Pengumuman hasil RUPSLB melalui situs web BEI, situs web Perseroan dan eASY.KSEI 11 Oktober 2022
Laporan ke OJK mengenai iklan hasil RUPSLB 11 Oktober 2022

Tempat dan Kehadiran RUPSLB Perseroan


RUPSLB Perseroan akan diselenggarakan pada hari Selasa, tanggal 11 Oktober 2022, dan tempat penyelenggaraan RUPSLB
diumumkan pada saat Pengumuman RUPSLB. Para Pemegang Saham yang tidak dapat hadir dalam rapat, dapat diwakili oleh
kuasanya dengan membawa Surat Kuasa yang sah dalam bentuk yang dapat diterima Direksi dengan ketentuan para anggota Direksi,
Komisaris dan karyawan Perseroan diperkenankan untuk bertindak selaku Kuasa Para Pemegang Saham dalam Rapat, namun suara
yang mereka keluarkan selaku Kuasa tidak dihitung dalam pemungutan suara. Bagi Pemegang Saham yang alamatnya terdaftar di
luar negeri, Surat Kuasa harus dilegalisir oleh Notaris dan Kedutaan Besar Republik Indonesia setempat.
Formulir Surat Kuasa dapat diperoleh setiap hari kerja, selama jam kerja di kantor Perseroan dengan alamat, Rasuna Epicentrum,
Bakrie Tower, Lt 12, Jl. H.R. Rasuna Said, Jakarta 12940, Indonesia. Surat Kuasa harus ditandatangani dengan dibubuhi materai dan
diterima oleh Departemen Corporate Secretary Perseroan selambat-lambatnya 1 (satu) hari kerja sebelum tanggal RUPSLB, yaitu
pada hari Senin, tanggal 10 Oktober 2022.

Agenda RUPSLB Perseroan


Persetujuan atas rencana pelaksanaan PMTHMETD dalam rangka perbaikan posisi keuangan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 3 a
POJK No. 14/2019 termasuk persetujuan terkait perubahan Pasal 4 ayat 2 Anggaran Dasar Perseroan sehubungan dengan
pelaksanaan PMTHMETD.

5. REKOMENDASI DIREKSI DAN DEWAN KOMISARIS PERSEROAN


Informasi Kepada Pemegang Saham ini telah disetujui oleh Dewan Komisaris dan Direksi Perseroan, dan oleh karenanya Dewan
Komisaris dan Direksi Perseroan bertanggung jawab atas kebenaran informasi yang terdapat di dalamnya. Seluruh informasi material
dan pendapat yang dikemukakan dalam Informasi Kepada Pemegang Saham ini adalah benar dan dapat dipertanggungjawabkan dan
bahwa tidak ada informasi material lainnya yang belum diungkapkan sehingga dapat menyebabkan pernyataan ini menjadi tidak
benar atau menyesatkan.
Direksi dan Dewan Komisaris Perseroan merekomendasikan kepada seluruh pemegang saham untuk menyetujui rencana PMTHMETD
sebagaimana disebutkan dalam Informasi Kepada Pemegang Saham ini. Dalam memberikan rekomendasi tersebut kepada pemegang
saham, Direksi dan Dewan Komisaris Perseroan telah menelaah manfaat dari rencana PMTHMETD , dan oleh karenanya berkeyakinan
bahwa pelaksanaan rencana PMTHMETD merupakan pilihan terbaik bagi Perseroan dan seluruh pemegang saham.

Informasi Kepada Pemegang Saham 12


6. INFORMASI TAMBAHAN

Para Pemegang Saham yang ingin memperoleh informasi lain sehubungan dengan rencana PMTHMETD, dapat menghubungi
Perseroan selama jam kerja (pukul 08.00 sampai dengan 16.00 Waktu Indonesia Barat) pada Hari Kerja di kantor Perseroan dengan
alamat berikut:

Bakrie Tower, Lantai 12 - Rasuna Epicentrum


Jl. H.R. Rasuna Said - Jakarta 12940 – Indonesia
Telepon: (62-21) 5794 – 2080
Faksimili: (62-21) 5794 – 2070
Situs: www.bumiresources.com
E-mail: corsec@bumiresources.com

Jakarta, 2 September 2022


Direksi Perseroan

Informasi Kepada Pemegang Saham 13

Anda mungkin juga menyukai